Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

Perilaku Kesehatan Di Tempat Kerja

Pelayanan Obat Puskesmas Sapeken Sumenep

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah : Perilaku dan Etika (Peretik)

Dosen Pengampu : Sulfia, M.Pd

Oleh:

Fadilatul Imami (1801005)

DIPLOMA III (D3) FARMASI

Akademi Farmasi Yannas Husada Bangkalan

2020

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan
rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya saya dapat menyelesaikan makalah tentang
perilaku kesehatan di tempat kerja meskipun banyak kekurangan di dalamnya.

Saya sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah
wawasan serta pengetahuan kita mengenai perilaku kesehatan di tempat kerja masing-
masing. Saya juga menyadari sepenuhnya bahwa di dalam makalah ini terdapat
kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Sekiranya makalah yang telah disusun ini dapat
berguna bagi saya sendiri maupun orang yang membacanya.

Sebelumnya saya mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata-kata yang kurang
berkenan dan kami memohon kritik dan saran yang membangun demi perbaikan dimasa
depan.

Bangkalan, 1 April 2020

Penyusun

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ........................................................................................................i

KATA PENGANTAR ........................................................................................................ii

DAFTAR ISI.......................................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN....................................................................................................1

1.1 Latar Belakang ............................................................................................................1

1.2 Rumusan Masalah .......................................................................................................1

1.3 Tujuan Masalah............................................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN.....................................................................................................2

2.1 Pengertian Perilaku Kesehatan....................................................................................2

2.2 Klasifikasi Perilaku Kesehatan ...................................................................................2

2.2.1 Perilaku Orang Sehat.............................................................................................2

2.2.2 Perilaku Orang yang Sakit ....................................................................................3

2.3 Perilaku Kesehatan Di Tempat Kerja PelayananObat Puskesmas Sapeken Sumenep 5

2.3.1 Perilaku Sehat .......................................................................................................5

2.3.2 Perilaku Sakit .......................................................................................................5

BAB III PENUTUP.............................................................................................................6

3.1 Kesimpulan..................................................................................................................6

3.2 Saran-saran...................................................................................................................6

DAFTAR PUSTAKA .........................................................................................................7

iii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perilaku diartikan sebagai segala sesuatu aktivitas seseorang yang tampak dan
dapat diobservasi oleh orang lain secara langsung (Lahey, 2009). Kesehatan menurut
Undang-Undang Republik Indonesia nomor 36 tahun 2009 didefenisikan sebagai
keadaan sehat, baik secara fisik, mental, spritual maupun sosial yang memungkinkan
setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomis.

Perilaku kesehatan adalah semua akitivitas atau kegiatan seseorang baik yang
dapat diamati (observable) maupun yang tidak dapat diamati (unobservable) yang
berkaitan dengan pemeliharaan dan peningkatan kesehatan. Pemeliharaan Kesehatan
ini mencakup mencegah atau melindungi diri dari penyakit serta masalah kesehatan
lain, meningkatkan kesehatan dan mencari penyembuhan apabila sakit (Notoatmodjo,
2010).

1.2 Rumusan Masalah

1. Pengertian perilaku kesehatan?


2. Klasifikasi perilaku kesehatan?
3. Bagaimana Perilaku kesehatan di Tempat Kerja Pelayanan Obat Puskesmas
Sapeken Sumenep?

1.3 Tujuan Masalah

1. Mengetahui Pengertian perilaku kesehatan.


2. Memahami Klasifikasi perilaku kesehatan.
3. Mengetahui Perilaku kesehatan di Tempat Kerja Pelayanan Obat Puskesmas
Sapeken Sumenep.

1
4.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Perilaku Kesehatan

Perilaku secara psikologi diartikan sebagai kecenderungan untuk merespon


berbagai kondisi ataupun situasi (Azjen, 2005). Perilaku juga diartikan sebagai segala
sesuatu aktivitas seseorang yang tampak dan dapat diobservasi oleh orang lain secara
langsung (Lahey, 2009).

Kesehatan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah keadaan sehat


tubuh, jiwa dan raga (KBBI, 2014). Kesehatan menurut Undang-Undang Republik
Indonesia nomor 36 tahun 2009 didefenisikan sebagai keadaan sehat, baik secara fisik,
mental, spritual maupun sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup
produktif secara sosial danekonomis.

Perilaku kesehatan adalah semua akitivitas atau kegiatan seseorang baik yang
dapat diamati (observable) maupun yang tidak dapat diamati (unobservable) yang
berkaitan dengan pemeliharaan dan peningkatan kesehatan. Pemeliharaan Kesehatan
ini mencakup mencegah atau melindungi diri dari penyakit serta masalah kesehatan
lain, meningkatkan kesehatan dan mencari penyembuhan apabila sakit (Notoatmodjo,
2010).

Menurut Sarafino (2006) perilaku kesehatan adalah setiap aktivitas individu


yang dilakukan untuk mempertahankan atau meningkatkan kondisi kesehatan tanpa
memperhatikan status kesehatan.

2.2 Klasifikasi Perilaku Kesehatan

Notoatmodj (2010) membagi perilaku kesehatan kedalam 2 kelompok besar yaitu :

3
2.2.1 Perilaku Orang Sehat

Perilaku ini disebut perilaku sehat (healthybehavior) yang mencakup


perilaku yang tampak maupun tidak (overt and covert behavior) dalam hal
pencegahan penyakit (preventif) dan perilaku dalam upaya meningkatkan
kesehatan(promotif).

2.2.2 Perilaku Orang yang Sakit

Perilaku orang yang sakit terjadi pada orang yang sudah mengalami
masalah dengan kesehatannya. Perilaku ini disebut dengan perilaku pencarian
masalah kesehatan (healthseekingbehavior). Perilaku ini mencakup tindakan-
tindakan yang diambil seseorang untuk memperoleh kesembuhan atas penyakit
yang dideritanya

Becker (dalam Notoadmodjo, 1979) membuat klasifikasi lain tentang


perilaku kesehatan dan membedakannya menjadi tiga yaitu :

a. Perilaku Sehat (healthy behavior)

Perilaku sehat adalah perilaku yang berkaitan dengan upaya


mempertahankan dan meningkatkan kesehatan, antara lain:

a). Makan dengan menu seimbang (appropriatediet) Menu seimbang yang


dimaksud adalah pola makan sehari-hari yang memenuhi kebutuhan
nutrisi baik kuantitas maupun kualitasnya;
b). Kegiatan fisik secara teratur dan cukup Kegiatan fisik yang dimaksud
adalah kegiatan yang memenuhi gerakan-gerakan fisik secara rutin dan
teratur;
c). Tidak merokok dan minum-minuman keras serta menggunakan narkoba.
Merokok adalah kebiasaan yang tidak sehat, namun di Indonesia jumlah
perokok cenderung meningkat. Hampir 50% pria dewasa di Indonesia

4
adalah perokok, sedangkan pengguna narkoba dan minum-minuman
keras meningkat;
d). Istirahat yang cukup, Istirahat cukup bukan saja berguna untuk
memelihara kesehatan fisik tetapi juga untuk memelihara kesehatan
mental;
e). Pengendalian dan manajemen stress, Stress adalah bagian dari kehidupan
setiap orang, dan yang dapat dilakukan adalah mengatasi, mengendalikan
atau mengelola stress tersebut agar tidak mengakibatkan gangguan
kesehatan baik fisik maupun mental;
f). Perilaku atau gaya hidup positif lain untuk kesehatan Inti dari perilaku ini
adalah tindakan atau perilaku seseorang agar dapat terhindar dari berbagai
masalah kesehatan, termasuk perilaku untuk meningkatkan kesehatan.

b. Perilaku sakit (Illness Behavior)

Perilaku sakit berkaitan dengan tindakan seseorang yang sakit yang


mengalami masalah kesehatannya dalam rangka mencari penyembuhan dan
untuk mengatasi masalah kesehatannya. Pada saat seseorang sakit, ada
beberapa tindakan yang dapat dilakukan, yaitu:

a). Noaction : Sakit tersebut diabaikan dan tetap menjalankan kegiatan sehari-
hari.
b). Selftreatment atau Selfmedication : Pengobatan ini terdiri dari dua bentuk
yakni dengan cara tradisional dan caramodern.
c). Mencari penyembuhan keluar : Mencari penyembuhan atau pengobatan
keluar yang dimaksud adalah dengan mencari fasilitas pelayanan
kesehatan yang dibedakan menjadi dua yakni fasilitas pelayanan
kesehatan tradisional dan fasilitas kesehatan modern atau profesional
seperti puskesmas, poliklinik, rumah sakit dansebagainya.

c. Perilaku peran orang sakit ( The Sick Role Behavior)

Menurut Becker, hak dan kewajiban orang sakit merupakan perilaku

5
peran orang sakit yang antara lain :

a). Tindakan untuk memperoleh kesembuhan;

b). Tindakan untuk mengenal atau mengetahui fasilitas kesehatan yang tepat
untuk memperoleh kesembuhan dan Melakukan kewajibannya sebagai
pasien antara lain melalui nasihat dokter dan perawat untuk mempercepat
kesembuhannya;

d). Tidak melakukan sesuatu yang merugikan bagi proses penyembuhannya;

e). Melakukan kewajiban agar tidak kambuh penyakitnya dan sebagainya’

6
2.3 Perilaku Kesehatan Di Tempat Kerja Laboratorium Puskesmas Banyuates
Sampang

Perilaku kesehatan di tempat kerja memang bermacam-macam, sesuai dengan


prosedur masing-masing tempat kerja. Saya bekerja di Puskesmas Sapeken pada bagian
Pelayanan Obat, sehingga perilaku kesehatan di Pelayanan Obat Puskesmas Sapeken
Sumenep sebagai berikut:

2.3.1 Perilaku Sehat

Sebelum beraktivitas di pelayanan obat Puskesmas Sapeken Sumenep


sebaiknya minum susu atau vitamin sehingga daya tahan tubuh tetap terjaga,
makan dan minum air secukupnya agar tidak dehidrasi, menggunakan APD (alat
pelindung diri), mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan pekerjaan,
membersihkan peralatan atau meja yang telah digunakan, menjaga dan rajin
membersihkan Ruangan Bagian Pelayanan Obat Puskesmas Sapeken Sumenep.

2.3.2 Perilaku Sakit

Bila sedang dalam keadaan sakit, maka sebaiknya istirahat dan jangan
bekerja terlebih dahulu sampai pulih. Minum obat sesuai anjuran dokter.

7
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Dapat di simpulkan, bahwa poin penting dalam perilaku kesehatan itu antara lain:
menjaga dan memperhatikan perilaku sehat dan perilaku sakit.

3.2 Saran-saran

1. Semoga pembaca dan yang mendengarkan dapat memahami dan mengerti tentang
Pengertian Kesehatan, Klasifikasi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan di tempat Kerja
Pelayanan Obat Puskesmas Sapeken Sumenep;
2. Dengan adanya makalah ini diharapkan pembaca mendapatkan informasi baru terkait
dengan Pengertian Kesehatan, Klasifikasi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan di
tempat Kerja Pelayanan Obat Puskesmas Sapeken Sumenep;
3. Semoga dengan membaca makalah ini, Pembaca mendapat Inspirasi-inspirasi terbaru
yang berguna dalam pembuatan Perilaku kesehatan di tempat kerja;
4. Dengan pembuatan makalah ini, Penulis menyadari masih banyak kesalahan dan
kekurangannya, Maka dari itu penulis berharap dari Dosen Pengampu Matakuliah
Perilaku dan Etika (Peretik) khususnya, dan Para Pembaca Umumnya;
5. Kritik dan Saran yang Rekonstruktif demi perbaikan Makalah-makalah yang
selanjutnya.

8
DAFTAR PUSTAKA

Unversitas Semarang. 2020. Perilaku Kesehatan

Puskesmas Sapeken Sumenep. 2020. Perilaku kesehatan Kerja Pelayanan Obat

Anda mungkin juga menyukai