Anda di halaman 1dari 2

PT Rama Medical adalah perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan obat-obatan dan

alat kesehatan, serta dikukuhkan sebagai PKP sejak tanggal 01 Mei 2005. Mempunyai kantor
cabang di Semarang dan belum melakukan sentralisasi untuk pemungutan PPN.
Berikut adalah transaksi di kantor pusat selama bulan Maret 2016 (semua transaksi belum
termasuk PPN kecuali dinyatakan sudah termasuk PPN)

01 Maret 2016
Mempunyai persediaan awal obat dan alat kesehatan sebesar Rp 12.345.800.000

02 Maret 2016
Membeli obat dari PT Farmasi sebesar Rp 3.960.000.000 sudah termasuk PPN

03 Maret 2016
Menjual alat kesehatan kepada PT Asik dengan nilai Rp 10.776.500.00

05 Maret 2016
Melakukan ekspor alat kesehatan ke Singapore dengan nilai USD 600.000 kurs Menkeu 1
USD = Rp.13.500 dan kurs tengah BI 1 USD = Rp 13.525

07 Maret 2016
Membeli bahan pembungkus dari CV Sehat yang bukan PKP sebesar Rp 500.000.000

10 Maret 2016
Impor obat-obatan dari Singapore dengan nilai CIF = USD 550.000, Bea Masuk 15%, Bea
Masuk Tambahan 20%. Kurs masih sama dengan kondisi 05 Maret 2016

14 Maret 2016
Menjual obat ke PT Jaya sebesar Rp 2.989.750.000 sudah termasuk PPN

17 Maret 2016
Menyerahkan obat ke klinik sendiri untuk karyawan dan keluarganya dengan nilai jual Rp
500.000.000. Laba bruto rata rata adalah 25% dari harga pokok

20 Maret 2016
Membeli makanan cepat saji dalam rangka ulang tahun perusahaan senilai Rp 150.000.000

23 Maret 2016
Membayar fee Jasa Audit KAP senilai Rp 350.000.000

24 Maret 2016
Membayar sewa gudang obat-obatan senilai Rp 60.000.000
25 Maret 2016
Mengirim obat ke cabang Semarang dengan Nilai Jual Rp 665.750.000. Laba bruto rata-rata
adalah 25% dari harga pokok

27 Maret 2016
Membayar biaya perbaikan mobil sedan direksi sebesar Rp 75.000.000

29 Maret 2016
Membeli seperangkat alat untuk fotografi sesuai hobi direksi sebesar Rp 45.000.000

31 Maret 2016
Perusahaan sedang membangun gudang tanpa menggunakan kontraktor seluas 500m2 yang
dilakukan bulan Maret 2016 dengan data data sbb :
a. Pembayaran cicilan tanah tersebut Rp 88.000.000
b. Pembelian bahan bangunan Rp 188.000.000
c. Upah tukang Rp 25.000.000
d. IMB dan perijinan resmi Rp 5.500.000

Dari data diatas, Saudara diminta :


a. Menghitung jumlah PPN Masukan Maret 2016
b. Menghitung jumlah PPN Keluaran Maret 2016
c. Menghitung jumlah PPN yang masih harus (lebih) dibayar Maret 2016

Jawaban:
a. PPN Masukan Masa Maret 2016

Anda mungkin juga menyukai