Anda di halaman 1dari 3

1. Berikan penjelasan terkait sistem transmisi roda gigi beserta jenis-jenis nya !

Jawab :
a. Sistem transmisi roda gigi merupakan sistem yang mentransmisikan
daya atau gerakan putar dari satu poros ke poros yg lain. Di dalam
sistem transmisi roda gigi tidak terdapat slip sehingga rasio kecepatan
dari sistem dapat dipertahankan.
b. Jenis-jenis roda gigi :
1) Roda gigi lurus (spur gear), untuk memindahkan gaya dari
poros sejajar dan memindahkan gaya atau beban yang berat.
2) Roda gigi helix (helical gear), memindahkan putaran atau gaya
dari dua poros yang membentuk sudut tetapi terletak pada dua
bidang yang sejajar.
3) Roda gigi rack (gear rack), mengubah gerak putaran roda gigi
menjadi gerak linier pad rack.
4) Roda gigi payung, untuk mentransmisikan putaran atau gaya
antara dua poros yang berpotongan pada satu titik.
5) Roda gigi screw, pasangan roda gigi helix dengan sudut
putaran 45O pada poros non-paralel dan tidak berpotongan,
tidak cocok untuk transmisi dengan daya besar.

2. Berikan penjelasan terkait klasifikasi roda gigi !


Jawab :
a. Berdasarkan posisi sumbu poros
1) Parallel, Sumbu poros adalah paralel, roda gigi ini disebut
dengan spur gear (gigi sejajar sumbu poros). Spur gear yang
memiliki gigi membentuk sudut (tak sejajar sumbu poros
disebut helical gear)
2) Intersecting, Sumbu poros tidak sejajar dengan poros yang lain
tetapi membentuk sudut atau garis maya, sumbu poros akan
berpotongan pada satu titik. Roda Gigi jenis ini disebut dengan
bevel gear atau helical bevel gear.
b. Berdasarkan kecepatan roda gigi
1) Kecepatan rendah (3 m/dt)
2) Kecepatan sedang (3 –15 m/dt)
3) Kecepatan tinggi (>15 m/dt).
c. Berdasarkan tipe roda gigi
1) Roda gigi eksternal, Roda Gigi dari dua poros bersinggungan
pada bagian luar gigi. Bagian roda gigi yg besar disebut spur
wheel dan roda gigi yg kecil disebut dengan pinion.
2) Roda gigi internal, Roda Gigi dari dua buah poros saling
bersinggungan pada bagian dalam. Roda gigi yang besar
disebut dengan annular gear dan yg kecil dengan pinion.
3) Roda gigi Planetary, Roda Gigi dari dua buah poros dimana
dalam arah transmisi putaran poros output lebih rendah dari
input, atau sebaliknya arah transmisi diubah.
4) Rack and pinion, Roda Gigi dari sebuah poros bersinggungan
baik eksternal atau internal dengan rg dalam garis lurus
(straight line).
d. Berdasarkan posisi gigi pada permukaan roda gigi
1) Straight (lurus)
2) Inclined (menyudut)
3) curved (kurva)
3. Gambaran penerapan dalam dunia industry
Jawab :

Dapat dilihat untuk contoh penerapan pada sepeda terlihat bahwa terdapat
roda gigi dengan tujuan untuk mentransmisikan gaya yang dihasilkan oleh
kayuhan pedal pengendara yang diteruskan ke roda gigi belakang untuk
menggerakan poros, sehingga dapat menyebabkan roda berputar.

Anda mungkin juga menyukai