Anda di halaman 1dari 17

PEMANFAATAN PENGGUNAAN APLIKASI ADOBE PREMIERE PRO

SEBAGAI SARANA PERIKLANAN

MAKALAH

diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Bahasa Indonesia

oleh:
Hamzah Alghifari (7708164008)
Adrian Eka Pramudya (7708164011)
Devira Monda Astri Harahap (7708164014)

PROGRAM STUDI SISTEM MULTIMEDIA


FAKULTAS ILMU TERAPAN
UNIVERSITAS TELKOM
BANDUNG
2016
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena
dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya penulis dapat
menyelesaikan makalah tentang “Pemanfaatan Pengunaan Aplikasi Adobe
Premiere Pro sebagai Sarana Periklanan” meskipun banyak kekurangan di
dalamnya. Penulis juga berterima kasih pada Bapak Mochamad Whilky Rizkyanfi
selaku dosen mata kuliah Bahasa Indonesia yang telah memberikan tugas ini.
Penulis sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka
menambah wawasan serta pengetahuan mengenai manfaat aplikasi Adobe
Premiere Pro dan cara pengaplikasian Adobe Premiere Pro dalam sarana
periklanan.
Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman penulis, penulis
yakin masih banyak kekurangan dalam makalah ini. Oleh karena itu, penulis
sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari pembaca demi
kesempurnaan makalah ini.

Bandung, 21 Oktober 2016

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .............................................................................................. i


DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii
BAB 1 PENDAHULUAN ..................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................. 1
1.2 Batasan Masalah................................................................................................ 1
1.3 Rumusan Masalah ............................................................................................. 2
1.4 Tujuan………………………………………………………………………….2
1.5 Manfaat……………………………………………………………………….. 2
1.6 Metode………………………………………………………………………... 2
BAB 2 PEMBAHASAN…………………………………………………………. 3
2.1 Keuntungan Penggunaan Aplikasi Editing Adobe Premiere Pro dalam Dunia
Periklanan……………………………………………………………………. 3
2.2 Cara Menggunakan Aplikasi Editing Adobe Premiere Pro untuk Membuat
Iklan yang Berbasis Video-Audio……………………………………………. 4
2.3 Pandangan Masyarakat terhadap Hasil Iklan Berbasis Video-Audio
Menggunakan Aplikasi Editing Adobe Premiere Pro……………………….. 5
BAB 3 PENUTUP……………………………………………………………….. 6
3.1 Simpulan……………………………………………………………………… 6
3.2 Saran………………………………………………………………………….. 6
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………... 7

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pernah melihat iklan yang sering tampil di televisi seperti iklan produk,
iklan layanan masyarakat dan iklan pendidikan? Dari iklan yang ditampilkan
tersebut dapat kita ketahui bahwa iklan itu berbasis video-audio, gambar, dan
tulisan. Iklan tidak hanya ditampilkan di televisi saja, tetapi juga sering
ditampilkan di berbagai macam website dan media sosial, contohnya iklan yang
ditampilkan pada YouTube, Instagram, Facebook dan sejenisnya.
Iklan merupakan suatu bentuk komunikasi massa melalui berbagai jenis
media massa yang dibayar oleh perusahaan-perusahaan bisnis, organisasi non-
profit dan individu yang terkait dalam pesan periklanan dengan maksud memberi
informasi atau memengaruhi pembaca dan golongan tertentu, bentuknya dapat
berupa tulisan, gambar, film ataupun gabungan dari keseluruhan unsur tersebut.
Tanpa iklan, mustahil sebuah televisi mempertahankan eksistensinya.
Dalam iklan yang berbasis video-audio kita dapat melihat berbagai format
template editing yang digunakan, sebagian besar masyarakat tidak mengetahui
bagaimana proses pembuatan iklan yang berbasis video-audio. Padahal, dibalik itu
semua, ada aplikasi yang dapat membuat iklan berbasis video-audio menjadi
sangat baik dalam format editing, contohnya seperti aplikasi Adobe Premiere Pro.
Banyak keuntungan yang didapatkan oleh perusahaan-perusahaan bisnis
dengan menggunakan Adobe Premiere Pro sebagai aplikasi editing untuk
pembuatan iklan.

1.2 Batasan Masalah


Berdasarkan latar belakang tersebut, masalah yang dibahas berkaitan dengan
keuntungan yang didapatkan dari penggunaan aplikasi editing Adobe Premiere
Pro dalam dunia periklanan.

1
2

1.3 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang masalah di atas, rumusan masala ini dibuat antara
lain :
1.3.1 Apa saja keuntungan penggunaan aplikasi editing Adobe Premiere Pro dalam
dunia periklanan?
1.3.2 Bagaimana cara menggunakan aplikasi editing Adobe Premiere Pro untuk
membuat iklan yang berbasis video-audio?
1.3.3 Bagaimana pandangan masyarakat terhadap hasil iklan berbasis video-audio
menggunakan aplikasi editing Adobe Premiere Pro?

1.4 Tujuan
Berdasarkan rumusan masalah di atas, dibuat beberapa tujuan antara lain :
1.4.1 untuk memaparkan keuntungan yang didapatkan dari penggunaan aplikasi
editing Adobe Premiere Pro,
1.4.2 untuk menjelaskan tools apa saja yang ada, dan fungsi tools pada aplikasi
editing Adobe Premiere Pro,
1.4.3 untuk menginformasikan perkembangan masyarakat terhadap
pengetahuannya tentang kecanggihan teknologi digital saat ini.

1.5 Manfaat
Beberapa manfaat yang dapat kita ambil dari makalah ini antara lain :
1.5.1 Bagi Penulis
Menambah wawasan penulis mengenai manfaat aplikasi editing yang
digunakan dalam dunia periklanan saat ini.
1.5.2 Bagi Pembaca
Sebagai sumber pengetahuan pembaca, agar dapat mengetahui lebih banyak
tentang keuntungan dalam menggunakan aplikasi digital.

1.6 Metode
Makalah ini dibuat dengan metode pengamatan. Penulis mengamati tentang
bahasan, kemudian menyimpulkannya lalu menulisnya di dalam makalah ini.
BAB 2
PEMBAHASAN

2.1 Keuntungan Penggunaan Adobe Premiere Pro


Adobe Premiere Pro merupakan salah satu perangkat lunak pengolah video
yang sangat populer dan sudah diakui kecanggihannya. Dengan sistem
pengolahan dan daya kreasi yang tinggi, pemakai dapat menciptakan suatu hasil
karya seni berbentuk desain iklan digital dengan animasi-animasi yang indah dan
eksklusif.
Ada beberapa keuntungan pemakaian Adobe Premiere Pro dalam dunia
periklanan, sebagai berikut :
1. Efek-efeknya bagus terutama dengan efek keying (alpha, adjust, garbage,
image matte, chroma key, dll), efek echo. Magic bullet (plug in tambahan dari dari
red giant), memiliki key frame sehingga bisa membuat animasi. Bisa add video
track sebanyak mungkin, editting dan mendesain film dan video, di samping juga
dapat digunakan untuk membuat desain iklan. Dengan sistem pengolahan dan
daya kreasi yang tinggi, dapat diciptakan karya desain iklan dengan animasi yang
indah dan eksklusif.
2. Dukungan plug-in third party yang banyak dan bagus, serta sangat terintegrasi
penuh dengan Adobe After Effects (AAE) yang terkenal itu, jadi seumpama
pemakai sedang mengerjakan proyek di premiere dan membutuhkan efek-efek
yang ada di AAE, kita hanya mengimpor proyek kita di AAE.
3. Membuat film dan editting dengan mudah dan cepat serta hasil yang maksimal.
Fungsi utama Adobe Premiere Pro lebih efektif lagi untuk merangkai gambar,
video, dan audio bukan untuk animasi. Agar penampilan multimedia Anda lebih
menarik, sebaiknya dipelajari pula perangkat lunak animasi dan grafis lain, seperti
3D Studio Max, After Effects, Adobe Photoshop, dan utility multimedia lainnya.

3
4

2.2 Cara Menggunakan Aplikasi editing Adobe Premiere Pro untuk


Membuat Iklan yang Berbasis Video-Audio

1. Capture
1.1 Aktifkan kamera / handycam yang Anda miliki.
1.2 Aktifkan program aplikasi Adobe Premiere Pro pada komputer / laptop Anda.
1.3 Pada kotak Digital Video Device, klik menu Edit and Record Video. Kemudian
pilih OK.
1.4 Pilih New Project untuk memulai project baru.
1.5 Pilih menu DV PAL atau DV NTSC, kemudian sesuaikan dengan jenis kamera
yang Anda gunakan. Untuk kamera yang biasa digunakan di Indonesia, pilih
PAL. Setelah itu, isi nama project yang Anda buat pada kotak Name. Diikuti
dengan memilih tombol OK.
1.6 Maka akan muncul tampilan antarmuka Adobe Premiere Pro.
1.7 Pilih menu File >> Capture.
1.8 Pilih direktori yang Anda gunakan untuk menempatkan hasil capture video.
Setelah itu pilih Setting.
1.9 Pilih Browse untuk mencari video kemudian pilih OK.
1.10 Ikuti langkah yang sama untuk capture Audio.
1.11 Gunakan perintah dan tombol yang sama seperti di atas untuk dapat membuka
video yang ada di dalam MiniDV / Micro SD Anda.
1.12 Setelah semua selesai, pilih tombol Play dan Record untuk memulai proses
capture.
1.13 Pilih tombol Stop jika akan menghentikan proses capture.
1.14 Ketik nama video klip Anda dalam kotak Clip name dengan ekstensi avi.
1.15 Pilih OK untuk menyimpan klip video dalam panel project.
5

2. Editing dalam Source Monitor


2.1 Drag dan drop klip video yang sebelumnya telah disimpan ke dalam
Source Monitor
2.2 Geser klip video untuk menentukan potongan awal. Setelah itu, pilih In
Point.
2.3 Geser klip video untuk menentukan potongan akhir. Setelah itu, pilih Out
Point.
2.4 Pilih dan geser klip video ke dalam timeline.

2.3 Pandangan Masyarakat terhadap Hasil Iklan Berbasis Video-Audio


Menggunakan Aplikasi editing Adobe Premiere Pro

Perkembangan ilmu pengetahuan dan informasi membuat berbagai aktivitas

dan kehidupan sehari–hari tidak lepas dari informasi yang didapat, baik dari

media cetak maupun media elektronik. Peranan teknologi informasi dan

multimedia juga tidak ketinggalan berbagai informasi.

Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi, kebutuhan informasi

pelaku pendidikan dan masyarakat secara otomatis meningkat dari segi kuantitas

dan kualitas sehingga diperlukan penguasaan pengetahuan tentang teknologi

informasi. Teknologi informasi menawarkan berbagai kemudahan yang dapat

digunakan sebagai media informasi kepada masyarakat luas khususnya dalam

dunia pendidikan. Peran teknologi informasi, khususnya teknologi multimedia

sangat berpengaruh karena dengan penyampaian menggunakan teks, audio,

foto, video, dan animasi yang didesain secara khusus akan membuat masyarakat

tertarik untuk mengetahui isi dan berbagai informasi yang ada di dalamnya.
BAB 3
PENUTUP

Pada bab ini penulis memaparkan beberapa simpulan dan saran-saran yang
penulis dapatkan dalam pembahasan rangkaian.

3.1 Simpulan
Adobe Premiere Pro merupakan salah satu perangkat lunak pengolah video
yang sangat populer dan sudah diakui kecanggihannya. Kelengkapan fasilitas dan
kemampuannya yang luar biasa dalam mengolah video, menjadikan perangkat
lunak ini banyak dipakai oleh rumah produksi karena keberadaannya sangat
membantu dan memudahkan pemakai dalam menyelesaikan pekerjaan. Pada
umunya Adobe Premiere Pro memang sering digunakan untuk editting suatu film,
tetapi pemakai dapat pula menggunakan perangkat lunak ini untuk membuat suatu
desain iklan digital untuk memenuhi kebutuhan dunia periklanan audio visual.

3.2 Saran
3.2.1 Bagi Pembaca
Disarankan untuk menggunakan video tutorial Adobe Premiere Pro agar lebih
memperdalam pengetahuan tentang Adobe Premiere pro. Selain itu, melalui
audio-video lebih efektif dibandingkan dengan penggunaan metode ceramah dan
praktik.

6
DAFTAR PUSTAKA

Dita. (2010). Adobe Premiere Pro CS3. [Online]. Tersedia:


http://ditaa51.blogspot.com/2010/07/adobe-premiere-pro-cs3-merupakan-
salah.html [2016, Oktober 21].

Fahriansyah, H. (2014). Kelebihan dan Kekurangan Software Video Editing.


[Online].Tersedia:
https://sawungfahriansyah.wordpress.com/2014/04/03/kelebihan-dan-
kekurangan-software-video-editing/ [2016, Oktober 21].

Haryo. (2011). Cara Edit Video dengan Adobe Premiere. [Online]. Tersedia:
https://ahlikompie.com/175-cara-mengedit-video-dengan-adobe-
premiere.html [2016, Oktober 21].

Minhard, Hardy. (2015). 8 Software Video Editing Profesional Terbaik 2015.


[Online]. Tersedia: http://jasamultimediagereja.blogspot.com/2015/07/8-
software-editing-profesional-terbaik.html [2016, Oktober 21].

Pratama, Ilham Setia. (2012). Adobe Premiere. [Online]. Tersedia:


http://anarkie05.blogspot.com/2012/10/adobe-premiere.html [2016, Oktober
21].

Ubab, Abdullah. (2013). Fungsi Tool yang ada pada Adobe Premiere. [Online].
Tersedia: http://samudratutorial.blogspot.com/2013/03/fungsi-tool-yang-
ada-pada-adobe-premiere.html [2016, Oktober 21].

Anda mungkin juga menyukai