Anda di halaman 1dari 1

BAB 3 (DEFINING AND REFINING THE PROBLEM)

Ruang lingkup permasalahan : Permasalahan didefinisikan sebagai situasi ketika terdapat


perbedaan antara keadaan aktual dengan kemungkinan yang diinginkan. Ketika mengidentifikasi
masalah manajemen, maka perlu disederhanakan menjadi topik yang dapat diteliti dalam studi. Setelah
mengidentifikasi ruang lingkup permasalahan, penelitian pendahuluan akan membantu peneliti untuk
mempersempit bidang masalah yang luas dan menentukan rumusan masalah yang spesifik.
Pengumpulan informasi awal : Klasifikasi sifat informasi yang diperlukan yaitu Informasi pada
organisasi dan lingkungannya (faktor kontekstual) dan informasi tentang topik yang menarik.
Menentukan rumusan masalah : Rumusan masalah bersifat tidak ambigu, spesifik, dan fokus. Rumusan
masalah yang baik melibatkan perumusan tujuan penelitian dan pertanyaan penelitian. Terdapat tiga
jenis pertanyaan dasar yang dapat ditangani oleh proyek penelitian yaitu pertanyaan penelitian
eksplorasi,pertanyaan penelitian deskriptif danpertanyaan penelitian kausal.
Proposal Penelitian : Sebelum memulai penelitian, harus ada kesepakatan antara orang yang
mengesahkan studi dengan peneliti tentang masalah yang akan diteliti, metodologi yang akan
digunakan, lama (waktu) studi, dan biayanya. Hal ini memastikan bahwa tidak terjadi kesalahpahaman
atau kekecewaan di kemudian hari di antara kedua pihak.

BAB 4 (TINJAUAN LITERATUR KRITIS)


Tinjauan literatur kritis adalah proses perlangkah yang melibatkan identifikasi diterbitkan dan
dikerjakan dari sumber data sekunder pada topik yang menarik, evaluasi pekerjaan dalam kaitannya
dengan masalah, dan dokumentasi dari pekerjaan. Pendekatan tinjauan literatur : Sumber data, buku
teks,Jurnal, thesis, konferensi, naskah yang tidak dipublikasikan, laporan, koran dan internet. Karena
mencari literatur kadang-kadang dapat memberikan sebanyak seratus atau lebih hasil, maka harus
berhati-hati memilih buku dan artikel yang relevan. Literatur review perlu didokumentasikan untuk
meyakinkan pembaca bahwa peneliti menguasai persoalaan dan telah melakukan pendahuluan dengan
baik untuk mengadakan penelitian.
Dalam melakukan penelitian, juga perlu memperhatikan etika. Tujuannya adalah untuk
memastikan bahwa tidak ada yang dirugikan atau menderita konsekuensi yang merugikan dari kegiatan
penelitian.Hal penting yang harus diperhatikan adalah Sengaja keliru dan plagiarisme.

Anda mungkin juga menyukai