Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN KESEHATAN RI

BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN SDM KESEHATAN


POLITEKNIK KESEHATAN MATARAM
BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA (BEM)
Sekretariat : Jl. Prabu Rangkasari,DasanCermen, Mataram, No HP. 081938613244
Fb : BempoltekkesmataramKemenkes RI, IG : bempoltekkesmtr, Email :
bempoltekkesmataram@gmail.com
NOTULENSI AUDIENSI
Hari, tanggal : Selasa, 14 Juli 2020
Jam : 14.00 WITA – Selesai
Agenda : Audiensi Organisasi Mahasiswa Bersama Direktorat
Hasil Rapat :
1. Dana bantuan
Masih dalam rekapitulasi, Rekening mahasiswa atas nama orang tua harus ada surat
keterangan dari orang tua mahasiswa. Bantuan dana pada bulan April, Mei, Juni insyaAllah
akan dikeluarkan pada bulan Juli dan bisa digunakan untuk bulan Juli, Agustus, September.

2. SPP
Poltekkes Mataram tidak termaksud BLU (Badan layanan Umum), jadi seluruh keuangan
dipegang oleh Negara. Dan Poltekkes Mataram tidak bisa sewenang” menurunkan atau
menaikkan tarif SPP.
Perpanjangan Pembayaran SPP diberi keringanan sampai bulan September dengan
catatan masing-masing jurusan membuat inventaris/list mahasiswa yang mampu membayar
SPP pada bulan Juli, Agustus, September dan tidak ada pengurangan biaya SPP.

3. PKKMB
Akan dilaksanakan dengan system yang berbeda melalui Daring, serta akan ada beberapa
mahasiswa baru yang menjadi perwakilan untuk acara pembukaan PKKMB dari masing-
masing prodi.

4. KBM
Proses pembelajaran akan tetap terlaksana melalui daring melalui Google Class Room,
Zoom, Vilep, maupun Blog. Khusus praktik yang akan dilaksanakan secara tatap muka.
Untuk semester ini diperbanyak terkait dengan materi, sedangkan praktek dialihkan ke
semester selanjutnya (Praktek tertentu), Untuk praktek pada wilahyah yang zona hijau masih
KEMENTERIAN KESEHATAN RI
BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN SDM KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN MATARAM
BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA (BEM)
Sekretariat : Jl. Prabu Rangkasari,DasanCermen, Mataram, No HP. 081938613244
Fb : BempoltekkesmataramKemenkes RI, IG : bempoltekkesmtr, Email :
bempoltekkesmataram@gmail.com
bisa dilaksanakan, sedangkan untuk wilayah zona merah(mataram) dialihkan ke Lab. KBM
dimulai pada bulan juli ini.

5. Wisuda
Wisuda tahun ini (direncanakan) melalui daring, Tarif wisuda muncul karena adanya
layanan yang diberikan dan membutuhkan biaya. Jika tahun ini wisuda melalui daring, maka
mahasiswa tidak ditarik biaya wisuda.

Anda mungkin juga menyukai