Anda di halaman 1dari 2

PELABELAN PADA SAMPEL PASIEN UNTUK PEMERIKSAAN

LABORATORIUM
No. Dokumen No. Revisi Halaman

RSPAU .../ III / 2015/Lab 00 1/1


dr. S. Hardjolukito
Tanggal Terbit Ditetapkan oleh :
Kepala RSPAU dr. S. Hardjolukito,
16 Maret 2015
SPO

dr. Benny H. Tumbelaka, Sp.OT.,MH.Kes.,Sp.KP.,MARS.


Marsekal Pertama TNI
Pengertian Pemberian identitas pasien pada sampel pasien yang akan di periksa
di laboratorium.
Tujuan Lebih teliti dan mendapatkan hasil laboratorium yang akurat dan
terpercaya.
Kebijakan Pemberian identitas pasien akan memberikan hasil laboratorium yang
akurat.
Prosedur Sampel pasien dari poli atau rawat jalan.
1. Sebelum pasien diambil sampel, petugas laboratorium terlebih
dahulu bertanya kepada pasien tentang identitas pasien untuk di
cocokan dengan formulir pemeriksaan.
2. Tuliskan nama dan nomor rekam medis pasien pada etiket (kertas
label), kemudian tempel etiket pada tabung atau botol sampel
pasien.
3. Setelah selesai melabeli sampel, petugas bisa mengambil sampel
sesuai pemeriksaan dan sesuai tempat sampel yang telah di
labeli.
4. Kirim sampel yang telah di labeli ke bagian analisa.

Sampel pasien dari ruangan atau rawat inap


1. Bahan atau sampel yang sudah di labeli identitas pasien yang
dikirim oleh perawat ruangan atau rawat inap ke laboratorium
diterima petugas pendaftaran laboratorium.
2. Petugas pendaftaran akan mencocokan label identitas sampel
(nama dan nomor rekam medis) pada tabung atau botol sampel
dengan formulir pemeriksaan laboratorium.
3. Apabila label identitas pada sampel dan formulir belum lengkap
maka petugas terima bahan akan mengembalikan dan menyuruh
melengkapi identitas pasien tersebut baik pada sampel atau
formulir pemeriksaaan.
4. Setelah dicocokan identitasnya petugas terima bahan akan
mengirim sampel ke bagian analisa.

Unit terkait Instalasi Keperawatan Umum, IGD.

Anda mungkin juga menyukai