Anda di halaman 1dari 3

4.2.6.

PEMERINTAH KABUPATEN PURWAKARTA


DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS BUNGURSARI
Jl. Raya Bungursari No.124 Telp. (0264) 350176
e-mail : pkmbungursari@gmail.com
Kode Pos : 41181

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BUNGURSARI


KABUPATEN PURWAKARTA

NOMOR : B / / IV / SK / PKMBS / VIII / 2015

TENTANG
UMPAN BALIK KELUHAN MASYARAKAT
DI PUSKESMAS BUNGURSARI

KEPALA PUSKESMAS BUNGURSARI

Menimbang : a. bahwa berdasarkan fungsi puskesmas sebagai penyelenggara


pelayanan kesehatan di tingkat kecamatan maka perlu ditetapkan
Umpan balik keluhan masyarakat

b. bahwa sehubungan dengan pertimbangan pada huruf a tersebut


dipandang perlu menetapkan Standar Operasional Prosedur Umpan
balik keluhan masyarakat di Puskesmas yang ditetapkan dengan
Keputusan Kepala Puskesmas.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 4 Tahun 1968 tentang pembentukan


Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Subang dengan mengubah
Undang-undang Nomor 14 tahun 1950 tentang Pembentukan
Daerah-Daerah Kabupaten dalam Lingkungan Propinsi Jawa Barat
(LNRI tahun 1968 Nomor 31, TLN Nomor 2851);

2. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan


Daerah (LNRI Tahun 2004 Nomor 125, TLNRI Nomor 4437)
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Pengganti
Undang-Undang Nomor 03 Tahun 2005 (LNRI Tahun 2005 Nomor
38, TLNRI Nomor 4493) yang telah ditetapkan dengan Undang –
Undang Nomor 8 Tahun 2005 (LNRI Tahun 2005 Nomor 108,
TLNRI Nomor 4548) dan terakhir diubah dengan Undang-Undang
Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah (LNRI Tahun
2014 Nomor 244, TLNRI Nomor 5587);

3. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 112,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5038);

4. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (LNRI


tahun 2009 Nomor 144, TLNRI Nomor 5063) ;

5. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan


(Lembaran Negara Tahun 2014 Nomor 298, Tambahan Lembaran
Negara Nomor 5607);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian
Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah
Provinsi, dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737);

7 Peraturan Pemerintah Nomor 96 Tahun 2012 tentang Pelaksanaan


Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor 215,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5357);

8. Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2014 tentang Sistem


Informasi Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5542);

9. Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 7 Tahun 2008


tentang Urusan Pemerintahan yang menjadi Kewenangan
Pemerintah Kabupaten Purwakarta;

10. Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 10 tahun 2008


tentang Pembentukan Dinas Daerah;

11. Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 5 Tahun 2010


tentang Retribusi Pelayanan Kesehatan Pada Pusat Kesehatan
Masyarakat Kabupaten Purwakarta

12. Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 7 Tahun 2013


tentang Penyelenggaraan Kesehatan;

13. Kepmenkes Nomor 128 tahun 2007 tentang Standar Pelayanan


Minimal bidang kesehatan di tingkat kabupaten.

Memperhatikan : 1. Permen PANRB Nomor 15 Tahun 2014 tentang Pedoman Standar


Pelayanan;

2. Permenkes Nomor 75 tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan


Masyarakat

3. Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor


63/KEP/MPAN/2003 tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan
Pelayanan Publik.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BUNGURSARI TENTANG


UMPAN BALIK KELUHAN MASYARAKAT DI PUSKESMAS
BUNGURSARI

PERTAMA : Umpan balik keluhan masyarakat merupakan panduan untuk ditetapkan


dan diterapkan di Puskesmas

KEDUA : Penerapan pelaksanaan Umpan balik keluhan masyarakat sesuai dengan


ruang lingkup pelayanan kesehatan yang dilaksanakan dan sumber daya
yang tersedia di Puskesmas;
KETIGA : Ruang Lingkup Umpan balik keluhan masyarakat meliputi dasar hukum,
persyaratan, prosedur, waktu pelayanan, media komunikasi, dan
pengelolaan sumber komunikasi;

KEEMPAT Uraian secara rinci Umpan balik keluhan masyarakat sebagaimana


dimaksud pada DIKTUM KETIGA, dimuat dalam lampiran yang
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Keputusan ini;

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila di
kemudian hari terdapat kekeliruan dalam penerapannya, maka akan
diadakan pembetulan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Purwakarta
Pada Tanggal : 31 Agustus 2015

KEPALA PUSKESMAS
BUNGURSARI

ASEP SUKANDAR

Anda mungkin juga menyukai