Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN TANAH DATAR

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS RAMBATAN II
PADANG MAGEK SELATAN KECAMATAN RAMBATAN
Kode Pos 27271

KERANGKA ACUAN KERJA ( KAK ) PENGADAAN BARANG DAN JASA

KEGIATAN PENGELOLAAN SAMPAH MEDIS

PUSKESMAS RAMBATAN II TAHUN 2018

NO KERANGKA ACUAN URAIAN

1. LATAR BELAKANG Dalam menjalankan tugas dan fungsinya Puskesmas Rambatan II


wajib melaksanakan pengelolaan Sampah medis yang sesuai dengan
peraturan yang berlaku
2. MAKSUD DAN TUJUAN Agar Pengelolaan Sampah Medis di Puskesmas Rambatan II sesuai
dengan Permen LHK n0.P. 56 tahun 2015 tentang Tata Cara dan
Persyaratan Teknis Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan
Beracun dari Fasilitas Pelayanan Kesehatan
3. TARGET /SASARAN Limbah Medis yang dihasilkan dari kegiatan di Puskesmas Rambatan
II
4. NAMA ORGANISASI 1. Kepala Dinas Kesehatan Kab Tanah Datar selaku Pengguna
PENGADAAN BARANG / Anggaran ( PA )
JASA 2. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK )
3. Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan ( PPTK )
4. Pejabat Pengadaan Barang / Jasa
5. Pejabat Penerima hasil Pekerjaan
6. Pejabat Pengurus dan Penyimpan Barang Puskesmas Rambatan
II
5. SUMBER DANA DAN a. Sumber Dana : Pekerjaan ini dibiayai dari Sumber Pendanaan
PERKIRAAN BIAYA BLUD Puskesmas Rambatan II tahun 2018 Kode rekening
1.02.1.02.01.38.09.5.2.2.28.01 ( belanja barang dan jasa
BLUD )
b. Perkiraan Biaya : Dengan Jumlah HPS Total Satu Tahun sebesar
Rp 7.500.000,- ( Tujuh Juta Lima Ratus Ribu Rupiah )
terlampir
6. RUANG LINGKUP a. Ruang Lingkup Pengadaan : Pengelolaan sampah Medis
PENGADAAN / LOKASI Puskesmas Rambatan II meliputi metode penanganan
pengumpulan sampah medis di Tempat Penampungan
Sementara Puskesmas Rambatan II ; Metode Pengangkutan
Sampah Medis dari Puskesmas Rambatan II ke Penyedia jasa ;
Metode Pemusnahan sampah medis Puskesmas Rambatan II
oleh Penyedia Jasa. Dengan waktu pengambilan sampah
dilsksanakan sesuai jadwal
b. Lokasi : Puskesmas Rambatan II Jorong Patai Nagari Padang
Magek Kec. Rambatan Kab. Tanah Datar
c. Website LPSE :.......................
7. PRODUK YANG Pengelolaan sampah medis sesuai dengan Ruang lingkup Pekerjaan
DIHASILKAN yang telah ditentukan
8. WAKTU PELAKSANAAN a. Waktu Pelaksanaan Pengadaan : Bulan Juli 2018
YANG DIPERLUKAN b. Waktu Pelaksanaan Pekerjaan : Bulan Juli s/d Oktober 2018
NO KERANGKA ACUAN URAIAN
9. TENAGA TERAMPIL DAN a. Daftar armada / Transportasi ;
PERALATAN YG - Memiliki Sarana Transportasi berupa kendaraan khusus
DIBURTUHKAN pengangkut Limbah Medis yang sesuai standart / aturan yang
berlaku
- Kendaraan Pengangkut limbah medis tersebut berdasarkan
nomor polisinya telah mendapatkan ijin pengangkutan
Limbah Medis / B3 dari Kementrian Perhubungan RI dan
masih berlaku
- Penjemput limbah Medis tersebut dilengkapi dengan Alat
pelindung Diri ( APD ); Sarung Tangan karet ; Masker ; Helm
Penutup Kepala ; Pelindung mata, Safety Boots dll
b. Apabila Perusahaan bekerjasama dengan perusahaan pemusnah
Sampah / limbah Medis maka :
- Memiliki Perjanjian Kerjasama dengan Perusahaan
pemusnah Limbah yang telah mendapatkan ijin dari
kementrian Lingkungan Hidup RI dan masih berlaku
- Perusahaan Pemusnah limbah tersebut memiliki mesin
untuk pemusnahan limbah medis yang memenuhi syarat dan
telah memiliki izin dari Kementrian Lingkungan Hidup RI

10 METODA KERJA Pengelolaan Sampah Medis Puskesmas Rambatan II meliputi


Metode Penanganan Pengumpulan sampah medis di Tempat
Penampungan Sementara Puskesmas Rambatan II; Metode
Pengangkutan Sampah Medis dari Puskesmas Rambatan II ke
Penyedia jasa ; Metode Pemusnahan sampah medis Puskesmas
Rambatan II oleh Penyedia Jasa. Dengan waktu pengambilan
sampah dilaksanakan sesuai jadwal
11 SPESEFIKASI TEKNIS a. Jenis Sampah Medis : Sampah Padat Infeksius kode A337-1
b. Kemasan : Sampah medis dikemas oleh Puskesmas Rambatan
II dalam Safety Box dan menggunakan kantong warna yang
sesuai dengan jenis sampah medis yang akan di musnahkan.
12. JENIS KONTRAK 1. Kontrak berdasarkan cara pembayaran ; Jenis kontrak harga
satuan
2. Kontrak berdasarkan Pembebanan Tahun Anggaran : Jenis
Kontrak Tahun Tunggal yaitu merupakan kontrak yang
pelaksanaan pekerjaannya mengikat dana anggaran selama 1
( satu ) tahun anggaran
3. Kontrak berdasarkan Sumber Pendanaan : Kontrak Pengadaan
Tunggal yaituKontrak yang dibuat oleh 1 ( satu ) PPK dengan 1 (
satu ) Penyedia Barang / Jasa tertentu untuk menyelesaikan
pekerjaan tertentu dalam waktu tertentu
4. Kontrak berdasarkan jenis pekerjaan : kontrak Pengadaan jasa
lainnya.
Padang Magek,tgl Juli 2018.

Ka. UPT Puskesmas Rambatan II

IDEALISA, SKM

NIP19650409 198803 2 003

Anda mungkin juga menyukai