Anda di halaman 1dari 1

Soal

1. Elemen-elemen perancangan secara visual yang menonjol untuk mendukung perancangan ruang
luar atau desain lansekap dapat dikategorikan menjadi 4 bagian, kecuali :
a. Skala
b. Tekstur
c. Bentuk
d. Warna
e. Estetika
2. Di bawah ini merupakan contoh hard materials, kecuali ...
a. Lampu Sorot
b. Gerbang
c. Bunga Peace Lily
d. Jogging Track
e. Pot Tanaman
3. Ruang luar berdasarkan kegiatan dikategorikan menjadi 2, sebutkan !
4. Ruang luar berdasarkan fungsinya dikategorikan menjadi 2, sebutkan !

Jawaban
1. e. Estetika
2. c. Bunga Peace Lily
3. Ruang aktif adalah ruang-ruang yang dibentuk untuk difungsikan sebagai ruang untuk aktivitas
olahraga, jalan dan bermain. Ruang luar ini dapat berbentuk : plaza, playround, lapangan OR,
sidewalk.
Ruang pasif adalah ruang-ruang yang dibentuk bukan difungsikan sebagai tempat manusia
berkegiatan. Ruang luar ini dapat berbentuk : taman pasif, area hijau.
4. a. Fungsional artinya ruang luar dibentuk dengan adanya fungsi/guna tertentu :
- ruang aktif : bermain, olahraga
- tempat peralihan kegiatan atau menunggu
- sarana penghubung antar bangunan
- sebagai pembatas antar bangunan
- sebagai pengatur jarak antar bangunan
b. Ekologis artinya ruang luar dibentuk dengan pertimbangan fungsi ekologisnya :
- sumber penyegaran udara (menyerap CO2 dan menghasilkan O2)
- sebagai penyerap dan pengendali air hujan dan banjir
- sebagai pengendali ekosistem tertentu
- sebagai pelunak/pelembut massa bangunan

Anda mungkin juga menyukai