Anda di halaman 1dari 1

Apa yang anda ketahui tentang manajemen rantai pasok?

Manajemen Rantai Pasok secara umum dapat dijelaskan sebagai integrasi aktivitas-aktivitas yang
berawal dari pengadaan barang dan jasa, mengubah bahan baku menjadi barang dalam proses dan
barang jadi, dan mengantarkan barang-barang tersebut kepada para pelanggannya dengan cara yang
efisien. Jadi pemahaman rantai pasok akan mengandung makna terjadinya aliran material dari awal
sampai ke konsumen dengan memperhatikan faktor ketepatan waktu, biaya dan jumlah produknya.

Perusahaan agribisnis PT SMART Tbk adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang Agribisnis
perkebunan dan pabrik minyak mentah (CPO) dan minyak makan. Lakukan identifikasi proses bisnis
rantai pasok pada perusahaan tersebut?

Aliran komoditas sawit pada model rantai pasok:

1. Supplier (Chain 1)
Rantai pada pasok dimulai dari supplier yang merupakan sumber penyedia bahan baku. Di sini
adalah tempat dimana mata rantai penyaluaran barang akan dimulai. Bahan pertama ini bisa
dalam bentuk bahan baku, bahan mentah, bahan penolong, suku cadang atau barang Dagang.
PT. SMART Tbk memperoleh pasokan dari 427 pabrik kelapa sawit, Sumber pasokan tersebut
berasal dari kebun, para pedagang/ perantara dan ribuan petani kelapa sawit.
2. Supplier - Manufacturer (Chain 1-2)
Dilanjutkan dengan rantai kedua yaitu manufacturer yang merupakan tempat mengkonversi
ataupun menyelesaikan barang (finishing). Hubungan kedua mata rantai tersebut sudah
mempunyai potensi untuk melakukan penghematan. Misalnya, penghematan inventory carrying
cost dengan mengembangkan konsep supplier partnering.
3. Supplier - Manufacturer – Distributor (Chain 1-2-3)
Dalam tahap ini barang jadi yang dihasilkan disalurkan kepada pelanggan, dimana biasanya
menggunakan jasa distributor atau Wholesaler yang merupakan pedagang besar dalam jumlah
besar.
4. Supplier - Manufacturer – Distributor – Retail Outlets (Chain 1-2-3-4)
Dari pedagang besar barang disalurkan ke took pengecer (retail oulets).
5. Supplier - Manufacturer – Distributor – Retail Outlets – Customers (Chain 1-2-3-4-5)
Pelanggan merupakan rantai terakhir yang dilalui dalam rantai pasok, dalam konteks ini sebagai
End-User. Pada rantai ini, terjadi transaksi antara retailer dan pelanggan yang meliputi seluruh
proses yang secara langsung meliputi penerimaan barang sekaligus memenuhi permintaan
pelanggan.

Anda mungkin juga menyukai