Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN PENDIDIKAN NASIONAL

UNI V ER S I TAS MA TA RA M
FAKULTAS PERTANIAN
JURUSAN KEHUTANAN
PROGRAM STUDI KEHUTANAN
Jl. PendidikanNo. 37Mataram, Telp. (0370) 648294 Mataram 83125

UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP TAHUN 2019/2020

Mata Kuliah : SOSIOLOGI KEHUTANAN &KEHUTANAN MASYARAKAT


Hari, Tanggal : Rabu, 24 Juni 2020
Ruang : 403 dan 408
Pukul, Waktu : 09.15 - 10.45 Wita
Dosen : Budhy Setiawan, S.Hut., M.Si, Dr.Markum, dan Dr. Andi Chairil

PERTANYAAN :

1. Jelaskan menurut pendapat saudara apakah program Perhutanan Sosial (PS) yang telah
berlangsung selama ini di Indonesia masih relevan untuk terus dikembangkan sebagai bagian
dari program pembangunan kehutanan! Jika Ya mengapa dan Jika Tidak mengapa?

Selamat Mengerjakan dengan cerdas

Jawab
Nama : Luluk Kurniawati Sopia
Nim : C1L017058
Kelas : Genap

Ya, karena selama berlangsungnya program perhutaanan sosial ini membawa dampak
positif baik bagi masyarakat, pemerintah(sebagai pemegang kekuasaan tertinggi), maupun hutan itu
sendiri. Manfaat yang di timbulkan antara lain, mengembangkan potensi masyarakat dalam
pengelolaan hutan sehingga kesenjangan dan ketimpangan pemanfaatan lahan bisa di atasi, menjaga
kelestarian hutan (melalui praktek penerapan sistem agroforestry, silvofishery, dan agro
husbandary), memudahkan pemanfaatan dalam potensi hasil hutan, menghindari dan mencegah
terjadinya konflik dengan masyarakat dalam masalah tenurial, meningkatkan kesejahteraan
masyarakat, dan sebagai ruang dan akses masyarakat dalam kreativitas ekonominya. Dengan
adanya program perhutanan sosial ini dapat mengurangi angka prambahan hutan dan kebakaran
hutan, dimana hutan yang ditumbuhi alang-alang yang menjadi pemicu kebakaran hutan telah
dikelola oleh masyarakat sekitar dan kegiatan perambahan yang dilakukan oleh masyarakat sekitar
hutan menjadi berkurang karena masyarakat tersebut telah memiliki pekerjaan tetap dan
penghasilan tetap dengan diberikannya hak kelola atas suatu lahan hutan tersebut. Dilihat dari
manfaatnya yang begitu luas, maka program perhutanan sosial ini sangat relevan untuk terus
dikembangkan sebagai bagian dari program pembanguna kehutanan itu sendiri.

Anda mungkin juga menyukai