Anda di halaman 1dari 14

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Seiring berlalunya waktu, zaman terus berkembang dan perubahan disetiap bidang
terus terjadi. Perkembangan teknologi adalah salah satu bagian yang berkembang, Teknologi
diciptakan untuk mempermudah manusia, semakin maju teknologi semakin mudah hidup
manusia.

Dahulu pembuatan rancangan hanya hanya menggunakan sketsa tangan dan model
tiga dimensi juga dikerjakan secara manual. Kini dengan bantuan teknologi aneka macam
bantuan perangkat lunak komputer, pembuatan rancangan tersebut dapat dilakukan lebih
cepat, baik rancangan dua dimendi maupun tiga dimensi dapat dibuat dengan perangkat
lunak.

Salah satu hasil teknologi yang menarik adalah ditemukannya perangkat lunak
komputer ‘gooogle sketchup’, perangkat lunak ini adalah sebuah perogram untuk
menghasilkan model tiga dimensi, penggunaannya yang relatif mudah membuat software ini
dengan cepat menarik perhatian.

Penggunaan ‘google sketchup’ dapat menghemat waktu kerena pengoperasian yang lebih
sederhana dibanding perangkat lunak lainnya.
BAB II
PEMBAHASAN

A. Sejarah Google Sketchup


SketchUp merupakan sebuah program pemodelan 3D yang dirancang untuk arsitek,
insinyur sipil, pembuat film, game developer, dan profesi terkait. Ini juga mencakup fitur-
fitur untuk memfasilitasi model penempatan di Google Earth. Aplikasi ini dirancang untuk
menjadi lebih mudah digunakan dibandingkan program CAD 3D.
Sebuah fitur SketchUp adalah 3D Warehouse yang memungkinkan pengguna
SketchUp mencari model yang dibuat oleh orang lain dan berkontribusi model.SketchUp ini
dikembangkan oleh perusahaan startup @ Last Software, Boulder, Colorado yang dibentuk
pada tahun 1999. Sketch Up pertama kali dirilis pada bulan Agustus 2000 sebagai tujuan
umum alat pembuatan konten 3D. Aplikasi ini memenangkan penghargaan Community
Choice Award di sebuah pameran pada tahun 2000. Kunci keberhasilan awal adalah masa
belajar yang lebih pendek dari pada alat 3D lainnya.
Pada tanggal 14 Maret 2006, Google mengakuisisi @ Last Software, karena Google
tertarik buat plugin untuk Google Earth.
Pada 9 Januari 2007, SketchUp 6 dirilis, yang menampilkan alat-alat baru serta versi
beta Google SketchUp Layout. Vektor 2D Layout termasuk peralatan, serta alat-alat tata letak
halaman dimaksudkan untuk memudahkan bagi paraprofesional untuk membuat presentasi
tanpa berkerjasama dengan pihak ketiga program presentasi
Pada tanggal 9 Februari 2007, sebuah pembaruan dirilis. Ini mengoreksi beberapa
bug, tetapi tidak membawa fitur baru.
Pada 17 November 2008, SketchUp 7 sudahdiluncurkan, dengan kemudahan
penggunaan, integrasi SketchUp's Komponen Browser dengan Google 3D Warehouse,
Layout 2 komponen dinamis yang merespon tepat untuk scaling dan peningkatan kinerja API
Ruby.
Pada tanggal 27 April 2006, Google mengumumkan Google SketchUp, yang bebas-
download versiSketchUp. Versi gratis ini beda dengan versiSketchUp Pro, tetapi terpadu
mencakup alat untuk meng-upload kontenke Google Earth dan Google 3D Warehouse,
repositori model dibuat dalam SketchUp.
Mereka juga menambahkan kotak peralatan baru di mana Anda dapat berjalan,
melihat segala sesuatu dari sudut pandang seseorang, label untuk model, melihat-lihatalat,
dan "Setiappoligon" bentuk alat.
B. Pengertian Perangkat Lunak Sketcup
Perangkat lunak atau peranti lunak (bahasa Inggris: software) adalah istilah khusus
untuk data yang diformat, dan disimpan secara digital, termasuk program komputer,
dokumentasinya, dan berbagai informasi yang bisa dibaca, dan ditulis oleh komputer. Dengan
kata lain, bagian sistem komputer yang tidak berwujud. Istilah ini menonjolkan perbedaan
dengan perangkat keras komputer
Sketchup merupakan salah satu software yang mempunyai fungsi dalam desain grafis
model 3 dimensi yang digunakan dan dirancang untuk para profesional di bidang teknik sipil,
arsitektur, dalam pembuatan game, film, dan rancangan yang terkait didalamnya.
Manfaat google sketchup adalah untuk membuat bentuk 2 dimensi dan 3 dimensi
yang lebih menghemat waktu karena penggunaannya relatif mudah digunakan baik untuk
pemula, pembuatan
C. Toolbar Utama Aplikasi Sketcup
a.
Pencil : Menuangkan garis di gambar dengan sebuah titik, ini lebih mudah karena saat
garis sudah lurus ke tempat yang diinginkan, maka titik akhirnya menjadi hijau
b.
Rectangle (Persegi), Circle (Lingkaran), Arc (Garis Lengkung) : Membentuk suatu
bangun datar untuk diolah nantinya menjadi 3D
c.
Push/Pull : inilah dasar dari 3D, setelah dibuat suatu bidang datar pada area gambar,
maka anda dapat menggunakan tool ini untuk membuatnya menjadi 3d.
D. Langkah-Langkah Untuk Mengaktifkan Program Google Sketchup
Tampilan adalah elemen antarmuka pengguna yang menampilkan data dan
respons terhadap tindakan pengguna. Setiap elemen layar adalah tampilan. Sistem
Android menyediakan berbagai jenis tampilan.
Untuk lebih jelasnya dibawah ini langkah-langkah untuk mengaktifkan program
Google SketchUp:
Pilih menu Start - All Program - Pilih Google SketchUp 7/8 - Google SketchUp
Tampilan Google SketchUp

a) Pull Up Down Menu : Dari File samapai Help merupakan tool menu yang umum
disetiap software, digunakan untuk menyimpan, membuka, atau mengedit objek
gambar.

b) Toolbar Standar : Pada Toolbar Standar disini terdapat icon-icon perintah untuk
menggambar objek, mengukur, menseleksi, memindahkandan menyisipkan material
atau pewarnaan.

c) Large Tool Set : Merupakan pengembangan dari Toolbar Standar dimana ada
penambahan icon-icon atau perintah.

d) Measurements : Merupakan panel untuk menyisipkan ukuran objek gambar.

Tools Google SketchUp


Fungsi Tool Google Sketchup :

a) Select : Berfungsi untuk memilih atau memodifikasi objek/model ketika


menggunakan alat-alat lain atau perintah.
b) Make Component : Berbeda dengan Group, Make Component digunakan untuk
menggabungkan objek satukesatuan.
c) Paint Bucket : Digunakan untuk mewarnai atau menyisipkan material pada
objek.4.

d) Eraser : Untuk menghapus gambar atau material.

e) Rectangle : Untuk menggambar objek berbentuk kotak.

f) Line : Untuk menggambar garis lurus.

g) Circle : Untuk menggambar objek berbentuk bulat.

h) Arc : Untuk menggambar setengah lingkaran.

i) Polygon : Untuk menggambar objek segi 4, 6, 8 dan seterusnya.


j) Freehand :Untuk menggambar bebas.

k) Move : Untuk memindahkan objek.

l) Push/Pull : Untuk mendorong atau mengubah objek menjadi 3 dimensi.

m) Rotate : Untuk memutar objek.

n) Follow Me : Untuk mendorong objek yang disesuaikan.

o) Scale : Untuk mengubah ukuran besar kecil objek yang di skala kan.

p) Offset : Menduplikasi garis objek yang disesuaikan.

q) Tape Measure Tool : Digunakan untuk mengukur.

r) Dimension : Digunakan untuk memberi dimensi pada objek.


s) Protractor : Untuk Ukur sudut miring Konstruksi dan menciptakan entitas
Line.

t) Text Tool : Untuk menyisipkan tulisan.

Axes : Memindahkan atau reorientasi sumbu menggambar.

3D Text : Membuat teks 3 dimensi.

Orbit : Untuk memutar pandangan objek.

Pan : Memindahkan pandangan objek secara vertikal dan horizontal

Zoom : Untuk memperbesar atau memperkecil pandangan objek.

o Zoom Extents : Untuk memperbesar objek satu layar.


o Previous : Undo preview
o Next : Redo preview
o Position kamera : Posisi kamera (pandangan Anda) pada ketinggian tertentu
untuk memeriksa objek saling berhadapan atau berjalan melalui model.
o Look Around : Pivot kamera (pandangan Anda) dari titik stasioner.
Walk : Berjalanlah melalui (tur) model.
o Section Plane : Buat pemotongan bagian efek memungkinkan Anda untuk
melihat geometri dalam model.

D. Pengertian Manajemen File


Manajemen File adalah sebuah metode dan struktur data yang digunakan oleh
sistem operasi pada komputer untuk mengatur dan mengorganisir file yang ada pada disk
atau partisi disk.

secara umum dapat juga diartikan sebagai kegiatan yang berhubungan dengan
penyimpanan, penempatan, pengumpulan, pemeliharaan, distribusi surat-menyurat,
perhitungan, catatan, penggrafikkan, klasifikasi, dan sejenisnya untuk kemudahan dalam
berorganisasi atau berbisnis
a. Fungsi Manajemen File
Dari penjelasan pengertian manajemen file, kita juga akan mengetahui
beberapa Fungsi Manajemen File. Diantaranya adalah sebagai berikut:
 Memudahkan cara kerja atau mekanisme pemakaian file secara bersama
 Kemudahan dalam membuat, mengedit, dan menghapus file
 Kemudahan dalam melakukan Backup dan recovery untuk antisipasi kehilangan
file akibat kecelakaan atau upaya orang lain untuk merusak/ menghancurkan file
 User dapat mengacu file dengan simbolik (symbolic name) tidak menggunakan
penamaan yang mengacu pada perangkat fisik
 Data dapat disimpan dengan aman dan rahasia pada lingkungan yang sensitif
 Tampilan antar muka yang user-friendly pada sistem file akan memudahkan
penggunanya
b. Sasaran Manajemen File
Ada beberapa sasaran yang ingin dicapai oleh Manajemen File yang efektif,
diantaranya adalah:
 Untuk memenuhi kebutuhan dari manajemen data bagi user atau operator
komputer
 Memastikan data di dalam file adalah benar
 Memberikan dukungan berupa masukan (input) dan keluaran (output) berbagai
tipe perangkat penyimpanan
 Meminimalisir atau bahkan menghilangkan potensi kehilangan data atau upaya
perusakan data
 Menyediakan sekumpulan rutin antar muka masukan (input) atau keluaran (output)

 Memberikan dukungan berupa masukan (input) dan keluaran (output) kepada


banyak pengguna (user) pada sistem multiuser

c. Arsitektur Manajemen File


Biasanya arsitektur manajemen file terdiri dari beberapa bagian, diantaranya adalah:
 Sistem Akses ini adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan cara sebuah data
yang disimpan pada file dapat diakses.
 Manajemen File ini adalah segala hal yang berkaitan dengan penyediaan
mekanisme operasi pada file. Misalnya; penyimpanan, pengacuan, pemakaian
bersama, dan pengamanan.
 Manajemen Ruang Penyimpanan Ini berkaitan dengan alokasi ruang untuk
penyimpanan file tersebut pada perangkat penyimpanan.
 Mekanisme Integritas File Ini berkaitan dengan jaminan informasi pada file yang
tidak terkorupsi (corrupt file)
d. Tipe File Pada Sistem Operasi
Secara umum ada tiga tipe file yang terdapat pada sistem operasi, diantaranya
adalah:
 Regular File
File reguler terdiri dari file teks dan biner. File teks ini berisi barisan teks dalam
format txt. Sedangkan file biner berisi ekseskusi (exe) dan juga biner dari berbagai
program aplikasi dalam komputer. File biner berbentuk exe hanya diketahui oleh
sistem operasi. Sedangkan biner hasil program aplikasi hanya diketahui oleh program
aplikasi yang menggunakan file tersebut.
 Directory File
File direktori adalah file yang dimiliki oleh Operation System sebuah
komputer. File ini berisi semua informasi terkait daftar file yang berada di dalam
folder atau direktori.
 Special File

File spesial adalah nama logik perangkat masukan (input) atau keluaran
(output) yang dianggap sebagai file.
e. Cara Manajemen File yang Efektif
Dampak bila tidak ada manajemen file adalah tidak adanya keteraturan pada file
yang disimpan. Menurut beberapa situs bisnis besar, ada beberapa cara untuk
meningkatkan efektifitas filing manajemen, misalnya:
 Membangun Sistem “Document Filing” dan Juga Penamaannya
 Mulai Pikirkan Soal Konversi File Sekaligus
 Berhenti Menggunakan Converter Gratisan
File converter gratisan biasanya ditujukan untuk kebutuhan personal dan pastinya
fiturnya terbatas. Kalau Anda menggunakannya untuk skala besar, tentu saja akan ada
banyak masalah yang muncul,seperti:
 Security – ketika menggunakan fitur gratisan, Anda tidak tahu benar proses
konversi benar-benar aman atau tidak.
 Keterbatasan – Tidak semua tool gratis yang tersedia 100% gratis. Beberapa fitur
mengharuskan Anda mengeluarkan uang. Atau kalau pun gratis, akan ada
watermark di dokumen Anda.
 Permasalahan setting dan terbatasnya opsi menu
E. Manfaat Manajemen File
Dari penjelasan pengertian manajemen file, kita bisa memahami beberapa
manfaat dari manajemen file. Berikut ini adalah :
a. Meminimalisir Resiko Kehilangan File
File di dalam komputer bisa saja tidak sengaja terhapus. Dalam banyak kasus,
kejadian tidak sengaja menghapus file ini bisa sangat merugikan.
b. Memudahkan Pencarian File
Penyimpanan file dalam sistem operasi komputer bisa dilakukan dengan
teratur, baik penamaan file maupun letak file. Hal ini akan memudahkan pencarian
seseorang ketika akan menggunakan kembali file tersebut.
c. Mengetahui File yang tak Terpakai
Ada kalanya file yang disimpan sudah tidak diperlukan lagi. Untuk
menghemat kapasitas penyimpanan maka kita bisa menghapus file yang tak terpakai
dengan mudah.

BAB III

PENUTUPAN

A. Kesimpulan

SketchUp merupakan sebuah program pemodelan 3D yang dirancang untuk


arsitek, insinyur sipil, pembuat film, game developer, dan profesi terkait. Ini juga
mencakup fitur-fitur untuk memfasilitasi model penempatan di Google Earth.

Manajemen File adalah sebuah metode dan struktur data yang digunakan oleh
sistem operasi pada komputer untuk mengatur dan mengorganisir file yang ada pada disk
atau partisi disk.

B. Saran

Google sketchup adalah perangkat lunak yang paling digunakan untuk pembuatan
bentuk 2dimensi dan 3dimensi, karena aperangkat lunak ini mudah digunakan, tapi biasa
juga menggunakan perangkat lunak yang lain untuk pembuatan bentuk 2dimensi dan
3dimensi.
LKPD 1
Nama Siswa :
Kelas :
Tema :
Tujuan pembelajaran :
Setelah berdiskusi dan menggali informasi, peserta didik mampu :
1. Menjelaskan pengertian perangkat lunak sketcup dengan benar.
2. Menguraikan toolbar utama perangkat lunak sketcup yang digunakan dalam
perancangan interior bangunan
3. Mendeskripsikan contoh penerapan desain interior bangunan sesuai dengan modul
pembelajaran.
4. Membuat desain interior bangunan dengan perangkat lunak sketcup sesuai tugas
yang diberikan
5. Menyebutkan langkah-langkah dan fungsi untuk mengaktifkan program Google
SketchUp
Langkah – langkah kegiatan !
1. Bacalah teks berikut
Perangkat lunak sketcup
Perangkat lunak atau peranti lunak (bahasa Inggris: software) adalah istilah
khusus untuk data yang diformat, dan disimpan secara digital, termasuk program
komputer, dokumentasinya, dan berbagai informasi yang bisa dibaca, dan ditulis
oleh komputer. Dengan kata lain, bagian sistem komputer yang tidak berwujud.
Istilah ini menonjolkan perbedaan dengan perangkat keras komputer
Sketchup merupakan salah satu software yang mempunyai fungsi dalam desain
grafis model 3 dimensi yang digunakan dan dirancang untuk para profesional di
bidang teknik sipil, arsitektur, dalam pembuatan game, film, dan rancangan yang
terkait didalamnya.
2. Gambarlah desain interior bangunan dengan perangkat lunak sketcup sesuai dengan
modul pembelajaran
3. Diskusikanlah dengan kelompokmu pertanyaan – pertanyaan berikut !
a. Toolbar utama perangkat lunak sketcup yang digunakan dalam perancangan
interior bangunan dan langkah - langkah beserta fungsi untuk mengaktifkan
program Google SketchUp
b. Keterampilan apa yang dibutuhkan dalam menggambar desain interior bangunan?
c. Sikap apa yang dibutuhkan dalam menggambar desain interior bangunan ?

LKPD 2
Nama Siswa :
Kelas :
Tema :
Tujuan pembelajaran :
1. Menjelaskan tampilan file pada perangkat lunak untuk menggambar dengan benar
2. Mendeskripsikan manajemen pengelola file pada perangkat lunak untuk menggambar
desain interior dengan tepat
3. Menguraikan manfaat manajemen file dengan benar
4. Membuat tampilan file pada perangkat lunak untuk menggambar desain inteior
bangunan sesuai modul pembelajaran
5. Mempresentasikan tampilan dan pengelolaan file pada perangkat lunak untuk
menggambar dengan baik
a. Diskusikanlah dengan kelompokmu
 Pengertian tampilan file
 Gambaran tentang manajemen pengelola file pada perangkat lunak
 Mamfaat manajemn pengelola file
b. Buatlah contoh tampilan file pada perangkat lunak SKETC UP

Anda mungkin juga menyukai