Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN
USAHA BUDIDAYA TERNAK SAPI

Diajukan oleh :
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”

Alamat :
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN
Tanjung Sakti Pumu, Maret 2019

No : /KT-SM/TS.P/2019
Lamp : 1 Bendel Kepada
Perihal : Permohonan Bantuan Yth. Bapak Gubernur Sumatera Selatan
Usaha Ternak Sapi cq. Kepala Dinas Peternakan & Perikanan
Provinsi Sumatera Selatan
Di
Lahat

Dengan hormat
Salah satu Program Unggulan dari Pemerintah adalah pengentasan kemiskinan. Sebagian besar
warga miskin adalah masyarakat dari golongan buruh tani. Untuk turut serta mendukung dan
mensukseskan Program Pemerintah tersebut, maka kami mendirikan Kelompok Tani “ Suka Maju ”
Salah satu bidang usaha Kelompok Tani “ SUKA MAJU “ adalah peternakan sapi. Kesulitan
yang kami hadapi tidak adanya daya beli hewan ternak dan juga modal untuk pengadaan hewan ternak.
Oleh karena itu kami sepakat untuk mengajukan bantuan dana untuk pengadaan hewan ternak sapi
kepada Bapak Bupati Lahat melalui Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Provinsi Sumatera
Selatan.
Demikian Proposal ini kami ajukan, untuk digunakan sebagaimana mestinya dan kiranya dapat
menjadikan periksa adanya. atas perhatiannya kami Kelompok Tani ” SUKA MAJU “ mengucapkan
terima kasih.

Kepala Desa Suban Ketua Kelompok Tani

HAYANI DARSONO

PPL Wil Suban Kepala UPT Pertanian


Kec. Tanjung Sakti PUMU

NAZAR MUSRIADI, SP
NIP. .......................................

Tembusan disampaikan kepada :


1. DPRD Provinsi Sumatera Selatan
2. BAPPEDA Provinsi Sumatera Selatan
3. Dinas Peternakan dan Perikanan Provinsi Sumatera Selatan
4. Arsip
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN
Tanjung Sakti Pumu, Maret 2019

A. Latar Belakang
Salah satu Program Unggulan dari Pemerintah adalah pengentasan kemiskinan.
Sebagian besar warga miskin adalah masyarakat dari golongan buruh tani. Untuk turut serta
mendukung dan mensukseskan Program Pemerintah tersebut, maka kami mendirikan Kelompok
Tani “ Suka Maju ”
Kelompok Tani “ SUKA MAJU “ dibentuk untuk mewujudkan rasa kebersamaan
antara sesama petani yang ada di Desa Suban Kecamatan Tanjung Sakti PUMU Provinsi
Sumatera Selatan.. Prinsip yang digunakan adalah musyawarah dan gotong royong. Sedikit
kelebihan dari Kelompok Tani ini adalah membantu peternak yang berada dalam kondisi
ekonomi kekurangan.
Untuk mengangkat taraf ekonomi para anggota kelompok tani, maka Kelompok Tani
“Suka Maju ” baru-baru ini mengadakan program peternakan yang dalam hal ini adalah ternak
pengembangan sapi. Karena sapi memiliki nilai jual tinggi di pasar dan dalam hal pemeliharaan
tidak memerlukan biaya terlalu banyak.
Kesulitan yang dialami adalah sulitnya pengadaan hewan ternak sapi karena keterbasan
modal. Hal tersebut terjadi karena perekonomian para petani yang tergolong menengah ke
bawah, hal tersebut diperparah dengan turunnya harga komoditas pertanian.

B. Maksud dan Tujuan


Maksud dan tujuan dalam budidaya ternak sapi adalah:
1) Membantu program pemerintah dalam hal swasembada sapi.
2) Meningkatkan kemampuan kelembagaan peternak dalam mengakses berbagai potensi
sumber daya peternakan, sumber permodalan dan peluang usaha.
3) Meningkatkan efisiensi dan efektifitas usaha budidaya ternak sapi
4) Meningkatkan kemampuan kelompok dalam menfasilitasi kebutuhan modal usaha
(keuangan) para anggota kelompok binaan.
5) Meningkatkan produksi ternak sapi untuk memenuhi permintaan kebutuhan konsumsi
daging local maupun secara nasional.
6) Mendayagunakan potensi lahan secara optimal dalam rangka memenuhi kebutuhan
konsumsi daging.
7) Meningkatkan kesejahteraan anggota kelompok dan masyarakat pada umumnya di Desa
Suban Kecamatan Tanjung Sakti PUMU.
8) Memberikan Kesempatan kerja dan kesempatan berusaha terhadap peternak dan masyarakat
setempat pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.

C. Sasaran Program
Sasaran yang akan diperoleh dari budidaya dan penggemukan ternak sapi melalui pola
pemberdayaan kelompok masyarakat adalah:
1) Meningkatkan produksi dan produktifitas sapi
2) Berkembangnya usaha kelompok, meningkatkan pendapatan dan tercapaian kesejahteraan
kelompok sasaran dan masyarakat pada umumnya.
3) Meningkatkan kemandirian kelompok.
4) Terbukanya peluang usaha dan ekonomi pedesaan.

D. TARGET PROGRAM
1) Petani – peternak binaan trampil dan profesional dalam melakukan usaha budidaya ternak
sapi melalui penerapan teknologi tepat guna.
2) Meningkatkan populasi ternak sapi di wilayah program dari populasi sebelumnya.
3) Terciptanya wadah kelompok usaha peternakan yang mandiri dan fungsional pedesaan yang
berbasis sumber daya lokal.

E. Pelaksanaan
1) Penyusunan Rencana Bersama
Dalam upaya pengembangan peternakan yang berbasis ekonomi kerakyatan melalui usaha
pengembangan dan penggemukan sapi maka untuk menjamin keberlanjutannya, akan
dilakukan pengkajian terhadap masalah yang dihadapi oleh petani peternak. Solusi terhadap
masalah yang dihadapi kelompok sasaran akan dilaksanakan dalam bentuk pertemuan sumbang
saran (metode partisipatif) dengan difasilitasi pelaksana program untuk menghasilkan agenda
aksi yang lebih mencerminkan kebutuhan kelompok sasaran mencakup bentuk dan cara serta
mekanisme pelaksanaan program. Disamping itu pula dimaksudkan untuk membangun sistem
kelembagaan (organisasi dan aturan main) yang kondusif dengan barbasis pada kelompok.

2) Persiapan Lahan
Kegiatan penyusunan data base diantaranya adalah inventarisasi lahan yang tersedia pada
lokasi pengembangan program baik yang dimiliki kelompok Binaan maupun yang dimiliki
desa/kelurahan atau tanah Negara yang dapat dikonversi menjadi lahan pengembangan sentra
produksi sapi pola budidaya dan penggemukan. Ketersediaan lahan di wilayah ini cukup
memadai apalagi hampir semua kelompok sasaran yang telah terbina memiliki lahan yang
sebagian besar lahan perkebunan yang memiliki tanaman hijauan makanan ternak. Agribisnis
sapi bali membutuhkan lahan sebagai salah satu prasarat utama karena memiliki peranan yang
vital. Lahan dimanfaatkan selain sebagai lokasi pembangunan kandang untuk menjalankan
semua aktifitas produksi, juga digunakan sebagai lokasi penggembalaan untuk memenuhi
kebutuhan pakan hijauan. Disatu sisi lahan yang menghasilkan hijauan dari limbah / hasil
ikutan yang dapat digunakan sebagai pakan ternak misalnya area perkebunan dan tanaman
campuran.

3) Pengadaan Sapi
Diharapkan untuk pengadaan sapi yaitu sapi yang berkualitas baik, sehat dan bernilai
ekonomis, oleh karena itu pemerintah Provinsi Sumatera Selatan diharapkan dapat
merealisasikan permohonan kami tersebut untuk dapat membuat segenap kelompok tani
menjadi sejahtera dan kebutuhan akan sapi dapat tercapai.

4) Pembuatan Kandang dan Peralatan


Kandang untuk pemeliharan/pengembangan ternak sapi pola budidaya dan penggemukan akan
dibangun/disiapkan oleh masing-masing anggota kelompok peternak sasaran yang disesuaikan
dengan jumlah ternak yang dimiliki oleh masing-masing anggota kelompok sasaran. Penentuan
desain dan tata letak perkandangan akan difasilitasi oleh pendamping. Mekanisme pembiayaan
pembangunan kandang dan peralatanya secara teknis diupayakan dengan pola sharing antara
masyarakat kelompok sasaran dengan dana dari pilot program sehingga rasa kepemilikan
antara masing-masing pihak demi keberlanjutan program dapat dicapai.
5) Penerapan Teknologi
Untuk meningkatkan produksi dan produktiftas sapi perlu adanya teknologi tepat guna
disamping teknologi sederhana yang dimiliki kelompok sasaran juga akan melakukan
kerjasama dengan pihak terkait terutama dalam perbaikan mutu genetik ternak melalui
inseminasi buatan.

6) Penanganan Kesehatan Hewan


Dalam Upaya penanganan kesehatan hewan kelompok sasaran telah memiliki sistim
pengobatan oleh anggota kelompok tetapi hal ini belum optimal. Untuk mengoptimalkan
kesehatan hewan, kelompok sasaran akan berkerja sama dengan petugas kesehatan hewan
melalui istansi terkait dalam hal ini Dinas Pertanian bidang peternakan.

7) Pemasaran hasil
Di Provinsi Sumatera Selatan khususnya di Kecamatan Tanjung Sakti kebutuhan daging sapi
cukup tinggi hal ini ditunjukan dengan permintaan pasar misalnya rumah-rumah makan
disamping itu juga ternak sapi dibutuhkan untuk acara adat (pernikahan, aqikah, nazar maupun
hari raya kurban).
F. Susunan Pengurus
Ketua : DARSONO
Sekretaris : KUATA
Bendahara : SULAIMAN
(Susunan Keanggotaan terlampir)
No HP : 1. 082177354869
2. 085788603073

E. Penutup
Demikian proposal bantuan modal usaha ternak sapi ini kami sampaikan . atas perhatian
dan terkabulnya permohonan ini kami ucapkan terima kasih.

Ketua Sekretaris

DARSONO KUATA
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN
Tanjung Sakti Pumu, Maret 2019

RENCANA ANGGARAN BELANJA ( RAB )


USAHA KEGIATAN TERNAK SAPI
KELOMPOK TANI “ SUKA MAJU ”

Harga Satuan Jumlah


No Uraian Volume satuan
(Rp) (Rp)
1 Pengadaaan indukan 20 Ekor 8.000.000 160.000.000
2 Vitamin 20 Botol 15.000 300.000
3 Obat-obatan 10 Botol 15.000 150.000
4 Rehab Perluasan Kandang 2.500.000
5 Peralatan Penunjang 1.000.000
Jumlah 163.950.000
Swadaya 2.450.000
Bantuan Yang Akan diterima 161.500.000
Terbilang : “ Seratus juta enam puluh satu juta lima ratus ribu rupiah ’’

Ketua Sekretaris

DARSONO KUATA
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN
Tanjung Sakti Pumu, Maret 2019

SUSUNAN KEPENGURUSAN

Kelompok Tani SUKA MAJU


Alamat : Desa Suban Kecamatan Tanjung Sakti PUMU

NO NAMA JABATAN TANDA TANGAN


1. DARSONO KETUA 1.

2. KUATA SEKRETARIS 2.

3. SULAIMAN BENDAHARA 3.

4. IDHAM ANGGOTA 4.

5. ILMAN ANGGOTA 5.

6. ANTUN ANGGOTA 6.

7. SAPWAN ANGGOTA 7.

8. ALIAMIN ANGGOTA 8.

9. KASIMAN ANGGOTA 9.

10. MIRHAN ANGGOTA 10.

11. PANDER ANGGOTA 11.

12. MARTO ANGGOTA 12.

13. WIDI ANGGOTA 13.

14. KIMRAN ANGGOTA 14.

15. RUSDI ANGGOTA 15.

16 IKTA ANGGOTA 16.

17 ABADI ANGGOTA 17.

18 DINA MARIANA ANGGOTA 18.

19 JUNSIATO ANGGOTA 19.

Ketua Sekretaris

DARSONO KUATA
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN
Tanjung Sakti Pumu, Maret 2019

DAFTAR HADIR MUSYAWARAH

Kelompok Tani SUKA MAJU


Alamat : Desa Suban Kecamatan Tanjung Sakti PUMU

NO NAMA JABATAN TANDA TANGAN


1. DARSONO KETUA 1.

2. KUATA SEKRETARIS 2.

3. SULAIMAN BENDAHARA 3.

4. IDHAM ANGGOTA 4.

5. ILMAN ANGGOTA 5.

6. ANTUN ANGGOTA 6.

7. SAPWAN ANGGOTA 7.

8. ALIAMIN ANGGOTA 8.

9. KASIMAN ANGGOTA 9.

10. MIRHAN ANGGOTA 10.

11. PANDER ANGGOTA 11.

12. MARTO ANGGOTA 12.

13. WIDI ANGGOTA 13.

14. KIMRAN ANGGOTA 14.

15. RUSDI ANGGOTA 15.

16 IKTA ANGGOTA 16.

17 ABADI ANGGOTA 17.

18 DINA MARIANA ANGGOTA 18.

19 JUNSIATO ANGGOTA 19.

Ketua Sekretaris

DARSONO KUATA
KELOMPOK TANI
“ SUKA MAJU ”
DESA SUBAN KECAMATAN TANJUNG SAKTI PUMU
PROVINSI SUMATERA SELATAN

Tanjung Sakti Pumu, Maret 2019

BERITA ACARA

Pada hari ini Kamis tanggal Dua Puluh Bulan Maret Tahun dua ribu Sembilan Belas di desa
Suban Kecamatan Tanjung Sakti PUMU Kabupaten Lahat Telah disepakati dalam musyawarah
tersebut Mengajukan permohonan Bantuan Ternak Sapi untuk meningkatkan kesejahteraan dan
swasembada daging sapi khususnya di wilayah Tanjung Sakti PUMU dan Sumatera Selatan pada
umumnya.

Demikian Berita Acara ini kami buat, dengan sebenarnya atas dasar musyawarah serta dapat
dipergunakan sebagaimana mestinya.

Ketua Sekretaris

DARSONO KUATA

Anda mungkin juga menyukai