Anda di halaman 1dari 27

TES POTENSI SKOLASTIK

1. APATIS = ...
A. Antusias
B. Simpati
C. Golput
D. Radikal
E. Pesimis

Bahasan :
Apatis : adalah sikap acuh tak acuh, masa bodo, tidak peduli, tidak ikut-ikutan. Sinonim nya
adalah golput.

2. LANCUNG = ...
A. Adil
B. Palsu
C. Ragu
D. Rugi
E. Untung

Bahasan :
Lancung bermakna juga curang, palsu atau tiruan

3. DEFERTILISASI >< ...


A. Pemupukan
B. Penguapan
C. Perbaikan
D. Pembajakan
E. Penanaman

Bahasan :
Defetilisasi bermakna tidak subur, maka lawan kata yang tepat adalah pemupukan (penyuburan
pada tanah atau tanaman)

4. REKOGNISI >< ...


A. Peninjauan
B. Penolakan
C. Persetujuan
D. Penyamaran
E. Persamaan

Bahasan :
Rekognisi bisa bermakna pengakuan. Lawan katanya yang tepat adalah penolakan

5. Bergaul: Berteman =
A. Berongsang: Ramah
B. Ramah: Kordial
C. Bhineka: Bersatu
D. Bicu: Dorong
E. Ahyat: Hayati
Bahasan :
Bergaul sinonim Berteman = Ramah sinonim cordial

6. Holistik: Monistik =
A. Idealisme: pecah
B. Ilegal: Sah
C. Hiperbola: Personifikasi
D. Imigrasi: Transmigrasi
E. Impresi: Datar

Bahasan :
Holistik lawan kata Monistik = Ilegal lawan kata Sah

7. Krusial: Sepele =
A. Krisis: Stabil
B. Kualitas: Buruk
C. Gemuk: Tambun
D. Labil: tertekan
E. Lancar: Jaya

Bahasan :
Krusial lawan kata Sepele =Krisis lawan kata Stabil

8. Fiksi: Realita =
A. Anjung: Panggung
B. Barbar: Beradab
C. Dugaan: terkaan
D. Data: Estimasi
E. Rapuh: Ringkih

Bahasan :
Fiksi lawan kata Realita = Barbar lawan kata beradab

9. Tumbuhan: Botani =
A. Geologi: tanah
B. asal-usul kata: philosopi
C. tingkatan: taksonom
D. bintang: astrologi
E. kulit: dermatologi

Bahasan :
Ilmu mempelajari Tumbuhan disebut Botani
Ilmu yang mempelajari kulit disebut dermatologi

10. Renovasi: Tukang: Rumah ≈


A. Wasit: Pimpin: pemain
B. Koran: Informasi: Pembaca
C. Peneliti: temu: eksperimen
D. Perkara: hakim: Perdata
E. Tangkap: polisi: Tersangka

Bahasan :
Renovasi: Tukang: Rumah  tukang merenovasi rumah
Tangkap: polisi: Tersangka  polisi menangkap tersangka

11. 4, 6, 11, 21, 38, 64, ...


A. 99
B. 100
C. 101
D. 102
E. 103

Bahasan :

12. 14, 14, 15, 16, 16, ..., ..., 20.


A. 18, 17
B. 17, 18
C. 16, 17
D. 17, 20
E. 18, 18

Bahasan :

13. 50, 101, 205, 415, ...


A. 820
B. 827
C. 830
D. 837
E. 840

Bahasan :

14. 5, 7, 14, 9, 11, 22, 13, 15, 30, ..., ..., ...
A. 17, 17, 34
B. 15, 17, 34
C. 17, 20, 40
D. 17, 19, 21
E. 17, 19, 38

Bahasan :
15. 1, -8, 9, -64, 25, -216…
A. 49, -512
B. 36, -343
C. 64, -729
D. 64, -512
E. 36, -512

Bahasan :

16. Apabila 0 < x < 100 dan 100 > y > 50, maka …
A. 100 < x + y < 150
B. 50 < y – x < 100
C. 0 < x + y < 150
D. -50 < y – x < 100
E. 0 < y – x < 50

Bahasan :
50 < y < 100
0 < x < 100
50 < x+y < 200

50 < y < 100


0 < x < 100
-50 < y – x < 100

17. Bilangan a dan b adalah bilangan negatif. Jika b 2 = 16 dan b + 2 < a, maka nilai b (a – 1)
adalah ...
A. 4 < b (a – 1) < 12
B. –4 < b (a – 1) < 12
C. 0 < b (a – 1) < 12
D. -12< b (a – 1) < 4
E. -12< b (a – 1) < 0

Bahasan :
b2 = 16  b = -4
b + 2 < a  -2 < a

0 > a > -2
-1 > a – 1 > -3
-1. b> b (a – 1) > -3.b
-1. -4 <b (a – 1) < -3.-4
4 < b (a – 1) < 12

18. Apabila p < 0 dan q > 0, x = (p + q)2 dan y = (p – q)2, maka ...
A. -2x = -2y
B. -2x < -2y
C. -2x > -2y
D. x dan y tak bisa ditentukan
E. 2x – 2y = 4q

Bahasan :
p < 0 dan q > 0
pq < 0
-4pq > 0
P2 + q2 - p2 -q2 - 4pq > 0
P2 –2pq + q2 ) – ( p2 + 2pq + q2 ) > 0
(p – q)2 – (p+q)2 > 0
y–x>0
y>x
-2y < -2x

19. Jika p – q = 3 dan p 2 – 45 < q2, dimana p dan q adalah bilangan bulat positif, maka (p+1) +
(q+1) adalah ...
A. 15 > (p+1) +(q+1) > 2
B. 15 ≥ (p+1) +(q+1) > 2
C. 2 < (p+1) +(q+1) < 17
D. 2 < (p+1) +(q+1) ≤ 17
E. 2 ≤ (p+1) +(q+1) < 17

Bahasan :
p2 – q2 < 45
(p – q) (p+q) < 45
3 (p+q) < 45
p + q < 15
0 ≤ p + q < 15
2 ≤ (p+1) + (q+1) < 17

20. Jika x, y dan z bilangan positif yang berlaku 13 – 3y = 2z dan 4x + 4z + 4y = 0 maka nilai 6x –
3y adalah ...
A. -39
B. -26
C. -13
D. 13
E. 26

Bahasan :
13 – 3y = 2z  z = (13–3y) / 2

4x + 4z + 4y = 0
4x + 2(13– 3y) + 4y = 0
4x – 2y = -26
2x – y = -13
6x – 3y = -39

21. Jika xy = 12 dengan a dan b adalah bilangan bulat positif, maka nilai minimum x 2 + y2 – 2xy – 1
adalah ...
A. 120
B. 25
C. 0
D. -25
E. -120
Bahasan :
xy = 12 dengan a dan b adalah bilangan bulat positif
dan
x2 + y2 – 2xy – 1 = (x-y)2 – 1
maka
x2 + y2 – 2xy – 1 minimum saat (x-y)2 minimum
maka nilai x dan y yang memenuhi yaitu 3 dan 4

sehingga nilai minimum x2 + y2 – 2xy – 1 adalah 0

22. Di Sekolah Menengah Atas Prima Edu terdapat sepertiga dari jumlah siswa adalah siswa kelas 10
dan satu perempat dari jumlah siswa adalah siswa kelas 11. Sebanyak dua pertiga dari jumlah
siswa adalah siswa laki-laki. Satu perempat dari siswa perempuan sedang menempuh pendidikan
dikelas 12 dan satu perempat dari siswa laki-laki sedang menempuh pendidikan dikelas 10. Jika
terdapat 150 siswa laki-laki yang sedang menempuh pendidikan dikelas 11 maka berapakah total
jumlah siswa di sekolah tersebut ...
A. 1000
B. 800
C. 600
D. 400
E. 300

Bahasan :

23. Berikut adalah tabel hasil Panen di desa Suka Prima dan desa Suka Gama

Hasil Panen Tahun


Jenis Desa
Tahun 2019 Tahun 2018
Suka Prima 72 Ton 80 Ton
Jagung
Suka Gama 96 Ton 80 Ton
Suka Prima 99 Ton 90 Ton
Padi
Suka Gama 72 Ton 90 Ton
Suka Prima 105 Ton 100 Ton
Singkong
Suka Gama 130 Ton 100 Ton
Suka Prima 126 Ton 120 Ton
Kedelai
Suka Gama 114 Ton 120 Ton

Dari Tabel diatas maka dapat disimpulkan Bahwa …


A. Hasil Panen Jagung Didesa Suka Prima mengalami peningkatan Tertinggi
B. Hasil Panen Padi di Desa Suka Gama yang mengalami peningkatan Tertinggi
C. Hasil Panen Kedelai di Desa Suka Gama yang mengalami peningkatan Tertinggi
D. Hasil Panen Jagung Didesa Suka Prima mengalami penurunan Tertinggi
E. Hasil Panen Padi Didesa Suka Gama mengalami penurunan Tertinggi
Bahasan :
Hasil Panen Tahun
Jenis Desa Perubahan
Tahun 2019 Tahun 2018
Suka Prima 72 Ton 80 Ton Menurun 10%
Jagung
Suka Gama 96 Ton 80 Ton Meningkat 20%
Suka Prima 99 Ton 90 Ton Meningkat 10%
Padi
Suka Gama 72 Ton 90 Ton Menurun 20%
Singkon Suka Prima 105 Ton 100 Ton Meningkat 5 %
g Suka Gama 130 Ton 100 Ton Meningkat 30%
Suka Prima 126 Ton 120 Ton Meningkat 5%
Kedelai
Suka Gama 114 Ton 120 Ton Menurun 5%

24. Dalam Event Kompetisi Nasional Smart Primagama terdapat lima siswa yang masuk Final dengan
jawaban benar setiap Bidang Studinya adalah sebagai berikut:

Nilai
Bidang Studi
Wahyu Risty Hafi Cana Aris
Matematika (x) 9 6 9 7 8
IPA (y) 12 12 8 11 10
IPS (z) 8 12 12 11 10
Ketentuan/kriteria penilaian;
 Total Point dihitung dengan rumus
40% x + 30% y + 30% z
 Ranking peserta diurutkan Berdasarkan Total Point
 Jika ada Peserta yang mendapat Total Point yang sama maka untuk Urutan Ranking yang
lebih tinggi ditentukan dengan Nilai Matematika Tertinggi
 Dua ranking tertinggi mendapatkan hadiah wisata ke korea
Berdasarkan data tersebut yang berhak mendapat hadiah wisata ke korea adalah ...
A. wahyu dan Risty
B. Risty dan Hafi
C. wahyu dan Hafi
D. Risty dan Aris
E. Risty dan Cana

Bahasan :
Nilai
Bidang Studi
Wahyu Risty Hafi Cana Aris
Matematika (x) 9 6 9 7 8
IPA (y) 12 12 8 11 10
IPS (z) 8 12 12 11 10
3,6 2,4 3,6 2,8 3,2
Point 3,6 3,6 2,4 3,3 3,0
2,4 3,6 3,6 3,3 3,0

Wahyu, Risty dan Hafi memiliki jumlah point sama, tetapi nilai matematika Wahyu dan Hafi
tertinggi maka pemenang ny adalah Wahyu dan Hafi.

25. Dari hasil rata-rata penjualan tiap bulan sebuah Dealer Motor ditunjukkan tabel di bawah ini.

N Jenis Motor Omset (Rp juta) Keuntungan


o
1 Beat 400 10%
2 Vario 600 10%
3 Nmax 300 10 %
4 MIO 200 20%

Jika bulan ini omset motor Nmax dan Mio dua kali lipat maka total keuntungan menjadi...
A. Rp50.000.000,0
B. Rp100.000.000,0
C. Rp150.000.000,0
D. Rp200.000.000,0
E. Rp250.000.000,0

Bahasan :
No Jenis Motor Omset (Rp juta) Keuntungan (Juta)
1 Beat 400 40
2 Vario 600 60
3 Nmax 600 60
4 MIO 400 40
Total 200

26. Bila semua X adalah A. Sebagian X adalah B, maka ….


A. Semua X yang bukan A adalah B
B. Semua X yang bukan B adalah A
C. Semua B yang bukan X adalah A
D. Semua A yang bukan X adalah B
E. Semua A yang bukan B adalah X

Bahasan :
X adalah anggota himpunan A.
X dan B beririsan. Berarti ada anggota X yang bukan B adalah anggota himpunan A

27. Beberapa kaos yang populer dibuat dari bahan tipis


Semua bahan tipis mudah rusak
Simpulan yang tepat adalah ...
A. Sebagian kaos berbahan tebal.
B. Kaos yang tidak menggunakan bahan tipis tidak populer.
C. Beberapa kaos mudah rusak.
D. kaos yang populer dibuat dari bahan tipis.
E. Beberapa kaos yang mudah rusak adalah populer.

Bahasan :
Sebagian Kaos Pop bahan nya tipis. Semua bahan tipis mudah rusak. Berarti sebagian kaos pop
mudah rusak atau beberapa kaos yang mudah rusak adalah kaos pop.

28. Seorang striker yang memiliki tendangan keras selalu mencetak gol.
Tidak ada striker yang memiliki tendangan yang lemah.
A. Semua striker memiliki tendangan keras
B. Beberapa striker tidak bisa mencetak gol
C. Tidak ada gol yang dicetak oleh striker
D. Beberapa striker bisa mencetak gol
E. Semua striker selalu mencetak gol

Bahasan :
Seorang striker yang memiliki tendangan keras selalu mencetak gol
Tidak ada striker yang memiliki tendangan yang lemah.
Dari kalimat kedua, maknanya berarti Semua striker memiliki tendangan keras.
Maka kesimpulan nya adalah, semua striker selalu mencetak gol.

29. Dilan akan mengikuti babak Final Kompetisi Nasional Smart Primagama (KNSP) 2018 di Jakarta.
Jika ia berhasil meraih juara 1, uang hadiahnya akan dibelikan oleh-oleh untuk keluarganya.
Dilan pulang dari Jakarta dan membawa oleh-oleh.

Kesimpulan yang tepat dari pernyataan tersebut adalah ...


A. Dilan telah mengikuti babak Final KNSP 2018
B. Dilan telah mengikuti babak Final KNSP 2018 dan berhasil menjadi juara 1.
C. Dilan membawa oleh-oleh beserta gelar juara KNSP 2018
D. Dilan berhasil menjadi juara 1.
E. Dilan mendapatkan hadiah dari Jakarta.

Bahasan :
DIlan pulang dari Jakarta, berarti Dilan telah mengikuti babak Final KNSP 2018.
Dilan membawa oleh-oleh, berarti Dilan berhasil menjadi juara 1 .
Maka kesimpulan paling tepat adalah : Dilan telah mengikuti babak Final KNSP 2018 dan berhasil
menjadi juara 1

30. Semua burung bersuara merdu.


Sebagian burung bisa terbang tinggi.
Simpulan yang tepat adalah ...
A. Sebagian burung tidak bersuara merdu
B. Semua burung yang bisa terbang tinggi bersuara merdu
C. Semua burung terbang tinggi
D. Sebagian yang terbang tinggi adalah Burung
E. Semua bersuara merdu bisa terbang tinggi

BAHASAN :
Karena semua burung bersuara merdu, maka burung yang terbang tinggi juga bersuara merdu.

31. Semua siswa peduli dengan lingkungan.


Sebagian siswa mendapatkan prestasi.
Simpulan yang tepat adalah ...
A. Semua siswa yang mendapatkan prestasi peduli dengan lingkungan.
B. Sebagian siswa yang mendapat prestasi tidak peduli lingkungan.
C. siswa yang peduli lingkungan adalah siswa yang mendapatkan prestasi.
D. siswa yang mendapatkan prestasi belum tentu peduli lingkungan.
E. Peduli lingkungan tidak merupakan suatu keharusan bagi para siswa.

BAHASAN :
Karena semua siswa peduli lingkungan, maka siswa yang berprestasi pun pasti peduli lingkungan

32. Di akhir pekan Risti selalu lembur kerja.


Tidak semua lembur kerja dilaksanakan dikantor.
Simpulan yang tepat sesuai dengan pernyataan di atas adalah Risti…
A. selalu lembur kerja yang dilaksanakan diluar kantor.
B. selalu lembur kerja dilasanakan di kantor.
C. tidak selalu lembur kerja kecuali dilaksanakan dikantor.
D. tidak selalu lembur kerja kecuali di laksanakan di luar kantor.
E. selalu lembur kerja di kantor atau di luar kantor.

BAHASAN :
Karena risti selalu lembur, tetapi lembur tidak harus di kantor. Maka risti selalu lembur kerja di
kantor atau di luar kantor

33. 1). Timnas Indonesia berhasil melaju ke babak final Piala AFF 2018 dan akan bertemu Thailand.
2) Evan Dimas mencetak gol kemenangan untuk Timnas Indonesia di babak semifinal Piala AFF
2018 melawan Malaysia.

Manakah di bawah ini yang menggambarkan hubungan di antara kedua pernyataan?


A. Pernyataan 1 adalah penyebab dan pernyataan 2 adalah akibat.
B. Pernyataan 2 adalah penyebab dan pernyataan 1 adalah akibat.
C. Pernyataan 1 dan 2 adalah penyebab, namun tidak saling berhubungan.
D. Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari dua penyebab yang tidak saling berhubungan.
E. Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari suatu penyebab yang sama.

Bahasan :
Karena jelas, kedua pernyataan menceritakan tentang piala AFF 2018. Pernyataan kedua
mengakibatkan terjadinya pernyataan 1.

34. (1) Keuntungan perusahaan berbanding lurus dengan minat customer.


(2) Customer Service yang naik penghasilannya akan menjadi pondasi yang kuat untuk menarik
minat customer.

Hubungan yang tepat pernyataan (1) dan (2) ...


A. Pernyataan (1) merupakan akibat dan pernyataan (2) penyebab
B. Pernyataan (1) merupakan penyebab dan pernyataan (2) akibat
C. Pernyataan (1) dan (2) merupakan akibat dari pernyataan lain yang saling berhubungan
D. Pernyataan (1) merupakan penyebab dan pernyataan (2) akibat yang tidak saling
berhubungan
E. Pernyataan (1) dan (2) merupakan penyebab-akibat dari pernyataan lain yang tidak saling
berhubungan

Bahasan :
Point pada dua pernyataan adalah tentang minat customer. Karena minat customer naik
(pernyataan kedua), keuntungan perusahaan pun naik (pernyataan pertama) maka pernyataan 1
merupakan akibat dari pernyataan kedua.

35. (1) Saat ini, Nilai Ujian Nasional bukan sebagai penentu kelulusan seorang siswa.
(2) siswa yang mendapatkan nilai tinggi saat Ujian Nasional mudah untuk melanjutkan
pendidikan

Hubungan yang tepat pernyataan (1) dan (2) ...


A. Pernyataan (1) merupakan akibat dan pernyataan (2) penyebab.
B. Pernyataan (1) merupakan penyebab dan pernyataan (2) akibat.
C. Pernyataan (1) dan (2) merupakan akibat dari pernyataan lain yang saling berhubungan.
D. Pernyataan (1) merupakan penyebab dan pernyataan (2) akibat yang tidak saling
berhubungan.
E. Pernyataan (1) dan (2) merupakan penyebab-akibat dari pernyataan lain yang tidak saling
berhubungan.

Bahasan :
Kedua pernyataan menjelaskan tentang dampak Nilai Ujian Nasional siswa. Maka kedua
pernyataan tersebut merupakan akibat dari pernyataan lain.
36. Beberapa siswa primagama merencanakan suatu acara dengan tujuan keakraban. Mereka sedang
berdisuksi tentang makanan apa yang akan mereka hidangkan untuk acara nanti. Dalam
rombongan itu diketahui bahwa makanan kesukaan Hanna adalah Beef Steak dan Spageti, Dilan
senang Meat Ball dan Spageti, Baim suka makan Meat ball dan Pizza sedangkan Milea suka Fried
Rice dan Meat Ball. Jika jenis makanan yang akan di hidangkan hanya dua jenis, makanan mana
yang akan mereka pilih ...
A. Spageti dan Meat Ball
B. Spageti dan beef steak
C. Meatball dan Pizza
D. Fried Rice dan Pizza
E. Beef Steak dan Fread Rice

Bahasan :
Beef Steak Sphagetti Meat Ball Pizza Fried Rice
Hanna V V
Dilan V V
Baim V V
Milea V V

Agar semua nya dapat makan, maka kemungkinan makanan yang dipilih adalah : (Beaf Steak &
Meat Ball) atau (Sphagetti & Meat Ball)

37. Ada lima siswa Primagama yang mengukur berat badan mereka yaitu
Oni, Erik, Sari, Amir, Ana,
Berikut ini adalah hasil ujian kelima siswa tersebut.
1) Oni lebih ringan dari Erik.
2) Sari terberat.
3) Amir lebih berat daripada Erik.
4) Ana lebih ringan daripada Erik, tetapi lebih berat daripada Oni.

Dari pernyataan-pernyataan di atas, urutan berat badan dari yang teringan adalah ...
A. Oni, Ana, Erik, Amir, Sari
B. Ana, Oni, Erik, Amir, Sari
C. Oni, Erik, Ana, Amir, Sari
D. Oni, Ana, Amir, Erik, Sari
E. Oni, Amir, Erik, Ana, Sari

Bahasan :
1) Oni < Erik (dari pernyataan 1)
2) Oni < Erik < Sari (dari pernyataan 2)
3) Oni < Erik < Amir < Sari (dari pernyataan 3)
4) Oni < Ana <Erik < Amir < Sari (dari pernyataan 4)

38. A, B, C, D dan E tingga di apartemen dan tempat kerja yang sama. Mereka berangkat kerja
dengan ketentuan sebagai berikut.
 A berangkat kerja pukul 08.00 dengan kecepatan 32 km/jam.
 B berangkat kerja pukul 08.10 dengan kecepatan 36 km/jam.
 C berangkat kerja pukul 08.05 dengan kecepatan 28 km/jam.
 D berangkat kerja pukul 08.30 dengan kecepatan 44 km/jam.
 E berangkat kerja pukul 08.20 dengan kecepatan 40 km/jam.
Jika jarak apartemen mereka dengan kantor adalah 28 km. Manakah yang berikut ini merupakan
pernyataan yang salah?
A. A sampai ke kantor lebih cepat daripada B
B. C sampai ke kantor lebih cepat daripada A
C. D sampai ke kantor lebih cepat daripada C
D. D sampai ke kantor lebih cepat daripada B
E. E sampai ke kantor lebih lambat daripada D

Bahasan :
 A berangkat kerja pukul 08.00 dengan kecepatan 32 km/jam.Sehingga tibanya pukul 08.52
 B berangkat kerja pukul 08.10 dengan kecepatan 36 km/jam. Sehingga tibanya pukul 08.56
 C berangkat kerja pukul 08.05 dengan kecepatan 28 km/jam. Sehingga tibanya pukul 09.05
 D berangkat kerja pukul 08.30 dengan kecepatan 44 km/jam. Sehingga tibanya pukul 09.08
 E berangkat kerja pukul 08.20 dengan kecepatan 40 km/jam. Sehingga tibanya pukul 09.02

39. Pada pertandingan sepakbola Liga 1 Indonesia, klasemen tim lima besar berdasarkan poin
tertinggi adalah sebagai berikut.

RANK NAMA KLUB POINT


1 PERSIPURA JAYAPURA 76
2 PERSIB BANDUNG 74
3 PERSIJA JAKARTA 73
4 SRIWIJAYA FC 71
5 AREMA FC 69
Sisa pertandingan masing-masing tim adalah 4 pertandingan, dan setiap tim lima besar tersebut
akan bertemu satu sama lain. Sistem penilaian poin adalah +3 untuk kemenangan, +1 untuk
hasil Seri dan 0 jika kalah. Setelah semua tim menyelesaikan pertandingan sisa, didapatlah data
berikut.
 SRIWIJAYA FC sebagai Tim paling produktif di 4 pertandingan sisa, dengan 3 kali
kemenangan dan hanya 1 kali seri lawan AREMA.
 PERSIPURA tercatat hanya 1 kali menang lawan PERSIB dan sisanya kalah.
 PERSIB hanya mengumpulkan 2 poin dari 4 pertandingan sisa.
 PERSIJA vs AREMA dimenangkan oleh AREMA.
Dari data tersebut, setelah perhitungan klasemen akhir berapakah selisih poin peringkat pertama
dan peringkat ke-5 ...
A. 4
B. 5
C. 6
D. 7
E. 8

Bahasan :
Dari data 4 pertandingan sisa, didapat tabel sebagai berikut :
PERSIPURA PERSIB PERSIJA SFC AREMA
PERSIPURA M K K K
PERSIB K S K S
PERSIJA M S K K
SFC M M M S
AREMA M S M S

M = 3, S = 1, K = 0

PERSIPURA = 76 + 3 = 79
PERSIB = 74 + 2 = 76
PERSIJA = 73 + 4 = 77
SRIWIJAYA FC = 71 + 10 = 81
AREMA = 69 + 8 = 77
Selisih perolehan point tertinggi dan terendah adalah = 81 – 76 = 5 point

40. Urutan peringkat 5 besar di akhir musim adalah ...


A. PERSIPURA, SRIWIJAYA FC, PERSIJA, PERSIB, AREMA
B. PERSIPURA, SRIWIJAYA FC, PERSIJA, AREMA, PERSIB
C. SRIWIJAYA FC, PERSIPURA, AREMA, PERSIJA, PERSIB
D. SRIWIJAYA FC, AREMA, PERSIPURA, PERSIJA, PERSIB
E. SRIWIJAYA FC, AREMA, PERSIJA, PERSIB, PERSIPURA

Bahasan :
Dari Bahasan nomor 39 Urutan Peringkat yang mungkin dan benar adalah
1. SRIWIJAYA FC
2. PERSIPURA
3. AREMA/PERSIJA
4. PERSIJA/AREMA
5. PERSIB

41. Perhatikan diagram berikut!

Berdasarkan data diatas, Pernyataan yang paling tepat adalah ...


A. Rata-rata nilai fisika Arif sama besar dengan rata-rata nilai kimia
B. Rata-rata nilai biologi Arif adalah 91,5
C. Selisih rata-rata nilai matematika Arif sangat besar dengan rata-rata nilai biologinya
D. Rata-rata Nilai Arif adalah 92,25
E. Arif jarang belajar biologi sehingga nilainya rendah

Bahasan :
A. Nilai rata-rata fisika Arif sama besar dengan rata-rata nilai kimia
Rata-rata nilai fisika = (91+94)/2 = 92,5
Rata-rata nilai kimia = (92+92)/2 = 92
B. Rata-rata Nilai biologi Arif adalah 91,5
Rata-rata nilai Biologi = (92+92)/2 = 92
C. Selisih rata-rata nilai matematika Arif sangat besar dengan rata-rata nilai biologinya
(salah)
D. Rata-rata Nilai Arif adalah 92,25
(91+94+92+92+92+92+91+93)/8=92,25
E. Arif jarang belajar biologi sehingga nilainya rendah

42. Perhatikan Diagram berikut

Diagram diatas adalah diagram penghasilan suatu wilayah, jika pendapat dari peternakan
kambing adalah 120 miliar Rupiah dan penghasilan dari sektor perkebunan, peternakan dan pajak
sama besar maka pendapatan dari sektor Industri sebesar ....
A. Rp 200.000.000.000
B. Rp 300.000.000.000
C. Rp 400.000.000.000
D. Rp 500.000.000.000
E. Rp 600.000.000.000

Bahasan :
100
Sektor peternakan = x 120=200 juta
60
Dari sektor peternakan diperoleh 20% dari total pendapatan
40
Sektor Industri = x 200=400miliar
20

43. Herbivora, Sapi, Harimau

A B C D E

Bahasan :
Misal Herbivora adalah semesta himpunan, maka sapi merupakan anggota himpunan A,
sedangkan Harimau tidak (saling lepas)

44. Bangunan, Rumah, Indekos


A B C D E

Bahasan :
Rumah dan Indekos merupakan anggota himpunan Bangunan. Tetapi rumah dan indekos bisa
saling beririsan. Sebagian rumah biasanya digunakan untuk indekos.
45. Negara, Kota, Palembang

A B C D E

Bahasan
Palembang adalah anggota himpunan dari kota. Sedangkan kota dan negara dua himpunan yang
berbeda.

BAHASA INDONESIA

Bacalah kutipan teks berikut untuk menjawab soal nomor 45 sampai 50

Upaya Indonesia memperbaiki tata sumber daya alam melalui moratorium izin perikanan di
laut dan izin kehutanan perlu diperbaiki. Langkah itu perlu segera dilakukan mengingat masing-
masing kebijakan pemerintah akan berakhir dalam 1-2 bulan mendatang. “Moratorium tak hanya
untuk Indonesia, tetapi juga komitmen bagi dunia global,” kata Rizal Gamar, Country Director the
Nature Concervacy-Indonesia di Jakarta. Saat ini, ancaman global perubahan iklim nyata itu bisa
semakin parah ketika hutan tropis Indonesia tak dikelola dengan baik.
Di hutan, masih banyak tumpang tindih perizinan, pembalakan liar, dan konflik sosial. Di
sekitar perikanan tangkap pencuri dan eksploitasi ikan membuat sebagian perairan Indonesia ada
penangkapan berlebih. Selama ini, perairan Indonesia menyuplai kebutuhan ikan di berbagai belahan
dunia. Namun sumber daya laut dan hutan yang menjadi modal alam Indonesia itu belum
dimanfaatkan berkelanjutan. Pemerintah merespon kondisi itu dengan kebijakan moratorium. Izin
kehutanan di hutan alam primer dan gambut sejak 2011 yang telah berakhir Mei 2015. Lalu,
November 2014, Menteri Kelautan alam primer dan Perikanan Susi Pudjiastuti menghentikan
sementara izin perikanan tangkap yang berakhir April 2015. “Moratorium kehutanan belum dilakukan
efektif. Namun, sayang kalau moratorium dihentikan mengingat usahanya sudah sangat besar.” Kata
Herlina Hartanto Direktur Terestrial TNC Indonesia. Ia berharap moratorium kehutanan dilanjutkan
izin dengan tata ruang maupun Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS). Selain itu, dalam negosiasi
global dan Konferensi PBB untuk Perubahan Iklim (UNFCCC), moratorium kehutanan merupakan
salah satu komitmen Indonesia dalam mencapai penurunan emisi 26-41 persen. “Moratorium
kesempatan pemerintah mengatasi kerusakan hutan dan meningkatkan citra pemerintah,” katanya.
Di sektor perikanan, Direktur Perikanan Berkelanjutan TNC Indonesia Peter Mous
mengatakan, jumlah moratorium izin perikanan tangkap oleh Menteri Susi sukses membawa efek
kejut. “Moratorium memang dibutuhkan untuk melindungi. Kemudian harus ada metode efektif yang
tak keras, tetapi stok ikan bisa pulih,” katanya. Moratorium perizinan diberlakukan bagi izin kapal
besar berbobot lebih dari 30 gross ton. Selama moratorium kapal ikan eks asing, Pemeritah
memverifikasi kapal-kapal itu.
(sumber: Kompas, disesuaikan seperlunya)
46. Pernyataan di bawah ini yang tidak sesuai dengan bacaan di atas adalah ...
A. Kebijakan moratorium merupakan respon pemerintah karena sumber daya laut dan hutan
belum dimanfaatkan secara berkelanjutan.
B. Sumber daya laut dan hutan yang menjadi modal alam Indonesia belum dimanfaatkan secara
berkelanjutan.
C. Ancaman global perubahan iklim akan semakin parah jika hutan tropis Indonesia dikelola
dengan baik
D. Perairan Indonesia menyuplai kebutuhan ikan untuk berbagai belahan dunia
E. Moratorium dibutuhkan untuk melindungi.

Bahasan:
Seharusnya, ancaman global perubahan iklim akan semakin parah jika hutan tropis Indonesia
tidak dikelola dengan baik. Penjelasan ini terdapat pada paragraf pertama kalimat terakhir.

47. Istilah emisi pada bacaan di atas sama artinya dengan ...
A. Pencemaran
B. Perpaduan
C. Perusakan
D. Gas buang
E. Pancaran

Bahasan:
Makna emisi dalam teks di atas mengacu pada perusakan hutan. Makna ini sesuai dengan
konteks yang sedang dibahas pada paragraf kedua terkait respon pemerintah terhadap
perusakan hutan dalam bentuk moratorium. Dan moratorium ditujukan untuk mengurangi itu.

48. Yang bukan termasuk fakta pada bacaan di atas adalah ...
A. Manteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti sementara izin perikanan tangkap yang telah
berakhir April 2015
B. Moratorium merupakan kesempatan pemerintah mengatasi kerusakan hutan dan
meningkatkan citra pemerintah
C. Moratorium perizinan diberlakukan bagi izin kapal besar berbobot lebih dari 30 gross ton
D. Masih terjadi tumpang tindih perizinan, pembalakan liar, dan konflik sosial di hutan
E. Moratorium kehutanan belum dilakukan efektif

Bahasan:
Opini: Pendapat/ide seseorang. Kebenarannya bersifat subjektif. Biasanya ditandai kata-kata:
penting, perlu, cukup, mungkin, kira-kira, akan, tingginya, rendahnya, sebaiknya, jika, kalau, jadi,
dengan demikian. Selain itu juga bisa dibuktikan menggunakan kata tanya mengapa dan
bagaimana.

49. Ide pokok bacaan di atas yang paling tepat adalah ...
A. Mengatasi kerusakan hutan dengan moratorium
B. Tata kelola sumber daya alam perlu diperbaiki
C. Moratorium kehutanan
D. Efek kejut moratorium
E. Moratorium kelautan

Bahasan:
Ide pokok merupakan kalimat berisi hal umum/inti/simpulan. Ide pokok bacaan di atas berada di
awal kalimat paragraf pertama. Hal itu dibuktikan dengan penjelasan kalimat dan paragraf
berikutnya yang merujuk kepada tata kelola sumber daya alam yaitu kehutanan dan kelautan.

50. Hasil yang dapat disimpulkan dari bacaan di atas adalah ...
A. Hasil negosiasi global dan Konferensi PBB untuk Perubahan Iklim (UNFCCC) Indonesia
berkomitmen untuk mencapai penurunan emisi 26-41 persen
B. Perbaikan tata kelola sumber daya alam melalui moratorium izin perikanan dan izin
kehutanan perlu diperbaiki
C. Moratorium izin perikanan laut dan izin kehutanan akan berakhir dalam dua bulan mendatang
D. Perlu cara untuk mengatasi kerusakan hutan dan peningkatan citra pemerintah
E. Perlu metode yang efektif yang tak keras, sebagai lanjutan dari moratorium

Bahasan:
Kesimpulan/simpulan: pendapat yang didasarkan pada kumpulan data. Opsion (B) “Perbaikan
tata kelola sumber daya alam melalui moratorium izin perikanan dan izin kehutanan perlu
diperbaiki” merupakan simpulan yang tepat berdasarkan Bahasan teks di atas.
51. (1) Partisipasi perempuan dalam bidang politik saat ini terus dituntut untuk ditingkatkan. (2)
Namun sayangnya, di Indonesia, partisipasi politik perempuan belum diikuti pendidikan dan bekal
pengetahuan yang memadai. (3) Bahwa terdapat beberapa hambatan yang dihadapi perempuan
dalam partisipasinya dalam bidang politik, terutama masalah partai politik dan sistem politik yang
tidak didukung. (4) Perempuan selama ini tidak mendapatkan akses yang cukup untuk
memperoleh informasi mengenai siapa saja calon legislator dan calon pemimpin sehingga mereka
sering terjebak dengan memilih calon hanya berdasarkan penampilan. (5) Selain itu, tanpa
pendidikan dan bekal pengetahuan yang memadai, perempuan sering kali tidak memiliki
pertimbangan yang jelas dalam memilih calon anggota legislatif dan calon pemimpin lainnya
dalam Pemilu. (6) Dalam mengatasi hal ini, para aktivis perempuan, yaitu perempuan pemilih
yang sadar akan proses dan pentingnya politik, harus memberikan sosialisasi dan terus
mengedukasi mengenai pentingnya mengetahui informasi tentang calon pemimpin.

Kalimat yang bentuknya kurang efektif dalam paragraf di atas adalah ...
A. kalimat (1) dan (2)
B. kalimat (3) dan (4)
C. kalimat (5) dan (6)
D. kalimat (3) dan (6)
E. kalimat (2) dan (4)

Bahasan :
Kalimat (3) pada kata “dalam” setelah kata “partisipasinya” seharusnya diganti dengan kata
depan “di” dan kalimat (4) pada kata “dengan” diganti dengan kata “dalam” dan menghilangkan
kata “hanya” agar menjadi kalimat efektif.

52. Masyarakat Amerika, pada umumnya, menyetujui bahwa pendidikan merupakan faktor yang
paling berpengaruh pada perubahan hidup seseorang. Pendapat lain menyatakan bahwa
perubahan hidup seseorang dipengaruhi oleh faktor keberuntungan. Hal ini terlihat dari
banyaknya jumlah lulusan sekolah menengah di Amerika yang memperoleh pekerjaan bergaji
lebih besar dibandingkan dengan lulusan perguruan tinggi.
Pernyataan-pernyataan berikut ini sesuai dengan kutipan di atas, kecuali _______
A. Sebagian besar orang Amerika percaya bahwa pendidikan dapat mengubah hidup seseorang.
B. Keberuntungan merupakan salah satu faktor yang berpengaruh dalam perubahan hidup.
C. Lulusan sekolah menengah di Amerika selalu memperoleh pekerjaan dengan gaji lebih besar
daripada lulusan perguruan tinggi.
D. Lulusan perguruan tinggi di Amerika tidak selalu memperoleh pekerjaan bergaji besar.
E. Dalam pandangan banyak orang Amerika, pendidikan merupakan faktor yang paling
berpengaruh pada perubahan hidup seseorang.

Bahasan :
Pernyataan pada opsi (C) yaitu lulusan sekolah menengah di Amerika selalu memperoleh
pekerjaan dengan gaji lebih besar daripada lulusan perguruan tinggi. Artinya, lulusan perguruan
tinggi tidak akan pernah mendapat gaji di atas lulusan sekolah menengah. Hal ini tidak sesuai
dengan pernyataan kalimat (3) yang menggunakan kata banyaknya.

53. Kalimat berikut ditulis dengan huruf kapital yang benar, KECUALI ...
A. Bila berkunjung ke Makassar, Ibu Kota Provinsi Sulawesi Selatan, jangan lupa mampir di toko
cenderamata.
B. Sepanjang perjalanan, kapal yang kami tumpangi ke Kepulauan Krakatau terus diguncang
gelombang.
C. Kebebasan dapat Anda rasakan saat bersepeda di jalan Lingkar Luar Jakarta.
D. Perjalanan kami lanjutkan ke Desa Pandes Sempokan.
E. Di antara dominasi warna terakota keramik dan gerabah yang memenuhi sisi jalan, kami
menemukan Toko Hasta Kreasi yang menjual patung keramik.
Bahasan : Salah satu fungsi huruf kapital yaitu digunakan sebagai huruf pertama nama geografi
yang disertai nama diri, seperti: Danau Toba, Gunung Merapi, Selat Sunda, Jalan Malioboro, dll.

Bacalah kutipan teks berikut untuk menjawab soal nomor 54 dan 55.

(1) Mulut bisa menjadi bagian yang paling kotor di tubuh kita. (2) Hampir 700 jenis bakteri ada di
dalam rongga mulut. (3) Ada berbagai tipe penyakit jantung dengan faktor risiko sendiri-sendiri. (4)
Buruknya kebersihan rongga mulut ditengarai sebagai faktor risiko terkait berbagai kejadian
kardiovaskular, seperti serangan jantung dan stroke. (5) Para peneliti menemukan keterkaitan antara
penyakit jantung koroner dan infeksi di rongga mulut.

54. Kalimat Banyak penderita serangan jantung tidak memiliki faktor risiko tradisional, seperti
hipertensi, diabetes, kolesterol tinggi, merokok, obesitas, dan faktor keturunan dapat
ditambahkan dalam paragraf di atas pada posisi ....
A. setelah kalimat 1.
B. setelah kalimat 2.
C. setelah kalimat 3.
D. setelah kalimat 4.
E. setelah kalimat 5.

Bahasan :
Kalimat nomor (3) menyatakan tentang adanya tipe penyakit jantung dengan faktor resiko yang
berbeda-beda, kemudian dilanjutkan dengan kalimat nomor (4) yang menjelaskan adanya tipe
penyakit jantung dengan faktor resiko berupa “Buruknya kebersihan rongga mulut”. Maka
pernyataan pada soal sangat tepat ditambahkan setelah kalimat (4) sebagai penegasian dari
kalimat (3).

55. Bacaan di atas menyampaikan bahwa ...


A. Para peneliti menemukan bahwa penyebab penyakit jantung koroner bermacam-macam.
B. Dalam beberapa penelitian ditemukan adanya hubungan di antara kondisi buruk pada rongga
mulut dan penyakit jantung koroner.
C. Para peneliti membuktikan bahwa mulut bisa menjadi bagian paling kotor di tubuh kita.
D. Dalam beberapa penelitian ditemukan ada hampir dari 700 jenis bakteri yang hidup di dalam
rongga mulut.
E. Dalam beberapa penelitian dijumpai bahwa infeksi pada rongga mulut menyebabkan stroke.

Bahasan:
Keterkaitan antara kondisi buruk pada rongga mulut dan penyakit jantung koroner terlihat pada
keseluruhan kalimat. Di awal dikatakan bahwa mulut bisa menjadi bagian yang paling kotor di
tubuh manusia yang dibuktikan dengan adanya hampir dari 700 jenis bakteri yang hidup di dalam
rongga mulut. Kemudian dipertegas pada kalimat berikutnya bahwa buruknya kebersihan rongga
mulut ditengarai sebagai faktor risiko terkait berbagai kejadian kardiovaskular, seperti serangan
jantung dan stroke.
56. Beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia menyelenggarakan program pertukaran
dosen dan mahasiswa. Program ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan dan pengalaman
dosen dan mahasiswa tentang budaya dan pembelajaran di PTN lain. Meski sudah dirintis sejak
tujuh tahun silam, program tersebut baru dimulai tahun ini karena memerlukan penyesuaian pada
tiap-tiap PTN.
Ide pokok paragraf di atas adalah ...
A. intensitas kerja sama antar-PTN.
B. penyelenggaraan program pertukaran dosen dan mahasiswa antar-PTN.
C. kebermanfaatan program pertukaran dosen dan mahasiswa antar-PTN.
D. penambahan wawasan dan pengalaman mahasiswa PTN.
E. keberhasilan PTN dalam bekerja sama.

Bahasan:
Ide pokok merupakan kalimat yang berisi hal umum/inti/simpulan. Ide pokok paragraf tersebut
terdapat di awal paragraf karena kalimat (2) dan (3) menjelaskan/mengulang kata kunci kalimat
(1) yaitu penyelenggaraan program pertukaran dosen dan mahasiswa.

57. Staadhuis yang cukup besar dan megah itu pembangunannya selesai pada masa pemerintahan
Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck.
Jika dibakukan, kalimat di atas menjadi ...
A. Pada masa pemerintahan Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck, Staadhuis yang cukup
besar dan megah itu pembangunannya selesai.
B. Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck membangun Staadhuis yang cukup besar dan
megah itu.
C. Selesainya pembangunan Staadhuis yang cukup besar dan megah itu pada masa
pemerintahan Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck.
D. Pembangunan Staadhuis yang cukup besar dan megah itu selesai pada masa pemerintahan
Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck.
E. Staadhuis yang cukup besar dan megah itu selesai pembangunanya pada masa pemerintahan
Gubernur Jenderal Abraham Van Riebeeck.

Bahasan :
Kalimat baku digunakan untuk menyebut kalimat yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia,
baik dari sisi pemilihan kata, ejaan, dan struktur kalimat. Beberapa syarat yang sesuai dengan
kaidah-kaidah Bahasa Indonesia yaitu logis, hemat, padu, dan kesesuaian struktur. Opsi (D) lebih
memenuhi unsur-unsur di atas dibandingkan opsi yang lain.

Bacalah kutipan teks berikut untuk menjawab soal nomor 58 sampai 60.

(1) Suku Wana adalah satu suku terasing yang mendiami hutan belantara di wilayah Sulawesi
Tengah. Mereka disebut sebagai suku terasing karena wilayah mereka yang "terisolasi" dan keadaan
ketidakberdayaan dari suku ini. Mereka membuat rumah dan tinggal di atas pohon. Suku ini pun
enggan bertemu dengan orang luar. Mereka telah lama terisolasi dari peradaban modern.
(2) Pola hidup suku itu dipengaruhi oleh sistem adat yang dianut oleh mereka. Mereka
menyandarkan hidup mereka pada hutan adat. Penyikapan mereka terhadap hutan yang dianggap
sebagai petunjuk dalam menjalani hidup memberi arah hidup orangWana sehari-hari. Hari-hari
mereka mengerjakan lahan kebun dan masa menuai tanaman, mereka menghabiskan hari-hari
mereka di hutan tropis Cagar Alam Morowali. Bagi suku Wana, hutan menyediakan apa saja yang
dibutuhkan mereka dalam hidup.
(3) Kehidupan orang Wana sangat bergantung pada kearifan lingkungan alam sekeliling mereka.
Oleh karena itu, mereka sangat memercayai adanya ruh (spirit) yang menjaga atau memelihara
setiap jengkal tanah dan hutan. Setiap kerusakan lingkungan ataupun perubahan siklus alam yang
tidak berjalan sebagaimana biasanya dipercayai sebagai tanda murkanya sang penjaga. Untuk
mencegah kemurkaan para penjaga yang memelihara lingkungan, mereka memberi persembahan
atau sesajen (kapongo) di setiap bukit atau bagian dari hutan ketika, misalnya, mereka akan
membuka lahan ladang baru. Perlengkapan kapongo terdiri atas sirih, pinang, kapur, dan tembakau,
yang diletakkan pada sebuah "rumah" yang tingginya sekitar 40–50 cm dari permukaan tanah.

58. Kalimat topik pada paragraf ketiga dalam bacaan di atas adalah ...
A. Perlengkapan kapongo terdiri atas sirih, pinang, kapur, dan tembakau.
B. Suku Wana mencegah kemurkaan pemelihara lingkungan dengan memberi persembahan
atau sesajen (kapongo).
C. Suku Wana sangat mempercayai adanya ruh (spirit).
D. Setiap kerusakan lingkungan ataupun perubahan siklus alam yang tidak berjalan
sebagaimana biasanya, dipercayai sebagai tanda murkanya sang penjaga.
E. Kehidupan orang Wana sangat tergantung pada kearifan lingkungan alam sekeliling mereka.

Bahasan:
Kalimat topik sering juga disebut kalimat utama, kalimat pokok, kalimat sentral, dan juga kalimat
tesis. Kalimat ini merupakan kalimat yang mengandung informasi umum dan di dalamnya berisi
gagasan utama. Opsi (E) berisi gagasan “Kehidupan orang Wana tergantung pada kearifan
lingkungan alam” yang berimplikasi pada kepercayaan kepada ruh penjaga, mengaitkan segala
sesuatu karena ruh penjaga yang murka dan sebagainya.

59. Simpulan yang sesuai untuk bacaan di atas adalah ...


A. Suku Wana adalah suku terasing.
B. Hutan merupakan sumber kehidupan suku Wana.
C. Suku Wana berpegang pada sistem adat.
D. SukuWana tinggal di Hutan Tropis Cagar Alam Morowali.
E. Suku Wana adalah salah satu suku yang hidup bersama dengan alam.

Bahasan :
Simpulan merupakan pendapat akhir yang didasarkan pada kumpulan data. Opsi (B) merupakan
simpulan yang tepat karena bagi suku Wana, hutan menyediakan apa saja yang dibutuhkan
mereka dalam hidup, dan kehidupan mereka sangat bergantung pada kearifan lingkungan alam.
Dalam proses penjagaannya, mereka sangat memercayai adanya ruh penjaga untuk memelihara
setiap jengkal tanah dan hutan.

60. Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi bacaan adalah ...
A. Suku Wana terisolasi dari peradaban modern karena tinggal di atas pohon.
B. Suku Wana sangat memedulikan kebersamaan mereka dengan alam.
C. Setiap hari suku Wana mengerjakan lahan kebun dan menuai tanaman.
D. Kapongo hanya disajikan ketika suku Wana membuka lahan baru.
E. Suku Wana tidak sengaja mengisolasi keberadaan mereka terhadap peradaban modern.

Bahasan :
Suku Wana merupakan suku terasing karena wilayah mereka yang "terisolasi" dan keadaan
ketidakberdayaan dari suku ini. Mereka juga enggan bertemu dengan orang luar. Keadaan inilah
yang menjadikan mereka terisolasi dari peradaban modern. Artinya, pernyataan opsi (A) tidak
sesuai.

BAHASA INGGRIS

Reading 1 for questions 61 – 63.

Nusa Dua Beach Hotel Welcomes Lunar New Year


The Nusa Dua Hotel and Spa has curated a festive set menu for two. Spread the joy of the Lunar
new year and tuck into delightful menu created by award -winning chefs at Maguro Asean Bistro from
Feb. 1 to 5.
To celebrate the Lunar new year, the hotel will host a lion dance performance with rhythmic drums
in the lobby, spreading auspicious blessing for everyone.
The five-star resort in Bandung, Bali offers a variety of delicacies in its four restaurants alongside
cultural evenings and ethnic buffets on Mondays, Wednesdays and Fridays. An `ɑ la carte menu is
also available at all the restaurants during the Lunar new year season to make all guests happy with
a wide range of food options.
For further information, please call +62361 1771210 or email reservation@nusaduahotel.com.
(take from the Jakarta Post January 19th ,2019)

61. Which of the following best states the topic of this text:
A. Celebrating the Lunar new year at the five-star hotel
B. Delightful menu in five-star hotel
C. The five-star hotel celebrates the Lunar new year.
D. Celebrating the Lunar new year at Nusa Dua beach
E. The festive set for celebrating Lunar new year and enjoying delightful menu

Bahasan: topik merupakan informasi utama yang terdapat di sebuah passage. Bisa terletak di
awal, akhir atau awal dan akhir paragraf. Berdasakan paragraf pertama “The Nusa Dua Hotel
and Spa has curated a festive set menu for two. Spread the joy of the Lunar new year and tuck
into delightful menu created by award -winning chefs at Maguro Asean Bistro from Feb. 1 to 5.”
Sehingga best states as the topic is the festive set for celebrating Lunar new year and enjoying
delightful menu.

62. How does the author organize the ideas in the passage?
A. By arguing about the best five-star hotel in Bali
B. By comparing between the five-star hotel in Bandung and in Bali
C. By describing the festive given by the Nusa Dua Hotel and Spa
D. By presenting the fact about the Nusa dua Hotel and Spa
E. By Discussing the activities planned by the best five-star Hotel.

Bahasan: Passage di atas merupakan teks yang mendeskripsikan acara festifal Tahun baru Imlek
(Lunar New Year) yang di selenggarakan oleh Nusa Dua Hotel dan Spa. The author organizes the
ideas by describing the festive given by the Nusa Dua Hotel and Spa.

63. The word “delicacies “in the third paragraph 3 has the closest meaning with?
A. unpleasant food
B. salty food
C. Unique food
D. Yummy food
E. Strong tasty food

Bahasan:
Unpleasant food: makanan tidak menyenangkan, salty food: makanan asin, unique food: makanan
unik, yummy food: makanan lezat, strong tasty food: makanan dengan rasa khas (kuat akan
rempah).
Kata delicacies dalam paragraf ketiga memiliki arti makanan lezat yang memilki arti terdekat
dengan yummy food: makanan lezat.

Reading 2 for questions 64 – 66.

Consumer giants spurn risks to chase online subscribers


Major consumer companies including Unilever, Procter and Gamble and Nestle are chasing
consumers who want food and household goods delivered automatically, even though this kind of
business has not always worked.
The companies are pitching new online subscription services, which promise stable revenues, lower
delivery costs and valuable data about customers
The world’s biggest packed food company, Nestle, whose Espresso coffee is already sizeable
subscription business, recently launched a subscription program for nutritional drinks in Japan and
expanded Ready Refresh, an online bottled water service in the United states.
It also wants to expand the Tails. Com subscription pet food from Britain to continental Europe, one
of its executives told Reuters. It is testing the service in France for a possible launch this year.
Unilever next Monday will launch its Skincare brand in the US after testing, offering “personalized”
skincare by subscription. Unilever expanded its Dollar Shave Cluck subscription razor or service to
include cologne and beard oil in 2018 and toothpaste in2017.
Meanwhile, Procter & Gamble, the world’s largest home personal care company, expanded its
Gillette on Demand razor subscription service to Canada. Subscribers can text when they are ready
for their next shipment.
Selling directly lets manufacturers skirt retailers, giving them more profit and control over pricing,
Promotions and merchandising. This helps when retailers such as Amazon and Sainsbury’s are
pressing consumer product companies for discounts and pouring resources into own- label product.
Subscription selling gives them guaranteed revenues, a better picture of customers and can make
goods cheaper to delivery.
“They’re getting it to you on a specific date, but they don’t have to get it to you in one or two
days,” said retail analyst Scott Mishkin at Wolfe Research. “It’s a way for them to manage down their
logistics and distribution costs. “Amazon has offered discounts since 2006 with its Subscribe and Save
program, which gives people up to 15 percent off when they sign up for repeat deliveries of house
hold items. (take from the Jakarta Post January 19th ,2019)

64. The objective of the text is …


A. To tell about the advantage and disadvantage of online subscription service.
B. To tell about the program of online subscription done by major customer companies.
C. To describe the process of subscribing the products
D. To share about the experience of customer companies in applying online subscription.
E. To compare the product promoted by using online subscription and not.

Bahasan:
Dari Passage di atas, kita bisa mengambil tujuan utama passage adalah menceritakan tentang
program berlanggaran online yang telah dilaksanakan oleh sebagian besar konsumen
perusahaan “To tell about the program of online subscription done by major customer
companies”.

65. The statements below are false, Except …


A. Companies chased the customers by promoting their product.
B. Subscription selling doesn’t give guaranteed revenues, a better picture to customers.
C. Unilever will launch its Skincare brand in the US after testing by subscription service.
D. Online subscription service has always worked.
E. The food company, Nestle already offers annually discount in subscription business

Bahasan:
pernyataan A, B, D, E tidak sesuai dengan passage, yang sesuai adalah C “Unilever will launch its
Skincare brand in the US after testing by subscription service”. Berdasarkan paragraf 5 kalimat
pertama “Unilever next Monday will launch its Skincare brand in the US after testing, offering
“personalized” skincare by subscription”.

66. Selling directly lets manufacturers skirt retailers, giving them more profit and control over pricing,
promotions and merchandising (in paragraph seven). The opposite of the word “manufacturers”
is …
A. consumer
B. seller
C. butcher
D. tenant
E. company

Bahasan:
consumer: konsumen, seller: penjual, butcher: tukang daging, tenant: penyewa, company:
perusahaan. Kata Manufacturers artinya Pabrik/perusahaan/produsen, jadi lawan kata dari
manufacturers adalah consumer: konsumen.

Reading 3 for questions 67 – 69.

Sleep better than midnight oil on eve of exams


Students who stay up all night to cram for an exam are doing themselves more harm than good,
according to research into the link between sleep and memory published yesterday.
Scientist at Harvard Medical School discovered that people who deprive themselves of sleep so that
they can study until the last minute are unlikely to remember anything that would improve their
performance, while suffering the crippling effects of fatigue.
The scientist found that the brain needs good-quality sleep immediately after practicing a task if it is
to learn to improve at it. Those who substitute study for sleep, particularly those who miss deep or
“slow-wave” sleep, will get little benefit from their extra effort.
Instead, they may perform worse than expected because tiredness is a major cause of poor decision
making.
The findings, published in Nature Neuroscience, add to a growing body of evidence that sleep is
vital to the learning process.
In the study, a team led by Robert Stickgold, assistant professor of psychiatry at Harvard medical
School, asked 24 volunteers to practice a “visual discrimination task” that involved identifying the
orientation of diagonal lines on a computer screen.
Half the volunteers were then kept awake all night, while the other half had a normal night’s sleep.
To eliminate the effects of fatigue on the sleep-deprived group, both groups then slept normally for
two further nights. They were then tested again on the same exercise.
Among the group who slept normally, the volunteer showed a marked improvement. Those who had
not slept showed none, despite the two nights of sleep to catch up.
The results, Professor Stick gold said, suggest that a good night’s sleep immediately after learning is
“absolutely required “to embed new skills in the memory “we think that the first night’s sleep starts
the process of memory consolidation,” he said. “It seems that memories normally wash out of the
brain unless some process nails them down. My suspicion is that sleep is one of those things that
nails them down.”
(take from the Times)

67. Those who substitute study for sleep, particularly those who miss deep or “slow-wave” sleep, will
get little benefit from their extra effort.

The word: “slow-wave sleep” in sentence means …


A. Someone who sleep early
B. Someone who doesn’t sleep late
C. Someone who sleeps more
D. Someone who is always sleep late.
E. Someone who get fatigue of less sleeping.
Bahasan:
Dari passage di atas kalimat “Those who substitute study for sleep, particularly those who miss
deep or “slow-wave” sleep, will get little benefit from their extra effort”. Mereka yang
menggantikan waktu tidur untuk belajar di tengah malam, terutama mereka yang melewatkan
tidur nyenyak atau gelombang lambat, akan mendapat sedikit manfaat dari upaya ekstra mereka.
Slow-wave sleep adalah seseorang yang selalu tidur larut malam.

68. Why did Professor Stickgold suggest that a good night’s sleep immediately after learning is
absolutely required?
A. Because the brain need time for refresh.
B. Because good night’s sleep functions to embed new skill in the memory.
C. Because good night’s sleep functions to through the fatigue away.
D. Because the brain will not work well without having enough sleep.
E. Because good night’s sleep can stimulate the brain to think brilliantly.

Bahasan:
Untuk mendapatkan jawaban dapat lihat di paragraf terakhir “the results, Professor Stick gold
said, suggest that a good night’s sleep immediately after learning is “ absolutely required to
embed new skills in the memory, we think that the first night’s sleep starts the process of
memory consolidation,” he said. Sehingga the reason is good night’s sleep functions to embed
new skill in the memory.

69. They were then tested again on the same exercise. (paragraph 7). “They” here refers to …
A. Volunteer who kept awake all night
B. Volunteer who had normal night of sleep
C. Both volunteer who kept awake all night and had normal of sleep
D. Volunteer who did not want to sleep night
E. Volunteer who joined at the task

Bahasan:
Dari paragraf 7 kalimat pertama di jelaskan “Half the volunteers were then kept awake all night,
while the other half had a normal night’s sleep”. … . They were then tested again on the same
exercise. They refer to Both Volunteer who kept awake all night and had normal of sleep.

Reading 4 for questions 70 – 72.

Location is everything

Our distance ancestors led pretty simple lives. Until around 10.000ac, all humans were hunter-
gatherers and lived a nomadic life, searching endlessly for food. It was the development of
agriculture that enabled humans to settle down and live, first as farmers and then as villagers.
Around 3500BC, small towns began appearing in Mesopotamia, surrounded by defensive high walls and
irrigated fields that fed the town’s population.
In the thousand years that followed, when agriculture had become more of a science and crop
yields had risen, fewer people were needed to produce food. People took other jobs, became
wealthier and more and more choose to live in towns close to shops and markets. This worked well
for centuries. Towns flourished and eventually one of the grandest, Rome, became the world’s first
city of more than one million people around 100AD.
Although the fertile lands surrounding Rome could have adequately fed the city, the Roman people
began importing food and became reliant on long supply chains. When Gaiseric the Vandal began
withholding vital North African grain supplies from Rome in 455 AD. The city’s power went into deep
decline. The Dark Ages that ensued saw people deserting cities across Europe and returning to the
countryside. (take from IELTS book)
70. If the Gaiseric the Vandal did not withhold vital North African grain supplies from Rome in 455 AD …
A. The city’s power would not go into deep degenerate.
B. The dark ages would be overcame
C. Roman people would return to countryside
D. Roman people still lived at fertile land
E. Roman people would not import food

Bahasan:
Dari paragraf terakhir kalimat kedua yang mengungkapkan” When Gaiseric the Vandal began
withholding vital North African grain supplies from Rome in 455 AD. The city’s power went into
steep decline. Ketika Gaiseric Vandal mulai menahan pasokan biji-bijian penting Afrika Utara dari
Roma pada 455AD. Kekuatan kota menurun tajam. Sehingga jawaban yang tepat The city’s
power would not go into deep degenerate.

71. The author’s main concern in the first paragraph is …


A. Simple live of our ancestor.
B. small towns began appearing in Mesopotamia.
C. The development of our ancestor’s life from simple to modern
D. Our ancestors used to be a nomadic
E. the way of our ancestor to survive from strong life

Bahasan:
Paragraf pertama ancestor’s life (kehidupan nenek moyang). Kita bisa menyimpulkan dari kalimat
pertama yang menceritakan kehidupan nenek moyang kita yang cukup sederhana, berburu,
mengumpul dan menjalani kehidupan nomaden, dan kalimat terakhir paragraf pertama kota-kota
kecil mulai muncul di Mesopotamia, dikelilingi oleh tembok tinggi yang defensive. So, the author’s
main concern is the development of our ancestor’s life from simple to modern

72. It can be inferred from the second paragraph that …


A. Fewer people were needed to produce food.
B. Rome became the world’s first city of more than one million people around 100 AD.
C. The Dark Ages of Roma
D. Agriculture had become more of a science
E. People choose to live in towns close to shops and markets

Bahasan:
From the second paragraph last sentence “Sistem bekerja di toko-toko dan pasar berjalan dengan
baik selama berabad-abad. Kota berkembang dan akhirnya salah satu yang termegah, Roma,
menjadi kota pertama di dunia dengan lebih dari satu juta orang di sekitar 100 AD. we can
conclude that Rome became the world’s first city of more than one million people around 100 AD.

Reading 5 for questions 73 – 75.

Water: Earth’s most precious resource

Figure 1: contribution to Earth’s total water resources in %


Sea 97.3
Glaciers 2.1
Underground Aquifers 0.6
Lakes and Rivers 0.01
Atmosphere 0.001
Biosphere 0.0006
Although 70% of the Earth is covered by seawater and a further 3% by ice, neither of these is easily
transformed into usable water. Less than 1% of the Earth’s total water resources is usable for
drinking, farming or industry.
While domestic users in rich countries tend to be wasteful in their use of water, regarding it as
essentially free and plentiful, they play only a small part in total water use. On the other hand, the
quality of water needed for domestic use is much higher than that needed for industry or farming.
As a general rule, 80 liters of water per person per day are enough for a reasonable quality of life,
but the regional differences are considerable. An American uses 400 liters, while an inhabitant of
Burundi may have to survive on 10 liters or less.
Consumption is much higher where pipelines are laid than in regions where water has to be carried
from a well. Thus, the provision of piped water services- while highly desirable from a health point of
view- greatly increases water use, putting a further strain on scarce resources.
It is difficult to establish precise figures for access to safe drinking water, but it is thought that 1.3
billion people worldwide do not have this basic service. Not surprisingly, the problem is much worse in
rural areas than in towns. Thus 82% of urban areas had access to safe water in 1990, compared with
only 63% in rural areas. Dirty water is the world’s biggest health risk, accounting for as much as 80%
of diseases in the Third world. The WHO estimated that 10 million people were dying annually from
polluted drinking water at the beginning of the 1990s.
(World Health Organization).

73. The following sentences reflect the author’s idea in the passage, except …
A. Water resources from the lakes and rivers are 0.01%.
B. Earth’s total water resources is usable for drinking, farming or industry.
C. It is difficult to establish precise figures for access to safe drinking water.
D. Thus 82% of urban areas had access to safe water in 1990.
E. 60% of diseases in the third world was predicted caused by dirty water

Bahasan:
Option A is true based on the list. Option B is true based on the first paragraph. Option C is true
based on the last paragraph. Option D is true based on last paragraph third sentence. 60% of
diseases in the third world was predicted caused by dirty water is false based on the last
paragraph forth sentence 80% of diseases in the third world.

74. A relevant question that can be raised out of the passage would be …
A. How to fulfil adequate safe drinking water and avoid polluted for the world population?
B. Are 60 liters of water per person per day enough for a reasonable quality of life?
C. What way to avoid polluted drinking water?
D. is the quality of water needed for domestic use much higher than industry or farming?
E. Dirty water is the world’s biggest health risk, isn’t it?

Bahasan:
Sesuai dengan judul passage Air sumber daya bumi yang paling berharga. Maka pertanyaan yang
paling relevant untuk menjelaskan isi passage adalah Bagaimana memenuh air minum yang
cukup dan aman agar tidak tercemar untuk penduduk dunia “How to fulfill adequate safe drinking
water and avoid polluted for the world population.”

75. The situation that the author shows in the second paragraph is best describes as follows…
A. many people waste the water, and on the other hand water is needed by many people.
B. the quality of water needed for industry is higher than farming.
C. domestic users in rich countries tend to be wasteful in their use of water.
D. the quality of water needed for domestic use is adequate.
E. domestic users in urban areas tend to be economical in their use of water.

Bahasan:
Penulis menjelaskan dalam paragraph kedua Penggunaan domestic di negara – negara kaya
cenderung boros dalam penggunaan air “domestic users in rich countries tend to be wasteful in
their use of water”.

Anda mungkin juga menyukai