Anda di halaman 1dari 2

Pengertian perusahaan asuransi dan contohnya – banyak sekali penjelasan-penjelasan tentang

perusahaan asuransi di internet, jika kamu lihat secara sepintas kelihatannya tidak sama mungkin
itu disebabkan dari sudut pandang masing-masing yang mengartikannya, akan tetapi semua inti
atau maksud dari penjelasan pasti semuanya sama. Jika kamu ingin mengetahui tentang apa itu
perusahaan asuransi baca saja tulisan di bawah ini.

A. Penjelasan tentang perusahaan asuransi

Apa itu perusahaan asuransi? Yang dimaksud dengan perusahaan asuransi adalah lembaga yang
menyediakan berbagai polis asuransi untuk melindungi seseorang atau nasabahnya dari berbagai
macam resiko kerugian dengan cara membayar premi secara teratur, perusahaan asuransi bekerja
dengan cara menyatukan resiko dari sejumlah pemegang polis asuransi. Contoh perusahaan
asuransi, misalnya seperti: Allianz, AIA Financial, AXA Mandiri, Manulife, Prudential, Sinarmas
dan lain-lain.

B. Penjelasan polis asuransi

Apa itu polis asuransi? Yang dimaksud dengan polis asuransi adalah suatu perjanjian asuransi
ataupun pertanggungan yang sifatnya konsensual atau terdapat kesepakatan. Polis asuransi ini
harus dibuat secara tertulis dalam suatu akta antara pihak-pihak yang mengadakan perjanjian, dan
pada akta yang dibuat secara tertulis tersebutlah yang dinamakan sebagai Polis asuransi. Jadi polis
asuransi yaitu suatu tanda bukti tertulis kesepakatan antara pihak tertanggung (nasabah) dan pihak
penanggung (perusahaan asuransi).

Apakah itu perusahaan asuransi? || Sumber gambar: artefak .org


Apakah itu perusahaan asuransi? || Sumber gambar: artefak.org

C. Inilah beberapa jenis asuransi

1. Asuransi jiwa

Asuransi ini dapat memberikan keuntungan finansial kepada orang yang ditunjuk atas kematian
pihak tertanggung (nasabah). Perusahaan yang menyediakan asuransi jiwa, akan membayar
setelah pihak tertanggung meninggal dunia, adapun sebagian perusahaan asuransi yang dapat
memungkinkan pihak tertanggung dapat mengklaim dana sebelum dia meninggal dunia. Baca juga
lebih jelas tentang: Pengertian asuransi jiwa dan manfaatnya lengkap.

2. Asuransi kesehatan

Asuransi kesehatan merupakan suatu produk asuransi yang ditujukan khusus untuk menangani
masalah-masalah kesehatan saja yang dapat diakibatkan oleh penyakit, dan menanggung proses
perawatan kepada pihak tertanggung. Biasanya asuransi ini untuk melindungi pihak tertanggung
untuk menanggung resiko cedera, sakit, cacat maupun kematian yang disebabkan kecelakaan.
Asuransi kesehatan bisa dibeli untuk diri sendiri maupun untuk orang lain atau untuk anggota
keluarga. Baca juga secara lengkap: Pengertian asuransi kesehatan dan manfaatnya.

3. Asuransi pendidikan

Asuransi pendidikan misalnya seperti orang tua yang menasuransikan pendidikan bagi anak-
anaknya, dan biaya yang harus dibayar oleh pihak tertanggung tergantung pada jenis pendidikan
yang ingin didapatkan nantinya. Dan asuransi ini merupakan solusi yang baik bagi masa depan.

4. Asuransi kendaraan

Asuransi kendaraan adalah asuransi yang paling populer saat ini misalnya seperti asuransi
kendaraan mobil, asuransi kendaraan yaitu asuransi terhadap kerusakan pada kendaraan orang lain
yang disebabkan oleh kendaraan pihak tertanggung dan asuransi ini juga dapat membayar bagi
kehilangan maupun kerusakan kendaraan tertanggung.

Dan masih banyak lagi macam-macam atau jenis-jenis asuransi yang lainnya.

Demikian pembahasan atau artikel tentang pengertian perusahaan asuransi, jika memang terdapat
kekurangan atau kesalahan pada tulisan ini mohon di maafkan dan semoga pembahasan ini dapat
memberikan manfaat bagi kamu yang telah membacanya.

Anda mungkin juga menyukai