Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA BATAM

DINAS KESEHATAN
UPT. PUSKESMAS REMPANG CATE
Jalan Trans barelang, Kelurahan Rempang Cate, Kecamatan Galang
Email : puskesmas_cate2017@yahoo.com HP: 0811 7003 699
Kode Pos : 29482

LAPORAN KEGIATAN TENTANG


PENYULUHAN DAN PELATIHAN SATU RUMAH SATU JUMANTIK
TAHUN 2019

I. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Penyakit Demam Berdarah (DBD) merupakan salah satu masalah
kesehatan masyarakat di Indonesia. Penyakit ini termasuk penyakit menular
yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan oleh nyamuk aedes aegyti
maupun nyamuk aedes albopictus. Nyamuk aedes aegyti berkembang biak di
tempat penampungan air bersih seperti bak mandi,tempayan, ban bekas, kaleng
bekas dan lain-lain. Dengan banyaknya kasus demam berdarah maka dilakukan
dengan pendekatan sanitasi lingkungan atau non kimiawi yang tepat.
Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu
masalah kesehatan lingkungan yang cenderung meningkat jumlah penderita dan
semakin luas daerah penyebarannya, sejalan dengan meningkatnya mobilitas
dan kepadatan penduduk. Sampai saat ini penyakit DBD belum ada vaksin
pencegahannya dan obatnyapun juga masih diusahakan. Salah satu cara efektif
adalah mencegah dan menanggulanginya dengan cara memberantas nyamuk
penularannya. Beberapa upaya pengendalian penyakit demam berdarah
dengue(DBD) telah dilaksanakan meliputi : promosi kesehatan tentang
pemberantasan sarang nyamuk, pencegahan dan penanggulangan faktor resiko
serta kerjasama lintas program dan lintas sektor terkait sampai dengan tingkat
desa. Kegiatan jumantik ini untuk mengetahui apakah di daerah tersebut
endemis DBD atau tidak. Jumantik juga dilakukan untuk mengetahui angka
bebas jentik nyamuk (ABJ). Target ABJ 95%. Kegiatan pemantauan jentik dapat
dilakukan apabila adanya koordinasi dan kerjasama antara semua sektor dalam
menurunkan angka bebas jentik nyamuk DBD.
2. Dasar Hukum
 Undang- Undang No.36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan2.
 Undang-Undang RI No.32 Tahun 2009 Tentang perlindungan dan
pengelolaanlingkungan hidup.

3. Tujuan dan Harapan


 Meningkatkan angka bebas jentik nyamuk sampai 95 %.
 Menurunkan angka kesakitan DBD
 Meningkatkan partisipasi masyarakat untuk menurunkan angka DBD
 Agar terpelihara lingkungan yang bersih, sehat, dan aman

II. KEGIATAN
Kegiatan penyuluhan satu rumah satu Jumantik dilakukan di luar
gedung Puskesmas, lokasi kegiatannya dilaksanakan di Aula kelurahan
Subang Mas Kecamatan Galang. Waktu kegiatan penyuluhan satu rumah
satu jumantik dilaksanakan pada hari senin tanggal 08 Juli 2019 jam 09.00
s/d 12.00 Wib.

III. HASIL KEGIATAN


1. Telah diberikan penyuluhan Jumantik sebnyak 50 peserta diwilayah
kelurahan Subang Mas.
2. masing – masing peserta telah diberikan pelatihan singkat tentang DBD
dan pemberantasan sarang nyamuk terutama di wilayah rumah masing-
masing dan lingkungan sekitar.dan dibekali formulir pemantauan jentik.
3. Masing – masing peserta berkomitmen untuk melaksanakan tugasnya dan
melaporkkan ke Koordinator dan Supervisor jumantik desa yang akan di
bentuk . Dan diteruskan ke Puskesmas.

IV. KESIMPULAN DAN SARAN


1. KESIMPULAN
a. Kegiatan penyuluhan dan pelatihan satu rumah satu jumantik telah
dilaksanakan dengan 50 peserta
b. Masing-masing peserta berkomitmen untuk melaksanakan tugas
sebagai jumantik di rumah masing – masing dan kawasan sekitar dan
dimulai pada bulan mei
c. Hasil pencatatn formulir jumantik akan dilaporkan ke bidan desa setiap
satu bulan sekali dan dilaporkan ke Puskesmas
2. SARAN
Perlu di rencanakan kembali anggaran terkait dengan sarana pendukung
seperti APD,Senter,ATK dan peralatan lain-lain sebagai seorang Jumantik,
agar bisa maksimal sesuai dengan beban kerja yang diberikan.

Mengetehaui,
Kepala UPT. Puskesmas Rempang
Cate Kota Batam

PRA REDA GUSTI, SKM


NIP. 19660729 199103 1 008

Anda mungkin juga menyukai