Anda di halaman 1dari 8

UJIAN MADRASAH (UM)

MADRASAH IBTIDAIYAH TAHUN PELAJARAN 2020 – 2021

Mata Pelajaran : PPKn Waktu : 120 Menit


Hari Tanggal : ……………. Pukul : ……………..

A. BERILAH TANDA SILANG PADA HURUF A, B, C, DAN D SESUAI JAWABAN YANG BENAR!
1. Perhatikan gambar di bawah ini!

Simbol akar pada pohon beringin bermakna ….


A. Masyarakat Indonesia merupakan makhluk sosial
B. Masyarakat bernaung pada negara Indonesia
C. Masyarakat Indonesia saling bersama
D. Semua warga Negara saling menghormati

2. Gambar di samping merupakan lambang Pancasila, contoh pengamalan dari lambang sila
tersebut adalah ....
A. Toleransi beragama
B. suka bermusyawarah
C. Menolong teman
D. Senang menabung

3. Perhatikan tabel berikut :


NO Hak atau kewajiban anak di rumah
I Membantu ibu mengasuh adik
II Mendapat perawatan saat sakit
III Mengerjakan tugas dan PR sekolah
IV Membersihkan tempat tidur
V Mendapat uang saku
Yang termasuk kewajiban anak di rumah adalah ….
A. I , II dan III
B. I, II dan IV
C. I, III dan IV
D. II, III dan V

4. Walau memiliki banyak keberagaman dan perbedaan, tetapi bangsa Indonesia tetap bersatu seperti dalam
semboyan ....
A. Bhineka Tunggal Ika
B. Tut Wuri Handayani
C. Ing Ngarsa Sung Tuladha
D. Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh

5. Perhatikan gambar di bawah ini!

Rumah adat Lumbung adalah rumah adat suku ..... dan berasal dari daerah ....
A. Bali, Lombok
B. Samawa, Sumbawa
C. Sasak, NTB
D. Mbojo, Bima

6. Contoh hak yang diperoleh masyarakat dalam pemanfaatan sumber daya air adalah . . . .
A. mematikan keran air setelah selesai mencuci piring
B. tidak membuang sampah ke sungai
C. menanam pohon di lahan yang kering dan gundul
D. menggunakan air sungai untuk mengairi sawah
7. Rara sedang berwisata ke Bali. Rara ingin mengunjungi sebuah pura, tetapi Rara memakai celana pendek.
Di Pura ada aturan tidak boleh menggunakan celana pendek. Sehingga Rara diminta memakai kain yang
disediakan oleh pengurus pura. Sikap Rara sebaiknya ....
A. Menuduh pengurus Pura tidak toleran pada orang lain
B. Menolak menggunakan kain tersebut
C. Memakai kain tersebut untuk menghormati aturan yang ada
D. Membuang kain yang diberikan pengurus Pura

8. Perhatikan gambar di bawah ini!

Salah satu manfaat kegiatan di atas dalam kehidupan bermasyarakat adalah ....
A. Menimbulkan kecemburuan sosial
B. Menimbulkan kecurigaan antar masyarakat
C. Merenggangkan kehidupan masyarakat
D. Mempererat persaudaraan antar masyarakat

9. Mengerjakan piket kelas sesuai jadwal yang sudah ditetapkan merupakan perwujudan dari sikap persatuan
dalam keberagaman di ....
A. Rumah
B. Sekolah
C. Masyarakat
D. Keluarga

10. Sikap yang sebaiknya dimiliki masyarakat dalam keberagaman agama adalah ....
A. Menghindari kerja sama
B. Menghormati dan menjunjung silaturahmi
C. Menghargai dan menghormati agama sendiri
D. tidak mau menjalin silaturahmi

11. Di bawah ini yang termasuk pengamalan Pancasila sila ke 4 adalah .....
A. Melaksanakan kewajiban dalam keyakinannya terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
B. Mengutamakan musyawarah mufakat dalam setiap mengambil keputusan untuk kepentingan bersama
C. Sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara jika suatu saat diperlakukan
D. Memperlakukan manusia / orang lain sesuai dengan harkat dan martabatnya sebagai mahkluk ciptaan
Tuhan Yang Maha Esa.

12. Agus dan ayahnya akan memberikan bantuan sembako kepada korban bencana banjir di Kawah Ijen
Bondowoso. Sikap Agus dan ayahnya menunjukkan nilai-nilai Pancasila sila ….
A. Pertama dan ketiga
B. Kedua dan ketiga
C. Ketiga dan kelima
D. Keempat dan kelima
13. Perhatikan gambar di bawah ini!

Kegiatan kerja bakti di atas dilaksanakan di ….


A. Sekolah
B. Rumah
C. Lingkungan
D. Tempat Ibadah

14. Pada masa pandemi Covid-19 ini, agar kita terhindar dari wabah ini maka kita harus menjaga kesehatan
tubuh . Hal ini merupakan salah satu tangung jawab terhadap ....
A. Masyarakat
B. Keluarga
C. Diri Sendiri
D. Negara
 
15. Hak yang diperoleh jika memelihara organ-organ pernapasan adalah ....
A. sakit paru-paru
B. bernapas dengan baik
C. sering flu
D. mudah terkena demam

16. Prosesi memerahkan kuku dengan ramuan tertentu bagi calon pengantin perempuan yang biasa dilakukan
oleh masyarakat Sumatera Barat adalah ....
A. Tingkeban
B. Rambu Solo
C. Malam Bainai
D. Pasola Sumba

17. Perhatikan tabel berikut :


NO Kegiatan
I saling mengamati suku sendiri
II menggunakan dialog dengan baik
III saling menghormati satu sama lain
IV Saling menolong satu negara lain.
V Saling bekerja sama
Usaha-usaha untuk dapat mewujudkan kerukunan ditunjukan nomor ….
A. I, II dan III
B. II, III dan IV
C. III, IV dan V
D. II, III dan V

18. Peristiwa Proklamasi Kemerdekaan Indonesia membuktikan bahwa ….


A. Persatuan dapat mewujudkan cita-cita bangsa
B. Golongan tua lebih berperan aktif
C. Kemerdekaan terjadi karena golongan muda
D. Golongan tua bersatu padu menyusun teks

19. Pengertian hak adalah ….


A. Sesuatu yang diterima oleh seseorang
B. Sesuatu yang diserahkan oleh seseorang
C. Sesuatu yang harus dilakukan oleh seseorang
D. Sesuatu yang dipinjamkan oleh seseorang

20. Kamu berhak untuk menyatakan pendapat dalam segala hal. Kamu mempunyai hak untuk mendapatkan
informasi yang sesuai dengan usiamu. Kamu juga berhak untuk memberikan pendapat mengenai
kehidupanmu sebagai seorang anak. Hak tersebut termasuk ....
A. Hak kelangsungan hidup
B. Hak perlindungan
C. Hak tumbuh kembang
D. Hak berpartisipasi

21. Lagu daerah adalah lagu yang ada di setiap daerah, dengan syair menggunakan bahasa daerah setempat.
Berikut ini yang merupakan lagu daerah dari Papua adalah ….
A. Yamko Rambe Yamko
B. Bubuy Bulan
C. Cublak-cublak Suweng
D. Ampar-ampar Pisang

22. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


1) Tidak melaksanakan hasil keputusan musyawarah karena tidak ikut bermusyawarah
2) Menghargai pendapat orang lain dalam diskusi
3) Wali kelas mengajak semua siswa untuk mendiskusikan tentang kebersihan kelas
4) Saling menghormati antarteman
5) Bekerja sama dalam kegiatan Pramuka
6) Ketua kelas memutuskan sendiri terhadap masalah kelasnya
Dari pernyataan tersebut, budaya demokrasi di sekolah ditunjukkan nomor ....
A. 1, 2, 3 dan 4
B. 2, 3, 4 dan 5
C. 3, 4, 5 dan 6
D. 1, 2, 4 dan 5

23. Perhatikan tabel berikut :


NO NAMA RAS CIRI-CIRI
1 Veddoid -Perawakan kecil
-Rambut berombak
-Kulit sawo matang
2 Papua Melanezoid -Hitam
-Rambut keriting
-Bibir Tebal
3 Melayu Mongoloid -Kulit sawo matang
-Rambut Keriting
-Muka Bulat
4 Kaukasoid -Hitam
-Rambut keriting
-Bibir Tebal
Kelompok ras di Indonesia berdasarkan ciri fisik terdapat pada tabel nomor ….
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 1 dan 4

24. Berikut ini yang bukan merupakan manfaat sikap persatuan dan kesatuan antar warga masyarakat adalah….
A. Bangsa Indonesian bisa lebih maju dan berkembang dengan baik
B. Keutuhan dan keamanan negara Indonesia tetap terjaga
C. Menimbulkan permusuhan antarsuku
D. Memperkuat pertahanan nasional Indonesia

25. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar di atas mencerminkan kerukunan di ….


A. Rumah
B. Masyarakat
C. Sekolah
D. Kantor

26. Ferdi sedang berjalan menuju tempat bermain. Namun, ditengah perjalanan Ferdi melihat seorang nenek
yang kesulitan untuk menyeberang jalan raya. Sebagai anak yang berakhlak baik, Ferdi menolong nenek
tersebut untuk menyeberangi jalan. Perilaku yang ditunjukkan Ferdi merupakan salah satu wujud dari
pelaksanaan Pancasila, terutama sila ke ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

27. Bentuk penerapan sila pertama pancasila terhadap tumbuhan-tumbuhan yang ada di bumi dapat berupa ….
A. Bersyukur dan turut menjaga tumbuhan sebagai sumber kehidupan manusia
B. Mempercayai bahwa tumbuhan adalah ciptaan tuhan yang tidak boleh dimanfaatkan
C. Memanfaatkan tumbuhan dengan menjual dan menebangnya sekaligus
D. Mensyukuri karunia berupa tumbuhan dengan cara mengeksploitasi semua tumbuhan yang ada

28. Perhatikan tabel berikut :


Sila Penerapan nilai-nilai Pancasila dalam
Pancasila kehidupan sehari-hari
A. Sila pertama 1. Dela selalu menyisihkan sebagian uang
jajannya untuk ditabung.
B. Sila kedua 2. Memilih ketua kelas dengan cara
musyawarah.
C. Sila ketiga 3. Tidak menggangu teman yang sedang
beribadah.
D. Sila keempat 4. Adi menolong anak ayam yang jatuh
ke sungai.
E. Sila kelima 5. Santi suka membeli batik buatan
Indonesia.
Pasangan yang tepat antara nilai-nilai Pancasila dengan sikap dalam kehidupan sehari-hari adalah … .
A. B – 4, A – 3, C – 1
B. B – 2, C – 4, D – 2
C. C – 5, D – 2, E – 1
D. A – 1, B – 2,C – 3
29. Perhatikan tabel di bawah ini!
NO Manfaat Persatuan dan kesatuan dalam lingkungan masyarakat
1 Menumbuhkan rasa kepedulian antar sesama
2 Memperkuat jati diri Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
3 Terjalinnya kerja sama antar warga
4 Memperkuat ketahanan Nasional Indonesia
5 Meningkatkan keakraban dengan anggota keluarga
6 Meningkatkan kerukunan antar warga
Yang termasuk manfaat persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat adalah ….
A. 1, 2, 3
B. 2, 3, 4
C. 1, 3, 6
D. 3, 5, 6

30. Amad seorang warga kaya raya di desa Kejawan. Untuk terciptanya keamanan dan ketentraman di desanya
diadakan ronda malam. Dia tidak pernah melaksanakannya, karena menganggap rumahya sudah aman.
Akibat perilaku dari Ahmad adalah ….
A. Banyak waktu berkumpul bersama keluarga
B. Dia akan hidup dalam ketidaknyamanan
C. Keamanan dan ketenteraman terganggu
D. Dia akan lebih leluasa beristirahat malam

31. Peristiwa yang menjadi tonggak adanya persatuan dan kesatuan dengan mengesampingkan segala macam
perbedaan adalah ....
A. Sumpah Pemuda
B. Proklamasi Kemerdekaan
C. Dekrit Presiden
D. Reformasi

32. Pernyataan di bawah ini yang tidak benar adalah ....


A. Tanggung jawab tidak hanya tercermin pada pelaksanaan kewajiban, tetapi juga tercermin pada
pelaksanaan hak dengan benar.
B. Bima selalu membayar pajak mobil tepat waktu, adalah bentuk dari kewajiban yang dilaksanakan
dengan penuh tanggung jawab
C. Uswah selalu terlambat datang ke sekolah, sehingga tidak pernah melaksanakan piket kelas dan tidak
berseragam rapi. Adalah contoh dari kewajiban bertanggung jawab
D. Tanggung jawab merupakan kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja
maupun yang tidak disengaja

33. Setiap warga negara mempunyai kewajiban untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas agar ....
A. Terjadi kemacetan saat di jalan raya
B. Pemakai jalan merasa aman dan nyaman
C. Terjadi kekacauan di jalan raya
D. Pemakai jalan merasa kebingungan saat berkendara

34. Disiplin tidak hanya diterapkan di sekolah saja, tetapi juga di rumah dan masyarakat. Contoh disiplin di
rumah adalah ....
A. Belajar mengerjakan tugas yang diberikan guru
B. Mengikuti kegiatan kerja bakti
C. Rajin membantu orang tua
D. Membantu adik jika ibu menyuruh saja

35. Hari Minggu Edo dan keluarga pergi ke rumah nenek naik mobil. Dalam perjalanan, tiba-tiba mobil
berhenti. Ternyata lampu lalu lintas menyala warna merah. Semua kendaraan yang sedang melaju seketika
berhenti juga. Saat semua kendaraan berhenti, terlihat seorang pejalan kaki melintas tepat di depan mobil
Edo. Dia menyeberang melewati zebra cross. Karena semua kendaraan mematuhi aturan lalu lintas, pejalan
kaki tersebut merasa aman saat menyeberang jalan raya. Ketika lampu lalu lintas menyala warna hijau,
semua kendaraan melaju kembali.
Berdasarkan ilustrasi di atas, hak sebagai warga negara saat di jalan raya adalah ….
A. Semua kendaraan mematuhi aturan lalu lintas
B. Kendaaran tetap melaju saat lampu merah menyala
C. Merasa aman saat menyeberang jalan raya
D. Menyeberang jalan di tengah kendaraan yang sedang melaju

36. Sikap bijaksana yang harus diperhatikan terhadap dampak globalisasi adalah ….
A. Tidak mempedulikan ajaran agama
B. Menutup diri terhadap pengaruh globalisasi
C. Mengambil semua budaya dari luar
D. Mempertahankan nilai-nilai ketimuran

37. Pak Bima merupakan perajin mebel yang terkenal, bahkan sampai ke mancanegara. Beberapa negara yang
menjadi tujuan penjualan mebelnya antara lain, Inggris, Belanda, dan Amerika Serikat. Kegiatan yang
dilakukan Pak Bima disebut dengan kegiatan ....
A. Globalisasi
B. Ekspor
C. Impor
D. Global

38. Ekonomi setiap orang beragam karena ….


A. Kemampuan manusia sama dalam mengelola produksi dan konsumsi sumber daya alam
B. Kemampuan manusia tidak jauh berbeda dalam mengelola produksi dan konsumsi sumber daya alam
C. Kemampuan manusia memiliki kesamaan dalam mengelola produksi dan konsumsi sumber daya alam
D. Kemampuan manusia berbeda-beda dalam mengelola produksi dan konsumsi sumber daya alam

39. Pak Kurnia gemar menanam bunga aglonema di pekarangan rumah, setiap pagi dia menyiram bunganya
dengan hati-hati, sikap pak Kurnia merupakan peduli terhadap …..
A. Lingkungan rumah
B. Keamanan rumah
C. Lingkungan Sekolah
D. Keamanan Sekolah

40. Di desa tempat tinggal Lida sedang diadakan pemilihan ketua RW. Lida bertugas menjaga adik di rumah
karena ayah dan ibunya ikut memilih di balai warga. Ayah dan ibu Lida telah mendapatkan haknya sebagai
warga negara Indonesia. hak yang diperoleh ayah dan ibu Lida adalah ….
A. Hak mendapat pendidikan
B. Hak mengemukakan pendapat
C. Hak kebebasan mengembangkan budaya
D. Hak mendapat perlindungan hukum
41. Sesuai dengan UUD pasal 31 ayat 2, pemerintah berkewajiban membiayai pendidikan dasar warga
negaranya.
Kita sebagai warga negara berkewajiban untuk ....
A. Bersekolah dengan penuh tanggung jawab
B. Bersekolah hanya untuk formalitas
C. Bersekolah hanya untuk dapat ijazah
D. Bersekolah dengan bapak ibu

42. Covid-19 sudah menjadi pandemik saat ini. Maka langkah positif yang sebaiknya kita ambil sebagai warga
negara Indonesia yang baik untuk mewujudkan masyarakat sehat adalah ....
A. Mengasingkan diri ke tempat yang sepi
B. Mencari tempat yang aman
C. Pasrah pada ketentuan Allah
D. Berpartisipasi mendukung program pemerintah

43. Pasal 27 ayat (1) UUD 1945 merupakan dasar hukum kewajiban warga negara untuk ….
A. Membela negara dalam keadaan genting
B. Menjunjung hukum dan pemerintahan
C. Menghormati hak asasi manusia
D. Menjaga pertahanan dan keamanan Negara
 
44. Kewajiban kita terhadap kelestarian lingkungan alam antara lain, kecuali ....
A. Memelihara tumbuhan di lingkungan sekitar
B. Mengurangi pemakaian detergen
C. Membuang limbah ke sungai
D. Membuang sampah di tempat sampah
45. Pengamalan sila kelima Pancasila terdapat pada gambar ....

A.

B.
C.

D.

46. Berikut ini nilai yang sesuai dengan sila Pancasila adalah ….
No Sila Pancasila Nilai
I Keadilan

II Kemanusiaan

III Kerakyatan

IV Kesatuan

A. I dan II
B. II dan III
C. I dan III
D. I dan IV
47. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar di atas menunjukkan pengamalan sila ke ….


A. 2
B. 3
C. 4
D. 5

48. Perhatikan gambar berikut ini!

Berdasarkan gambar di atas manfaat kegiatan tersebut adalah ….


A. Membersihkan kelas bersama-sama
B. Mempererat persatuan di lingkungan sekolah
C. Mempererat persatuan di masyarakat
D. Menimbulkan perpecahan di lingkungan sekolah

49. Warga desa Maesan terdiri atas beragam sosial budaya. Mereka sebulan sekali mengadakan pertemuan
warga. Dalam pertemuan tersebut, warga yang kaya berkumpul dengan yang kaya. begitu juga dengan
warga yang miskin berkumpul dengan yang miskin. selain itu, warga yang kaya sering membawa barang
mewah dan mengejek warga yang miskin.
Kondisi pada ilustrasi di atas dapat menyebabkan terjadinya ….
A. Perpecahan
B. Pemberontakan
C. Kerusuhan
D. Pertengkaran

50. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut :


1. Menjenguk teman yang sakit tanpa memandang suku atau agama.
2. Membuat kegaduhan di dekat masyarakat yang melaksanakan ibadah.
3. Menghargai berbagai budaya yang ditampilkan dalam pawai budaya
4. Mengikuti kegiatan-kegiatan yang ada di lingkungan.
5. Menghormati dan menghargai teman seagama saja
upaya yang bisa kita lakukan untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan terdapat pada ….
A. 1, 2 dan 3
B. 2, 3, dan 4
C. 3, 4, dan 5
D. 1, 3, dan 4

Anda mungkin juga menyukai