Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

KELAS TINGGI

Sekolah : SD Negeri 169 Pekanbaru


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas / Semester : IV (Empat) / 2 (Dua)
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit ( 1 x Pertemuan)

A. KOMPETENSI INTI
KI 1 : Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangga.
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


Kompetensi Indikator
3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang
disajikan secara lisan dan tulis dengan
tujuan untuk kesenangan;
4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan 4.6.1 Mampu mendeklamasikan puisi dengan
lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat lafal, intonasi, dan ekspresi yang benar..
sebagai bentuk ungkapan diri.;

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui kegiatan berlatih membaca puisi, siswa mampu mendeklamasikan puisi dengan
lafal, intonasi, dan ekspresi yang benar.

D. MATERI
1. Puisi

E. Karakter siswa yang diharapkan: Disiplin, kerja sama, Tekun, Ketelitian, Percaya diri.

F. METODE DAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN


Metode : Permainan/simulasi, diskusi, tanya jawab, penugasan dan ceramah
Pendekatan : Scientific (mengamati, mengumpulkan informasi, eksperimen,
mengasosiasi/menalar, dan mengkomunikasikan).

G. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pembukaa 1. Guru memulai pembelajaran dengan mengucapkan salam 15
n dan berdoa menurut agama dan keyakinan masing-masing menit
2. Guru menyapa peserta didik.
3. Guru mengingatkan siswa tentang pelajaran sebelumnya
dan mengaitkan dengan pelajaran yang akan disampaikan
4. Guru memeriksa kehadiran, kerapihan berpakaian, posisi,
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
dan tempat duduk siswa disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
5. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan
tujuan kegiatan belajar.
Inti Berdiskusi 140
- Siswa membaca teks puisi “Penjaga Alamku” menit

Penjaga Alamku
Karya: D. Karitas
Kau tidak pernah lelah
Kau tidak pernah putus asa
Kau tidak pernah menyerah
Mencintai alam di mana kau dibesarkan
Angin dan badai adalah sahabatmu
Hujan dan panas adalah penolongmu
Air sungai adalah kehidupanmu
Alammu adalah ibumu
Maka engkau menjaganya
Maka engkau memeliharanya
Maka engkau merawatnya
Karena alam adalah ibumu
- Siswa mencoba memahami isi puisi dengan menjawab pertanyaan
pertama tentang makna puisi. Siswa mengaitkan isi puisi dengan
kehidupan dan tema dengan menjawab pertanyaan kedua dan
ketiga, yaitu tentang usaha yang harus dilakukan untuk menjaga
alam dan memberikan penjelasan mengapa penulis puisi menyebut
alam sebagai ibu.
Pertanyaan: 1. Berkisah tentang apakah puisi tersebut? 2. Usaha apa saja yang
harus dilakukan untuk menjaga alam? 3. Mengapa alam dalam puisi di atas
disebut sebagai ibu?
Mencoba
- Siswa membaca kembali puisi “Penjaga Alamku”, siswa member
tanda jeda pada bagian-bagian yang diperlukan. Siswa melatih cara
membaca puisi dengan menggunakan tanda jeda yang tealah dibuat,
apabila siswa menemukan penempatan tanda jeda yang kurang
tepat maka siswa memindahkan tanda tersebut ke tempat yang lebih
tepat.
- Siswa diminta untuk menghapalkan puisi yang ia baca dan melatih
raut muka dan ekspresi ketika mendeklamasikan puisi.
- Siswa mendeklamasikan puisi didepan kelas. (Bahasa Indoensia
KD 3.6 dan 4.6).
Deklamasi merupakan salah satu cara membacakan puisi tanpa menggunakan
teks puisi. Biasanya, orang yang mendeklamasikan puisi harus menghafalnya
terlebih dahulu.
Membaca puisi memerlukan pelafalan yang jelas dan intonasi yang tepat. Selain
itu, pemenggalan kalimat juga harus diperhatikan. Dengan demikian, puisi
tersebut akan enak didengar dan mudah dipahami isinya.
Contoh menentukan jeda:
Kau // adalah / para penyelamat negeri //
Catatan:
1. / berhenti sebentar untuk bernapas, biasanya pada koma atau di tengah baris.
2. // berhenti agak lama/biasanya koma di akhir baris yang masih berhubungan
dengan baris berikutnya.
3. /// berhenti lama sekali biasanya pada titik baris terakhir atau pada akhir
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
puisi.
Membaca
- Siswa membaca teks bacaan yang berisi informasi tentang
kekayaan sumber daya alam yang dimiliki oleh Bangsa Indonesia.
Siswa menggaris bawahi informasi-informasi penting yang
didapatkan dari bacaan.
Indonesia memiliki berbagai sumber daya alam yang dapat memenuhi
kebutuhan hidup seluruh warga penduduknya. Sumber daya alam hayati dan
sumber daya alam mineral dalam berbagai rupa tersedia melimpah di Indonesia.
Akan tetapi, tidak berarti sumber daya alam itu dapat dikuras habis untuk
memenuhi kebutuhan manusia.
Sumber daya alam mineral merupakan sumber daya alam yang tidak
dapat diperbarui. Jenis sumber daya alam tersebut memerlukan waktu yang
sangat lama dalam pembentukannya. Waktunya tidak sebanding dengan
cepatnya sumber daya alam itu digunakan untuk kebutuhan hidup manusia.
Sumber daya alam mineral yang dimaksud berupa batuan dan bahan tambang.
Batuan dapat berupa pasir, tanah liat dan semen. Bahan tambang berupa emas,
besi, batu bara, dan minyak bumi.
Sumber daya alam hayati berupa tumbuhan dan hewan yang menjadi sumber
makanan manusia. Selain itu, tumbuhan dan hewan berperan untuk menjaga
keseimbangan alam. Bencana alam yang terjadi salah satunya karena
keseimbangan alam terganggu. Banjir di Jakarta karena sungai-sungai yang
tidak dipelihara, dan dijadikan tempat pembuangan sampah. Hal ini
menyebabkan kerugian yang sangat besar. Baik bagi manusia maupun bagi
makhluk hidup lainnya.
Alam dan sumber daya alam memang harus dijaga agar lestari. Semua orang
dapat melakukan sesuatu untuk menjaga dan memeliharanya. Jika alam rusak,
manusia dan makhluk hidup lainnya akan kehilangan tempat tinggal dan sumber
kehidupan. Oleh karenanya, manusia harus berusaha menjaganya. Salah satunya
adalah dengan mengampanyekan usaha sederhana memelihara lingkungan
melalui poster.
- Guru memberikan penjelasan tentang sumber daya alam hayati
dan sumber daya alam mineral. Guru memberikan penekanan
bahwa Alam dan sumber daya alam memang harus dijaga agar
lestari. Semua orang dapat melakukan sesuatu untuk menjaga dan
memeliharanya. Jika alam rusak, manusia dan makhluk hidup
lainnya akan kehilangan tempat tinggal dan sumber kehidupan.
Oleh karenanya manusia harus berusaha menjaganya
Penutup Refleksi 15
1. Siswa bersama guru menyimpulkan hasil pembelajaran. menit
2. Siswa bersama guru melakukan refleksi atas pembelajaran yang
telah berlangsung ;
a. Nilai dan sikap apa yang diperlukan untuk mencapai cita-cita
yang dapat kamu pelajari hari ini?
b. Keterampilan baru apa sajakah yang kamu miliki pada hari ini?
Kegiatan pelestarian lingkungan seperti apa yang hendak kamu
lakukan?
3. Siswa menyimak penjelasan guru tentang aktivitas pembelajaran
pada pertemuan selanjutnya.
4. Siswa diminta berdiskusi bersama orang tua di rumah tentang
bagaimana caranya agar tumbuhan di sekitarmu dapat dinikmati
terus keberadaannya?
5. Siswa diminta melaporkan hasil diskusi kepada guru.
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
6. Siswa melakukan operasi semut untuk menjaga kebersihan kelas.
7. Guru memberi salam penutup. Siswa berdoa bersama-sama

H. SUMBER, MEDIA PEMBELAJARAN DAN ALAT


1. Buku Pedoman Guru Tema: Cita-citaku Kelas 4 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013 Rev.2017).
2. Buku Siswa Tema: Cita-citaku Kelas 4 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013
Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013 Rev.2017).
3. Buku Teks, gambar-gambar contoh poster , contoh-contoh puisi, lingkungan sekitar.

I. PENILAIAN PEMBELAJARAN
- Kompetensi yang Dikembangkan
Sikap Pengetahuan Keterampilan
- Percaya diri dan - Membaca - Mendeklamasikan puisi dengan lafal, intonasi,
kreativitas puisi dan ekspresi yang benar.

1. Penilaian Sikap: Observasi dan pencatatan sikap siswa selama kegiatan


Percaya diri Kreativitas
N
Nama Siswa B B
o MT MB SM MT MB SM
T T
1 ………………………………………………..….
2 …………………………..….
3 …………………………..….
4
5
Keterangan:
BT: Belum Terlihat MT: Mulai Terlihat MB: Mulai Berkembang SM: Sudah Membudaya

2. Penilaian
1) Mendeklamasikan Puisi
- Bentuk penilaian: Praktek
- Instrumen Penilaian: Rubrik
- Bahasa Indonesia KD 3.6 dan 4.6
- Tujuan Kegiatan Penilaian: Mengukur kemampuan dan keterampilan siswa dalam
mendeklamasikan puisi
- Rubrik
Kriteria Sangat Baik Baik Cukup Perlu
(4) (3) (2) Pendampingan
(1)
Mimik Siswa membacakan Siswa membacakan Siswa Siswa
Muka puisi dengan mimik puisi dengan mimik membacakan puisi membacakan
muka yang sangat muka yang denganmimik puisi dengan
ekspresif dari awal ekspresif muka yang mimik muka
sampai akhir ekspresif, namun yang kurang
tidak konsisten ekspresif , dari
awal sampai
akhir
Intonasi Siswa Siswa Siswa Siswa
menggunakan menggunakan menggunakan membacakan
intonasi suara yang intonasi suara yang intonasi suara yang puisi dengan
sangat tepat dan tepat dan mampu beragam namun suara
Kriteria Sangat Baik Baik Cukup Perlu
(4) (3) (2) Pendampingan
(1)
mampu memberikan kadang kurang yang datar tanpa
memberikan penekanan pada tepat membedakan
penekanan pada bagian-bagian intonasi
bagian-bagian tertentu
tertentu
Penguasaan Siswa hapal semua Siswa hapal Siswa hapal Siswa tidak
Materi kalimat dalam puisi sebagian besar sebagian besar hapal seluruh
Puisi dan mampu kalimat dalam puisi kalimat dalam puisi kalimat dalam
menyampaikannya dan mampu namun kurang puisi
dengan lancar menyampaikannya lancar dalam
dengan lancar menyampaikannya

Mengetahui, Pekanbaru, ………..………… 20…


Kepala Sekolah Guru Kelas

PERAWATI, M. Pd NURSIAH
NIP. 19660814 19860920 01

Anda mungkin juga menyukai