Anda di halaman 1dari 4

A.

Profil Usaha
Nama Usaha : CICIL
Nama Pemilik : Edward Widjonarko dan Leslie Lim
Jenis Usaha : Pembiayaan
Tahun Berdiri : September 2016
Jml. Karyawan : 15 orang
No. Telp : 0811-1310-2754
Alamat : Café Hype Culture Lt 2, Selokan Mataram, Yogyakarta
Website : https://www.cicil.co.id/
Instagram : @cicil.co.id
Aplikasi : CICIL
B. Sejarah Berdirinya
CICIL didirikan oleh Edward Widjonarko dan Leslie Lim. Edward berasal dari Indonesia dan Leslie
berasal dari Singapura. Mereka saling mengenal ketika keduanya sama-sama mengambil prorgram
master di INSEAD, Singapura. Keduanya memang memiliki keinginan untuk menjadi entrepreneur
khususnya startup.

Background pekerjaan Edward dan Leslie yang lama menggeluti dunia finance, memutuskan mereka
untuk membuat sebuah startup finansial berbasis teknologi. Ide bisnis CICIL sendiri terinspirasi dari
pengalaman Edward sewaktu kuliah S1 di Insitut Teknologi Bandung. Edward merupakan salah satu
mahasiswa bidikmisi dan ketika itu Edward butuh membeli laptop untuk mengerjakan tugas kuliah
namun terkendala dana jika harus membeli secara tunai, sedangkan saat itu tidak ada program cicilan
untuk mahasiswa.

Program cicilan biasanya hanya bisa diberikan kepada orang yang sudah bekerja dan memiliki gaji tetap.
Edward menyadari bahwa mahasiswa masih sulit mendapatkan pinjaman kredit dari bank untuk
membeli laptop dan Edward ingin agar mahasiswa-mahasiswa lain tidak mengalami hal yang sama
seperti dirinya saat harus menabung berbulan-bulan sebelum dapat membeli kebutuhan kuliah yang
sifatnya mendesak.

CICIL didirikan pada September 2016. Awal mulainya CICIL beroperasi di sebuah apartemen di daerah
Bandung. CICIL pada saat itu memiliki 5 orang pegawai. CICIL mulanya hanya beroperasi di Bandung
kemudian mulai meluas ke daerah Jakarta dan Jogja.

CICI memulai bisnis pembiayaan bagi mahasiswa ini dengan berbasis teknologi. Pada mulanya CICIL
hanya meluncurkan versi beta sebuah website. CICIL terus meningkatkan kualitasnya sampai pada tahun
2017 CICIL akhitnya meluncurkan aplikasi.
Proses Bisnis Keputusan Penting Kebutuhan Informasi
Akuisisi (perolehan) Modal investor yakni dari Untuk pembayaran gaji,
modal Insventur dan Fearttech sewa bangunan, kegiatan
operasional perusahaan
Perolehan Bangunan Ukuran bangunan 10m2 Private Room Lt.2
dan Peralatan Komputer, CPU, meja, Rp 3.000.000,00/ bulan
kursi, rak buku Tidak ada perhitungan
Sewa Kantor penyusutan
Café Hype Culture Lt 2, Akses jalan agak masuk
Selokan Mataram, kedalam, namun kondisi
Yogyakarta tempat sangat nyaman
Memperkerjakan dan Tidak ada persyartan Manajemen, teknologi dan
melatih karyawan khusus (Zodiak) Passionate
Sesuai dengan kompetensi Tidak ada syarat latar
yang dibutuhkan belakang pendidikan yang
terpenting
Merekrut Brand Tidak ada persyaratan Karakter pribadi,
Ambassador khusus. Hanya disesuaikan Passionate dan Motivasi
dengan yang dibutuhkan
oleh CICIL
Iklan dan Pemasaran Website, Aplikasi, email Untuk pembayaran
dan Instagram instagram bisnis,
pembuatan aplikasi
Memberikan fasilitas Menyediakan fasilitas Bekerjasama dengan
1. UKT Universitas
2. Lifesyle Bekerjasama dengan
3. Gadget marketplace
Pembayaran : Cash, Debit Sendiri dan melalui pihak
ketiga
Membayar Karyawan UMR dan bonus Jobdesc, tanggung jawab
dan cakupan wilayah
Membayar Komisi Komisi Didasarkan pada
Brand Ambassador Kontribusi dari
Ambassador kepada
CICIL
Membayar Pajak Sudah ada NPWP (dari
2016)
Membayar vendor Pembagian margin laba Ketika ada pelanggan yang
disesuaikan dengan jenis menggunakan fasilitas
barang cicilan tertentu dan telah
lunas

PENJELASAN TABEL
A. Akuisisi (perolehan) Modal
Modal dari CICIL berasal dari insvestor. Insvestor utama dari CICIL yakni Insventure
dan fearttech. Jika ditarik kebelakang CICIL merupakan start up yang diinkubasi oleh
Google sehingga dapat dikatakan juga Google turut mensposori CICIL.
B. Perolehan Bangunan dan Peralatan
Bangunan dan Peralatan dari CICIL diperoleh dengan menyewa dan membeli dengan
sumber dana dari insvestor. Untuk CICIL cabang jogja yang mana terdapat di Café Hype
Culture Lt. 2, Selokan Mataram harga sewanya diperkirakan sewanya sekitar Rp
3.000.000,00/bln.
C. Memperkerjakan dan Melatih Karyawan
Karyawan dari CICIL direkrut tidak berdasarkan persyaratan khusus seperti usia dan
latar belakang pendidikan yang relevan. Karyawan dari CICIL direkrut berdasarkan
penilaian sikap perilaku, potensi dan passionatenya. Karyawan CICIL dituntut untuk
mengembangkan potensi dan idenya sehingga tidak ada pelatihan secara khusus.
D. Merekrut Brand Ambassador
Perekrutan brand ambassador dari CICIL dilakukan dengan seleksi berkas dan
wawancara. Perekrutan dilakukan hampir setiap bulan sekali. Perekrutan didasarkan pada
karakter, passionate dan kesesuaiannya yang diperlukan oleh CICIL.
E. Iklan dan Pemasaran
CICIL memasarkan produk atau fasilitas pembiayaannya melalui berbagai platform
media sosial seperti Instagram, Website, Aplikasi dan Gmail. CICIL juga merekrut
ambassador dari berbagai universitas yang berkerjasama salah satunya Universitas Negeri
Yogyakarta. Terdapat 15 orang brand ambassadordari CICIL. Ambassador berperan untuk
menganalisa pasar, memberikan ide-ide segar dan membangun minat mahasiswa secara
offline.
F. Memberikan Fasilitas
Terdapat 3 fasilitas yang disediakan oleh CICIL yakni fasilitas menyicil UKT, Uang
pangkal dll, kemudian fasilitas untuk mencicil lifestyle seperti jam tangan, sneakers dll,
kemudian gadget. Selain itu CICIL juga meluncurkan fasilitas baru yakni jobworking yakni
memberikan mahasiswa ranah untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
G. Membayar Karyawan
Karyawan CICIL dibayar dengan gaji yang standar pada umumnya dan bonus yang
didasarkan pada cakupan wilayah yang diperoleh. Kami belum mengetahui pembayaran gaji
dilakukan melalui pihak ketiga atau langsung atau pihak mana yang terlibat.
H. Membayar Komisi Brand Ambassador
Setiap ambassador mendapatkan komisi yang didasarkan pada kontribusi yang diberikan
oleh ambassador. Selain itu ambassador juga diberikan kelas-kelas khusus untuk menambah
pengetahuan dan ilmunya khususnya mengenai bisnis startup
I. Membayar Pajak
CICIL sebagai salah satu bisnis dalam bidang pembiayaan tentunya harus terdaftar resmi
pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan harus mematuhi segala aturan yang telah
ditetapkan. Untuk itu sejak pendiriannya yakni tahun 2016, CICIL sudah menjadi Wajib
Pajak.
J. Membayar Vendor
Pembayaran vendor dari CICIL berbeda-beda. Hal ini disesuaikan oleh margin laba yang
diambil untuk setiap barang berbeda-beda.

Anda mungkin juga menyukai