Anda di halaman 1dari 21

PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA, DAN OLAHRAGA


BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN BANTUL
Alamat: Jalan RA Kartini 39 Bantul 55714 Telepon (0274) 2811974
Email: balai_bantul@gmail.com

PAKET SOAL LATIHAN UJIAN NASIONAL SMA/MA


TAHUN PELAJARAN 2017/2018
PAKET TIGA

LEMBAR SOAL

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas, Program : XII, IPA/IPS
Hari, Tanggal :
Waktu :

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan menghitamkan (●) pada huruf A, B, C, D, atau E
pada lembar jawaban yang tersedia!

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1 s.d. 3!


1) Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy untuk
memberlakukan sistem full day school (FDS) mulai tahun pelajaran 2017–2018 di berbagai
sekolah, alih-alih didukung semua kalangan, justru dalam kenyataannya menuai berbagai protes
dan kritik. 2) Menetapkan pembelajaran di sekolah berlangsung selama lima hari, Senin hingga
Jumat, dikhawatirkan berisiko kontraproduktif. 3) Meski banyak pihak sepakat bahwa sistem Full
Day School akan memberikan kesempatan bagi guru untuk mengembangkan pendidikan karakter
dan mengisi kekosongan waktu karena banyak orang tua yang tidak bisa mengawasi anak masing-
masing. 4) Tetapi, di balik kelebihan atau manfaat yang ditawarkan, tidak sedikit pihak yang

1. Kalimat utama paragraf tersebut adalah nomor ….


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

2. Makna istilah kontraproduktif adalah …


A. tidak menguntungkan
B. tidak menghasilkan
C. pemborosan
D. mubazir
E. sia-sia

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 1


3. Mengapa wacana pemberlakuan sistem Full Day School menuai protes?
A. belum ada kesiapan fasilitas di sekolah-sekolah
B. membatasi perkembangan dan kreativitas anak
C. tidak bisa mengembangkan potensi guru
D. dikhawatirkan berisiko kontraproduktif
E. belum ada kesiapan dari pemerintah

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5!


(1) Di berbagai negara maju seperti Singapura, Amerika Serikat, Australia, dan Jepang, sistem FDS
sebetulnya sudah lazim dipraktikkan. (2) Dengan didukung fasilitas pembelajaran yang
representatif, penerapan sistem FDS memang akan melahirkan berbagai manfaat positif bagi siswa.
(3) Di sejumlah negara maju, jam belajar siswa bahkan kurang dari 8 jam sehari, terutama untuk
siswa jenjang SMA yang akan menghadapi ujian masuk ke perguruan tinggi. (4) Jam belajar yang
panjang di sekolah modern yang didukung fasilitas lengkap justru menjadi nilai plus karena siswa
memperoleh kesempatan untuk mengembangkan potensi dan kreativitasnya secara maksimal. (5)
Tetapi, lain soal ketika sistem FDS itu dipaksakan berlaku secara nasional, tanpa memeriksa dan

4. Kalimat penjelas yang tidak padu terdapat pada kalimat ….


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Bacalah dengan cermat teks di bawah ini!


(1) Penderita penyakit gastritis di seluruh dunia tidaklah sedikit dan dampak yang ditimbulkan
sangat fatal. (2) Perlu untuk mulai memperhatikan gejala penyakit ini agar pasien mudah untuk
segera ditangani. (3) Penanganannya, tentu terlebih dulu melihat tingkat parahnya penyakit. (4)
Tingkatan gastritis diklasifikasikan menjadi dua, yakni akut dan kronis. (5) Sebaiknya para
penderita gastritis akut menghindari zat pemicunya.

5. Kalimat fakta pada teks di atas terdapat pada kalimat nomor…


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 6 s.d. 8!
(1) Pendidikan paling efektif dalam memperbarui dunia. (2) Kemajuan suatu bangsa dipengaruhi
oleh kwalitas pendidikan di negara tersebut. (3) Banyak upaya yang dilakukan oleh pemerintah
Indonesia untuk memajukan bangsanya melalui pendidikan, contohnya melakukan pembangunan
gedung sekolah dan melakukan kegiatan bebas biaya atau sekolah gratis. (4) Peningkatan upaya
pendidikan di Indonesia memang tergolong lumayan baik.( 5) Tetapi yang utama adalah harus ada
minat siswa untuk berprestasi dan belajar.

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 2


6. Ide pokok paragraf tersebut adalah ...
A. efektivitas pendidikan dalam memperbarui dunia
B. upaya pemerintah dalam memajukan pendidikan
C. minat siswa untuk berprestasi dan belajar
D. tolok ukur kemajuan suatu bangsa
E. kemajuan pendidikan di Indonesia

7. Tujuan penulis dalam teks tersebut adalah ….


A. menjelaskan kemajuan pendidikan di Indonesia
B. menjelaskan tolok ukur kemajuan suatu bangsa
C. menjelaskan minat siswa untuk berprestasi dan belajar
D. menjelaskan upaya pemerintah dalam memajukan pendidikan
E. menjelaskan efektivitas pendidikan dalam memperbarui dunia

8. Kalimat yang menggunakan kata tidak baku terdapat pada kalimat nomor ….
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

Bacalah kutipan biografi berikut!


Wanita muda berusia 22 tahun ini memiliki rasa kepedulian dan jiwa sosial yang tinggi. Dia adalah
seorang socialpreneur, yakni entrepreneur yang memiliki dan memberikan dampak positif di
bidang sosial. Dengan berbekal hal tersebut, mahasiswi Universitas Indonesia ini memberdayakan
ibu-ibu penderita kusta di Sitanala, Tangerang, Jawa Barat di bawah naungan Nalacity Foundation.
Selain menggunakan jiwa sosialnya yang tinggi, Hafiza Elfira juga mengandalkan kemampuan
bisnisnya untuk membekali ibu-ibu penderita kusta di tempat tersebut dengan keterampilan
menjahit manik-manik pada jilbab. Dengan ketelatenan yang dimilikinya, maka Hafiza dan
Nalacity Foundation mampu mendapatkan omset penjualan hingga ratusan juta per bulannya.
Hafiza juga berhasil mendapatkan penghargaan sebagai 10 Pengusaha Muda Sukses versi
yukbisnis.com.

9. Hal yang dapat diteladani pada Hafiza Elfira adalah …


A. Hafiza Elfira memiliki rasa kepedulian dan jiwa sosial yang tinggi.
B. Hafiza Elfira mendirikan Nalacity Foundation di Tangerang, Jawa Barat.
C. Hafiza Elfira adalah seorang mahasiswa sekaligus menjadi seorang socialpreuneur.
D. Hafiza Elfira mampu mendapatkan omset penjualan hingga ratusan juta per bulannya.
E. Hafiza mendapatkan penghargaan sebagai Pengusaha Muda Sukses versi
yukbisnis.com.

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 3


Cermatilah kedua cerita di bawah ini!
Hikayat Cerpen
Maka adalah antaranya tiga bulan lamanya. Maka Namun di tempat pemilihan ikan aku gelagapan
ia pun menangis pula hendak makan nangka yang mengucek mata. Pada lantai basah terdapat tiga
di dalam taman raja itu juga. Maka si Miskin itu ekor ikan yang digeletakkan begitu saja di antara
pun pergilah pula memohonkan kepada baginda tumpukan bak plastik besar. Dari tompel dan tutul
itu. Maka sujudlah pula ia kepada baginda. Maka pada kulit dan sirip, kutahu ikan itulah yang
titah baginda, “Apa pula kehendakmu hai kuburu sejak pagi.
miskin?” Maka sahut si Miskin, “Ya tuanku, “Itu kerapu macan!?” teriakku kepada petugas
ampun beribu-ribu ampun” sahut ia sujud rumah makan sembari menunjuk tiga ekor ikan
kepalanya lalu diletakkannya ke tanah. Sahut ia yang tergeletak di lantai seakan benda tak
berkata pula, “Hamba ini orang yang miskin. berharga.
Hamba minta daun nangka yang gugur ke bumi, “Ya, baru saja dibawa nelayan, langsung dari laut.
barang sehelai.” Maka titah baginda, ”Hai Miskin, Bahkan belum sempat masuk bak es!” sahut
hendak kau buatkan apa daun nagka? Baiklah aku petugas itu santai.
beri buahan barang sebiji” Maka diberikan kepada “Di mana nelayan itu?”
si Miskin itu. Maka ia pun sujud seraya bermohon “Baru saja pergi!”
kembali mendapatkan isterinya itu. “Ke mana ia pergi?”
“Tak tahu, Pak. Mungkin ke laut lagi!”
Hikayat Si Miskin Aku ingin mengejar nelayan itu meski sampai
jauh ke tengah laut untuk menyatakan terima
kasih dan hormat setinggi-tingginya. Nelayan itu
sudah memberkati Umbu.
Kerapu Macan, Made Adnyana Ole
10. Persamaan nilai moral yang terdapat pada kedua teks di atas adalah .…
A. menghargai kerja keras orang lain
B. menyayangi teman tanpa pandang bulu
C. bersyukur pada Tuhan atas rezeki yang telah diperoleh
D. menghormati orang lain walaupun berbeda status sosial
E. akhirnya
Pariwisata menunjukkan/menyatakan
menumbuhkan modal rasa sosial
terimamasyarakat
kasih kepadadan
orang lain tumbuhnya rasa saling
bentuk
percaya. Pada sisi lain, kita juga melihat dampak tidak diinginkan. Salah satunya, pembangunan
hotel hingga
Cermati melebihi
kutipan daya dukung
tajuk rencana lingkungan,
berikut terutamasoal
untuk menjawab penyediaan
nomor 11airdanbersih.
12! Dampak lain,
melebarnya ketimpangan ekonomi ketika warga setempat tidak terlibat dalam proses
pengembangan pariwisata. Yang kerap terjadi, warga kehilangan aset berupa tanah dan akhirnya
hanya menjadi penonton. Untuk meminimalkan dampak tak diinginkan, kelembagaan berperan
Soal Latihan
penting UN Bahasa
karena Indonesiaperangkat
menghasilkan 2018 SMA/MA/Kab.
peraturanBantul
untukTahun 2018Page
menjamin semua4 pemangku kepentingan
mendapat manfaat yang adil. Semua itu kembali berpulang pada kepemimpinan dari pusat hingga
daerah dalam memastikan modal sosial di masyarakat yang akan melipatgandakan pertumbuhan
ekonomi lokal dan nasional.
Kompas, 28 Desember 2016
11.Opini penulis dalam kutipan tajuk rencana tersebut adalah ...
A. Warga kehilangan aset berupa tanah dan akhirnya hanya menjadi penonton.
B. Pemerintah berusaha melipatgandakan keuntungan pariwisata secara individual.
C. Pembangunan hotel hingga melebihi daya dukung lingkungan, terutama air bersih.
D. Tumbuhnya pariwisata mengakibatkan dampak-dampak yang tidak diinginkan.
E. Pemimpin pusat hingga daerah berperan penting dalam memastikan modal sosial.

12. Pihak yangb dituju dalam tajuk rencana di atas adalah .…


A. masyarakat
B. pihak swasta
C. pengelola hotel
D. pengembang pariwisata
E. pemimpin pusat hingga daerah

Cermati teks berikut!


Teks 1 Teks 2
Adanya aktivitas gempa atau adanya letusan Penyebab terjadinya banjir yang utama adalah
gunung merapi di bawah laut mengakibatkan berasal dari curah hujan yang tinggi yang
gelombang laut besar yang melesat dengan cepat kemudian menjadi luapan air atau banjir. Curah
menyapu wilayah pantai secara tiba-tiba. hujan yang tinggi mengakibatkan saluran
Gelombang tsunami terbentuk pada saat dasar penampungan air tidak mampu menampung
laut permukaannya naik turun di sepanjang volume air yang terlalu tinggi dan berlebihan.
patahan selama gempa. Pada saat itu juga Kemudian, kelebihan air yang tidak mampu di
keseimbangan air laut terganggu. Sesaat setelah tampung oleh sungai, meluap ke permukaan-
terjadinya gempa di dasar laut, air laut akan permukaan yang berada di sekitar sungai
mulai menyurut, kemudian kembali lagi menuju termasuk pemukiman - pemukiman manusia. Hal
arah daratan dengan membentuk gelombang laut tersebut diperparah dengan semakin
dengan intensitas tinggi (gelombang besar). memburuknya kondisi saluran air (rusak atau
Penyebab lain terjadinya tsunami adalah tidak lancar). Semakin rusak saluran air,
gunung berapi yang meletus di dasar laut. menyebabkan semakin sedikit volume air yang
Semakin besar intensitas gelombang laut di tampung, kemudian menjadi sumber
(ombak) maka akan semakin besar pula tingkat terjadinya banjir di musim hujan.
kerusakan yang ditimbulkannya.

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 5


13. Persamaan kedua teks tersebut adalah…
A. membicarakan fenomena air dalam kehidupan
B. membicarakan lokasi dan akibat bencana alam
C. membicarakan bentuk dan penyebab gejala alam
D. membicarakan bencana alam yang disebabkan oleh air
E. membicarakan manusia sebagai penyebab bencana alam

Bacalah kutipan novel berikut untuk menjawab soal nomor 14 s.d 16!
(1) Hidayat tersenyum. Akhirnya ia pun mengaku, “Pak Lik Cakar, eeh Cakra, rawuh.”
(2) “Ada perlu apa? Malam-malam? Seharusnya dia tidak perlu datang ke rumah ini”
(3) “Aku juga baru maghriban. Yuwono yang nganter ke mushola. Nggak jelas juga
keperluannya. Nggak ngomong apa-apa.”
(4) “Iya aneh ya orang itu. Padahal duitnya banyak lho,” sela Hayati.“Dulu. Sekarang
ya sudah habis,” jelas Hidayat.
(5) “Lha ya salahnya sendiri kok dihabiskan,” cetus si bungsu.

14. Penggambaran watak tokoh Lik Cakra yang aneh diungkapkan melalui .…
A. dialog antartokoh
B. tanggapan tokoh lain
C. pikiran-pikiran tokoh
D. lingkungan di sekitar tokoh
E. uraian langsung oleh pengarang

15. Pernyataan yang membuktikan latar waktu malam hari terdapat pada kalimat .…
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

16. Konflik dalam kutipan tersebut adalah .…


A. kebangkrutan Paklik Cakra dalam usahanya
B. kedatangan Paklik Cakra yang tidak jelas keperluannya
C. kesalahan Paklik Cakra yang telah menghabiskan uang
D. ketidaksukaan istri Hidayat terhadap kedatangan Paklik Cakra
E. kebingungan menghadapi Paklik Cakra yang datang ke rumah

Perhatikan cerita di bawah ini untuk menjawab soal nomor 17 s.d.19!


(1) Kondektur tampaknya enggan melayani bus yang tidak penuh, sementara sopir sudah bosan
menunggu tambahan penumpang yang ternyata tak kunjung datang. (2) Mereka bertengkar melalui
kata-kata yang tak sedap didengar. (3) Dan bus terus melaju meninggalkan terminal Cirebon. (4)
Sopir yang marah menjalankan busnya dengan gila-gilaan. (5) Kondektur diam. (6) Tetapi, kata-
kata kasarnya mendadak tumpah lagi. (7) Kali ini bukan kepada sopir, melainkan kepada pengemis
yang jongkok dekat pintu belakang. (8) "He, Siral kenapa kamu tidak turun? Mau jadi gembel di
Jakarta? Kamu tidak tahu gembel di sana pada dibuang ke laut dijadikan rumpon?”

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 6


17. Watak tokoh Aku yang kasar ditunjukkan pada kutipan nomor ….
A. (1), (2), (3)
B. (2), (3), (4)
C. (3), (4), (5)
D. (5), (6), (7)
E. (4), (6), (8)

18. Nilai moral melalui tokoh “Sopir” pada kutipan cerita di atas adalah .…
A. Siral tidak mau turun dari dalam bus.
B. Sopir bosan menunggu tambahan penumpang.
C. Kondektur enggan melayani bus yang tidak penuh.
D. Sopir kecewa karena penumpang tak kunjung datang.
E. Sopir menjalankan bus secara ugal-ugalan dan suka berkata kasar.

19. Amanat yang terkandung pada kutipan teks di atas adalah .…


A. Janganlah suka berkata-kata kasar kepada orang lain.
B. Jangan suka memalukan orang lain di depan umum.
C. Kita harus dapat menghargai jerih payah orang lain.
D. Jadilah orang yang rendah hati dan suka menolong.
E. Jangan suka memaksakan kehendak orang lain.

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini!


Pemuda Ronda : Anak hilang. Ada anak hilang!
Penduduk : Siapa yang hilang? Anak siapa?
Pemuda Ronda : Tenang! Yang hilang anak Pak Parto, Si Tejo, Mungkin Bapak-Bapak ada
yang melihatnya?
Penduduk : Pasti ada di sekitar sini, ayo kita cari! Atau . . .
Parto : Diculik buat apa? Memangnya Tejo anak orang kaya? Semua orang tahu,
saya ini orang miskin! Percuma menculik anak saya.
Penduduk : Kalau begitu kita menyebar saja. Kita cari Tejo sampai ketemu.
Pemuda Ronda : Ya….kami akan mengitari desa ini sampai menemukan Tejo kembali.
Penduduk : Mari kita mulai menyebar!
20. Hal yang disepakati pada kutipan di atas adalah .…
A. mengitari desa untuk menemukan Tejo yang telah hilang
B. menyebar untuk menemukan Tejo yang telah hilang
C. meronda untuk menemukan Tejo yang telah hilang
D. mengitari desa untuk menangkap penculik Tejo
E. meronda untuk menangkap penculik Tejo

Bacalah kutipan cerita berikut!


Cerita 1 Cerita 2
S Saat matahari tegak di atas kepala, Abdi kerajaan Kerajaan Tanah Sumedang diperintah raja yang

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 7


Ngayogyakarta Hadiningrat itu telah sampai di adil dan bijaksana. Sang Raja mempunyai
kawasan hutan Karangasem, Playen, Gunung- seorang anak bernama Putri Arum. Suatu ketika
kidul. Rasa haus dan lapar di perut, tidak Putri Arum mengidap penyakit kulit yang
dihiraukannya. Tekadnya sudah bulat, perintah menjijikkan. Raja mengadakan sayembara. Siapa
raja harus dilaksanakan. Ia ingin segera yang dapa menyembuhkan Putri Arum jika laki-
menyelesaikan tugasnya, ia tidak ingin kembali laki akan dijodohkan, jika perempuan akan
kerajaan dengan tangan kosong. Perintah raja dijadikan saudara. Bujang Trindil pembantu setia
untuk mencari kayu jati dijalaninya dengan Dang Anggana mengikuti sayembara. Ia segera
penuh tanggung jawab. Ia ingin segera pergi mencari obat. Ia berjalan mendaki gunung
menemukan kayu jati yang besar, tua, dan lurus. tinggi dan menjelajah hutan belantara. Karena
Kayu tersebut akan dipergunakan sebagai tiang lelah, ia tertidur di bawah pohon rindang dan
utama bangunan Keraton Ngayogyakarta bermimpi.
Hadiningrat.

21. Perbandingan unsur intrinsik kedua teks tersebut adalah ….


A. Amanat kedua teks mengajak kita selalu bertanggung jawab dalam mengemban tugas.
B. Kedua teks mempunyai kesamaan latar waktu, dan perbedaan latar tempat serta
suasana.
C. Kedua teks menggunakan majas hiperbola dan mempunyai kesamaan nilai serta
amanat.
D. Kedua teks menceritakan seorang abdi kerajaan yang setia menjalankan perintah
rajanya.
E. Kedua teks mengandung nilai sosial dan menggunakan sudut pandang orang ketiga
terbatas.

Bacalah dua pantun berikut!


Pantun 1 Pantun 2
Hati-hatilah menyeberang Anak ayam turun delapan
Jangan sampai titian patah Mati satu tinggallah tuju
Hati-hatilah di rantau orang Hidup harus punya harapan
Jangan sampai berbuat salah Jadikan itu jalan yang dituju
22. Perbedaan kedua pantun tersebut adala …
A. Pantun 1 mengajarkan kepada kita untuk selalu berhati-hati; pantun 2 mengajarkan kita
agar mempunyai harapan untuk hidup.
B. Pantun 1 berisi pesan supaya kita tidak berbuat salah; pantun 2 berisi pesan hendaknya
kita mempunyai tujuan untuk meraih cita-cita.
C. Pantun 1mengajarkan kita untuk menghindari kesalahan jika merantau; pantun 2
mengajarkan kita agar mempunyai harapan dan cita-cita.
D. Pantun 1 mengajarkan kita untuk selalu berhati-hati jika merantau ; pantun 2
mengajarkan kita agar mempunyai tujuan dalam mengarungi hidup.
E. Pantun 1 berisi pesan jika kita di perantauan, jangan sampai melakukan kesalahan;
pantun 2 berisi pesan agar kita mempunyai cita-cita sebagai tujuan hidup.

Cermatilah teks gurindam berikut!


Pikir dulu sebelum berkata
Agar tidak kehilangan takhta
Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 8
23. Maksud gurindam tersebut adalah …
A. Janganlah berkata saja, buktikan dengan bekerja.
B. Pikirkanlah dulu kalau mau mencari takhta dan harta.
C. Siapa pun boleh berkata tentang apa saja asalkan berani.
D. Janganlah berkata sembarangan di depan orang yang kita hormati.
E. Berhati-hatilah sebelum berkata agar tidak kehilangan kehormatan.

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini!


"Mengapa angkang bertanya lagi?" jawab Mariamin, perempuan muda itu dengan suara yang
lembut, karena itulah kebiasaannya; jarang atau belumlah pernah ia berkata marah-marah atau
merengut, selamanya dengan ramah-tamah, lebih-lebih di hadapan anak muda, sahabatnya yang
karib itu.

"Saya bertanya, bukan sebab saya menaruh bimbang akan hatimu."

Ia terdiam pula. Perkataan yang akan dikatakannya seolah-olah menahan napasnya dan kelulah rasa
lidahnya akan bercakap. Kemudian, ia pun mengeraskan hatinya, sambil ia menyapukan tangannya

24. Hal dalam kutipan di atas yang terkait dengan kehidupan bermasyarakat sekarang
adalah ....
A. Saat ini jarang dijumpai anak muda yang berkata lemah lembut di hadapan temannya.
B. Sebagian besar anak muda suka marah-marah dan berkata kasar di hadapan temannya.
C. Setiap anak muda tidak suka berterus terang kepada orang lain walaupun ada masalah.
D. Anak muda berpura-pura bahagia di hadapan orang supaya orang lain tidak ikut
bersedih.
E. Semua anak muda menghindari masalah dengan orang lain agar orang lain tidak sakit
hati.

Bacalah teks berikut dengan saksama!


(1)Tali akan dipotong menjadi 2 bagian sehingga semuanya akan ada empat utas tali.
(2)Siapkan pensil yang cukup panjang dan buatlah simpul kepala dengan bantuan pensil
tersebut.
(3)Buatlah simpul datar.
(4)Lakukan cara tersebut sampai seluruh tali menjadi sebuah simpul yang indah dengan variasi
agar simpul tidak monoton, gunakan tambahan aksesoris lainnya sesuai dengan selera.
(5)Ikat rambut siap untuk digunakan.
25. Kalimat deklaratif yang terdapat dalam langkah-langkah tersebut terdapat pada
nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (5)
C. (1) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (2) dan (5)

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 9


Cermatilah kalimat berikut!
Kalimat Pendapat:

Jumlah kecelakaan di jalan raya tahun ini melonjak tajam.

Kalimat Argumentasi:

(1)Tahun ini jumlah kecelakaan lebih parah daripada lima tahun terakhir.

(2)Menurut data yang dikeluarkan oleh pihak kepolisian, tahun lalu jumlah kasus kecelakaan di
jalan hanya mencapai 4.500 kasus, bandingkan dengan tahun ini yang sudah mencapai 5.300
kasus pada H + 2 lebaran.

26. Kalimat argumentasi yang mendukung pendapat tersebut adalah ....


A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (2) dan (4)
C. (1), (2) dan (5)
D. (2), (3) dan (4)
E. (2), (4) dan (5)

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 27 dan 28!


Dengan adanya peningkatan volume transaksi dan semakin banyaknya perusahaan yang aktif pada
lantai bursa mengindikasikan semakin membaiknya perekonomian nasional. Membaiknya
perekonomian nasional disebabkan perusahaan mempunyai kesempatan yang lebih luas lagi dalam
mengembangkan investasi. Tentu saja hal itu akan dapat menggugah adanya peningkatan produksi.

27. Pernyataan sebab-akibat yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ...
A. Peningkatan produksi perekonomian nasional disebabkan oleh volume transaksi di
lantai bursa dan perkembangan ekonomi.
B. Semakin banyaknya perusahaan yang aktif pada lantai bursa mengindikasikan semakin
membaiknya perekonomian nasional.
C. Peningkatan volume transaksi dan perusahaan yang aktif di lantai bursa menunjukkan
perkembangan ekonomi di Indonesia.
D. Membaiknya perekonomian nasional mengakibatkan peningkatan produksi dan
mengindikasikan perkembangan investasi.
E. Perusahaan mempunyai kesempatan yang lebih luas lagi dalam meningkatkan produksi
sehingga perekonomian nasional meningkat.

28. Makna kata mengindikasikan adalah ….


A. menandakan
B. mensyaratkan
C. mengingatkan
D. mengutamakan
E. mengungkapkan

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 10


Perhatikan urutan kalimat berikut!
Langkah-langkah membuat keripik balado :

(1)Didihkan 3 gelas air dengan garam.

(2)Singkong diiris tipis-tipis.

(3)Panaskan minyak goreng. Lalu gorenglah singkong sampai garing. Sisihkan.

(4)Masukkan singkong yang sudah disisihkan tadi. Kemudian, aduk rata.

29. Urutan kalimat tersebut yang tepat agar menjadi prosedur yang padu adalah…
A. (1), (2), (3), (4), (5), (6), (7), (8)
B. (5), (1), (2), (6), (3), (4), (7), (8)
C. (6), (5), (1), (2), (4), (3), (7), (8)
D. (2), (1), (5), (3), (6), (4) ,(7), (8)
E. (3), (1), (2), (4), (5), (6), (7), (8)

Cermati kalimat-kalimat berikut!


(1)Pagi-pagi aku telah berbenah dan menyiapkan semua perbekalan yang nantinya diperlukan.
(2)Aku dan seluruh keluargaku tidak menyia-nyiakan waktu ini untuk mengadakan liburan
keluarga.
(3)Tepat ketika tanggal 10 Maret, sekolahku libur selama sembilan hari dan akan berakhir
pada tanggal 18 Maret.
(4)Ketika itu aku memilih berlibur ke Pantai Parangtritis.
(5)Betapa senangnya aku ketika sampai di pantai tersebut.
(6)Dengan hati suka ria, aku sambut Pantai Parangtritis dengan senyumku.
(7)Pantai Parangtritis, pantai nan elok yang menjadi favoritku.
(8)Tanpa menyia-nyiakan waktu, aku mengajak kakakku untuk bermain air. Kuambil air dan
aku ayunkan ke mukanya.
(9)Sepanjang perjalanan, aku iringi dengan nyanyian lagu riang.

30. Urutan yang tepat untuk membentuk paragraf yang padu adalah ....
A. (7), (6), (5), (4), (3), (2), (1), (8), (9)
B. (1), (2), (3), (4), (5), (6), (7), (8), (9)
C. (3), (2), (4), (1), (7), (8), (9), (5),(6)
D. (3), (2), (4), (1), (9), (5), (6), (7), (8)
E. (5), (3), (2), (4), (1), (7), (8), (9), (8)

Cermati penggalan surat di bawah ini!


Hal : Lamaran pekerjaan Bandung, 19 Agustus 2017
Lampiran : Satu berkas

Yth. Bapak/Ibu Pimpinan PT Paradiso


Jalan Pajajaran Raya 39
Bandung

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 11


31. Perbaikan kutipan surat lamaran pekerjaan di atas yang benar adalah …
A. Setelah Yth ditulis tanda titik dua (:).
B. Sebelum angka 39 ditulis kata nomor.
C. Sebelum Yth. ditulis kata Kepada dan kata hormat ditulis Hormat.
D. Kata Bapak/Ibu dihilangkan dan tanda koma ditulis setelah Dengan hormat.
E. Setelah PT diberi tanda titik dan tanda koma setelah kata Bandung dihilangkan.

Bacalah dengan saksama puisi di bawah ini!


Guruku

Guruku …

Cahaya dalam kegelapanku

Pengisi semua kekosonganku

Penyejuk kelayuan hatiku

Kau sirnakan segala kebodohan

Kau terangi setiap sisi jiwa

32. Larik bermajas simile yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang baris 11 adalah ….
A. jasamu bagai emas permata
B. lelahmu laksana senja usia
C. keikhlasanmu tiada tara
D. ilmumu seluas samudra
E. engkau mutiara jiwa

Bacalah teks di bawah ini dengan saksama!


Ketika akan mengambil bayi tersebut, dari belakang datanglah seekor harimau besar datang
hendak menerkam Pak Yono. Menyadari kedatangan harimau tersebut, Pak Yono akhirnya
menghindar dan berhasil lolos dari terkaman sang harimau. Pak Yono lari terbirit-berit sambil
menjauh dan meninggalkan bayi itu. Tak ayal tangisan bayi tersebut memancing kedatangan

33. Kalimat yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang adalah …
A. Harimau itu mengikuti perjalanan Pak Yono yang berusaha keluar hutan.
B. Pak Yono semakin ketakutan dan berlari menjauh meninggalkan tempat itu.
C. Tampaknya harimau itu lapar sekali karena tatapan matanya tertuju pada bayi
itu.
D. Pak Yono mengusir sang harimau itu dengan mengacung-acungkan kayu di
tangannya.

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 12


E. Tampaknya harimau itu mengincar Pak Yono dan bayi yang berada dalam
dekapannya.

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini!


Di lain pihak, A. Tony Prasetiantono, pengamat Ekonomi dari Universitas Gadjah Mada,
menyatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia ditopang oleh sektor domestik. Menurutnya,
dampak krisis global melalui … neraca perdagangan dan penurunan ekspor baru akan terasa pada
… ketiga dan keempat tahun ini. Ia menilai … ekspor terhadap PDB tidak besar.

34. Kata –kata yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang adalah .…
A. deflasi, kwartal, kontributor
B. defisit, kwartal, kontradiksi
C. devisa, kwartal, kontributor
D. inflasi, kwartal, kontribusi
E. defisit, kuartal, kontribusi

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini!


Sistem pendidikan di Indonesia dewasa ini mengalami suatu perubahan yang sangat signifikan.
Perubahan tersebut berkaitan sesuai kurikulum yang digunakan dalam dunia pendidikan Indonesia.
Kurikulum 2006 yang sejak lama dipakai diganti dengan kurikulum 2013 maka tidak semua
sekolah menggunakan kurikulum ini. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud)
dalam beberapa kesempatan menjelaskan bahwa, kurikulum 2013 diprioritaskan pada sekolah-
sekolah yang memiliki akreditasi A.

35. Kata penghubung yang tepat untuk mengganti kata yang bercetak tebal adalah .…
A. atas, oleh sebab itu
B. dengan, walaupun
C. dari, walaupun
D. dengan, tetapi
E. atas, walaupun

Bacalah dengan cermat paragraf di bawah ini!


Wiryono adalah anak yang baik. Ia suka membantu orang tua kapan pun. Kebiasaan ditabung,
belajar, dan suka menolong sudah ia dapatkan sejak masih kecil. Sekarang dia sudah tumbuh
menjadi seorang pemuda yang siap bertahan hidup.

36. Kata berimbuhan yang tepat untuk mengganti kata yang dicetak tebal adalah ....
A. nabung, melaksanakan, menjalani
B. penabungan, melakukan, berjalan
C. tabungan, melakoni, menjalankan
D. menabung, lakukan, menjalani
E. ditabung, lakukan, dijalani

Bacalah dengan cermat teks di bawah ini!


Sudah … kami tak bertemu. Meski tak bertemu, tetapi kami saling memantau keadaan. Waktu mau
ujian, dia berkata, “Kalau aku ada bahan ujian malam ini, maka bisa kupelajari bahannya malam
ini.” Nyatanya dia tetap tidak bisa mengerjakan ujian besoknya yang kebetulan mata kuliahnya
tidak bisa dibaca semalam, meski malam itu saya carikan … ujiannya. Bagaimana bisa
Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 13
mengerjakan soal wong kuliah saja jarang masuk. Dan pelajaran waktu kuliah berbeda dengan
saat SMA. Bagaimanapun juga, orang rajin lebih baik daripada orang pintar tetapi tidak rajin.
Dengan belajar rutin, semakin banyak ilmu yang dapat diserap seseorang. Ibarat pisau kalau
sering diasah, akan semakin tajam.Tuhan menghargai usaha dan kerja keras. “Sebenarnya kamu
37. Kata ulang yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang pada teks di atas adalah…
A. berpuluh-puluh, unsur-unsur, cengir-cengir
B. bertahun-tahun, bahan-bahan, cengar-cengir
C. bertahun-tahun, unsur-unsur, cengar-cengar
D. berlama-lama, buku-buku, komat-kamit
E. berlama-lama, buku-buku, kumat-kamit

38. Peribahasa yang sesuai dengan kutipan di atas adalah …


A. Bagai anak ayam kehilangan induk
B. Adat periuk berkerak, Adat lesung berdekak
C. Dalam laut boleh ajuk, dalam hati siapa tahu
D. Air diminum rasa duri, nasi dimakan rasa sekam
E. Lancar kaji karena diulang, pasar jalan karena diturut

Cermati teks di bawah ini!


“Dulu ayahku pergi dari rumah untuk mencari pekerjaan, namun sampai sekarang aku tidak pernah
mendengar kabar beritanya. Tak lama setelah ayahku pergi, ibuku mengalami penyakit asma yang
cukup parah. Terpaksa, aku mencari uang untuk biaya hidup dan pengobatan ibuku. Aku mencari
uang dengan menjual semua majalah yang dulu pernah aku beli setiap satu minggu sekali dan
menjual kue buatan tetanggaku. Suatu hari ketika aku pulang dari berjualan, aku melihat ibuku
terbaring lemas di ranjangnya. Kupegang nadi di tangannya, tidak berdenyut sama sekali. Sontak,
aku menangis sejadi-jadinya. Tak lama kemudian, tetanggaku berdatangan menyiapkan segala
perlengkapan yang dibutuhkan untuk pemakaman ibuku. Kini, aku harus hidup …” jelasnya lirih
seraya mengusap air matanya yang jatuh perlahan.

39. Ungkapan yang tepat untuk teks di atas adalah…


A. sebatang kara
B. mengais rezeki
C. mengadu nasib
D. mengadu untung
E. menanggung beban

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini!


(1) Dirgahayu Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke-72
(2) Dirgahayu Hari Ulang Tahun Kota Bantul Ke-185

40. Alasan kedua kalimat tersebut tidak efetif adalah…

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 14


A. penggunaan kata hari
B. penulisan Ke-72 dan Ke-185
C. penggunaan kata republik dan kota
D. penggunaan kata Ke- dan penggunaan kata ulang
E. penggunaan kata dirgahayu dan hari ulang tahun secara bersamaan

Bacalah dengan cermat teks di bawah ini!


Kamar adalah tempatku untuk menghabiskan waktu luang. Di kamar, aku tidur, bersantai, belajar,
dan menenangkan diri dari segala rasa gundah. Kamarku berukuran sedang dan sederhana,
namun aku sangat menyukainya. Jika memasuki kamarku, yang ada hanya suasana sepi, tenang,
dan tercium wangi aroma pengharum ruangan yang kugantungkan di belakang pintu
kamarku. Kamarku mempunyai satu pintu berwarna cokelat dengan tinggi 2 meter dan lebar 80
centimeter, berbahan kayu dan menghadap ke selatan. …. Di dinding kamarku ada berbagai
kaligrafi, koleksi foto-foto yang dihiasi dengan kreatif dan majalah dinding berukuran 70x40cm
yang berisi informasi penting dan karya sastra hasil dari karya-karyaku.
41. Kalimat deskripsi yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
A. Di kamarku juga terdapat kipas angin berwarna biru yang berukuran sedang, karena
kamarku hawanya terasa panas dan pengap.
B. Di atas tempat tidur, aku letakkan sprei biru bermotif bunga yang memiliki 2 buah
bantal ukuran sedang dan 1 bantal guling.
C. Tetapi terkadang ada buku-buku pelajaran yang berserakan di atas meja dan jam weker
berbentuk sepeda di atas meja belajarku.
D. Di depan jendela kamarku terdapat tempat tidur yang terbuat dari besi berukuran sedang
yang merapat dengan dinding kamar sebelah barat.
E. Ketika pintu itu dibuka, akan terlihat dinding berwarna biru muda, lantai yang dilapisi
keramik coklat muda, serta plafon unik berwarna biru dan merah jambu dengan sebuah lampu
di tengahnya.

Bacalah dengan cermat teks di bawah ini!


Jeruk merupakan buah yang mengandung banyak nutrisi, mineral, dan zat gizi. Menurut
penelitian yang dilakukan, jeruk tidak dapat mencegah penyakit kanker dan strok. Namun
sayangnya, hingga saat ini jeruk terkenal sebagai buah yang hanya memiliki kandungan vitamin C.
Padahal, sebenarnya buah segar ini kurang mengandung zat gizi lain yang sangat bermanfaat bagi
tubuh, misalnya potasium, folat, kalsium, niacin, thiamin, vitamin B, magnesium, dan fosfor.

42. Frasa yang tepat untuk menggantikan frasa yang dicetak tebal adalah ….
A. berbagai vitamin, hanya dapat mencegah, kurang mengandung
B. banyak vitamin, kurang dapat mencegah, tidak mengandung
C. cukup vitamin, tidak dapat mencegah, cukup mengandung
D. banyak vitamin, juga dapat mencegah, juga mengandung
E. sedikit vitamin, hanya mencegah, tidak mengandung

Cetmati teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 43 dan 44!
Minyak tanah, premium, dan solar dinaikkan harganya. Pemerintah ingin mengurangi kontribusi
dengan harapan supaya ekonomi Indonesia kembali berlangsung normal. Karena harga bahan bakar
naik, sudah barang tentu biaya angkutan pun akan naik pula. Jika biaya angkutan naik, harga
Soal Latihan UN Bahasa
barang-barang Indonesia
pasti akan 2018karena
ikut naik SMA/MA/Kab. Bantul Tahun
biaya tambahan 2018Page
untuk 15 harus diperhitungkan.
transportasi
Naiknya harga barang-barang akan dirasakan berat oleh rakyat. ....
43. Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
A. Oleh karena itu, pemerintah hendaknya meningkatkan pendapatan masyarakat dan
memberikan bantuan tunai.
B. Dengan demikian, masyarakat tidak perlu menggunakan bahan bakar minyak untuk
menghemat pengeluaran.
C. Oleh sebab itu, pemerintah sebaiknya memberikan bantuan lebih banyak lagi kepada
masyarakat.
D. Oleh karena itu, kenaikan harga barang harus diimbangi dengan usaha menaikkan
pendapatan masyarakat.
E. Dengan demikian, masyarakat sendiri harus bekerja lebih keras untuk membiayai
kehidupan sehari-hari.

44. Istilah yang tepat untuk mengganti kata kontribusi pada teks di
atas adalah .…
A. sosialisasi
B. partisipasi
C. intervensi
D. provokasi
E. subsidi

Cermati teks di bawah ini!


Negara Indonesia yang terdiri atas banyak pulau atau wilayah mempunyai berbagai macam bahasa
yang berbeda setiap pulau dan daerahnya. Bahasa tersebut disebut bahasa daerah. Bahasa daerah ini
dipakai dalam keadaan nonformal, yaitu saat berkomunikasi dengan sesama warga satu daerah.
Sedangkan dalam acara formal menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa penuturnya. Dengan
demikian, bahasa Indonesia sangat penting untuk digunakan karena bahasa Indonesia sebagai
bahasa perantara.

45. Penulisan judul karya ilmiah yang tepat dan sesuai dengan paragraf di atas adalah .…
A. Pentingnya Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Perantara
B. Pentingnya Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Perantara.
C. Pentingnya bahasa Indonesia Sebagai Bahasa Perantara
D. Pentingnya Bahasa Indonesia Sebagai Bahasa Perantara
E. Pentingnya Bahasa Indonesia Sebagai Bahasa Perantara.

Bacalah dengan saksama teks di bawah ini!


Jangan malu untuk bertamu
Bertamu ke rumah sahabat
….
Karna ilmu banyak manfaat

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 16


46. Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ....
A. Jangan pernah kalian jemu
B. Jangan sampai dirimu ragu
C. Jangan lupa membaca buku
D. Belilah banyak-banyak buku
E. Jangan bosan menimba ilmu

Bacalah dengan saksama teks cerita di bawah ini!


Teks 1 Teks 2
Eugenides patut diberi acungan jempol. Buku ini tidaklah pas bila dibaca oleh
Caranya menuturkan cerita terkesan unik dan kalangan anak-anak karena di dalamnya ada
dramatis. Ia mampu membawa pembaca hanyut beberapa peristiwa yang ditorehkan dengan
dalam cerita. Meskipun ini hanya sebuah novel kata-kata tidak senonoh. Menjurus lebih
fiksi, pembaca akan dibimbing untuk ikut dalam lagi, novel The Announcer juga banyak
merasakan penderitaan misterius perawan Lisbon memuat kata-kata asing, terutama berbahasa
yang sangat menyayat hati. Kengerian, ratapan, Arab dan Inggris, yang belum diserap ke
kesedihan, dan kegelisahan adalah ramuan yang dalam bahasa Indonesia. Sebagian di
dicampur oleh penulis yang membuat pembaca antaranya dituliskan tanpa dilengkapi dengan
penasaran dan sungkan untuk menutup novel ini. footnote sehingga menjadi sederet ‘missing
Eugenides sangat lihai dalam membentuk khayalan link’ karena maksudnya tidak diketahui
psikologis pembaca. pembaca. Missing link tersebut antara lain:
Namun sayang, Eugenides melakukan sebuah iddah, manhaj, kaffah, tagline, wearpack, dan
kesalahan fatal; ia memasukkan unsur SARA dalam sebagainya.
novel. Eugenides harus paham bahwa karyanya Terlepas dari lubang-lubang kecil
akan dibaca oleh orang-orang di seluruh dunia tersebut, bagaimana pun juga Ibnu Hafidz
dengan berbagai macam suku, bangsa, bahasa, ras, telah menciptakan mahakarya yang inspiratif
dan terutama agama. dan kreatif. Penyampaian konflik yang
Eugenides tak hanya menyajikan cerita yang diusung secara mendetail terkesan ringan dan
tak terkuak misterinya, namun juga menyisipkan mengena.
nilai kehidupan dan amanat.

Lanjutan Teks 1 Lanjutan Teks 2


Novel ini dapat menjadi pelajaran bagi orangtua Rentetan peristiwa yang runtut dan tak
agar berhati-hati dalam mendidik anak. Aturan terduga juga memberikan konstribusi
tegas memang diperlukan, tapi jangan sampai tersendiri bagi novel ini sehingga mampu
aturan itu membuahkan hasil tragis pada anak-anak membuat para pembaca enggan beralih
mereka. Jadi, tak ada salahnya bagi pecinta novel untuk menghentikan bacaannya. Melalui
bergenre thriller untuk membaca novel ini. novel ini, kita bisa belajar bahwa kehidupan
di dunia tak ayalnya seperti sebuah pelangi
dikutip dengan pengubahan, Tragis, Dyah Inase yang tak mungkin hitam putih.
Sobri
dikutip dengan pengubahan, Suara Emas
Sang Pengudara, Surya Adhi Nugroho
47. Perbandingan unsur resensi pada kedua kutipan di atas adalah ...
Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 17
A. Teks 1 berisi keunggulan novel pada unsur kebahasaan dan kepengarangan, serta
kelemahan novel yang mengandung unsur SARA; teks 2 berisi keunggulan novel pada
penyampaian konflik secara rinci serta kelemahan novel yang menggunakan kata-kata tidak
senonoh, kata-kata asing, dan diksi yang tidak tepat.
B. Teks 1 berisi keunggulan novel pada kepiawaian pengarang dalam menciptakan
khayalan psikologis pembaca dan kelemahan novel yang mengandung unsur SARA; teks 2
berisi keunggulan novel pada penyampaian konflik secara rinci, serta kelemahan novel yang
menggunakan kata-kata tidak senonoh.
C. Teks 1 berisi keunggulan novel pada diksi dan gaya bahasa, nilai dan amanat, serta
kelemahan novel yang mengandung unsur SARA; teks 2 berisi keunggulan pengarang dalam
bermain dengan dunia imajinasinya, penyampaian konflik secara rinci, serta kelemahan novel
yang menggunakan kata-kata kata-kata asing.
D. Teks 1 berisi keunggulan novel pada gaya penceritaan, nilai dan amanat, serta
kelemahan novel yang mengandung unsur SARA; teks 2 berisi keunggulan pengarang dalam
membuka sebuah cakrawala baru yang begitu inspiratif dan edukatif serta kelemahan novel
yang menggunakan kata-kata tidak senonoh dan kata-kata asing.
E. Teks 1 berisi keunggulan novel pada gaya penceritaan, nilai dan amanat, serta
kelemahan novel yang mengandung unsur SARA; teks 2 berisi keunggulan novel pada isi
cerita yang inspiratif dan kreatif, penyampaian konflik secara rinci, serta kelemahan novel
yang menggunakan kata-kata tidak senonoh dan kata-kata asing.

Bukan karena ampuh, bukan juga karena tampan laki-laki menjadi sejati. Seorang lelaki tidak
menjadi laki-laki sejati hanya karena tubuhnya tahan banting, karena bentuknya indah dan
proporsinya ideal. Seorang laki-laki tidak dengan sendirinya menjadi laki-laki sejati karena dia
hebat, unggul, selalu menjadi pemenang, berani dan rela berkorban. Seorang laki-laki belum
menjadi laki-laki sejati hanya karena dia kaya-raya, baik, bijaksana, pintar bicara, beriman,
menarik, rajin sembahyang, ramah, tidak sombong, tidak suka memfitnah, rendah hati, penuh
pengertian, berwibawa, jago bercinta, pintar mengalah, penuh dengan toleransi, selalu menghargai
orang lain, punya kedudukan, tinggi pangkat atau punya karisma serta banyak akal. Seorang laki-
Cermati kutipan
laki tidak teks
menjadi di bawah
laki-laki sejatiini!
hanya karena dia berjasa, berguna, bermanfaat, jujur, lihai, pintar
atau jenius. Seorang laki-laki meskipun dia seorang idola yang kamu kagumi, seorang pemimpin,
seorang pahlawan, seorang perintis, pemberontak dan pembaru, bahkan seorang yang arif-
bijaksana, tidak membuat dia otomatis menjadi laki-laki sejati!
Kalau begitu apa dong?
Seorang laki-laki sejati adalah seorang yang melihat yang pantas dilihat, mendengar yang pantas
didengar, merasa yang pantas dirasa, berpikir yang pantas dipikir, membaca yang pantas dibaca,
dan berbuat yang pantas dibuat, karena itu dia berpikir yang pantas dipikir, berkelakuan yang
pantas dilakukan dan hidup yang sepantasnya dijadikan kehidupan.
Perempuan muda itu tercengang.
Hanya
Soal itu?UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 18
Latihan
Seorang laki-laki sejati adalah seorang laki-laki yang satu kata dengan perbuatan!
Orang yang konsekuen?
Lebih dari itu!
Seorang yang bisa dipercaya?
48. Kalimat resensi berupa keunggulan cerpen yang sesuai dengan kutipan tersebut adalah

A. Putu Wijaya berhasil menghidupkan cerita karena dialog-dialog yang disampaikan
terasa wajar dan masuk akal sehingga nilai dan amanat yang ingin disampaikan pengarang
mudah diterapkan pembaca dalam kehidupanan.
B. Putu Wijaya berhasil menyampaikan konsep lelaki sejati dengan menggunakan majas
repetisi sehingga dialog antara tokoh Ibu dan Perempuan Muda tampak begitu hidup dan
konflik yang disampaikan tidak begitu rumit.
C. Putu Wijaya adalah cerpenis yang andal dan sangat cermat dalam mendeskripsikan
watak tokoh “Laki-Laki Sejati” sehingga karya-karyanya banyak diminati oleh pembaca
karena sarat dengan nilai-nilai kehidupan.
D. Putu Wijaya sangat cermat dalam menggunakan diksi dan majas, kalimat-kalimat yang
digunakan pun sangat efektif dan tidak terkesan menggurui sehingga pembaca mudah
memahami cerita tersebut.
E. Putu Wijaya berhasil menyampaikan konsep lelaki sejati dengan menggunakan majas
repetisi sehingga nilai-nilai dan pesan yang ingin disampaikan pengarang kepada pembaca
dapat dipahami secara jelas.

Cermati teks di bawah ini!


Dokter Sukartono yang beristrikan Sukartini, rumah tangganya dilanda krisis. Keduanya sudah
tidak ada lagi komunikasi yang baik. Tini seorang wanita cantik, lincah, dan sibuk dengan
keorganisasiannya. Sedangkan Tono sebagai dokter yang sibuk mengurusi pasiennya. Bila Tono
pulang ke rumah, tidak pernah mendapatkan sambutan ramah dari istrinya (Tini). Tono menuduh
TiniLatihan
Soal sebagai
UN istri yang
Bahasa tidak setia.
Indonesia Tini dianggapBantul
2018 SMA/MA/Kab. angkuh,
Tahuntidak mau 19
2018Page menuruti perintah suami.
Keduanya sama-sama egois, tidak ada yang mau mengalah.
49. Kalimat kritik yang sesuai dengan kutipan di atas adalah .…
A. Armijn Pane mengangkat tema yang sangat relevan dengan kehidupan nyata, namun
tema tersebut terlalu biasa untuk kondisi zaman sekarang.
B. Belenggu adalah novel terbaik pada zamannya yang mengangkat kisah
ketidakharmonisan rumah tangga antara Sukartono dan Sukartini.
C. Armijn Pane seharusnya menciptakan tokoh Dokter dengan kehidupan rumah
tangganya yang harmonis, bukan malah sebaliknya.
D. Sebagai seorang ibu rumah tangga apalagi istri seorang dokter, Sukartini hendaknya
menomorsatukan urusan keluarga.
E. Sebagai kaum intelek, seharusnya para tokoh cerita ini memberikan contoh yang baik
untuk para generasi muda.

Bacalah puisi di bawah ini dengan saksama!


Hujan Bulan Juni
Sapardi Djoko Damono

Tak ada yang lebih tabah


dari hujan bulan juni
dirahasiakannya rintik rindunya
kepada pohon berbunga itu

Tak ada yang lebih bijak


dari hujan bulan juni
dihapusnya jejak-jejak kakinya
yang ragu-ragu di jalan itu

Tak ada yang lebih arif


dari hujan bulan juni
dibiarkannya yang tak terucapkan

50. Kalimat tanggapan yang sesuai dengan puisi tersebut adalah ...
A. Puisi Sapardi Djoko Damono mewakili ungkapan perasaan penyair yang dengan tabah,
bijak, dan arif merindukan seseorang yang tidak mungkin tersampaikan. Perasaan penyair
yang tidak tersampaikan diibaratkan dengan hujan di bulan Juni, peristiwa yang tak pernah
terjadi.
B. Puisi Sapardi Djoko Damono mewakili ungkapan perasaan penyair yang merindukan
seseorang yang tidak mungkin tersampaikan. Perasaan penyair yang tidak tersampaikan itu
diibaratkan dengan hujan di bulan Juni, peristiwa yang tak pernah terjadi.
C. Puisi Sapardi Djoko Damono mewakili ungkapan perasaan pemuda yang mencintai
gadis dengan tabah, bijak, dan arif dalam menghadapi segala cobaan. Perasaan penyair
diibaratkan dengan datangnya hujan di bulan Juni yang membawa berkah.

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 20


D. Puisi Sapardi Djoko Damono dengan tabah, bijak, dan arif merindukan seseorang yang
tidak mungkin tersampaikan. Perasaan penyair yang tidak tersampaikan itu diibaratkan
dengan hujan di bulan Juni, peristiwa yang tak pernah terjadi.
E. Puisi Sapardi Djoko Damono mewakili ungkapan perasaan penyair yang mendambakan
seseorang yang tabah, bijak, dan arif. Perasaan penyair diibaratkan dengan datangnya hujan di
bulan Juni, peristiwa yang tak pernah terjadi.

Soal Latihan UN Bahasa Indonesia 2018 SMA/MA/Kab. Bantul Tahun 2018Page 21

Anda mungkin juga menyukai