Anda di halaman 1dari 7

Nama : Salshabiil Putri Indira

NIM : P3.73.26.1.2.153
Tugas : Mencari 10 kesalahan penggunaan diksi masyarakat yang diposting di media sosial

1.
Dalam cuitan pengguna twitter dengan nama inna menuliskan “Yah benar dia
manis banget” merujuk kepada seseorang yang berada didalam foto tersebut. Disini
penggunaan kata manis kurang tepat karena manis sendiri bisa di artikan dalam sebuah
rasa. Seharusnya kata “Ganteng atau Tampan” yang labih tepat.
2.
Penggunaan diksi pada kalimat “Semangat untuk aku, dan kalian semua yang
berada di semester 7”. Kesalahan diksi pada kalimat tersebut terdapat pada kata kalian
semua karena menggunakan kata jamak dua kali secara berurutan, seharunya kalimat
yang benar adalah “Semangat untuk aku, dan kalian yang berada di semester 7”

3.
Kesalahan diksi diatas terdapat pada kalimat “Koalisi Arab di Yaman” seharusnya
kalimat yang tepat adalah “Koalisi Arab Saudi di Yaman” karena Arab sendiri bukan
nama negara melainkan nama bahasa.
4.
Dalam cuitan diatas terdapat diksi “New Normal”, new normal sendiri itu diksi
yang salah dan seharusnya di ganti dengan adaptasi kebiasaan baru. Karena penggunaan
istilah new normal ini akan dianggap masyarakat boleh kembali berkegiatan seperti
biasa tanpa memperhatikan protokol kesehatan.

5.
Kalimat diatas menggunakan kata jamak dua kali secara berurutan. Seharusnya
kata “para” tidak perlu digunakan karena ‘bapak-bapak’ sendiri sudah mengandung
artian banyak.
6.
Dalam postingan di atas tertulis “Jangan kawatir, Aku akan berusaha
mencintaimu tanpa tapi. Meskipun berat, aku tidak berharap kaupun sama”.
Penggunaan kata kawatir, tapi, dan berat sangat tidak tepat. Seharusnya “Jangan
khawatir, aku akan berusaha mencintaimu tanpa terkecuali. Meskipun sulit, aku tidak
berharap kaupun sama”. Karena kata “Berat” sendiri lebih tepat di gunakan untuk
menentukan besar ukuran benda.
7.
Dari tangkapan layar diatas diksi “emang kamu siapa?” terlalu arogan untuk
digunakan. Alangkah lebih baik diksi yang lebih tepat seharusnya “baik, tapi maaf, ini
dengan siapa namanya?”
8.
Penulisan kata “Gak” dalam postingan di atas sangat kurang tepat, sebaikanya
kata gak tersebut di ganti dengan kata “tidak”.

9.
Kalimat dalam postingan tersebut sangat tidak tepat, seharusnya “Belum
mengerjakan PR kimia saja” kata belum lebih tepat untuk digunakan dibandingkan kata
tinggal karena, kata tinggal lebih tepat digunakan untuk merujuk suatu tempat.
10.
Postingan tersebut menuliskan “Prakiraan cuaca wilayah jawa barat tanggal 02
September 2020” kurang tepat seharusnya kalimat yang tepat adalah “Perkiraan cuaca
wilayah jawa barat tangga 02 September 2020”.

Anda mungkin juga menyukai