Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA PADANG PANJANG

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA


SD NEGERI 18 KOTO PANJANG
PENILAIAN AKHIR SEMESTER I
TAHUN AJARAN 2020/2021
Kelas : IV (Empat) Hari/Tanggal :
Tema / Paket : Tema 1 / Paket 1 Waktu :
Petunjuk 1. Awali pekerjaan ananda dengan membaca Basmallah
Umum: 2. Tulislah nama ananda pada lembar jawaban yang telah disediakan
3. Kerjakan soal yang menurut ananda mudah terlebih dahulu

PPKN KD 3.4
I. Pilihlah jawaban A, B, C, atau D yang kamu anggap benar!
1. Walaupun memiliki banyak keberagaman, namun bangsa Indonesia tetap bersatu sesuai dengan semboyan …
a. Tut wuri handayani c. Negara kertagama
b. Ing ngarso sungtolodo d. Bhineka tunggal ika
2. Agar tidak terjadi perselisihan antar umat beragama, yang perlu dibutuhkan adalah ….
a. Individualisme yang tinggi c. Toleransi yang tinggi
b. Persaingan antarumat beragama d. Membanding-bandingkan agama
3. Kegiatan sosial masyarakat yang mencerminkan sikap persatuan dan kesatuan adalah ….
a. Kerja bakti membersihkan lingkungan c. Bermain sendiri di rumah
b. Belajar dengan rajin d. Menyapu kelas dengan bersih
4. Kegiatan yang dilakukan oleh beberapa orang secara bersama-sama untuk mencapai
tujuan tertentu disebut dengan ….
a. Kerjasama
b. Aksi bersama
c. Tolong menolong
d. Kerja bakti
5. Edo beragama Kristen. Edo berteman dekat dengan Siti dan Udin yang beragama Islam. Mereka selalu
bermain dan belajar bersama. Ketika Siti dan Udin Berpuasa, Edo tidak mau makan didekat Siti dan Udin.
Sikap yang ditunjukkan Edo adalah …
a. Kasih sayang c. Tanggung Jawab
b. Toleransi Beragama d. Tolong menolong
6. Salah satu manfaat kerja sama adalah ….
a. Memecah persatuan c. Mempererat tali persaudaraan
b. Memecah kesatuan d. Mendatangkan musuh
7. Berikut ini kerjasama yang dapat dilakukan masyarakat Indonesia, kecuali …..
a. c.
b. d.

8. Contoh kegiatan gotong royong dalam masyarakat yang baik adalah …


a. Melakukan piket kelas yang bersih
b. Bekerjasama mengerjakan ulangan
c. Menyuruh orang kerja bakti tetapi kita tidak ikut
d. Bekerjasama membuat gerbang/gapura desa untuk acara 17-an
9. Dengan menghargai keberagaman, maka dapat memperkuat ....
a. modal untuk memajukan bangsa c. perpecahan bangsa
b. rasa iri terhadap bangsa lain d. persatuan dan kesatuan bangsa.
10. Sikap dalam menghargai perbedaan pendapat adalah ....
a. hanya mementingkan pedapat sendiri
b. menghargai pendapat teman
c. mengacuhkan pendapat orang lain
d. selalu mempertahankan pendapat sendiri

BAHASA INDONESIA KD 3.1


11. Ide utama yang dibahas dalam suatu bacaan disebut dengan....
a. Gagasan pokok c. Uraian keterangan
b. Gagasan pendukung d. Topik bacaan
12. Fungsi gagasan pendukung pada sebuah paragraf adalah ….
a. Menjelaskan gagasan pokok c. Ide awal dari sebuah paragraf
b. Ide pokok dari paragraf d. Pokok permasalahan dalam paragraf
Bacalah paragraf di bawah ini untuk menjawab soal nomor 3 dan 4
Budaya Bali terkenal karena bunyi musiknya yang berbeda. Rombongan dari Bali
membunyikan alat musik daerahnya, Ceng-Ceng namanya. Alat ini berbentuk seperti dua keping
simbal yang terbuat dari logam. Nyaring bunyinya ketika kedua keping ini dipadukan.
13. Gagasan pokok paragraf di atas adalah ….
a. Ketika dua keping dipadukan bunyinya nyaring c. Ceng-ceng berbentuk seperti simbal
b. Rombongan Bali menyukai alat musik daerahnya d. Budaya Bali terkenal karena musiknya berbeda
14. Gagasan pendukung dari paragraf di atas adalah ….
a. Rombongan dari Bali tidak membawa ceng-ceng.
b. Simbal terbuat dari logam berwarna kuning keemasan.
c. Ceng-ceng berbentuk dua keeping simbal yang terbuat dari logam.
d. Bunyi ceng-ceng memekakkan telinga.

Bacalah paragraf di bawah ini untuk menjawab soal nomor 5 - 7


Musim hujan hampir tiba, warga desa Kampung Babakan berdiskusi untuk melakukan kerja
bakti. Mereka berencana membersihkan selokan dari sampah. Mereka sepakat ketika selokan bersih,
warga tidak akan kebanjiran. Pagi itu, semua warga terlihat sangat bersemangat membersihkan selokan.
Pak Sammy dan Pak Udin sibuk mengambil sampah yang ada di dalam selokan. Pak Made dan Pak
Udin memastikan saluran selokan lancar. Pak Nur mengambil sampah-sampah.
15. Gagasan pokok teks di atas adalah ….
a. Pak Made dan Pak Udin membersihkan selokan dan mengambil sampah.
b. Warga desa Kampung Babakan berdiskusi untuk melakukan kerja bakti
c. Sampah di selokan menyebabkan terjadinya banjir saat musim hujan.
d. Warga Babakan kerja bakti membersihkan selokan agar tidak terjadi banjir
16. Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada kalimat ….
a. Pertama b. Kedua c. Ketiga d. Keempat
17. Hal yang dilakukan warga kampung Babakan untuk mencegah banjir adalah ….
a. Membersihkan sampah-sampah di sekitar rumah. c. Membersihkan selokan dari sampah-sampah
b. Menunggu musim hujan sambil berdiskusi d. Memerbaiki saluran air yang ada di kampong
Bacalah paragraf di bawah ini untuk menjawab soal nomor 8 dan 9!
(1) Manusia tidak dapat hidup sendiri. (2) Manusia hidup saling membutuhkan. (3)
Manusia hidup saling menolong dan saling berkomunikasi untuk memenuhi kebutuhan.
(4) Oleh karena itu, manusia merupakan makhluk social.
18. Gagasan pokok dari teks di atas terdapat pada nomor ....
a. (1) b. (2) c.(3) d. (4)
19. Gagasan p e n d u k u n g dari teks di atas terdapat pada nomor ....
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (3)
d. (2) (3) dan (4)
Bacalah paragraf di bawah ini untuk menjawab soal nomor 10!
Enggrang merupakan permainan tradisional yang menggunakan galah atau tongkat ketika berjalan.
Engrang dilengkapi dengan tangga tempat berdiri. Enggrang bias dimainkan ataupun dilombakan saat
peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia. Permainan enggrang melatih keseimbangan.
20. Informasi yang sesuai dengan teks di atas adalah …
a. Enggrang merupakan permainan modern
b. Enggrang terbuat dari papan
c. Enggrang tidak dapat dilombakan
d. Enggrang melatih keseimbangan
II. Jawablah pertanyaan berikut ini dengan jawan jawaban yang benar!
1. Indonesia memiliki semboyan Bhineka Tunggal Ika yang terdiri dari berbagai suku, agama, dan bahasa.
Apakah arti dari “Bhineka Tunggal Ika” ?
2. Tuliskan 3 hal yang dapat terjadi jika warga negara Indonesia tidak mempunyai sikap yang
mengutamakan persatuan dan kesatuan!
3. Tuliskan 3 cara menjaga persatuan dan kesatuan dalam keberagaman budaya di Indonesia!
4. Tuliskan 3 manfaat kerjasama!
5. Tuliskan 3 contoh kerjasama di lingkungan sekolah!

Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 1, 2, dan 3 !


Suku Minang adalah kelompok etnis yang terdapat di Provinsi Sumatra Barat. Orang Minang
sering kali disamakan sebagai orang Padang. Hal ini merujuk pada nama ibu kota provinsi Sumatra
Barat, yaitu Kota Padang. Namun, mereka biasanya akan menyebut kelompoknya dengan sebutan
urang awak yang dimaksudkan sama dengan orang Minang itu sendiri. Orang Minang gemar berdagang
dan merantau ke daerah lain.
Bahasa daerah suku Minang adalah bahasa Minang. Namun Suku Minang tidak menggunakan
bahasa Minangkabau untuk keperluan pengajaran di sekolah-sekolah. Dalam pengajaran di sekolah
Suku Minang tetap menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Hal ini menunjukkan bahwa
suku Minang sudah menghargai perbedaan untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan Indonesia.
Legenda Suku Minang yang sangat terkenal adalah “Malin Kundang”.

6. Tuliskan gagasan pokok pada paragraf 1 dan 2!


7. Tuliskan gagasan pendukung pada paragraf 1!
8. Tuliskan gagasan pendukung pada paragraf 2!

Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 4!


Pawai Budaya sangat menarik bagi warga di Kota Padang Panjang. Pawai ini selalu
menampilkan keragaman budaya Indonesia. Udin dan teman-teman tidak pernah bosan menanti
rombongan pawai lewat. Namun tahun ini mereka sangat sedih karena pawai budaya tidak dilaksanakan
karena masalah pandemi Covid-19. Semoga pandemi Covid-19 ini cepat berlalu dan warga Padang
Panjang kembali bisa melakukan aktivitas seperti biasa.
9. Tuliskan gagasan pokok teks tersebut!
10. Tuliskan langkah-langkah membuat sebuah ringkasan!

Anda mungkin juga menyukai