Anda di halaman 1dari 2

LATIHAN SOAL HARIAN PPKn KELAS VII

MATERI KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN MASYARAKAT

Tulis soal dan beri garis bawah pada jawaban.


1. Kegiatan atau usaha yang dilakukan oleh dua orang atau lebih untuk mencapai tujuan bersama
disebut dengan………………………
2. Partisipasi masyarakat dalam pemilihan Presiden merupakan salah satu contoh kerjasama
dalam bidang kehidupan…………………..
3. Adapun 2 nilai yang merupakan inti dari kerjasama dalam kehidupan social politik
adalah…………………..
4. Landasan kehidupan ekonomi bangsa Indonesia diatur dalam UUD NRI Tahun 1945,
tepatnya pada pasal………….ayat……….
5. Adapun 5 keunggulan koperasi jika dibandingkan dengan badan perekonomian lain
adalah…...
6. Konsep yang diatur dalam pasal 30 UUD NRI Tahun 1945 adalah……………….
7. Sikap dan perilaku warga Negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI yang
berdasarkan pada Pancasila dan UUD 1945 merupakan pengertian dari………………
8. Adapun 2 bentuk kerja sama dalam bidang militer yang dilakukan Indonesia
adalah……………
9. Pasal dalam UUD NRI Tahun 1945 yang menyatakan bahwa Indonesia berdasar pada
Ketuhanan Yang Maha Esa adalah pasal….. ayat…..
10. Suatu proses yang ditandai dengan adanya usaha mengurangi perbedaan yang terdapat pada
perorangan atau kelompok-kelompok manusia dalam bidang agama merupakan pemahaman
dari proses……………..
11. Yang dimaksud dengan sikap eksklusivisme adalah……………..
12. Sebutkan 2 arti penting kerjasama dalam berbagai bidang kehidupan.
13. Musyawarah mufakat merupakan cara terbaik dalam proses pengambilan keputusan. Nilai
musyawarah terkandung dalam Pancasila, yaitu sila…….yang berbunyi…………..
14. Membuat jadwal piket kelas merupakan salah satu contoh kerjasama di lingkungan…………
15. Wujud badan usaha yang diharapkan dalam pasal 33 ayat (1) UUD NRI Tahun 1945
adalah….
16. Tokoh yang menyebut manusia sebagai “zoon politicon” adalah…………
17. Kelebihan manusia dibanding mahkluk hidup lain yaitu manusia memiliki…………..
18. Bentuk kerjasama masyarakat desa yang ada di Bali adalah………….
19. Yang menjadi kekuatan utama dalam system pertahanan dan keamanan Negara menurut pasal
30 adalah………….
20. Koperasi adalah badan usaha ekonomi yang melaksanakan seluruh usahanya yang didasarkan
atas asas kekeluargaan dan bertujuan menyejahterakan anggotanya. Karena hal ini, koperasi
disebut sebagai…………..

Anda mungkin juga menyukai