Anda di halaman 1dari 3

KERAPATAN GEREJA PROTESTAN MINAHASA (KGPM)

TATA IBADAH SYUKUR


AKHIR TAHUN
Selasa, 31 Desember 2019
PERSIAPAN :
PANGGILAN BERIBADAH (Jemaat Berdiri )
P1 : Perjalanan panjang yang terbentang sepanjang tahun 2019 telah
kita tapaki. Semua karena anugerah dan pemeliharaan tangan Tuhan.
Maka kini dan di sini, dalam persekutuan kasih malam ini, marilah kita
mengarahkan hati dan pikiran kita kepada Dia sumber pertolongan
dalam hidup kita.
J : Syukur pada Tuhan atas kasih dan tuntunan-Nya bagi kami.
P&J : Menyanyi “BILA KULIHAT BINTANG GEMERLAPAN”
Bila kulihat bintang gemerlapan dan bunyi guruh riuh kudengar
Ya Tuhanku tak putus aku heran melihat ciptaan-Mu yang besar.
Refr. Maka jiwakupun memuji-Mu sungguh besar Kau Allahku (2X)
TAHBISAN DAN SALAM
P2 : Ibadah syukur mengakhiri tahun 2019 dan menyongsong tahun baru,
tahun 2020, ditahbiskan dalam nama Bapa, Anak, dan Roh Kudus.
Amin.
Salam Kasih dari Tuhan kita Yesus Kristus menyertai saudara-saudara.
[[
Amin

PENGAKUAN DOSA (Jemaat duduk)


P1 : Saudara-saudara marilah dengan penuh kerendahan hati kita
menghadap Allah dan mengaku dosa kita kepadaNya, dalam doa
pribadi kita masing-masing………
P1 : Di keheningan malam yang kelam pekat kami sadar bahwa kami
bersalah dihadapanMu, Ya Tuhan. Kami telah berdosa, sementara
diselimuti kegelapan dunia yang fana.
J : Ya Tuhan, kasihanilah kami
Kiranya dengan kasihMu, kami senantiasa boleh menikmati damai
sejahtera didalam hidup ini. Amin
P&J : Menyanyi: DSL. 135:1 “TONGKAT TUHAN”
Tongkatlah ku, Tuhan dan jaga langkahku
Dalam malam kabut, seorang diriku
Janganlah Kau tinggal aku tersesat
Berkembara dalam susah, sukar dan penat
Koor. Bapa Pimpin Bapa hentarlah
Tongkatlah kan daku
Agar habis ku berperang
Kau beri mahkotaku
PENGHAYATAN ANUGERAH ALLAH
P2 : Kita diselamatkan karena Anugerah Allah “Sebab biarpun gunung-
gunung beranjak dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih setiaKu tidak
akan beranjak dari padamu dan perjanjian damaiKu tidak akan
bergoyang, firman Tuhan yang mengasihani engkau.”(Yes.54:10).
P&J : Menyanyi: ”YA UNTUNGKU BESAR
Ya untungku besar jika Yesus milikku
Jiwaku bergemar dapat damai sepenuh
Ditengah ribut keras, ombak dunia menderu
Hatiku tak gentar karna Yesus milikku
Koor: Benar, benar ya untungku besar
Benar, benar ya untungku besar
Benar, benar ya untungku besar
Jika ku dapat Yesus jadi milik benar

PERJAMUAN KUDUS
PELAYANAN FIRMAN TUHAN
P2 : Berdoa, pembacaan Alkitab dan khotbah

PUJI-PUJIAN

PERSEMBAHAN SYUKUR
P3 : Berilah persembahan dengan sukacita sebagai tanda syukur atas kasih
Allah.
P&J : Menyanyi: “PERSEMBAHANKU”
Ku bawa kepada-Mu, oh Tuhan persembahanku ini
Kuingin Engkau menerima korban syukurku melalui pujian
Refr.Tak’kan pernah kubawa selain yang terbaik
Yang harum dan sejati dihadapan tahta-Mu
Oh Yesusku terimalah korban syukurku ini
Yang mengalir dihatiku sebagai penyembahanku
DOA SYUKUR / SYAFAAT
PUJI-PUJIAN
PENGUTUSAN DAN BERKAT (Jemaat Berdiri)
NYANYIAN PENUTUP: NKB 49:1”TUHAN YANG PEGANG“
Tak kutahu kan hari esok, namun langkahku tegap
Bukan surya kuharapkan, kar’na surya ‘kan lenyap
O tiada ‘ku gelisah akan masa menjelang
‘ku berjalan serta Yesus, maka hatiku tenang
Reff:Banyak hal tak ku fahami dalam masa menjelang
Tapi t’rang bagiku ini: Tangan Tuhan yang pegang

P2 : Tinggal sesaat lagi kita akan tinggalkan tahun 2019 yang penuh
dengan berbagai pengalaman iman tentang kasih Tuhan yang tak
pernah berhenti dinyatakan bagi kita. Kita siap memasuki tahun yang
baru dengan semangat dan pengharapan yang pasti bahwa Tuhan
tetap baik bagi kita. Kita melangkah untuk berkarya bagi Tuhan dan
sesama.
Terimalah berkat Tuhan dan pergilah dengan damai sejahtera :
Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa kita dan dari
Tuhan Yesus Kristus serta dengan pertolongan Roh Kudus akan
menyertai perjalanan hidup kita di tahun yang baru, tahun
2020, Tahun Rahmat TUHAN.

P&J : Amin . . .Amin . . .Amin.

SELAMAT BERSUKACITA
MENYONGSONG
DI TAHUN RAHMAT TUHAN
TAHUN 2020

Anda mungkin juga menyukai