Anda di halaman 1dari 2

Nomor              :

Lampiran          : 1 (satu)
Perihal              : Pemberitahuan keadaan Force Majeure

KepadaYth.
General Manager
PT. Pelabuhan Indonesia II (Persero)
Cabang Pontianak
di
  Pontianak

Dengan Hormat,

Menunjuk:
1. Surat Perintah Kerja Pekerjaan Penyusunan Dokumen Revisi Ijin Lingkungan Pelabuhan
Pontianak Nomor PD.01/1/7/2/D5/GM/C.PTK-19 tanggal 1 Juli 2019.
2. Berita Acara Mulai Kerja No.PD.05.01/15/7/3/D2.1/GM/C.PTK-19 tanggal 15 Juli 2019
tentang Mulai Kerja Penyusunan Dokumen Revisi Ijin Lingkungan Pelabuhan Pontianak.
3. Surat Perintah Kerja Tambahan (Addendum) Nomor : PD.01/12/12/1/D5/GM/C.PTK-19
tanggal 12 Desember 2019 tentang Pekerjaan Penyusunan Dokumen Revisi Ijin Lingkungan
Pelabuhan Pontianak
4. Surat Perintah Kerja Tambahan (Addendum II) Nomor : PD.01/13/3/1/D5/GM/C.PTK-20
tanggal 13 Maret 2020 tentang tentang Pekerjaan Penyusunan Dokumen Revisi Ijin
Lingkungan Pelabuhan Pontianak

Menimbang dengan telah diterbitkannya Surat Edaran Menteri LHK No. SE.4/MENLHK-
SETJEN/ROUM/SET.1.3/2020 tentang Kesinambungan Pencegahan Penyebaran Corona Virus
Disase 2019 (COVID-19) di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Surat
Edaran tersebut berpedoman pada beberapa regulasi diantaranya adalah : Keputusan Presiden
Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2020 Jo. Nomor 9 Tahun 2020 tentang Perubahan atas
Keputusan Presiden Nomor 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan
Corona Virus Disesase 2019 (Covid-19); Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 4 Tahun
2020 tentang Refocusing Kegiatan, Realokasi Anggaran, serta Pengadaan Barang dan Jasa;
dan Surat Edaran Menteri PANRB No. 34 Tahun 2020 tentang Perubahan Surat Edaran Menteri
Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 19 Tahun 2020 tentang
Penyesauaian Ssitem Kerja Aparatur Sipil Negara dalam upaya Pencegahan Covid-19 di
Lingkungan Instansi Pemerintah.
Dengan berlakunya Surat Edaran Menteri LHK No. SE.4/MENLHK-
SETJEN/ROUM/SET.1.3/2020 maka diberlakukan pengaturan Kerja sesuai Surat Edaran
tersebut diantaranya adalah Pengaturan waktu jam kerja melalui sistem piket kerja secara
begiliran, baik yang bekerja di kantor (Work at office/WAO) maupun dari rumah (working from
home/WFH). Penyesuaian sistem kerja melalui WFH dilakukan dengan mempertimbangkan
penetapan status darurat bencana pada provinsi/Kabupaten/Kota dimana instansi pemerintah
berlokasi, jenis pekerjaan, peta sebaran Covid-19 resmi dari pemerintah, domisili pegawai,
kondisi kesehatan keluarga pegawai (dalam status pemantauan/diduga/dalam
pengawasan/dikonfirmasi terjangkit Covid-19), riwayat perjalanan luar negeri pegawai dalam 14
hari terakhir, riwayat interaksi pegawai dengan penderita Covid-19 dalam 14 hari terakhir, serta
efektivitas pelaksanaan tugas dan pelayanan unit organisasi.

Dampak dari Penyesuaian sistem kerja tersebut dan dengan adanya pengumuman melalui
website resmi PTSP KLHK tentang Penutupan Sementara Layanan Perizinan dan Non Perizinan
Secara Tatap Muka di PTSP-KLHK adalah proses pengajuan ijin lingkungan di PTSP KLHK
harus diulang secara online. Menanggapi hal tersebut Sucofindo telah melakukan berbagai
upaya diantaranya adalah berkonsultasi dengan unit teknis dan mendatangi PTSP KLHK untuk
menjelaskan bahwa Pelindo Cabang Pontianak telah melakukan pengajuan ijin lingkungan
secara online sebelum sidang teknis di KLHK, namun penjelasan tersebut tidak diterima dan
tetap harus melakukan pengajuan ulang secara online. Kondisi tersebut berdampak kepada
keterlambatan pekerjaan Penyusunan Dokumen Revisi Ijin Lingkungan Pelabuhan Pontianak
khususnya dalam hal pengurusan ijin lingkungan Pelabuhan Pontianak.

Memperhatikan Surat Perintah Kerja Pekerjaan Penyusunan Dokumen Revisi Ijin Lingkungan
Pelabuhan Pontianak Nomor PD.01/1/7/2/D5/GM/C.PTK-19 tanggal 1 Juli 2019 pasal 9 tentang
Force Majeure, dengan ini kami mengajukan surat pemberitahuan keadaan Force Majeure.
Demikian pemberitahuan ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan
terimakasih.

Jakarta, 11 Mei 2020


PT. SUCOFINDO (Persero)

Herdi Purwanto
Kepala Cabang Jakarta

Anda mungkin juga menyukai