Anda di halaman 1dari 8

NOTULEN

RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA


PERSEROAN TERBATAS
PT. TOMODACHI ANUGERAH SEJAHTERA (“Perseroan”)
Berkedudukan di Kabupaten Bekasi

Hari : Rabu. -----------------------------------------------------------------------

Tanggal : 1 Agustus 2018.------------------------------------------------------------

Pukul : 10.00 s/d 12.00 WIB. -------------------------------------------------------

Tempat : Ruko Tambun City E.12, Rt. 006, Rw. 003, Jalan Sultan -------------------

Hasanudin Tambun, Desa Tambun, Kecamatan Tambun ------------------

Selatan, Kabupaten Bekasi. -------------------------------------------------

 Telah diadakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa pada hari,

tanggal dan tempat sebagaimana tersebut di atas (selanjutnya disebut

"Rapat") oleh Perseroan Terbatas PT. TOMODACHI ANUGERAH

SEJAHTERA, berkedudukan di Kabupaten Bekasi, yang Anggaran Dasarnya

dimuat dalam Akta Pendirian Perseroan Terbatas tertanggal 08 Maret 2017,

Nomor 2, yang dibuat oleh ANDRI BUDIMAN, S.H., S.E., M.Kn, Notaris di

Kabupaten Subang, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri

Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sebagaimana ternyata

dalam Surat Keputusannya Nomor : AHU-0012903.AH.01.01.TAHUN 2017,

tanggal 16 Maret 2017, dan sampai saat ini belum pernah mengalami

perubahan, untuk selanjutnya disebut “Perseroan”. -------------------------------

 Telah hadir dalam rapat : -------------------------------------------------------------

1) ALENS GUNA GANDA, lahir di Jakarta, pada tanggal 06 April 1982, Warga

Negara Indonesia, Partikulir, bertempat tinggal di Town House Cimanggu


Residence Blok C.16 Budi, Rukun Tetangga 002, Rukun Warga 010,

Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Pemegang

Kartu Tanda Penduduk dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) :

3175100604820005. --------------------------------------------------------------

-dalam hal ini bertindak selaku Direktur Perseroan, pemilik sebanyak 2500

(dua ribu lima ratus) saham dalam perseroan. --------------------------------

2) RIO MULIAWAN, lahir di Padang, pada tanggal 17 Juli 1977, Warga Negara

Indonesia, Partikulir, bertempat tinggal di Perum Telaga Murni Blok E.8

Nomor 7, Rukun Tetangga 001, Rukun Warga 008, Desa Telaga Murni,

Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Pemegang Kartu Tanda

Penduduk dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) : 3216081707770012. -

-dalam hal ini bertindak selaku : -------------------------------------------------

a. Komisaris Utama Perseroan, pemilik sebanyak 3750 (tiga ribu tujuh

ratus lima puluh) saham dalam perseroan.---------------------------------

b. Direktur PT. KIMU SUKSES ABADI, berkedudukan di Kabupaten Bekasi,

yang Anggaran Dasarnya dengan akta tertanggal 27 Oktober

2011, Nomor 2, yang dibuat dihadapan LILY WATY TJAHJADI, Sarjana

Hukum, Notaris di Kabupaten Bekasi, yang telah mendapat Pengesahan

dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia,

sebagaimana ternyata dari Surat Keputusannya Nomor : AHU-

60242.AH.01.01.Tahun 2011, tertanggal 08 Desember 2011, yang terakhir

dirubah dengan Akta Berita Acara Rapat Umum Luar Biasa Para

Pemegang Saham Perseroan Terbatas Pt. Kimu Sukses Abadi, tertanggal

01 Desember 2016, Nomor 01, yang dibuat dihadapan CUT RIANY,


Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di Kabupaten

Bekasi, dan telah memperoleh Surat Penerimaan Pemberitahuan

Perubahan Data Perseroan, tertanggal 16 Desember 2016, Nomor :

AHU-AH.01.03-0108617, untuk selanjutnya disebut “Perseroan”.

3) RINO KURNIAWAN, lahir di Padang, pada tanggal 07 Januari 1979, Warga

Negara Indonesia, Partikulir, bertempat tinggal di Jalan Jati Kubang Blok A.9

Nomor 1 Kompas Indah, Rukun Tetangga 005, Rukun Warga 007, Desa

Mekarsari, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Pemegang Kartu

Tanda Penduduk dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) :

3216060701790028. --------------------------------------------------------------

-dalam hal ini bertindak selaku :

a. Komisaris Perseroan, pemilik sebanyak 3750 (tiga ribu tujuh ratus lima

puluh) saham dalam perseroan. ---------------------------------------------

b. Komisaris PT. KIMU SUKSES ABADI, berkedudukan di Kabupaten

Bekasi, yang Anggaran Dasarnya dengan akta tertanggal 27

Oktober 2011, Nomor 2, yang dibuat dihadapan LILY WATY TJAHJADI,

Sarjana Hukum, Notaris di Kabupaten Bekasi, yang telah mendapat

Pengesahan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik

Indonesia, sebagaimana ternyata dari Surat Keputusannya Nomor : AHU-

60242.AH.01.01.Tahun 2011, tertanggal 08 Desember 2011, yang terakhir

dirubah dengan Akta Berita Acara Rapat Umum Luar Biasa Para

Pemegang Saham Perseroan Terbatas Pt. Kimu Sukses Abadi, tertanggal

01 Desember 2016, Nomor 01, yang dibuat dihadapan CUT RIANY,

Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di Kabupaten

Bekasi, dan telah memperoleh Surat Penerimaan Pemberitahuan


Perubahan Data Perseroan, tertanggal 16 Desember 2016, Nomor :

AHU-AH.01.03-0108617, untuk selanjutnya disebut “Perseroan”.

4) SUDRAJAT, lahir di Jakarta, pada tanggal 21 Juli 1971, Warga Negara

Indonesia, Partikulir, bertempat tinggal di Kampung Malaka, Rukun

Tetangga 003, Rukun Warga 002, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren

Sawit, Kota Jakarta Timur, Pemegang Kartu Tanda Penduduk dengan Nomor

Induk Kependudukan (NIK) : 3175072107710002. -------------------------------

-dalam hal ini bertindak selaku tamu undangan dari perseroan. ---------------

 Rapat ini dibuka dan dipimpin oleh RIO MULIAWAN, tersebut yang bertindak

dalam kedudukannya selaku Komisaris Utama Perseroan, berdasarkan

ketentuan dalam pasal 9 ayat 4 anggaran dasar perseroan, bertindak sebagai

Ketua Rapat, membuka dan memimpin rapat ini, dan menyatakan sebagai

berikut : -------------------------------------------------------------------------------

- Bahwa dalam rapat ini telah hadir/diwakili sebanyak 10.000 (sepuluh

ribu) saham, yang merupakan seluruh saham yang telah dikeluarkan

oleh Perseroan sampai dengan tanggal hari ini, sehingga dengan

demikian berdasarkan ketentuan dalam Anggaran Dasar Perseroan, rapat

ini adalah sah susunannya dan berhak mengambil keputusan-keputusan

yang sah mengenai segala hal yang dibicarakan dalam rapat, walaupun

tidak diadakan panggilan terlebih dahulu dengan iklan dalam surat

kabar. --------------------------------------------------------------------------

- Bahwa bukti surat-surat saham tidak dapat ditunjukan dalam rapat ini

oleh karena belum dicetak, akan tetapi ketua rapat menjamin

kepemilikan saham tersebut adalah yang sebenarnya. ----------------------


 Bahwa acara dalam rapat ini adalah : ------------------------------------------------

1) Jual Beli Saham Perseroan ; ------------------------------------------------------

2) Pengunduran diri ALENS GUNA GANDA, tersebut selaku Direktur

Perseroan, RINO KURNIAWAN, tersebut selaku Komisaris Utama

Perseroan, dan RIO MULIAWAN, tersebut selaku Komisaris Perseroan ;

3) Pengangkatan SUDRAJAT, tersebut selaku Direktur Perseroan yang baru ; -

4) Perubahan Susunan Direksi dan Komisaris Perseroan ; -------------------------

5) Pemberian Kuasa. ----------------------------------------------------------------

 Oleh karena acara rapat ini telah diketahui sebelumnya oleh peserta rapat, maka

rapat dengan suara bulat menyetujui dan memutuskan sebagai berikut : --------

A. Keputusan Acara Rapat Yang Pertama :---------------------------------------

1. Menyetujui penjualan seluruh saham milik ALENS GUNA GANDA,

tersebut, sejumlah 2500 (dua ribu lima ratus) saham atau senilai

Rp. 125.000.000,- (seratus dua puluh lima juta rupiah), yang dijual

kepada : -----------------------------------------------------------------------

a) PT. KIMU SUKSES ABADI, tersebut sejumlah 2000 (dua ribu) saham

atau senilai Rp. 100.000.000,- (seratus juta rupiah), dan ; ----

b) SUDRAJAT, tersebut sejumlah 500 (lima ratus) saham atau senilai

Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima juta rupiah). -----------------------

2. Menyetujui penjualan seluruh saham milik RIO MULIAWAN, tersebut,

sejumlah 3750 (tiga ribu tujuh ratus lima puluh ribu rupiah) saham

atau senilai Rp. 187.500.000,- (seratus delapan puluh tujuh juta lima

ratus ribu rupiah), yang dijual kepada PT. KIMU SUKSES ABADI,

tersebut. -----------------------------------------------------------------------
3. Menyetujui penjualan seluruh saham milik RINO KURNIAWAN,

tersebut, sejumlah 3750 (tiga ribu tujuh ratus lima puluh ribu rupiah)

saham atau senilai Rp. 187.500.000,- (seratus delapan puluh tujuh

juta lima ratus ribu rupiah), yang dijual kepada PT. KIMU

SUKSES ABADI, tersebut. ----------------------------------------------------

-Sehingga setelah dilakukan penjualan saham-saham Perseroan, untuk

selanjutnya susunan pemegang saham Perseroan menjadi sebagai

berikut : ------------------------------------------------------------------------

a) . PT. KIMU SUKSES ABADI,----------

tersebut, sebanyak 9500-----------

(sembilan ribu lima ratus)---------

saham, dengan nilai nominal----

atau seluruhnya sebesar-----------

empat ratus tujuh puluh lima----

juta rupiah. . . . . . . . . . . . .. . . Rp. 475.000.000,-

b) . SUDRAJAT, tersebut, sebanyak---

500 (lima ratus) saham,------------

dengan nilai nominal atau---------

seluruhnya sebesar dua puluh---

lima juta rupiah . . . . . . . . . . . Rp. 25.000.000,-

-Sehingga seluruhnya berjumlah-------

10.000 (sepuluh ribu) saham, atau--

sebesar lima ratus juta rupiah . . . . Rp. 500.000.000,-

B. Keputusan Acara Rapat Yang Kedua : -----------------------------------------


-Menyetujui untuk memberhentikan dengan hormat ALENS GUNA GANDA,

tersebut selaku Direktur Perseroan, RINO KURNIAWAN, tersebut selaku

Komisaris Utama Perseroan, dan RIO MULIAWAN, tersebut selaku

Komisaris Perseroan, dari jabatannya dengan memberikan pelunasan dan

pembebasan tanggung jawab (acquit et de charge) atas tindakan-tindakan

pengurusan dan pengawasan atas peseroan yang selama ini telah

dilaksanakan selama yang bersangkutan menjalankan jabatannya. ------------

C. Keputusan Acara Rapat Yang Ketiga : -----------------------------------------

-Menyetujui pengangkatan SUDRAJAT, selaku Direktur Perseroan, yang

baru. -------------------------------------------------------------------------------

D. Keputusan Acara Rapat Yang Keempat : --------------------------------------

-Menyetujui untuk mengangkat Direksi dan Komisaris Perseroan yang baru,

dan selanjutnya menjadi sebagai berikut : --------------------------------------

- Direksi : ----------------------------------------------------------------------

 Direktur : SUDRAJAT, tersebut. --------

- Komisaris : -------------------------------------------------------------------

 Komisaris : RINO KURNIAWAN, tersebut. --------

E. Keputusan Acara Rapat Yang Kelima : ----------------------------------------

-Menyetujui pemberian kuasa untuk menyatakan hasil rapat kepada

SUDRAJAT, untuk menyatakan Keputusan rapat ini di hadapan Notaris,

untuk mencapai maksud keputusan rapat ini, penerima kuasa dikuasakan

menghadap kepada siapapun, memberikan keterangan-keterangan,

membuat, minta dibuatkan surat/akta, memberitahukan, melaporkan dan

memohon pengesahannya kepada instansi yang berwenang. ------------------


 Oleh karena tidak ada hal lain yang hendak dibicarakan kembali, maka rapat

ditutup pada Pukul : 12.00 WIB (dua belas Waktu Indonesia Barat).

 Demikianlah Notulen Rapat ini dibuat dengan sebenar-benarnya. -----------------

 Dari semua hal tersebut diatas, dibuatlah Notulen rapat ini untuk dipergunakan

sebagaimana mestinya. ---------------------------------------------------------------

Pimpinan Rapat : Peserta Rapat :

RIO KURNIAWAN ALENS GUNA GANDA

RIO MULIAWAN

SUDRAJAT

Anda mungkin juga menyukai