Anda di halaman 1dari 2

Tugas Pertemuan 6 Teori Laboraturium Klinik II

Nama : Bagas Ramdhani F


NPM : P22030118008

1.JELASKAN VIDEO YANG SUDAH ADA

Video ini berjudul “i-Smart 30 Electrolyte Analyzer / i-SENS Inc. (Korea)”, video dimulai
dengan menjelaskan fungsi electrolyte analyzer yaitu untuk mengukur kadar sodium, potassium,
chloride, dan hematocrit di darah, plasma atau serum. Produk i-smart 30 menggunakan
maintenance-free catridge , sangat ringkas dan portable serta dilengkapi touch screen dengan
layar berwana dan penutup sampel di bagian depan dan tempat catridge di samping, dibagian
belakang terdapat printer, pegangan tangan dan beberapa port koneksi.

Fitur paling special dari i-Smart 30 adalah all in one catridge. Bagian dari catridge terdiri
dari sampler, pemilih selang, pompa, sensor card, barcode, alat kalibrasi dan kantong
pembuangan. Untuk pemeliharaan hanya tinggal mengganti catridge.

Untuk melakukan pengujian buka cover sample dan masukkan sampel, setelah sampel
dimasukkan dia akan menuju ke kartu sensor, setelah mencapai kartu sensor. Pada sensor zat
kimia diubah menjadi sinyal listrik, dan waktu analisis hanya membutuhkan 35 detik. Hasil
analisis akan ditampilkan pada layar dan juga diprint pada kertas.Kontrol sangat mudah
digunakan,ada mode menu, sampling, database, replace cartridge.

2. JELASKAN VIDEO YANG ANDA DOWNLOAD BANDINGKAN KEDUANYA

Video yang saya gunakan berjudul i-Smart 30 Veterinary Electrolyte Analyser


Demonstration Video, beralamatkan di

https://www.youtube.com/watch?v=6ti-rDxZo&ab_channel=WoodleyEquipmentCompanyLtd .

Video dimulai dengan saran penempatan dari i-smart 30, yaitu berikan sedikit ruang pada
bagian belakang alat untuk ventilasi dan ruang pada bagian samping untuk pintu cartridge
terbuka. Selanjutnya dimulai proses pengoperasian alat pertama hubungkan alat dengan sumber
daya selanjutnya sambungkan barcode reader, dan tekan tombol power.

Saat dinyalaka analyser akan menampilkan informasi kapan terakhir waktu dimatikan,
perhatikan ikon power pod pada bagian bawah layar untuke memastikan jika kabel daya sudah
benar benar terhubung.

Setelah alat berhasil menyala langkah selanjutnya adalah memasukkan kertas roll pada
bagian printer letaknya dibagian belakang alat. Tekan tombol yang ada disamping slot kertas
untuk menarik kertas sedikit keluar.

Jika tidak ada catridge maka analyser akan menampilkan peringatan “tidak ada catridge
terinstall” tekan ikon next, lalu scan barcode yang ada pada bagian atas cartridge. Buka penutup
pada cartridge buka cartridge door dan masukkan cartridge lalu tutup kembali.
Setelah cartridge diinstal maka pada layar akan muncul menu warming up, ini
memerlukan waktu 25 menit. Selanjutnya akan muncul informasi kalibrasi dari masinng masing
electrode.

I smart 30 dapat digunakan untuk darah arteri atau vena, kapiler darah, serum atau
plasma, alat ini membutuhkan sampel sebanyak 60 microliter.

Saat alat siap digunakan angkat penutup sampel, akan muncul perintah introduce sample
now untuk membatalkan tutup kembali penutup sampel, untuk melanjutkan masukkan jarum ke
probe pastikan tidak memasukkan angin atau bahan bahan asing lain. Untuk pemeriksaan kapiler
buka tutup sampel sampai maksimal pilih kapiler dan masukkan ke probe pastikan tidak ada
ruang dan tekan aspirate pada layar.

Setelah sampel berhasil dimasukkan, isi data dari sampel di menu, analisa
membutuhkann waktu 35 detik, setelah selesai hasil akan ditampilkan di layar dan di print pada
kertas.

Bandingkan ke-2 video tersebut.


Video pertama berjudul i-Smart 30 Electrolyte Analyzer / i-SENS Inc. (Korea) berisi pengenalan
spesifikasi dan fitur pada alat electrolyte analyzer tipe i-smart 30, divideo dijelaskan fungsi
masing masing bagian bagian alat.

Video kedua berjudul i-Smart 30 Veterinary Electrolyte Analyser Demonstration Video berisi
prosedur pengoperasian dari alat electrolyte analyzer bertipe sama dengan video pertama yaitu
tipe i-smart 30. Pada video dijelaskan mulai dari cara menempatkan alat, menyalakan,
menginstall cartridge, melakukan pengujian sampai hasil didapatkan.

Isi Video pertama : Pengenalann fungsi dari bagian – bagian alat electrolyte analyzer

Isi video kedua : Prosedur pengoperasiann alat electrolyte analyzer

Anda mungkin juga menyukai