Anda di halaman 1dari 12

Promosi Kesehatan "Merokok"

BAB II

PEMBAHASAN

A. Awal mula rokok

Bentuk paling awal dari rokok telah dibuktikan di Amerika Tengah sekitar abad ke-9 dalam bentuk
alang-alang dan tabung merokok, asap tembakau dan obat-obatan psikoaktif berbagai ritual
keagamaan dan sering digambarkan imam dan merokok dewa pada tembikar dan ukiran candi.
ketika di Spanyol, pembungkus jagung diperkenalkan, dan pada abad ketujuh belas, mulai dipakai
kertas halus. Produk yang dihasilkan disebut papelate dan didokumentasikan dalam Goya lukisan s
'La Cometa, La Merienda en el Manzanares, dan El juego de la pelota a pala (abad ke-18).

Pada 1830, rokok telah menyeberang ke Prancis, monopoli tembakau negara Perancis mulai
memproduksi mereka. Di Inggris, penggunaan tembakau dalam bentuk rokok menjadi semakin
populer selama dan setelah Perang Krimea , ketika tentara Inggris mulai meniru mereka Turki
Ottoman kawan-kawan dan musuh Rusia. ini dibantu oleh pengembangan dari tembakau yang cocok
untuk penggunaan rokok, dan dengan perkembangan industri ekspor rokok Mesir .

rokok meluas di bumi bagian Barat sebagian besar merupakan fenomena abad ke-20, pada awal
abad konsumsi per kapita tahunan di Amerika Serikat adalah 54 rokok (setara dengan kurang dari
0,5% dari populasi merokok lebih dari 100 batang rokok per tahun ), dan konsumsi di sana mencapai
puncaknya dengan 4.259 per kapita pada tahun 1965. Pada waktu itu sekitar 50% pria dan 33%
perempuan merokok (didefinisikan sebagai merokok lebih dari 100 batang rokok per tahun). Pada
tahun 2000, konsumsi telah jatuh ke 2.092 per kapita, sesuai dengan sekitar 30% pria dan 22% dari
wanita yang merokok lebih dari 100 batang rokok per tahun.

rokok telah berkembang banyak sejak konsepsinya, misalnya, pita tipis yang melintang perjalanan ke
"sumbu merokok" (sehingga membentuk lingkaran sepanjang rokok) adalah bagian alternatif kertas
tipis dan tebal untuk memfasilitasi pembakaran efektif bila sedang ditarik, dan menghambat
pembakaran saat istirahat. Sintetik particulate filter menghapus beberapa tar sebelum mencapai
perokok.

B. Mengapa orang merokok ?

Sampai sekarang masih menjadi bahan perbincangan dan perdebatan yang tak pernah habis -
habisnya ,yang memang suka rokok dan yang anti rokok. Banyak alasan orang tak mau berhenti
merokok walau mereka tahu bahwa merokok itu berbahaya dan sangat buruk bagi kesehatan.
Namun, ada saja sejumlah alasan lain kenapa orang merokok. Ingin tampak mengesankan adalah
alasan paling umum yang di lontarkan seseorang terutama para remaja mengapa mereka mulai
merokok. Alasan itu cukup jujur karena semua orang ingin melihat citra terlihat seperti apa. Nah,
mengenali alasan merokok ini penting dilakukan sebagai langkah awal untuk usaha berhenti
merokok.

Rokok mengandung nikotin yang sangat adiktif ,inilah salah satu kenapa orang yang mencoba
merokok akan terus menjadi perokok. Jika Anda perokok, mungkin Anda sudah kecanduan nikotin.
Ketergantungan itu yang membuat orang tak bisa berhenti, meskipun rokok membuat mereka sakit.

Nikotin adalah stimulan yang meningkatkan detak jantung dan memengaruhi banyak bagian tubuh
seperti otak dan tubuh. Gejala kecanduan nikotin meliputi ketagihan, mudah marah, cemas, sulit
konsentrasi, gelisah, dan sulit tidur. Rokok dirancang untuk memberikan sensasi nikotin cepat.
Hanya butuh waktu 10 detik bagi nikotin untuk mencapai otak, cukup dengan menghirup rokok.
Kebanyakan perokok mulai merokok ketika masih muda dan butuh pencitraan. serta Perokok muda
ini cenderung susah berhenti.

Banyak orang mengklaim bahwa rokok membantu mereka mengatasi stres. Faktanya, rokok adalah
stimulan dan tak akan membantu Anda rileks. Perokok mungkin berpikir bahwa rokok membantu
mereka merasa lebih baik. Sesungguhnya ketika Anda merokok, nikotin memenuhi tubuh dengan
zat-zat beracun.

Alasan lain merokok

Ø Menggunakan rokok sebagai dukungan ketika mengalami hal tak enak.

Ø Menikmati rokok dengan orang lain sebagai aktivitas sosialisasi bersama.

Ø Menggunakan rokok untuk memulai percakapan dan bertemu orang baru.

Ø Merokok tak membuat bosan atau kesepian.

Ø Merokok ketika butuh rehat atau ingin sendiri.


C. Zat-zat dalam asap rokok

Para ahli membagi asap rokok mejadi dua macam, yaitu asap utama dan asap sampinangan. Asap
Utama adalah asap rokok yang terhisap langsung masuk ke paru-paru perokok lalu di hembuskan
kembali. Asap Sampingan adalah asap rokok yang dihasilkan oleh ujung rokok yang terbakar. Asap
sampingan lebih ber beracun dari pada asap utama, karena asap utama masuk ke dalam paru-paru
masih melewati filter pada rokok, sedang asap sampingan tidak melalui filter.

Asap rokok mengandung kurang lebih 4000 bahan kimia yang 200 diantaranya beracun dan 40 jenis
lainnya dapat menyebabkan kanker bagi tubuh. Beberapa zat yang sangat berbahaya yaitu tar,
nikotin, karbon monoksida.

a. Tar

Tar sebagai getah tembakau adalah zat berwarna coklat dan bersifat lengket berisi berbagai jenis
hidrokarbon aromatik polisiklik, amin aromatik, dan N-nitrosamine. Tar adalah kumpulan beribu-ribu
bahan kimia dalam komponen padat asap rokok dan bersifat karsinogen. Pada saat rokok dihisaap,
tar masuk ke dalam rongga mulut sebagai uap padat. Setelah dingin akan menjadi padat dan
membentuk endapan berwarna coklat pada permukaan gigi, saluran pernapasan, dan paru-paru.
Pengendapan ini bervariasi antara 3-40 mg per batang rokok, sementara kadar tar dalam rokok 24-
45 mg.Tar yang dihasilkan asap rokok akan menimbulkan iritasi pada saluran napas, menyebabkan
bronchitis, kanker nasofaring, dan kanker paru.Tar juga mengandung benzopyrene yang
menyebabkan noda di gigi, kuku tangan dan jaringan paru-paru. Itu menyebabkan kerusakan pada
mulut, gigi, gusi, dan system pencernaan.

b. Nikotin

Nikotin adalah bahan alkaloid toksik yang merupakan senyawa amin tersier, bersifat basa lemah
dengan pH 8,0. Pada pH fisiologis, sebanyak 31% nikotin berbentuk bukan ion dan dapat melalui
membran sel. Asap rokok pada umumnya bersifat asam (pH 5,5). Pada pH ini nikotin berada dalam
bentuk ion dan tidak dapat melewati membran secara cepat sehingga di mukosa pipi hanya terjadi
sedikit absorpsi nikotin dari asap rokok. Pada perokok yang menggunakan pipa, cerutu dan berbagai
macam sigaret Eropa, asap rokok bersifat basa dengan pH 8,5 dan nikotin pada umumnya tidak
dalam bentuk ion dan dapat diabsorpsi dengan baik melalui mulut.

Nikotin merupakan salah satu jenis obat perangsang yang dapat merusak jantung dan sirkulasi
darah. Nikotin merangsang kelenjar-kelenjar adrenal memproduksi hormon yang meningkatkan
tekanan darah dan denyut jantung sehingga jantung bekerja lebih keras.Nikotin berpengaruh
terhadap pembuluh darah yakni merusak endotel pembuluh darah dan terhadap trombosit dengan
meningkatkan agregasi trombosit. Nikotin membuat pemakainya kecanduan.bahan kimia berminyak
yang tidak berwarna merupakan salah satu racun paling keras yang kita kenal.Jika Anda
menyuntikkan jumlah nikotin yang terkandung dalam sebuah cerutu kepada seorang pria yang
berpostur sedangia akan segera mati dalam beberapa menit.(Bilaman cerutu itu dihisap,tidak semua
nikotin diserap dan penyebarannya berlangdung lebih lama,yang memungkinkan tubuh untuk
menanggulangi racun tersebut.)

c. Karbon Monoksida (CO)

Gas beracun yang mempunyai afinitas kuat terhadap hemoglobin pada sel darah merah, sehingga
membentuk karboksihemoglobin (COHb) dan mengakibatkan berkurangnya kemampuan darah
membawa oksigen. Jika mencapai tingkat tertentu akan dapat menyebabkan kematian.

Selain itu, zat kimia lain yang sangat berbahaya di dalam rokok antara lain:

Ø Ammonia: Digunakan untuk meningkatkan tingkat absorpsi nikotin. Zat kimia ini adalah zat yang
digunakan untuk membersihkan toilet.

Ø Arsenik: Digunakan sebagai pestisida tanaman tembakau. Zat kimia ini terus menempel pada
tembakau yang sudah menjadi rokok. Arsenik juga digunakan untuk membunuh tikus.

Ø Cadmium: Campuran logam yang terdapat pada tembakau. Jika batereimu lemah, gunakan
Cadmium untuk me-recharge-nya.

Ø Formaldehyde/Formalin: Terdapat pada asap rokok. Gas tak berwarna ini biasanya digunakan
untuk mengawetkan mayat.

Ø Aseton: Diproduksi dari hasil pembakaran rokok. Digunakan untuk membersihkan toilet juga.

Ø Butane: Diproduksi dari korek api

Ø Propylene Glycol: Digunakan pada rokok agar tetap kering. Dapat menambah kecepatan
pengiriman nikotin untuk menghancurkan otak.

Ø Turpentine: Digunakan pada rokok menthol. Digunakan juga untuk melukis dan mempernis kayu.

Ø Benzene: Dihasilkan dari pembakaran rokok. Bisa ditemukan juga pada pestisida dan gasoline

D. Bahaya ROKOK

Ada kalanya kita kurang puas tentang bahaya merokok sebelum melihat foto atau gambar (poster)
bahaya merokok. Dengan Gambar atau foto atau poster bahaya merokok kita akan lebih mudah
paham, bagaimana sesungguhnya bahaya-bahaya yang di timbulkan dari setiap batang rokok
terhadap tubuh kita. Jadi 1 batang rokok mempunya andil terhadap kerusakan beberapa bagian
organ tubuh kita, mulai dari kepala sampai kaki.
Lihat saja diatas, bukankankah mulai rambut sampai ujung kaki bahaya yang kita alami jika kita
sudah kecanduan rokok

Nikotin mempunyai zat dalam rokok yang dapat menyebabkan ketagihan, ini yang menyebabkan
para pengguna rokok sulit sekali untuk berhenti merokok. Nikotin merupakan zat pada rokok yang
beresiko menyebabkan penyakit jantung, 25 persen dari para pengidap penyakit jantung disebabkan
oleh kegiatan merokok
Berikut ini adalah bahaya rokok terhadap kesehatan kita
rokok dapat menyebabkan Kanker pundi kencing, Kanker perut, Kanker usus dan rahim, Kanker
mulut , Kanker Esofagus, Kanker tekak, Kanker pankrias, Kanker payudara, Kanker paru-paru,
Penyakit saluran pernafasan kronik, Strok, pengkroposan tulang atau yang dikenal dengan
(osteoporosis), Penyakit jantung, Kemandulan, Putus haid awal, Melahirkan bayi yang cacat,
Keguguran bayi, Bronkitis, Batuk, Emfisima, Otot lemah, Penyakit gusi, dan Kerusakan mata.

Yang tersebut diatas adalah bahaya rokok bagi perokok aktif, apa itu perokok aktif ?

perokok aktif adalah orang yang merokok secara langsung menghisapnya rokok, sedangkan perokok
pasif adalah orang yang tidak secara langsung menghisap rokok, tetapi menghisap asap rokok yang
dikeluarkan dari mulut orang yang sedang merokok.

Di bawah ini merupakan bahaya asap rokok bagi perokok pasif.


Meningkatkan risiko kanker paru-paru dan penyakit jantung, Masalah pernafasan termasuk radang
paru-paru dan bronchitis, Sakit atau pedih mata, Bersin dan batuk-batuk, Sakit kerongkong, dan Sakit
kepala.

zat Yang terkandung dalam asap rokok adalah :

Ø 2 kali lebih banyak nikotin dan 5 kali lebih banyak karbon monoksida

Ø 3 kali lebih banyak tar dan 50 kali lebih zat kimia yang berbahaya bagi kesehatan
E. Penyakit akibat merokok

Asap rokok merusak hampir seluruh organ tubuh manusia, oleh karena itu merokok dapat
menimbulkan berbagai macam penyakit yang sangat banyak, sedikitnya ada 9 penyakit yang fatal,
misalnya kanker dan penyakit jantung. Dampak buruk merokok bagi kesehatan ini biasanya akan
muncul dalam jangka waktu yang lama, di atas 5 tahun. Baik perokok aktif maupun perokok pasif
memiliki resiko yang sama besar terhadap penyakit akibat asap rokok.

Beberapa Penyakit Akibat Merokok Menurut Badan POM RI

a. Penyakit jantung dan stroke.

Satu dari tiga kematian di dunia berhubungan dengan penyakit jantung dan stroke. Kedua penyakit
tersebut dapat menyebabkan “sudden death” ( kematian mendadak).Nikotin merangsang kelenjar-
kelenjar adrenal memproduksi hormon yang meningkatkan tekanan darah dan denyut jantung
sehingga jantung bekerja lebih keras. Ini salah satu alasan mengapa perokok berisiko menderita
serangan jantung dan stroke.

b. Kanker paru.

Satu dari sepuluh perokok berat akan menderita penyakit kanker paru. Pada beberapa kasus dapat
berakibat fatal dan menyebabkan kematian, karena sulit dideteksi secara dini. Penyebaran dapat
terjadi dengan cepat ke hepar, tulang dan otak.

c. Kanker mulut.

Merokok dapat menyebabkan kanker mulut, kerusakan gigi dan penyakit gusi.

d. Osteoporosis.

Karbonmonoksida dalam asap rokok dapat mengurangi daya angkut oksigen darah perokok sebesar
15%, mengakibatkan kerapuhan tulang sehingga lebih mudah patah dan membutuhkan waktu 80%
lebih lama untuk penyembuhan. Perokok juga lebih mudah menderita sakit tulang belakang.
e. Katarak

Merokok dapat menyebabkan gangguan pada mata. Perokok mempunyai risiko 50% lebih tinggi
terkena katarak, bahkan bisa menyebabkan kebutaan.

f. Psoriasis

Perokok 2-3 kali lebih sering terkena psoriasis yaitu proses inflamasi kulit tidak menular yang terasa
gatal, dan meninggalkan guratan merah pada seluruh tubuh.

g. Kerontokan rambut

Merokok menurunkan sistem kekebalan, tubuh lebih mudah terserang penyakit seperti lupus
erimatosus yang menyebabkan kerontokan rambut, ulserasi pada mulut, kemerahan pada wajah,
kulit kepala dan tangan.

h. Dampak merokok pada kehamilan

Merokok selama kehamilan menyebabkan pertumbuhan janin lambat dan dapat meningkatkan
risiko Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). Risiko keguguran pada wanita perokok 2-3 kali lebih sering
karena Karbon Monoksida dalam asap rokok dapat menurunkan kadar oksigen.

i. Impotensi dan masih banyak penyakit lainnya

Merokok dapat menyebabkan penurunan seksual karena aliran darah ke penis berkurang sehingga
tidak terjadi ereksi.

F. Kiat meninggalkan rokok

Tidak mudah menghentikan kebiasaan merokok. Namun, kebiasaan itu bisa diubah jika perokok
memiliki motivasi untuk berhenti merokok. Perokok yang berhenti merokok selama dua jam, maka
nikotin mulai meninggalkan tubuhnya. Ketika berhenti merokok selama 6 jam, itu berarti
menurunkan denyut nadi dan tekanan darah berangsur menuju pada keadaan ekuilibrium. Ketika
berhenti merokok selama 12 jam maka karbon monoksida mulai meninggalkan tubuhnya. Seorang
pecandu yang berhenti merokok dua hari berturut-turut, kemampuan untuk mengecap dan
menghirup akan membaik. Kalau berhenti merokok 2-12 minggu, sirkulasi darahnya membaik. Orang
yang terus berhenti merokok 3-9 bulan, batuk dan gangguan pernapasannya akan menghilang.

Berikut ini adalah beberapa kiat untuk menghentikan kebiasaan merokok yang mungkin dapat di
coba :
1. Kuatkan tekad dengan mempelajari dampak rokok

Cari informasi sebanyak mungkin mengenai dampak buruk rokok bagi kesehatan manusia. Lihat
gambar paru-paru orang yang kena kanker paru-paru serta perbandingan antara paru-paru perokok
dan bukan perokok. Lakukan perhitungan biaya rumah sakit dan obat yang harus anda bayar jika
anda kena kanker paru-paru, impotensi, jantung koroner, dan lain-lain. Sebenarnya rokok itu hanya
menguntungkan pengusaha rokok saja, di mana negara, pengguna, orang di sekitar dirugikan para
pengusaha. Dengan begitu anda mungkin jadi takut untuk merokok.

2. Merokok itu dosa dan rokok itu haram

Segala sesuatu yang dapat merusak kesehatan diri kita sendiri adalah haram. Kebiasaan merokok
dapat menyebabkan berbagai penyakit bagi para perokok maupun orang-orang yang tidak sengaja
menghirup asap rokok secara terus-menerus dalam jangka waktu yang lama.

3. Kurangi merokok sedikit demi sedikit

Semua hal yang memicu ketagihan atau ketergantungan, untuk menghilangkan ketagihannya harus
diadakan pengurangan dosis sedikit demi sedikit hingga akhirnya berhenti memakai. Yang tadinya
menghisap sebungkus rokok sehari, kurangilah jadi setengah bungkus perhari, lalu dua batang
perhari, hingga berhenti penuh tidak merokok.

4. Dekati Orang Yang Ingin Berhenti Merokok

Hindarilah berkumpul bersama para perokok yang bisa membuat anda kembali banyak merokok.
Untuk sementara bertemanlah dengan orang-orang yang tidak merokok atau sedang program
berhenti merokok. Beritahu teman-teman perokok dan minta dukungan serta kerjasama mereka
agar mereka membantu anda dalam berhenti merokok.

5. Tabung Semua Uang Anda Dan Anggarkan Sedikit Buat Rokok

Mulai sekarang jangan beli rokok secara eceran sedikit demi sedikit, tetapi belilah langsung sekaligus
untuk kebutuhan merokok satu bulan. Hitung jumlah rokok yang anda boleh pakai setiap hari. Dalam
satu hari tidak boleh merokok lebih dari batas jumlah yang telah ditentukan, yang makin lama makin
berkurang jumlah yang boleh dikonsumsi perharinya.

6. Tahan diri dengan Perbanyak Puasa &

Teknik puasa merupakan cara yang cukup ampuh dalam menghilangkan kebiasaan merokok. Anda
sebaiknya puasa setiap hari selama anda kuat dengan niat puasa sunah karena Allah SWT. Dengan
puasa maka anda biasanya akan otomatis tidak merokok. Merokoklah sedikit saja saat buka puasa
dan sahur untuk menghilangkan sakaw rokok anda. Lama-lama stop merokok saat jam buka puasa
dan sahur dengan mengisi waktu dengan hal lain yang lebih bermanfaat.

7. Minta Dukungan Dan Doa Restu Anggota Keluarga


Jangan sia-siakan bantuan dari anak-anak dan isteri/suami anda di rumah dalam mensukseskan
program berhenti merokok anda. Ajak mereka untuk mengawasi anda selama menjalani program
karena merekalah yang paling dekat dengan kita serta memiliki kontak batin yang kuat. Jangan
kecewakan keluarga anda dengan menggagalkan program anda sndiri.

8. Alihkan Konsentrasi Rasa Ingin Merokok

Mungkin rasanya tidak enak sekali saat ingin merokok tetapi tidak diperbolehkan. Mulai sekarang
carilah makanan atau minunan yang kira-kira bisa meredakan rasa ketagihan akan rokok. Dengan
begitu mungkin rasa ingin merokok jadi berkurang atau bahkan hilang.

9. Jangan Merokok Sambil Bicara atau Beraktivitas

Terkadang pada saat kita ngobrol kita tidak sadar bahwa telah menghasilkan banyak puntung rokok
saking asyik ngobrol. Sebaiknya merokoklah pada kita saat tidak bekerja, beraktivitas, berkendara,
dan lain sebagainya agar kita bisa lebih menikmati rokok, terhindar dari merokok berlebih melebihi
dosis yang telah direncanakan.

10. Jangan Pernah Merokok Lagi

Setelah anda berhasil menjalani program berhenti merokok, maka saatnya anda berubah dengan
konsisten. Jangan pernah sentuh lagi rokok walaupun anda stress berat atau butuh rokok untuk
membantu untuk meredakannya. Beritahu teman yang masih merokok dan ajak mereka untuk tidak
merokok demi kebahagiaan mereka. Hukumlah diri anda sendiri dengan hukuman yang mendidik
tetapi bisa membuat kita membenci rokok.

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Ingin tampak mengesankan adalah alasan paling umum yang di lontarkanseseorang terutama para
remaja mengapa mereka mulai merokok. Alasan itu cukup jujur karena semua orang ingin melihat
citra terlihat seperti apa. Rokok mengandung nikotin yang sangat adiktif ,inilah salah satu kenapa
orang yang mencoba merokok akan terus menjadi perokok. Jika Anda perokok, mungkin Anda sudah
kecanduan nikotin. Ketergantungan itu yang membuat orang tak bisa berhenti, meskipun rokok
membuat mereka sakit. Nikotin adalah stimulan yang meningkatkan detak jantung dan
memengaruhi banyak bagian tubuh seperti otak dan tubuh.

Para ahli membagi asap rokok mejadi dua macam, yaitu asap utama dan asap sampinangan. Asap
rokok mengandung kurang lebih 4000 bahan kimia yang 200 diantaranya beracun dan 40 jenis
lainnya dapat menyebabkan kanker bagi tubuh. Beberapa zat yang sangat berbahaya yaitu tar,
nikotin, karbon monoksida
Asap rokok merusak hampir seluruh organ tubuh manusia, oleh karena itu merokok dapat
menimbulkan berbagai macam penyakit yang sangat banyak, sedikitnya ada 9 penyakit yang fatal:

a. Penyakit jantung dan stroke.

b. Kanker paru

c. Kanker mulut.

d. Osteoporosis.

e. Katarak

f. Psoriasis

g. Kerontokan rambut

h. Impotensi

i. Dampak merokok pada kehamilan

Tidak mudah menghentikan kebiasaan merokok. Namun, kebiasaan itu bisa diubah jika perokok
memiliki motivasi untuk berhenti merokok. Perokok yang berhenti merokok selama dua jam, maka
nikotin mulai meninggalkan tubuhnya. Ketika berhenti merokok selama 6 jam, itu berarti
menurunkan denyut nadi dan tekanan darah berangsur menuju pada keadaan ekuilibrium. Ketika
berhenti merokok selama 12 jam maka karbon monoksida mulai meninggalkan tubuhnya. Seorang
pecandu yang berhenti merokok dua hari berturut-turut, kemampuan untuk mengecap dan
menghirup akan membaik. Kalau berhenti merokok 2-12 minggu, sirkulasi darahnya membaik. Orang
yang terus berhenti merokok 3-9 bulan, batuk dan gangguan pernapasannya akan menghilang.

B. Saran

Setelah membaca makalah ini, diharapkan semoga masyarakat dapat tersadarkan akan
bahaya rokok bagi kesehatan mereka dan segera meninggalkan kebiasaan merokoknya, supaya
kesehatan mereka tetap terjaga dan nantinya menjadikan tubuh mereka sehat bugar dan terhindar
dari penyakit yang mengancam jiwa mereka.
DAFTAR PUSAKA

Armstrong, Sue. 1995. Pengaruh Rokok Terhadap Kesehatan. Jakarta: Penerbit Arcan.

Target, George. 1991. Cara Berhenti Merokok. Jakarta: Penerbit Arcan.

Anda mungkin juga menyukai