Anda di halaman 1dari 30

1. Seorang perempuan berusia 40 tahun,datang ke RSGM.

dengan keluhan bau mulut saat


berbicara dan bernapas. Hasil anamnesis minum obat antibiotik sebulan terakhir.
Pemeriksaan intra oral tampak gigi tiruan sebagian pada rahang bawah dan kotor.
Apakah mikroorganisme yang dominan pada kasus tersebut ?
a. Actinomycetemcommitan
b. Candida Albicans
c. Lactobacillus Sp
d. Streptococcus Mutans
e. Staphylococcus aureus

2. Seorang perempuan usia 25 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan sakit pada gigi
belakang kanan bawah. Hasil anamnesis rasa nyeri pada gigi tersebut dirasakan pada saat
mengunyah sejak 2 hari yang lalu. Pemeriksaan intra oral diketahui ada traumatik oklusi
pada gigi 16 dengan 46. Apakah jenis reseptor rasa nyeri yang berperan pada gigi
tersebut?
a. Termoreseptor
b. Nosiseptor
c. Mekanoreseptor
d. Kemoreseptor
e. Fotoreseptor

3. Seorang remaja perempuan berusia 15 tahun datang ke RSGM dengan keluhan terdapat
celah pada gigi depan. Pemeriksaan intra oral tampak diastema antara gigi 11 dan 13.
Hasil pemeriksaan radiologis tidak tampak benih 12. Apakah kelainan yang terjadi
pada kasus tersebut ?
a. Rotasi
b. Impaksi
c. Agenesis
d. Dilaserasi
e. Dens evaginatus

4. Seorang laki-laki datang ke praktek dokter gigi mengeluhkan kelumpuhan pada wajah
bagian kanan setelah dilakukan pencabutan. Pemeriksaan klinis terlihat sudut mata
dan bibir kanan mengalami penurunan. Dokter gigi mendiagnosis terjadi paralisis.
Apakah nervus yang terlibat pada kasus tersebut ?
a. N. Myloideus
b. N. Facialis
c. N. Mentalis
d. N. Lingualis
e. N. Buccalis

5. Seorang ibu membawa anak usia 18 bulan ke RSGM dengan keluhan anak mengalami
sakit pada gusi selama 2 hari dan tidak mau makan. Hasil anamnesis diketahui gigi
taring atas sedang tumbuh. Pemeriksaan intra oral tampak pembengkakan pada gingiva
regio 53. Apakah tanda keradangan pada gingiva kasus tersebut?
a. Rubor dan Calor
b. Calor dan Tumor
c. Tumor dan Dolor
d. Dolor dan Rubor
e. Functiolaesa
6. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan terdapat
celah yang cukup besar pada daerah gigi depan rahang atasnya dan pasien merasa jumlah
gigi serinya tidak sama dengan jumlah gigi seri orang lain seperti pada adiknya atau
ibunya. Dari hasil pemeriksaan klinis tidak terlihat adanya gigi insisivus lateral rahang
atas pada kedua sisi, dari hasil panoramik juga tidak tampak adanya benih gigi insisivus
lateral. Kelainan yang terjadi pada pasien dapat disebabkan karena gangguan
perkembangan gigi pada tahap apa?
a. Inisiasi dan Kalsifikasi
b. Inisiasi dan histodiferensiasi
c. Inisiasi dan morfodiferensiasi
d. Inisiasi dan aposisi
e. Inisiasi dan proliferasi

7. Seorang pasien laki-laki berusia 72 tahun datang ke RSGM mengeluh kehilangan


sensasi umum pada lidah bagian depan. Anamnesis, pasien pasca operasi reseksi
radikal tumor primer pada lidah. Apakah saraf yang mengalami cedera pada kasus
tersebut?
a. N. Vagus
b. N. Facialis
c. N. Trigeminus
d. N. Hypoglossus
e. N. Glossopharyngeus

8. Pasien laki-laki usia 17 tahun datang ke puskemas diantar ibunya dengan keluhan rasa
sakit pada daerah pipi dan rahang bawah kiri. Lima hari yang lalu pasien mengalami
kecelakaan motor. Pada pemeriksaan ekstra-oral terdapat pembengkakan dan kemerahan
pada daerah pipi kiri, dengan luka yang hampir mengering dan berwarna kehitaman.
Pemeriksaan intra-oral terdapat pembengkakan pada regio mandibular kiri dan kesulitan
membuka mulut. Pemeriksaan radiografik terlihat fraktur pada ramus mandibula. Apakah
jaringan yang terdapat di permukaan luka tersebut?
a. Erosi
b. Krusta
c. Keloid
d. Laserasi
e. Hematom

9. Seorang laki laki berusia 37 tahun datang ke RSGM datang dengan keluhan gigi
belakang kiri bawah yang ditambal 4 tahun lalu terasa ngilu. Pemeriksaan intra oral gigi
37 terdapat celah antara tepi kavitas dengan tumpatan amalgam. Apakah sifat
amalgam yang menyebabkan keadaan tersebut?
a. Microleakage
b. Kontraksi
c. Ekspansi
d. Tarnish
e. Korosi

10. Seorang perempuan usia 25 tahun datang ke RSGM untuk menyelesaikan perawatan
pada gigi belakang atas kanan yang telah dilakukan perawatan syaraf. Pemeriksaan
intraoral gigi 16 terdapat tumpatan sementara. Dokter gigi melakukan preparasi dan
pencetakan fisiologis untuk pembuatan mahkota jaket porcelain fused to metal.
Apakah gipsum yang tepat untuk mengisi cetakan pada kasus di atas?
a. Plaster cetak
b. Plaster of Paris
c. Dental stone
d. High strength low expansion
e. High strength high expansion

11. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke RSGM untuk melanjutkan perawatan
gigi depan atas yang telah dilakukan perawatan syaraf. Pemeriksaan intra oral gigi 21
terdapat tumpatan sementara. Dokter gigi telah melakukan preparasi untuk pembuatan
mahkota jaket porcelain. Apakah bahan cetak yang tepat pada kasus di atas?
a. Alginat
b. Polieter
c. Polisulfida
d. Silikon adisi
e. Silikon kondensasi

12. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang ke RSGM dengan keluhan sulit mengunyah
karena ada beberapa gigi yang hilang. Dokter gigi merencanakan pembuatan gigi tiruan
sebagian lepasan. Dokter gigi melakukan pencetakan menggunakan polieter, terlihat
pasien mengalami hipersalivasi. Mengapa dokter gigi menggunakan jenis material
cetak tersebut?
a. Bersifat elastis
b. Bersifat hidrofilik
c. Setting time cepat
d. Bau dan rasanya enak
e. Stabilitas dimensinya baik

13. Seorang laki laki berusia 30 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi geraham sakit.
Keluhan ini sudah dirasakan sejak 2 minggu yang lalu. Pemeriksaan intra oral tampak
gigi 36 karies melibatkan mesial, oklusal dan distal. Oral Hygiene penderita tersebut
kurang baik. Rencana perawatan akan dibuatkan mahkota metal porselen. Apakah
semen yang sesuai untuk melekatkan mahkota tersebut ?
a. Semen seng fosfat
b. Semen resin
c. Semen ionomer kaca
d. Semen seng oksida eugenol
e. Semen seng polikarboksilat

14. Seorang laki laki berusia 27 tahun datang ke praktek dokter gigi dengan keluhan gigi
belakang atas berlubang. Pemeriksaan intra oral gigi 24 karies. Setelah preparasi kavitas,
dokter gigi mengaplikasikan etsa asam, pembilasan, bonding, serta dilakukan curing.
Apakah sistem adhesif yang digunakan pada kasus di atas?
a. Total etch three step
b. Total etch two step
c. Self etch one step
d. Self etch two step
e. Self etch three step
15. Seorang laki-laki berusia 45 tahun datang ke RSGM dengan keluhan panas pada sekitar
gusinya setelah menggunakan gigi tiruan 1 minggu lalu. Pemeriksaan intra oral
didapatkan pasien menggunakan gigi tiruan sebagian lepasan akrilik dan eritema pada
mucosa dibawah basis gigi tiruan. Pasien disimpulkan mengalami alergi akibat
penggunaan gigi tiruan akrilik. Reaksi alergi pada kasus diatas dapat terjadi karena?
a. Benzoil peroksida
b. Monomer residu
c. Plasticizer
d. Inisiator peroksida
e. Aselerator amin

16. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan tambalan gigi
depan atas berubah warna. Pemeriksaan intra oral, gigi 22 terdapat restorasi resin
komposit dengan garis kecoklatan sepanjang batas antara gigi dan restorasi.
Apakah penyebab perubahan warna pada kasus tersebut?
a. Polimerisasi resin komposit yang inadekuat
b. Degradasi permukaan restorasi resin komposit
c. Microleakage pada tepi restorasi resin komposit
d. Erosi pada permukaan restorasi resin komposit
e. Fraktur pada tepi restorasi resin komposit

17. Seorang laki-laki usia 35 tahun datang ke RSGM dengan keluhan ingin memeriksakan
gigi bungsunya yang baru keluar setengah gigi. Pemeriksaan intraoral tampak gigi 48
tidak erupsi sempurna. Radiografis panoramik terlihat gigi 48 dengan permukaan
tertinggi dibawah servikal gigi 47, cusp mesial lebih tinggi dari cusp distal dan bagian
distal gigi 48 di dalam ramus ascendens. Apakah klasifikasi gigi 48 diatas menurut Pell
and Gregory?
a. Kelas III posisi C mesioangular
b. Kelas II posisi C mesioangular
c. Kelas III posisi C distoangular
d. Kelas II posisi C distoangular
e. Kelas I posisi C distoangular

18. Seorang perempuan berusia 25 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi depan atas
yang berlubang besar dan berwarna kehitaman. Pemeriksaan intraoral gigi 11 nekrosis
pulpa dengan kondisi mahkota yang tidak dapat direstorasi lagi. Vital sign normal.
Dokter gigi memutuskan untuk mencabut gigi 11 tersebut. Bagaimanakah posisi
operator yang benar ketika melakukan ekstraksi gigi tersebut ?
a. Posisi jam 8
b. Posisi jam 9
c. Posisi jam 10
d. Posisi jam 11
e. Posisi jam 12

19. Seorang perempuan usia 25 tahun, datang ke UGD RSGM dengan keluhan gigi depan
atas terlepas setelah pasien terjatuh dari sepeda motor dua jam yang lalu. Ekstraoral
tampak bibir atas oedem. Intraoral gigi 11 avulsi, tulang alveolar bagian labial fraktur.
Dokter memutuskan untuk mengembalikan posisi gigi tersebut. Apakah nama tindakan
perawatan yang tepat pada kasus tersebut di atas?
a. Implantasi
b. Transplantasi
c. Replantasi
d. Reposisi
e. Fiksasi

20. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang ke RSGM dengan keluhan nyeri dan tidak
dapat menutup mulut akibat jatuh dari motor. Pemeriksaan ekstraoral wajah asimetri,
terdapat tonjolan didepan telinga sebelah kiri dan bila dipalpasi terdapat cekungan
pada anterior tragus. Pemeriksaan intraoral terdapat open bite. Apa diagnosis yang tepat
untuk kasus diatas?
a. Dislokasi mandibula akut unilateral
b. Dislokasi mandibula kronis unilateral
c. Dislokasi mandibula akut bilateral
d. Dislokasi mandibula kronis rekuren
e. Dislokasi mandibula habitual kronis

21. Seorang laki-laki berusia 21 tahun datang ke RSGM dengan keluhan rasa nyeri hebat
pada gigi bagian belakang kanan bawah sejak dua hari yang lalu. Pasien mengeluhkan
rasa sakit saat membuka mulut lebar dan menelan. Pada pemeriksaan intraoral terlihat
pembengkakan dan kemerahan pada gusi di sekitar gigi 48 yang erupsi sebagian,
nyeri saat dipalpasi, dan terdapat penumpukan sisa makanan pada daerah tersebut.
Apakah diagnosis yang tepat untuk kasus tersebut?
a. Impaksi
b. Selulitis
c. Perikoronitis
d. Gingivitis akut
e. Abses periodontal

22. Seorang laki-laki usia 35 tahun ketika akan dilakukan perawatan dokter gigi di klinik
Bedah mulut RSGMP tiba tiba terjatuh pingsan. Dari mulut pasien terdengar suara
seperti ngorok. Dokter segera melakukan tindakan kegawatdaruratan medik seperti pada
gambar di bawah ini.

Apakah nama tindakan dokter pada kasus tersebut?


a. Jaw thrush
b. Head tilt
c. Chin lift
d. Head lift
e. Neck extension
23. Seorang perempuan berusia 25 tahun, datang ke RSGM dengan keluhan adanya benjolan
di gusi yang sering berdarah. Dari anamnesa benjolan tersebut timbul saat kehamilannya
berjalan 4 minggu. Pada pemeriksaan ekstra oral terlihat wajah pucat dengan konjungtiva
anemis. Pemeriksaan intra oral terdapat benjolan pada gingiva regio gigi 38, 37, 36, 35.
Apakah Jenis pemeriksaan sehubungan keadaan anemis pada kasus di atas?
a. Pemeriksaan gula darah
b. Pemeriksaan waktu beku darah
c. Pemeriksaan waktu perdarahan
d. Pemeriksaan darah rutin
e. Pemeriksaan trombosit

24. Seorang perempuan berusia 40 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi 36 tinggal
sisa akar. Pemeriksaan klinis intraoral tidak terdapat pembengkakan pada gingiva. Pasien
menghendaki gigi tersebut dicabut. Pemeriksaan tanda vital TD 140/90 mmHg, respirasi
16x/menit, nadi 90x/menit. Pasien memiliki riwayat hipertensi terkontrol. Apakah obat
anestesi yang paling tepat digunakan untuk pasien tersebut?
a. Prilocaine
b. Lidocaine
c. Bupivacaine
d. Articaine
e. Mepivacaine

25. Seorang laki-laki berusia 23 tahun datang keRSGM dengan keluhan benjolan pada rahang
bawah kiri sejak 6 bulan yang lalu. Pemeriksaan ekstra oral terdapat benjolan pada pipi
kiri dengan konsistensi keras dan tidak sakit. Radiografi panoramik menunjukkan gigi 38
impaksi mesio angular kelas IIIC dengan gambaran area radiolusen berbatas
radiopak tegas mengelilingi mahkota gigi. Apakah diagnosis sementara pada kasus
tersebut?
a. Kista Erupsi
b. Kista dentigerous
c. ameloblastic fibroma
d. odontogenic keratocyst
e. adenomatoid odontogenic tumor

26. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke UGD RSGM akibat tabrakan dan
terjatuh dari sepeda motor. Ekstraoral tampak luka robek di bibir bawah dengan dasar
otot. Intraoral tampak gigi 22 dan 23 masuk ke tulang alveolar dan memendek.
Apakah diagnosis kasus di atas?
a. Fraktur dentoalveolar dengan  avulsi 22 dan 23
b. Fraktur dentoalveolar dengan luksasi 22 dan 23
c. Fraktur dentoalveolar dengan ekstrusi 22 dan 23
d. Fraktur dentoalveolar dengan intrusi 22 dan 23
e. Fraktur dentoalveolar dengan mobile 22 dan 23

27. Seorang anak laki-laki usia 10 tahun diantar oleh ibunya datang ke RSGM dengan
keluhan gigi bawah berlubang besar disertai pembengkakan dan demam sejak 6 bulan
yang lalu. Pemeriksaan ekstra oral terdapat unilateral bony swelling pada bagian
lateral dan inferior mandibular kanan. Kulit bagian atas lesi normal. Pemeriksaan
Intraoral didapatkan gigi 46 karies mencapai pulpa. Radiografis panoramik didapatkan
gambaran focal area of well-calcified bone proliferation onion skin appearance.
Apakah diagnosis yang tepat dari kasus diatas ?
a. Acute Suppurative Osteomyelitis
b. Infantile Osteomyelitis
c. Garres Osteomyelitis
d. Sclerosing Chronic Osteomyelitis
e. Chronic Condensing Osteomyelitis

28. Seorang ibu bersama anak perempuan berusia 5 tahun datang ke RSGM  untuk
memeriksakan gigi anaknya tanpa keluhan. Ibunya menginginkan perawatan yang
sesuai untuk gigi anaknya yang baru tumbuh. Pemeriksaan intra oral terlihat gigi 36,
46 baru erupsi dengan pit dan fissure yang dalam. Apakah tindakan pencegahan
yang sesuai?
a. Pemberian SnF 8%
b. Aplikasi APF gel 1,23%
c. Pit dan fissure sealent
d. Pengulasan dengan NaF 2%
e. Aplikasi pasta yang mengandung Ca dan Fospat

29. Seorang anak perempuan berusia 7 tahun diantar ibunya datang ke RSGM dengan
keluhan sering menggesekkan gigi saat tidur malam hari. Pemeriksaan intra oral
menunjukkan gigi rahang atas dan rahang bawah mengalami atrisi. Apakah terapi
yang tepat untuk kasus di atas ?
a. Oral screen
b. Night guard
c. Lip bumper
d. Palatal crib
e. Hawley appliance

30. Seorang anak perempuan usia 7 tahun diantar ibunya datang ke RSGM dengan keluhan
gigi tinggal sisa akar. Pemeriksaan ekstra oral tidak ada kelainan, intra oral gigi 65
sisa akar, gigi 11, 21 gigitan bersilang, dan gigi 26 mesial drifting. Dokter gigi
melakukan pencabutan gigi 65 dan memilih penggunaan alat ortodonsi lepas daripada
space regainer. Apakah alasan utama tindakan dokter gigi tersebut?
a. Space regainer tidak dapat mereposisi gigitan bersilang
b. Space regainer tidak dapat menggerakkan gigi 26, 11, dan 21
c. Space regainer tidak dapat digunakan pada anak usia tumbuh kembang
d. Space regainer tidak dapat merangsang pertumbuhan rahang ke lateral
e. Space regainer tidak dapat merangsang pertumbuhan rahang ke anterior

31. Pasien berusia 5 tahun diantar ibunya ke dokter gigi dengan keluhan gigi depan
atasnya sakit dan disertai dengan luka pada bibir bagian dalam di sekitar gigi tersebut
kadang-kadang berdarah dan mengalami pembengkakan. Setelah dokter gigi
melakukan pemeriksaan, ternyata ada hubungannya dengan kondisi akar gigi depan
atas yang tembus ke gingiva. apakah kelainan yang terjadi pada gigi Rendi?
a. Epulis
b. Gumboil
c. Abses kronik
d. Fenestrasi apikal
e. Dehisensi apikal
32. Seorang anak laki-laki usia 4 tahun datang bersama ibunya ke RSGM dengan keluhan
sariawan dan sakit sehingga tidak mau makan. Keadaan umum anak malaise dan
febris. Pemeriksaan intra oral terdapat lesi ulserasi multipel berbatas jelas dengan
tepi kemerahan (halo eritema) pada lidah, bibir dan gingiva berwarna merah
terang. Apa diagnosis yang tepat pada kasus diatas?
a. ANUG
b. Stomatitis Apthousa
c. Recuren Herpes Labialis.
d. Recuren Apthous Stomatitis
e. Primary herpetic gingivostomatitis

33. Seorang anak perempuan usia 8 tahun diantar ibunya ke dokter gigi dengan keluhan
gigi depan atas terdapat celah sehingga mengganggu penampilannya. Pemeriksaan
intra oral terdapat space di antara gigi 11 dan 21. Dokter gigi memberikan informasi
bahwa kondisi tersebut normal dan celah akan menutup dengan sendirinya.
Kapankah celah akan menutup pada kasus di atas?
a. Setelah 12 dan 22 erupsi
b. Setelah 23 dan 24 erupsi
c. Setelah 13 dan 23 erupsi
d. Setelah 14 dan 15 erupsi
e. Setelah 14 dan 24 erupsi

34. Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun diantar ibunya ke RSGM dengan keluhan gigi
depan menonjol dan tidak menutup dengan baik. Pemeriksaan fisik ditemukan salah
satu jari anak tersebut tampak kemerahan dengan kuku yang pendek, jari
berkallus dan kasar. Apakah maloklusi yang mungkin terjadi akibat kebiasaan kasus
di atas ? Thumb sucking
a. Diastema anterior
b. Palatum dangkal
c. Anterior openbite
d. Overjet berkurang
e. Pergerseran garis median

35. Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun pernah mengalami trauma gigi depan kira-kira
satu tahun yang lalu. Pemeriksaan intra oral mahkota gigi 11 masih utuh dan
berubah warna serta terdapat fistula di daerah apikal dengan goyang derajat 1.
Apakah klasifikasi trauma menurut Ellis pada kasus di atas ? non vital
a. Klas IA
b. Klas II
c. Klas III
d. Klas IV
e. Klas V

36. Seorang anak perempuan berusia 13 tahun datang ke RSGM diantar ibunya dengan
keluhan beberapa giginya tidak tumbuh. Berikut merupakan gambaran radiologis
panoramik.
a. Anodontia
b. Hypodontia
c. Oligodontia
d. Microdontia
e. Macrodontia

37. Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun datang ke klinik gigi ditemani oleh neneknya
dengan keluhan gigi belakang kiri atas berlubang dan sakit. Pemeriksaan intra oral
gigi 64 karies pada disto-oklusal, tes vitalitas (+), perkusi (-) dan palpasi (-). Hasil
radiografis radiolusen mencapai kamar pulpa dan akar belum resorbsi. Apakah
perawatan yang tepat pada kasus di atas?
a. pulpotomi
b. pulpektomi
c. pulp capping direct
d. pulp capping indirect
e. perawatan saluran akar

38. Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun datang ke klinik gigi diantar ibunya dengan
keluhan gigi depan atas patah karena terjatuh dan terasa sakit saat makan dan minum
air dingin. Keadaan umum anak normal dan telah beberapa kali datang ke dokter
gigi namun tidak dapat dilakukan pemeriksaan karena rasa takut yang
berlebihan. Apakah teknik pengelolaan tingkah laku yang paling sesuai diterapkan
pada anak tersebut?
a. Desensistisasi
b. Voice control
c. Tell Show Do
d. Modelling
e. HOME

39. Seorang laki-laki 35 tahun datang ke tempat praktik dokter gigi dengan keluhan gigi
46 berlubang besar, terasa tajam, mengganggu pengunyahan sehingga pasien ingin
giginya dicabut. Pemeriksaan intra oral gigi 46 Pulpitis Irreversibel. Rencana
perawatan adalah ektraksi gigi. Sebelum melakukan tindakan, dokter gigi menjelaskan
informed consent. Apakah prinsip dasar/kaidah etik yang telah dijalankan oleh
dokter gigi tersebut?
a. Justice
b. Veracity
c. Autonomy
d. Beneficence
e. Non-maleficence
40. Seorang dokter gigi yang sudah dinyatakan lulus uji kompetensi, sambil menunggu
proses selanjutnya dia melakukan praktek kedokteran karena didaerah tersebut belum
mempunyai tenaga dokter gigi sehingga sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat.
Dalam pelaksanaannya yang bersangkutan tidak memasang papan nama. Apakah
peraturan perundang-undangan yang dilanggar oleh dokter gigi tersebut ?
a. UU Perlindungan Konsumen
b. UU Tenaga Kesehatan
c. UU Praktik Kedokteran
d. UU Kesehatan
e. UU Rumah Sakit

41. Seorang dokter gigi menjalankan praktik dengan menerapkan teknologi yang belum
diterima atau di luar tatacara praktik kedokteran gigi yang layak. Pasien hendak
mengadukan dokter gigi tersebut karena dugaan melakukan pelanggaran terhadap
aturan dan/atau ketentuan penerapan keilmuan dalam pelaksanaan praktik
kedokteran. Apakah nama lembaga/institusi yang dapat menerima pengaduan
tersebut ?
a. MKEKG (Majelis Kehormatan Etik Kedokteran Gigi)
b. MKDKI (Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia)
c. KKI (Konsil Kedokteran Indonesia)
d. KKG (Konsil Kedokteran Gigi)
e. KDGI (Kolegium Dokter Gigi Indonesia)

42. Aspek medikolegal hubungan dokter dengan pasien terjalin dalam ikatan transaksi atau
kontrak teurapeutik. Dokter dan Pasien mempunyai hak dan kewajiban yang harus
dihormati. Hal tersebut diatur UU no. 29 thn 2004. Apakah bentuk kontrak tersebut di
atas?
a. Kesepakatan Lisan
b. Berita Acara
c. Perjanjian di depan Notaris
d. Perjanjian diatas meterai
e. Informed Consent

43. Seorang dokter gigi menerima pasien rujukan dari dokter gigi lainnya untuk
melakukan tindakan odontektomi pada gigi impaksi kelas 1A mesio angular. Setelah
odontektomi selesai dilaksanakan dokter gigi tersebut tidak merujuk balik pasien
kepada dokter gigi pengirim dan melanjutkan perawatan lainnya. Pelanggaran apakah
yang dilakukan dokter gigi tersebut?
a. Pelanggaran etikolegal dan disiplin
b. Pelanggaran etik disiplin
c. Pelanggaran etikolegal
d. Pelanggaran etik murni
e. Pelanggaran hukum

44. Pada suatu komunitas tertentu yang terdiri dari 2000 orang, 800 di antara mereka
perokok. Setelah diikuti selama 20 tahun, pada akhir tahun penelitian terdapat 100
yang baru terdiagnosis kanker, 90 orang diantaranya perokok. Berapakah insiden
kanker di kalangan perokok?
a. 90/800
b. 90/100
c. 90/2000
d. 100/800
e. 100/200

45. Seorang dosen dari Bagian Ortodonti sebuah Fakultas Kedokteran Gigi mengadakan
penelitian tentang hubungan antara besar sudut SNA dengan profil muka Suku Jawa
dan Suku Batak yang diamati dalam satu waktu. Apakah jenis penelitian yang
dilakukan oleh dosen tersebut?
a. Kohort
b. Case control
c. Times series
d. Analitik ekperimental
e. Analitik observasional

46. Salah satu program Puskesmas Y adalah menurunkan tindakan ekstraksi di poli gigi
dengan menyadarkan masyarakat tentang pentingnya mempertahankan gigi geligi
sehingga terjadi peningkatan kualitas hidup. Dokter gigi Puskesmas tersebut
melakukan penyuluhan kepada masyarakat di Balai Desa terkait program tersebut dan
di akhir penyuluhan dibagikan brosur. Apakah bentuk komunikasi pada skenario
di atas ?
a. Intrapersonal
b. Interpersonal
c. Terapeutik
d. Sosial
e. Massa

47. Seorang dokter gigi akan memberikan penyuluhan kesehatan gigi kepada masyarakat
X yang sulit menerima informasi kesehatan gigi. Dokter gigi tersebut melakukan
pendekatan secara tidak langsung  dengan cara melakukan pendekatan
kepada tokoh masyarakat terlebih dahulu dengan maksud informasi tersebut dapat
diteruskan kepada masyarakat X. Apakah jenis pendekatan pedidikan kesehatan yang
dilakukan pada kasus di atas ?
a. Persuasif
b. Pervasif
c. Kompulsif
d. Koersif
e. Komprehensif

48. Data yang diperoleh dari suatu Puskesmas menunjukkan sepuluh jenis


penyakit terbanyak dalam 4 bulan terakhir. Setelah melihat magnitude, severity,
vulnerability, community concern untuk menentukan prioritas masalah, ternyata
penyakit pulpa dan kelainan periapikal merupakan prioritas masalah yang harus
dipecahkan di wilayah kerja puskesmas tersebut. Apa nama teknik pemilihan prioritas
masalah pada kasus di atas?
a. PAHO
b. Delbeque
c. Delphi
d. Kriteria Matriks
e. Ishikawa
49. Dokter Gigi yang bekerja di puskesmas telah memberikan penyuluhan kepada ibu
hamil tentang pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut. Beberapa minggu kemudian,
seorang ibu hamil berniat memeriksakan kondisi gusinya ke dokter gigi di
Puskemas. Dokter gigi berencana untuk mengubah perilaku pemeliharaan kebersihan
mulut pada ibu hamil tersebut dengan menggunakan teori TTM (trantheoritical
model). apakah tahapan perubahan perilaku ibu hamil pada kasus di atas berdasarkan
teori TTM ?
a. Precontemplation
b. Contemplation
c. Preparation
d. Action
e. Maintenance

50. Vignatte: Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang ke praktik dokter gigi dengan
keluhan sariawan besar sakit di rongga mulut. Tidak puas dengan pengobatan
medis, pasien juga mendatangi ahli pengobatan alternatif (obat herbal
tradisional) dengan harapan sariawan yang di derita cepat sembuh.

Pertanyaan: Apakah bentuk reaksi pasien kasus di atas berdasarkan  teori


perilaku pencarian pengobatan ?
Shopping
Fragmentation
Procrastination

Self medication

Discontinuity

51. Vignatte: Dokter gigi yang bertugas di Klinik Utama dibantu oleh 1 orang perawat
gigi yang berada pada posisi memudahkan penyediaan alat dan bahan
perawatan gigi sehingga dokter gigi dapat bekerja secara ergonomis.
Pertanyaan: Posisi apa yang paling baik untuk efektifitas pelayanan pada kasus
di atas ?

A. Side delivery

B. Rear delivery

C. Slit unit/cart
D. Transthorax unit
E. Side-rear delivery

52. Laporan pemanfaatan pelayanan kesehatan tahun lalu (experienced rate) menyatakan
jumlah kunjungan rawat jalan gigi peserta asuransi kesehatan ke PPK tingkat I
sebanyak 2000 kunjungan. Jumlah peserta 10.000 orang. Biaya kunjungan rata-rata
Rp.300.000.

Pertanyaan: Berapa angka kapitasi per anggota per bulan kasus di atas ?

A. (2000:10000)x300.000 :12 x 100%

B. (2000 :10.000 x 100%) : 12 x 100%

C. ((300.000:2000) x 100%) x10.000 :12

D. ((10.000:2000 ) x 100%) x 300.000  : 12

E. ((2000:10.000) x 100%) x 300.000 : 12


53. Vignatte: Seorang laki-laki berusia 25 tahun datang ke poliklinik bersama Ibunya
dengan keluhan sakit dan bengkak pada leher. Dokter gigi mendiagnosis pasien
terkena phlegmon. Di poliklinik tersebut tidak ada tenaga ahli yang berkompeten
menangani kasus ini, dokter gigi menyerahkan wewenang dan tanggungjawab
penanganan pasien kepada spesialis bedah mulut di rumah sakit.

Apakah sistem rujukan pada kasus diatas?

A. Integration referral
B. Interval referral
C. Split  referral
D. Cross referral
E. Collateral referral

54. Vignatte: Seorang anak perempuan berusia 8 tahun mengeluhkan gigi seri


sebelah kiri atas tumbuhnya di belakang gigi bawahnya. Pada pemeriksaan ditemukan gigi
22 crossbite terhadap gigi 32. Dokter gigi melakukan perawatan orthodonti untuk
memperbaiki crossbite tersebut.

Pertanyaan: Tahap pencegahan apakah yang dilakukan oleh dokter gigi tersebut?

A Health promotion

B Specific protection

C Early diagnosis and promt treatment

D Disability limitation

E Rehabilitation
55. Vignatte: Seorang perempuan berusia 20 tahun, datang ke RSGM dengan keluhan gigi
berlubang. Pemeriksaan klinis gigi 36 karies profunda pada sisi oklusal. Drg saat melakukan
pembersihan kavitas terjadi perforasi pulpa dan memutuskan melakukan kaping
direk pada gigi tersebut.
Pertanyaan : Apakah dentin yang akan terbentuk pada kasus tersebut?

A. Dentin primer
B. Dentin reparatif
C. Dentin sklerotik
D. Dentin sekunder
E. Dentin reactionery

56. Vignatte: Seorang laki-laki berusia 28 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi
bawah kiri berlubang. Anamesis gigi ngilu bila minum dingin. Pemeriksaan klinis
gigi 36 karies mencapai dentin bagian distal oklusal dan tonjol bukal, vitalitas
(+). Gigi 26 terdapat restorasi logam
Pertanyaan : Apakah restorasi yang paling tepat untuk pasien tersebut?

A. Onlay porcelain
B. Inlay komposit
C. Onlay komposit
D. Onlay logam
E. Inlay logam

57. Seorang pasien laki-laki berusia 27 tahun, datang ke klinik gigi dengan keluhan gigi
belakang kanan atas ngilu . Pemeriksaan intraoral gigi 15, 16, dan 17 terdapat karies
bagian servikal gigi mengenai sebagian dentin, sondasi (+) , perkusi, palpasi (-)
dan tes vitalitas (+).
Apakah klasifikasi kavitas pada kasus diatas berdasarkan Mount and Hume?

A 3.0

B 3.1

C 3.2

D 3.3
E 3.4

58. Seorang pasien laki-laki berusia 28 tahun datang ke RSGM dengan keluhan bengkak
pada gusi belakang atas dan terasa sakit.Pemeriksaan klinis gigi 15 terdapat
tumpatan komposit, perkusi dan palpasi (+), vitalitas (-). Dokter gigi; melakukan
tindakan seperti pada gambar di bawah ini.
Apakah tujuan penggunaan guta perca seperti gambar tersebut?

A. Media pengukuran panjang kerja gigi


B. Membentuk saluran bagi abses submukosa
C. Mengurangi rasa sakit pada gigi tersebut
D. Menentukan elemen gigi yang merupakan sumber infeksi
E. Menentukan vitalitas gigi, dengan terlebih dahulu dipanaskan

59. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi bawah
belakang kanan terasa sakit jika mengunyah dan terkadang keluar cairan putih dari
gusinya. Pemeriksaan klinis terdapat fistula pada gusi regio gigi 46 dan 47 fluktuasi
(+),
vitalitas (-) dan perkusi (+). Dokter gigi melakukan pemeriksaan untuk
menentukan gigi penyebab tersebut.
Apakah bahan yang digunakan untuk pemeriksaan kasus tersebut?

A Sonde
B Kalsium hidroksida point
60. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke dokter gigi untuk melanjutkan perawatan
C Gutaperca
saluran akar. Pemeriksaan klinis gigi 11 telah dilakukan pembukaan akses, perkusi dan
palpasi (-). Pada tahapan preparasi biomekanis dokter gigi melakukan irigasi saluran
D File sodium hypoklorit 2,5%, ternyata pasien alergi. Sehingga diputuskan untuk
dengan
Emengganti bahan irigasi.
Paper point
Apakah bahan irigasi alternatif pada kasus tersebut?
A. EDTA
B. NaCl
C. Chlorhexidine
D. Potasium iodine
E. Anestesi lokal

61. Seorang laki-laki berusia 16 tahun, datang ke praktek drg dengan keluhan gigi belakang
kanan bawah berlubang dan sakit bila mengunyah makanan. Pemeriksaan klinis gigi 46
terdapat kavitas pada permukaan oklusal dengan jaringan granulasi yang mudah
berdarah, tes vitalitas (+), perkusi (+).
Apakah rencana perawatan pada kasus tersebut?

A. pulpcapping direct
B. pulpcapping indirect
C. perawatan saluran akar
D. apeksifikasi
E. pulpotomi

62. Seorang perempuan berusia 29 tahun datang ke dokter gigi mengeluhkan gigi
belakang kanan bawah terasa ngilu. Pemeriksaan gigi;46 atrisi pada permukaan
oklusal, dan karies media pada buko-servikal, vitalitas (+). Dokter gigi
merencanakan merestorasi indirek.
Apakah restorasi yang paling tepat pada kasus di atas?
A. onlay komposit
B. Inlay komposit
C. Onlay logam
D. inlay logam
E. mahkota porselen fusi metal

63. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi
belakang sering nyeri tajam bila minum dingin. Pemeriksaan klinis tidak terdapat
lesi karies pada gigi geligi posterior. Dokter gigi mendiagnosis pasien tersebut
mengalami hipersensitivitas dentin.
Apakah tindakan yang paling tepat untuk mengatasi rasa nyeri tersebut?
A. Premedikasi
B. Aplikasi Fluor
C. Restorasi Plastis / Direk
D. Desensitisasi
E. Aplikasi CPP ACP
64. Seorang pasien perempuan berusia 17 tahun, datang dengan keluhan gigi depan atas
kiri patah dan sering berdenyut. Pemeriksaan klinis gigi 21 fraktur hampir
mengenai pulpa, tes vitalitas (+), perkusi (-). Dokter gigi merencanakan
pulpektomi.
Apakah teknik anestesi yang digunakan pada kasus diatas?
A. Gowgates anesthesia
B. Intraosseus anesthesia
C. Periodontal ligament injection
D. Intrapulpal anesthesia
E. Infiltration anesthesia

65. Seorang laki-laki berusia 36 tahun, datang ke dokter gigi, dengan keluhan
tambalannya pecah dan sering tersangkut makanan. Pemeriksaan klinis gigi 26
terdapat restorasi kelas II komposit meliputi permukaan oklusal dan perluasan
ke tonjol mesiopalatal
Apakah restorasi yang sesuai untuk gigi 26 pada kasus tersebut?
A. Restorasi onlay
B. Restorasi inlay
C. Restorasi overlay
D. Tumpatan resin komposit
E. Restorasi full crown

66. Seorang perempuan berusia 25 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan sakit di
sudut bibir sejak 2 hari yang lalu setelah prosedur odontektomi selama 3 jam.
Pemeriksaan ekstra oral tampak fisur disertai erosi di sudut bibirkiri. Pasien
didiagnosis Angular cheilitis.
Apakah penyebab angular cheilitis pada kasus tersebut ?
A. Alergi
B. Infeksi
C. Iritasi lokal
D. Defisiensi nutrisi
E. Kelainan sistemik

67. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke RSGM dengan keluhanan timbul
sariawan di pipi sejak 2 hari yang lalu karena tergigit, sehingga sulit makan dan
bicara. Pasien sudah berkumur Povidon Iodine tetapi sariawan tidak sembuh juga.
Tidak ada keluhan sistemik. Pemeriksaan intra oral tampak ulkus diameter 1,5 cm
tepi teratur dan dikelilingi area kemerahan pada mukosa bukal berhadapan gigi 33,
34, tampak jaringan parut di beberapa area mukosa mulutnya.
Apakah faktor risiko yang paling berperan kelainan tersebut?
A. Defisiensi Vitamin K
B. Defisiensi Vitamin B6
C. Defisiensi Vitamin C
D. Defisiensi Vitamin A
E. Defisiensi Vitamin B12

68. Seorang perempuan berusia 50 tahun datang ke RSUD poli gigi dengan keluhan rasa
terbakar pada pipi kanan kiri sejak 6 bulan yang lalu yang terasa makin parah saat
makan makanan pedas dan berbumbu. Diketahui suaminya meninggal 8 bulan yang
lalu. Pemeriksaan intra oral tampak lesi putih, berbentuk jala, dengan dasar
kemerahan, tidak bisa dikerok
Apa diagnosis pada kasustersebut?
A. Thrush
B. Lichenoid reaction
C. Lichen planus
D. Leukoplakia
E. Erytroplakia
69. Seorang laki-laki berusia 26 tahun datang ke klinik gigi dengan keluhan alergi akibat
obat yang dibaru saja dikonsumsi 2 jam yang lalu. Diketahui 2 jam yang lalu pasien
baru dicabut giginya dan diresepkan obat penisilin dan asam mefenamat. Pasien
didiagnsosis Angioneurotik edema.
Apakah gambaran klinis yang khas pada kasus tersebut ?
A. Lesi target
B. Butterfly rash
C. Xerostomia
D. Pembengkakan
E. Eritema pada kulit

70. Seorang laki-laki usia 35 tahun datang ke klinik dokter gigi ingin dibersihkan karang
gigi. Pemerikaan intra oral kebersihan mulut
buruk, tampak plak putih di mukosa bukal kanan dan
kiri. Plak putih didiagnosis leukoedema
Bagaimana ciri khas pemeriksaan klinis yang ditemukan pada lesi tersebut ?
A. Plak putih tidak dapat di kerok
B. Plak putih terlihat seperti bunga karang (sponge)
C. Plak putih menghilang bila mukosa diregangkan
D. Plak putih ditandai adanya gambaran retikuler putih
E. Plak putih dapat dikerok dan meninggalkan dasar kemerahan

71. Seorang laki-laki berusia 35 tahun datang ke RSGM dengan keluhan sariawan pada
lidah yang sangat sakit hingga mengganggu makan, akibat tergigit 2 hari yang
lalu. Diketahui pasien perokok berat, peminum alkohol dan memiliki
riwayat Diabetes mellitus dalam keluarga. Pemeriksaan intra oral
tampak ulser oval dengan tepi ireguler berdiameter 1 cm pada lateral lidah kanan.
 
Apakah etiologi kasus di atas?
A. Trauma
B. Riwayat Merokok
C. Defisiensi nutrisi
D. Riwayat minum alkohol
E. Riwayat Diabetes Mellitus

72. Pasien perempuan usia 45 tahun datang ke RSGM dengan keluhan rasa panas
terbakar dalam rongga mulut sejak 2 minggu terakhir. Pasien seorang perokok telah
didiagnosis infeksi HIV. Pemeriksaan intraoral terlihat plak putih tebal dikelilingi
daerah kemerahan di seluruh mukosa mulut. Plak putih dapat dikerok dan
meninggalkan daerah kemerahan.
Apakah diagnosis yang tepat untuk kasus tersebut diatas?
A. Oral thrush
B. Leukoplakia
C. Thermal burn
D. Lichen planus
E. Smokers keratosis

73. Seorang laki-laki berusia 45 thn datang ke RSGM untuk konsultasi


kelainan  pada lidah yang
berwarna  putih  yang menetap sejak 1 bulan
yang lalu.  Pemeriksaan ekstra oral tampak banyak tatoo di
tangan pasien yang dibuat sejak 15 tahun yang lalu. Pemeriksaan Intra oral
tampak lesi putih bilateral  vertikal pada lateral
 lidah. Pada gingiva maksila terlihat daerah eritem sepanjang
margin gingiva dengan lebar 2 mm. Oral hygiene baik dan bebas
karies. 
Apakah etiologi yang melatarbelakangi kondisi sistemik di atas?
A. infeksi Herpes simplex virus
B. infeksi  Hepatitis B virus
C. Infeksi Human immunodeficiency virus
D. infeksi Varicella Zooster virus
E. infeksi Coxackie virus
74. Seorang perempuan berusia 45 tahun datang ke RSGM dengan keluhan
luka yang sangat sakit pada kedua pipi sejak 2 bulan yang lalu. Pemeriksaan
intraoral ditemukan erosi luas disertai gambaran garis-garis putih berbentuk
jala pada mukosa bukal dan tidak bisa dikerok. 
Apakah pengobatan yang tepat untuk kasus tersebut diatas?
A. Nystatin
B. Acyclovir
C. Amoxicillin
D. Paracetamol
E. Kortikosteroid

75. Seorang perempuan berusia 43 tahun datang ke RSGM mengeluhkan sariawan yang tidak
kunjung sembuh sudah lebih dari 5 bulan. Paien juga mengeluh ada lepuhan di tangan
sejak1 hari yang lalu. Pada pemeriksaan ekstra oral terlihat sebuah bula di tangan kanan
dengan hasil nikolsky sign positif. Pada pemeriksaan intra oral tampakdaerah erosif
dengan tepi tidak beraturan dan positif di kedua mukosa bukal, labial atas dan gingiva
bawah. Apakah kemungkinan diagnosis kasus di atas?
a. Pemphigus vulgaris
b. Lichen planus bulosa
c. Steven Johnson Syndrome
d. Eritema multiforme
e. Toxic Epidermal Necrolysis

76. Seorang perempuan 54 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gusi kanan bawah depan
membesar sejak 3 bulan lalu. Anamnesis : setahun yang lalu gusi daerah tersebut pernah
dilakukan kuretase. Pemeriksaan klinis tampak massa bulat berwarna ungu
kemerahan diameter 2 cm dan tidak bertangkai. Palpasi kenyal dan kebersihan mulut
sedang. Apakah diagnosis kerja yang paling tepat?
a. pyogenic granuloma
b. papiloma
c. epulis fibromatosa
d. giant cell epulis
e. epulis granulomatosa

77. Seorang anak perempuan berusia 15 tahun datang ke dokter gigi diantar ibunya dengan
keluhan gigi depan atasnya maju dan ingin dirapikan. Pasien memiliki kebiasaan buruk.
Pemeriksaan intraoral terlihat lengkung gigi rahang atas pasien sempit, palatum
dalam dan open bite anterior. Dokter gigi merencanakan perawatan menggunakan alat
orthodonsia lepasan. Apakah kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan kelainan pada
pasien tersebut?
a. menopang dagu
b. menggigit bibir
c. menggigit pensil
d. menjulurkan lidah
e. menghisap jari

78. Seorang perempuan berusia 19 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi depan atas
dan bawah berjejal. Ayahnya tinggi besar dengan susunan gigi yang teratur, ibunya
kecil dengan susunan gigi teratur. Pemeriksaan ekstraoral profil cembung dan simetris.
Pemeriksaan intraoral nterior berjejal. Analisis model gigi dan &overjet normal panjang
perimeter lengkung gigi atas dan bawah lebih kecil dari jumlah lebar mesio-distal gigi.
Pemeriksaan sefalometri: SNB 80 dan ANB 2. Apakah etiologi maloklusi kasus tersebut?
a. faktor herediter dengan mikroglosia
b. faktor herediter dengan lengkung basal sempit
c. faktor herediter dengan kebiasaan menghisap ibu jari
d. faktor herediter dengan lengkung basal lebih besar dari lengkung gigi
e. faktor herediter dengan lebar mesio-distal gigi gigi lebih kecil dari normal
79. Seorang anak perempuan berusia 12 tahun diantar orang tuanya ke dokter gigidengan
keluhangigi depan rahang bawah semakin maju. Pemeriksaan ekstra oral profil muka
cekungdan asimetris. Pemeriksaan intra oralhubungan mesio bukal cups gigi M1 rahang
atas berada lebih ke distal dari lekuk bukal gigi M1 rahang bawah. Analisis sefalometri
SNA 80 & SNB 84. Apakah penyebab maloklusi skeletal kasus tersebut?
a. maksila normal, mandibula normal
b. maksila normal, mandibula retrusi
c. maksila normal, mandibular protusi
d. maksila protusi, mandibula normal
e. maksila protusi, mandibula protusi

80. Pemeriksaan ekstra oral profil cekung, simetris. Pemeriksaan &intra oral overjet -2 mm,
overbite 4 mm, relasi molar mesioklusi. Hasil analisis sefalometri SNA 79 & SNB 81.
Apakah alat ortodonsi yang tepat untuk perawatan pada kasus tersebut?
a. head gear
b. face mask
c. frankle
d. chin cup
e. bionator
81. Seorang anak laki-laki berusia 15 tahundiantar ayahnya datang ke poli gigi, dengan
keluhan gigi rahang atas dan bawah tampak tidak rapi. Pemeriksaan intra oral gigi
berjejal ringan di rahang atas dan bawah, incisal edge insisif rahang atas terletak pada
singulum gigi insisif bawah. Apakah klasifikasi insisif pada kasus tersebut?
a. klasifikasi insisif kelas 1 tipe 1
b. klasifikasi insisif kelas 1 tipe 2
c. klasifikasi insisif kelas 2 divisi 1
d. klasifikasi insisif kelas 2 divisi 2
e. klasifikasi insisif kelas 3

82. Seorang perempuan berusia 15 tahun datang diantar ibunya ke RSGM dengan keluhan
gigi depan rahang atas berjejaldan gigi taringnya miring. Pemeriksaan intra oral gigi 13
mesioversi. Berapakah daya yang optimal untuk menggerakkan gigi tersebut?
a. 20 gram
b. 60 gram
c. 80 gram
d. 100 gram
e. 120 gram

83. Seorang anak laki-laki berusia 15 tahun datang diantar orangtuanya ke RSGM dengan
keluhan gigi depan atasmaju. Pemeriksaan intra oral gigi anterior protrusif overjet 7 mm
dan overbite 4 mm. Tonjol mesiobukal gigi 16 terletak tepat pada bukal groove gigi 46,
sedangkan tonjol mesiobukal gigi 26 terletak lebih ke mesial daripada bukal groove gigi
36. Apakah diagnosis maloklusi kasus tersebut?
a. kelas I Angle tipe 1
b. kelas I Angle tipe 2
c. kelas II Angle divisi 1
d. kelas III Angle sub divisi
e. kelas II Angle divisi 1 subdivisi

84. Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun datang diantar orangtuanya ke RSGM dengan
keluhan gigi renggang. Pemeriksaan intraoral multiple diastema gigi anterior bawah
dan open bite. Pemeriksaan fungsional terdapat gangguan pengucapan. Analisis
sefalometri diperoleh SNA: 82 dan SNB: 80. Apakah kemungkinan etiologi maloklusi
pada kasus tersebut?
a. bernafas melalui mulut
b. menghisap ibu jari
c. menggigit bibir
d. menjulurkan lidah
e. menggigit kuku

85. Seorang perempuan berusia 18 tahun datang dengan keluhan gigi depan atas bergeser ke
kanan. Pemeriksaan ekstra oral profil muka lurus, simetris dan seimbang. Pemeriksaan
intra oral garis median rahang atas bergeser ke kanan 4 mm, agenesis 13. Apakah
kelainan yang terjadipada pasien tersebut?
a. kelainan bidang sagital
b. kelainan bidang transversal
c. kelainan bidang vertikal
d. kelainan bidang horizontal
e. kelainan bidang anteroposterior

86. Seorang laki-laki berusia 15 tahun datang ke RSGM dengan keluhan terdapat celah pada
gigi depan atasnya. & Pemeriksaan intra oral hubungan molar pertama neutroklusi dan
overjet 4 mm. Dokter gigi merencanakan perawatan menggunakan alat ortodonti lepasan.
Pada kunjungan kontrol dilakukan retraksi gigi 11 dan 21 dengan pegas labial bow.
Apakah tindakan lain yang menyertai aktifasi pegas tersebut ?
a. memperbesar lup labial bow
b. menambahkan pegas sederhana pada 11 dan 21
c. menambahkan sekrup ekspansi
d. pengurangan plat akrilik di palatal gigi 11 dan 21
e. memperkecil lup labial bow

87. Seorang anak laki-laki berusia 11 tahun datang diantar ibunya ke RSGM dengan keluhan
utama gigi depan atas berada di belakang gigi depan bawah dan ingin dirapikan.
Pemeriksaan ekstra oral profil muka cekung. Pemeriksaan intra oral relasi molar kanan
dan kiri mesiooklusi, overjet -2 mm dan overbite 4 mm. Pemeriksaan sefalometri SNA
81 dan SNB 84. Apakah alat modifikasi pertumbuhan yang tepat untuk kasus di atas?
a. twin block
b. head gear
c. face mask
d. chin cup
e. aktivator
88. Seorang laki-laki berusia 40 tahun, datang ke RSGM dengan keluhan pipi bagiankanan
belakang terasakasar. Pasien mempunyai riwayat merokok sejak 25 tahun yang
lalusebungkus sehari sehingga kuatir menderita tumor ganas. Pemeriksaan intra oral
ditemukan plak putih menebal di mukosa bukal difus, sifat fisik jaringan sudah
berubah, pada regio gigi 44- 48, tidak tampak ulserasi. Gigi geligi tampak tak ada karies
hanya ada beberapa tambalan yang kondisinya masih baik.
Apakah teknik pengambilan spesimen untuk kasus di atas?
a. biopsi insisi
b. biopsi jarum
c. biopsi eksisi
d. cytological smear
e. mycological smear
89. Seorang laki –laki berusia 45 tahun datang ke RSGMP dengan
keluhan adanya benjolan pada rahang bawahkiri, sejak 2 tahun yang lalu. Dari anamnesis
diperoleh keterangan benjolan makin membesar dannyeri. Ekstra oral terlihat asimetri
wajah. Pemeriksaan Intra oralpembengkakan pada regio 34, 35, 36, 37 kearah bukal dan
lingual, gingiva berwarna normal, palpasi keras dan gigi didaerah tersebut migrasi. Hasil
radiografis tampak gambaran soapbubbleappearance. Pemeriksaan histopatologiterlihat
sel-sel epitel mirip sel ameloblas didalam stroma fibrovaskuler yang tersusun radier
membentuk pita dengan bagian tangan terdiri dari jaringan retikulum.
Apakah diagnosis untuk kelainan tersebut diatas ?
a. ameloblastoma basaloid
b. ameloblastoma kistik
c. amleoblastoma folikuler
d. ameloblastoma pleksiform
e. ameloblastoma fibroma

90. Seorang laki-laki berusia 55 tahun datang ke dokter gigi untuk dilakukan skeling. Dokter
gigi menemukan poket pada gigi 46 dengan kedalaman 5 mm pada sisi mesial. Hasil
pemeriksaan menunjukkan resorbsi tulang alveolar arah vertikal dan ujung probe
berada di bawah puncak tulang alveolar.
Apakah jenis poket pada kasus tersebut?
a. infrabony poket
b. suprabony poket
c. compound poket
d. complex poket
e. Pseudo poket

91. Perempuan usia 24 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan gusi mudah berdarah
pada saat menyikat gigi. Hasil anamnesis : pasien belum pernah membersihkan
karang gigi. Pemeriksaan intraoral 13-17 : oedem , BOP + , rata-rata probing depth
3,5mm, malposisi gigi (+) dan OHI-S : 3,2. Pemeriksaan radiologis tidak ada kerusakan
tulang alveolar. Apakah etiologi dari kasus tersebut?
a. dental plak
b. OH buruk
c. Malposisi
d. Kalkulus
e. Debris
92. Seorang laki-laki berusia 37 tahun datang ke RSGM dengan keluhan sakit saat makan
karena makanan terselip diantara gigi kanan bawah. Hasil pemeriksaan intra oral
ditemukan sisa makanan interdental gigi 46 dan 47; poket 4mm di mesial 47 dan diatal
46;saat oklusi sentrik mesio-bukal cups gigi 17 berkontak dengan interproksimal gigi 46
dan 47. Apakah penyebab kelainan pada kasus tersebut?
a. Overcontoured crown
b. Overhanging margins restoration
c. Open contacts
d. Plunger cusps
e. Malocclusion

93. Seorang laki-laki usia 29 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan giginya banyak
yang goyang. Beberapa gigi belakang bahkan sudah tanggal sendiri sejak beberapa
bulan yang lalu. Pemeriksaan Intra oral : Semua gigi goyang derajad 1, rata-rata true
pocket 5 - 7 mm hampir di semua regio, oedem (+) dan OHI-S baik.
Apakah diagnosis yang tepat pada kasus tersebut ?
a. periodontitis as a manifestation of systemic disease
b. Chronic periodontitis modified systemic disease
c. Necrotizing ulcerative periodontitis
d. Aggresive periodontitis
e. Chronic periodontitis

94. Seorang perempuan berusia 33 tahun datang ke RSGM karena gusinya merah dan
sangat mudah berdarah sejak 2 minggu yang lalu. Pemeriksaan intraoral gingiva
edema dan hiperemi, CI= 2,3; Plak indeks =2,6 dan PBI=3,2.
Apakah kompleks bakteri penyebab keluhan di atas?
a. Yellow complex (S. Mitis, s. Sanguis)
b. Defined complex (A. Naeslundii, A. Viscosus)
c. Purple complex (V. parvula, A. odontolyticus)
d. Red complex (P. gingivalis, T. forsythia, T. denticola)
e. Orange complex (P. Nigrescens, P. Micros, P. Intermedia)

95. Seorang perempuan berusia 25 tahun datang ke dokter gigi dengan keluhan gusi berdarah
saat menyikat gigi. Pemeriksaan intraoral gigi 16 tampak kalkulus, poket 4 mm.
 Dokter gigi akan melakukan skeling manual untuk menghilangkan
kalkulus subgingiva pada permukaan mesial gigi 16.
Apakah nama alat yang tepat untuk tindakan tersebut?
a. Kuret gracey #1-2
b. Kuret gracey #5-6
c. Kuret gracey #7-8
d. Kuret gracey #11-12
e. Kuret gracey #13-14

96. Seorang laki-laki berusia 30 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gusi depan atas naik.
Pemeriksaan intra oral gigi 11 terdapat kehilangan perlekatan 3 mm di labial.
Bagaimanakah cara mengukur kelainan periodontal pada kasus tersebut ?
a. Jarak dari gingival margin ke epithelial attachment
b. Jarak dari gingival margin ke dasar poket
c. Jarak dari CEJ ke junctional epithelium
d. Jarak dari CEJ ke gingival margin
e. Jarak dari CEJ ke dasar poket

97. Seorang perempuan berusia 27 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gusi depan
bawah sakit dan mudah berdarah. Pasien mengeluh mulut terasa bau logam.
Pemeriksaan intra oral ulser memanjang pada marginal gingiva 32, 31, 41, 42
tertutup pseudomembran putih keabuan. Hasil radiografis periapikal tidak tampak
kerusakan tulang alveolar. Apakah diagnosis kasus tersebut?
a. Desquamative gingivitis
b. Plaque induced gingivitis
c. Herpetic Gingivostomatitis
d. Necrotizing ulcerative gingivitis
e. Necrotizing Ulcerative Periodontitis

98. Seorang laki-laki berusia 25 tahun datang ke RSGM dengan keluhan pembesaran gusi
pada gigi depan atas yang tidak sakit, tapi mengganggu penampilan. Dari anamnesis
diketahui pasien dalam perawatan orto cekat sejak tahun lalu dan tidak ada penyakit
sistemik. Pemeriksaan intraoral pembesaran gingiva regio 13-23, oedem, hiperemi, poket
4 mm, OHIS 3. Hasil pemeriksaan radiografis tidak tampak kerusakan tulang. Apakah
diagnosis yang paling mungkin dilakukan pada kasus di atas ?
a. Inflammatory Enlargement Chronic
b. Inflammatory Enlargement  Acute
c. Drug-Induced Enlargement
d. Neoplastic Enlargement
e. False Enlargement

99. Seorang laki-laki berusia 33 tahun datang ke RSGM dengan keluhan bau mulut dan gigi
terasa kasar. Pemeriksaan intra oral regio posterior RA dan RB kanan tampak oedem,
BOP (+), terdapat kehilangan perlekatan 1 mm dan OHIs sedang. Apakah perawatan
pertama yang tepat untuk kasus tersebut?
a. Skeling + antibiotic
b. DHE + antiseptik oral
c. Root planing + antibiotic
d. DHE + skeling root planning
e. Root planing + antiseptik oral

100.Seorang dokter gigi merencanakan perawatan terhadap pasien dengan poket periodontal.
Pemeriksaan intra oral gigi 17 poket 5 mm disertai trauma karena oklusi. Pada kunjungan
awal pasien akan dilakukan occlusal adjusment untuk menghilangkan trauma karena
oklusi yang terjadi. Apakah fase rencana perawatan sesuai kasus tersebut?
a. Fase Maintenance
b. Fase Emergensi
c. Fase Restoratif
d. Fase Kuratif
e. Fase Inisial

101. Seorang perempuan berusia 65 tahun datang ke RSGM dengan keluhan sulit
mengucapkan huruf s, setelah menggunakan gigi tiruan. Pemeriksaan intra oral: gigi
tiruan lengkap, closest speaking space 0 mm. Apakah penyebab yang paling tepat dari
keluhan pasien tersebut?
a. Dimensi vertikal tidak tepat
b. Dimensi vertikal terlalu tinggi
c. Dimensi vertikal terlalu rendah
d. Dimensi vertikal oklusal terlalu tinggi
e. Dimensi vertikal oklusal terlalu rendah

102. Pasien perempuan berusia 60 tahun datang ke dokter gigi & ingin membuat gigi tiruan
lengkap. Dokter gigi melakukan pemeriksaan klinis dan mengidentifikasi struktur
anatomis pendukung gigi tiruan seperti pada gambar terlampir. Manakah struktur
anatomis yang harus diperhatikan untuk mencegah timbulnya rasa sakit akibat
tertekan & basis gigi tiruan?

a. 2
b. 6
c. 11
d. 12
e. 13

103. Pasien memiliki motivasi dari dirinya sendiri untuk dibuatkan gigi tiruan. Namun pasien
merasa ragu-ragu terhadap keberhasilan perawatan gigi tiruannya dan menuntut
dokter gigi untuk membuat gigi tiruan serupa dengan yang lama. Apakah kategori
sikap mental pasien tersebut menurut klasifikasi House?
a. Skeptical
b. Exacting
c. Indifferent
d. Hysterical
e. Philosophical

104. Seorang perempuan berusia 18 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi belakang
ada yang hilang dan ingin dibuatkan gigi palsu. Pemeriksaan intra oral: pada gerakan
protrusif hanya gigi anterior yang berkontak dan gigi posterior tidak ada yang
berkontak. Apakah skema oklusi pada gerakan protrusi pada kasus tersebut?
a. Bilateral balanced occlusion
b. Canine guidance
c. Mutually protected occlusion
d. Group function
e. Functional articulation

105. Seorang perempuan berusia 33 tahun datang ke RSGM dengan keluhan sulit mengunyah
makanan karena gigi belakang kiri atas hilang. Pasien ingin dibuatkan gigi palsu.
Pemeriksaan intraoral: edentulus 24, 26 dan 27. Apakah klasifikasi kehilangan gigi pada
kasus tersebut menurut Kennedy?
a. Kelas II modifikasi 1
b. Kelas II modifikasi 2
c. Kelas II modifikasi 3
d. Kelas III modifikasi 1
e. Kelas III modifikasi 2

106. Seorang perempuan berusia 40 tahun datang ke RSGM dengan keluhan kesulitan
mengunyah karena gigi belakang bawahnya banyak yang hilang. Pasien ingin dibuatkan
gigi tiruan yang kuat untuk mengunyah. Pemeriksaan intra oral: edentulus 35, 36, 37,
38, 45, 46, 47, 48; 32, 31, 41, 42 goyang derajat dua. Jarak perlekatan dasar
mulut 4 mm. Apakah konektor mayor yang tepat untuk kasus tersebut?
a. Labial bar
b. Lingual bar
c. Labial strap
d. Lingual plate
e. Double lingual bar

107. Seorang laki-laki berusia 29 tahun, datang ke RSGM ingin menggantikan gigi yang
hilang sebelah kiri bawah bagian belakang. Anamnesis pasien ingin dibuatkan gigi tiruan
yang tidak dapat dilepas. Pemeriksaan intra oral gigi 36 hilang, mahkota tumbuh
sempurna. Pemeriksaan radiografis gigi 37 dan 35 ruang pulpa tidak terlalu lebar dan
tidak ada kelainan periodontal. Dokter gigi merencanakan akan di buatkan gigi tiruan
cekat. Apakah disain gigi tiruan cekat yang tepat untuk kasus di atas?
a. Fixed-fixed bridge
b. Cantilever bridge
c. Spring bridge
d. Maryland bridge
e. Rochette bridge

108. Seorang laki-laki berusia 37 tahun, datang ke RSGM dengan keluhan ingin dibuatkan
gigi tiruan yang tidak bisa dilepas. Anamnesis gigi atas kiri dicabut 2 hari yang lalu.
Pemeriksaan intra oral gigi 24 post ekstraksi. Dokter gigi merencanakan pembuatan
mahkota gigi tiruan jembatan 3 unit pada gigi 23,24,dan 25. Apakah bentuk pontik
yang tepat untuk kasus di atas?
a. Pontik bentuk sadel
b. Pontik bentuk ovate
c. Pontik bentuk sanitary
d. Pontik bentuk ridge lap
e. Pontik bentuk modifikasi ridge lap

109. Seorang perempuan berusia 37 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi belakang
bawah hilang dan ingin dibuatkan gigi tiruan yang nyaman dipakai, kuat, dan estetik.
Pemeriksaan intra oral: edentulus pada gigi 46. Pemeriksaan radiografi: gigi 47 miring ke
mesial. Dokter gigi merencanakan pembuatan gigi tiruan jembatan regio 45, 46, 47.
Apakah desain dan bahan yang paling tepat untuk retainer pada kasus tersebut?
a. All metal crown
b. All porcelain crown
c. All acrylic crown
d. Acrylic fused to metal crown
e. Porcelain fused to metal crown

110. Pasien laki-laki berusia 45 tahun, datang ke RSGM ingin dibuatkan gigi tiruan yang
dapat dilepas. Pemeriksaan intra oral:  edentulus 16, 17, 18, 26, 27, 28.
Pembesaran torus meluas sampai batas palatum durum dan molle. Apakah desain
konektor utama yang tepat pada kasus tersebut?
a. U shape
b. Palatal plate
c. Single palatal bar
d. Double palatal bar
e. Antero-posterior palatal strap

111. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi depannya
berlubang, pada saat minum panas / dingin terasa ngilu. Pada pemeriksaan intraoral gigi
44 terdapat karies dentin di permukaan mesial dan palatal, tetapi tidak mengenai
permukaan labial, gigi vital, bentuk gigi normal. Relasi anterior rahang normal.
Rencana perawatan yang akan dilakukan adalah pembuatan mahkota tiruan. Apakah
jenis mahkota tiruan yang tepat pada kasus tersebut ?
a. Mahkota tiruan penuh
b. Mahkota tiruan pasak
c. Mahkota tiruan sebagian ¾
d. Mahkota  tuang penuh
e. Mahkota tiruan veneer

112. Seorang laki-laki berusia 25 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi taring kiri atas
belum tumbuh. Dokter gigi melakukan pemeriksaan radiografis di regio 23 dengan
menggunakan teknik periapikal. Hasil radiograf tampak mahkota gigi 23 bertumpuk
dengan apikal gigi 22. Selanjutnya dilakukan teknik periapikal vertical shifting
penggeseran konus dilakukan ke arah apikal dengan sudut 65. Bagaimanakah
gambaran yang akan didapatkan apabila gigi 23 berada di bukal?
a. Mahkota gigi 23 tumpang tindih dengan apikal 22
b. Mahkota gigi 23 lebih ke distal daripada apikal 22
c. Mahkota gigi 23 lebih ke mesial daripada apikal 22
d. Mahkota gigi 23 lebih ke inferior daripada apikal 22
e. Mahkota gigi 23 lebih ke superior daripada apikal 22

113. Seorang perempuan berusia 46 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi depan
rahang bawah goyang. Pemeriksaan klinis terlihat gingiva oedem, interdental papil
membesar, mudah berdarah, kedalaman poket bervariasi 4mm-7mm, kalkulus supra
gingiva, kegoyangan gigi derajat 2-3. Dokter gigi merujuk ke bagian radiologi guna
pemeriksaan penunjang. Apakah pemeriksaan radiografis yang paling tepat pada
kasus tersebut?
a. Oklusal
b. Bitewing
c. Lateral oblique
d. Periapikal parallel
e. Periapikal bisektris
114. Seorang laki-laki berusia 24 tahun datang ke RSGM dengan keluhan tidak bisa
membuka mulut setelah kecelakaan 1 minggu lalu. pemeriksaan ekstra oral
terdapat luka memar pada pipi kanan dan pergeseran mandibula. Dokter gigi merujuk ke
bagian Radiologi KG untuk diakukan pemeriksaan radiografis karena kecurigaan
fraktur leher kondilus. Apakah teknik radiografi yang tepat untuk dilakukan pada kasus
tersebut?
a. Lateral skull
b. Reverse towne
c. Lateral oblique
d. Postero anterior
e. Sub mento vertex

115. Seorang laki-laki berusia 23 tahun datang ke RSGM dengan keluhan sakit pada gigi
rahang atas depan yang telah ditambal. Pemeriksaan intra oral
terlihat  tumpatan komposit dengan tepi tumpatan yang baikpada
gigi 21, perkusi positif. Hasil pemeriksaan radiografis periapikal, tampak
gambaran radiolusen membulat di dalam saluran akar. Apakah radiodiagnosis dari
kelainan tersebut?
a. Karies akar
b. Karies servikal
c. Burn out effect
d. Resorbsi internal
e. Resorbsi eksternal

116. Seorang radiologist menerima konsul dari dokter gigi terkait interpretasi radiograf
panoramik seorang pasien yang mengeluhkan kegoyangan pada hampir seluruh gigi.
Hasil interpretasi terlihat beberapa gigi tidak memiliki akar, sebagian memiliki akar yang
pendek dan mahkota tampak normal.  Apakah anomali yang terjadi pada
pasien tersebut?

a. Odontodysplasia
b. Dentinal dysplasia
c. Amelogenesis imperfect
d. Osteogenesis imperfect
e. Dentinogenesis imperfecta

117. Pasien laki laki berusia 36 tahun datang ke RSGM dengan keluhan terdapat benjolan
yang tidak sakit pada rahang bawah belakang kanan. Pemeriksaan intraoral  tidak
tampak gigi 48. Pemeriksaan radiografis tampak  gambaran radiolusen pada
postero inferior mandibula, gigi 48 berada di internal lesi , bentuk lesi batas berupa
garis radiopak tipis, tidak ada resorpsi akar gigi sekitarnya. Apakah radiodiagnosis yang
pada kasus tersebut?

a. Residual cyst
b. Radicular cyst
c. Periodontal cyst
d. Dentigerous cyst
e. Keratocystic odontogenic tumor

118. Seorang laki-laki berusia 14 tahun diantar ibunya ke RSGM dgn keluhan


gigi taring tetap kanan atas belum tumbuh. Anamnesis tidak ada riwayat pembengkakan
dan rasa nyeri. Pemeriksaan ekstra oral tidak ada kelainan. Pemeriksaan intra
oral gigi 53 masih ada, sedangkan gigi permanen lain sudah erupsi.
Radiografi panoramik menunjukkan gambaran radiopak seperti gigi-gigi kecil di
sekitar akar gigi 53 pada superior mahkota gigi 13 yang impaksi. Apakah
radiodiagnosis kasus tersebut?
a. Ossifying fibroma
b. Complex odontoma
c. Compound odontoma
d. Odontogenic keratocyst
e. Calcifying odontogenic cyst

119.Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke RSGM dengan keluhan gigi


depan atas berubah warna. Anamnesis diketahui pasien pernah jatuh dan gigi
depan terbentur sekitar 3 tahun yang lalu. Pemeriksaan intra oral gigi 21 fraktur sepertiga
incisal, sondasi (-), perkusi (-) dan palpasi (-). Pemeriksaan radiografis tampak gambaran
radiolusen dengan batas jelas, bentuk bulat, diameter 0,5 cm pada apeks gigi 21.
Apa radiodiagnosis dari kasus tersebut?
a. Granuloma
b. Kista Periapikal
c. Abses Periapikal
d. Abses Periodontal
e. Periodontitis apikalis

120. Seorang perempuan usia 30 tahun datang ke RSGM ingin dibuatkan gigi tiruan pada
daerah belakang kiri bawah. Pemeriksaan radiografi tampak gambaran radioopak  pada
regio gigi 35, berbentuk bulat tidak beraturan, berbatas tegas, gambaran radiopak
tersebut terpisah dengan akar gigi 35. Apakah radiodiagnosis dari kelainan tersebut?
a. Idiopatic Osteo Sclerotic
b. Condednsing Osteitis
c. Cementoblastoma
d. Hipersementosis
e. Sementoma st.3

Anda mungkin juga menyukai