Anda di halaman 1dari 2

Nama : Tony Prastyo Budi

Nim : 12405183446

Kelas : Mbs 5-I

1. Rencana bisnis:

BIODATA BISNIS USAHA:

Nama : Telor Asin dan Peternakan Bebek

Lokasi : Ds. Ngadirenggo RT.24 RW.11 Kec. Pogalan

Kab. Trenggalek, 66371

Produk : Telur asin bebek

1. Konsep Bisnis

Konsep yang dipakai ialah mengenalkan makanan yang memiliki nilai gizi yang tinggi. Panganan ini
bersifat praktis dan dapat dipadukan dengan berbagai masakan misalnya soto atau makanan berkuah
lainnnya, bahkan dapat pula dimakan langsung bisa mencukupi kalori yang setara dengan sepiring nasi.
Sangat cocok digunakan orang yang bepergian untuk waktu lama, biasa membawa telur asin untuk bekal
dikarenakan memiliki daya tahan yang cukup lama sampai tuju hari penyimpanan.

2. Visi dan Misi Perusahaan

Visi: Memperkenalkan makanan praktis siap makan olahan telur bebek.

Misi dalam melakukan usahanya, yakni:

Belajar menciptakan lapangan pekerjaan.

Mencoba menambah usaha jenis baru di desa Ngadirenggo.

Menjadikan telur asin sebagai pilihan pendamping makanan atau pesanan hajatan.

Menernakkan jenis bebek petelur.

3. Produk/Jasa

Berupa produk olahan telur bebek dengan cara diasin yang diambil dari peternakan sendirian dan diberi
nama telur asin barokah. Untuk pengemasan dikemas menggunakan tre kertas atau mika supaya terjaga
kerusakan dan terdapat logo pada cangkang telur dengan desain yang baik.

4. Persaingan
Persaingan usaha masih tergolong kecil karena usaha dalam telur asin masih hanya ada beberapa lokasi
di daerah Trenggalek.

5. Target pasar

Telur asin barokah memiliki target memasuki sentra oleh-oleh dan membuka outlet makanan berbahan
dasar telur asin di Trenggalek.

6. Strategi Pemasaran

Strategi pemasaran yang akan diterapkan, yakni promosi melalui mulut ke mulut, menggunakan media
sosial seperti halnya status di WahtApps, upload di instagram beserta facebook. Bukan hanya itu saja,
juga menekankan ciri khas produk yang lebih unggul demi meningkatkan nilai pasar dimana para
konsumennya lebih memilih prodak yang benar-benar berkhualitas.

7. Tim Manajemen

Untuk tim manajemen tentunya saya sendiri dan merekrut beberapa saudara atau tetangga sekitar

8. Keuangan

Sistem keuangan yang digunakan pemilik usaha yaitu melalui pencatatan keluar masuk yang sederhana.

2. Alasan memilih bisnis Telur asin dan peternakan bebek, pertama faktor usaha yang sudah dijalankan
turun temurun dan melihat peluang usaha yang menjanjikan apabila dilakukan dengan tekun, kreatif
dan inovatif.

3. Cara mendapatkan pelanggan, memberikan tawaran harga yang menarik, memberikan bonus atau
hadiah setiap pembelian tertentu, mempromosikan produk tersebut baik dimedia sosial maupun
langsung memasarkan, memberikan testimoni kepada calon pembeli

4. Cara mempertahankan pelanggan, memberikan pelayanan yang baik, produk yang kita buat juga
harus menjaga dan meningkatkan kualitas produk, melakukan inovasi terhadap olahan telur asin
yang kita buat dengan menciptakan varian-varian baru .

Anda mungkin juga menyukai