Anda di halaman 1dari 15

POLA PENGEMBANGAN KARIR PADA

PT UNGGUL CERDAS TERPERCAYA


Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah
Manajemen Sumber Daya Manusia

Disusun Oleh
NAMA : NINA ANNISA
NPM : 2020030053
KELAS : Magister Manajemen-1B
MATA KULIAH : Manajemen Sumber Daya Manusia
DOSEN : Dr. R. Sabrina, M.Si

MAGISTER MANAJEMEN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA
MEDAN
2021
KATA PENGANTAR
‫س ِم هّللا ِ ال َّر ْح َم ِن ال َّر ِح ْي‬
ْ ِ‫ب‬

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Puji syukur selalu terucap kepada Allah SWT yang sampai saat ini telah
memberikan nikmat sehat, sehingga penulis bisa menyelesaikan tugas makalah
tanpa terkendala masalah berarti. Terimakasih juga penulis ucapkan kepada
Allah SWT dan kedua orang tua berkat dukungan dari mereka, akhirnya makalah
yang diperjuangkan ini bisa selesai tepat waktu. Sebagai mahasiswa, penulis
menyadari masih banyak kekurangan dalam pembuatan makalah ini. Oleh
karena itu penulis secara pribadi memohon maaf atas kesalahan yang mungkin
ada pada isi makalah.
Penulis harap isi makalah yang berjudul “Pola Pengembangan Karir Pada PT
Unggul Cerdas Terpercaya” bisa bermanfaat bagi pembaca. Mohon untuk
memaklumi jika terdapat penjelasan yang sulit untuk dimengerti. Untuk itu
penulis mengharapkan kritik maupun saran, sehingga penulis bisa
memperbaikinya dikemudian hari. Terimakasih atas Perhatiannya.

Medan, 13 Januari 2021

Penyusun
Nina Annisa
DAFTAR ISI

Halaman
HALAMAN JUDUL......................................................................................... i
KATA PENGANTAR....................................................................................... ii
DAFTAR ISI...................................................................................................... iii
BAB 1 PENDAHULUAN............................................................................... 1
1.1. Latar Belakang Masalah................................................................ 1
1.2. Rumusan Masalah.......................................................................... 2
1.3. Tujuan Penulisan........................................................................... 2
BAB 2 PEMBAHASAN.................................................................................. 3
2.1. Definisi Pengembangan Karir........................................................ 3
2.2. Tujuan Pengembangan Karir......................................................... 3
2.3. Manfaat Pengembangan Karir...................................................... 4
2.4. Faktor-Faktor Pengembangan Karir.............................................. 5
2.5. Model Pengembangan Karir.......................................................... 5
2.6. Jalur Karir...................................................................................... 6
2.7. Pola Pengembangan Karir Pada PT UCT...................................... 7
2.8. Dasar dan Pertimbangan Pengembangan Karir Pada PT UCT...... 9
2.9. Jalur Karir Pada PT UCT............................................................... 10
BAB 3 PENUTUP............................................................................................ 11
3.1. Kesimpulan.................................................................................... 11
3.2. Saran.............................................................................................. 11
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................ 12
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pengembangan karier pada dasarnya berorientasi pada perkembangan
organisasi atau perusahaan dalam menjawab tantangan bisnis dimasa mendatang.
Setiap organisasi atau perusahaan harus menerima kenyataan, bahwa
eksistensinya dimasa depan tergantung pada Sumber Daya Manusia (SDM).
Tanpa memiliki SDM yang kompetitif sebuah organisasi atau perusahaan akan
mengalami kemunduran dan akhirnya dapat tersisih karena ketidakmampuan
menghadapi pesaing. Kondisi seperti itu mengharuskan organisasi atau
perusahaan untuk melakukan pembinaan karier bagi pekerja, yang harus
dilaksanakan secara berencana dan berkelanjutan. Dengan kata lain pembinaan
karier sebagai salah satu kegiatan manajemen SDM, harus dilaksanakan secara
terintregasi dengan kegiatan manajemen SDM lainnya.

Dari uraian diatas berarti pembinaan karier tidak dapat dilepaskan kaitannya
dengan kegiatan perencanaan SDM, Rekrutmen dan seleksi dalam rangka
pengaturan staff (staffing). Dari kegiatan-kegiatan manajemen SDM tersebut,
harus diperoleh sejumlah tenaga kerja yang potensial dengan kualitas terbaik.
Tenaga kerja seperti itulah yang harus diberi kesempatan untuk mengembangkan
kariernya, agar dengan kemampuannya yang terus meningkat sesuai tuntutan
lingkungan bisnis, tidak saja mampu mempertahankan eksistensi organisasi atau
perusahaan, tetapi juga mampu mengembangkan dan memajukannya.
1.2 Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan Pengembangan Karir?
2. Apakah Tujuan Pengembangan Karir?
3. Apakah Manfaat Pengembangan Karir?
4. Apakah Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pengembangan Karir?
5. Bagaimanakah Model Pengembangan Karir?
6. Apa yang dimaksud dengan Jalur Karir?
7. Bagaimanakah Pola Pengembangan Karir Pada PT Unggul Cerdas
Terpercaya?
8. Bagaimanakah Dasar dan Pertimbangan Pengembangan Karir Pada PT
Unggul Cerdas Terpercaya?
9. Bagaimanakah Jalur Karir Pada PT Unggul Cerdas Terpercaya?

1.3 Tujuan Penulisan


1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan Pengembangan Karir.
2. Untuk mengetahui apa tujuan Pengembangan Karir.
3. Untuk mengetahui apa Manfaat Pengembangan Karir.
4. Untuk mengetahui apa Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pengembangan
Karir.
5. Untuk mengetahui bagaimana Model Pengembangan Karir.
6. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan Jalur Karir.
7. Untuk mengetahui bagaimana Pola Pengembangan Karir Pada PT Unggul
Cerdas Terpercaya.
8. Untuk mengetahui bagaimana Dasar dan Pertimbangan Pengembangan
Karir Pada PT Unggul Cerdas Terpercaya.
9. Untuk mengetahui bagaimana Jalur Karir Pada PT Unggul Cerdas
Terpercaya.
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Definisi Pengembangan Karir


Karir merupakan seluruh pekerjaan (jabatan) yang ditangani atau dipegang
selama kehidupan seseorang. Pengembangan Karir (Career Development) adalah
kegiatan-kegiatan pengembangan diri yang ditempuh oleh seseorang untuk
mewujudkan rencana karir pribadinya. Sarana pengembangan karir meliputi
keterampilan, pendidikan dan pengalaman serta teknik-teknik modifikasi dan
perbaikan perilaku, yang memberikan nilai tambah sehingga memungkinkan
seseorang bekerja lebih baik. Metode perencanaan dan pengembangan karir yang
lazim digunakan misalnya: penyuluhan karir, penyediaan informasi tentang
perusahaan, sistem penilaian kinerja dan lokakarya.

2.2 Tujuan Pengembangan Karir


Tujuan pengembangan karier dikemukakan oleh Andrew J. Dubrin adalah 
1. Membantu dalam pencapaian tujuan individu dan perusahaan
Pengembangan karier membantu pencapaian tujuan perusahaan dan tujuan
individu. Seorang pegawai yang sukses dengan prestasi kerja sangat baik
kemudian menduduki posisi jabatan yang lebih tinggi, hal ini berarti tujuan
perusahaan dan tujuan individu tercapai.
2. Menunjukan hubungan kesejahteraan pegawai
Perusahaan merencanakan karier pegawai dengan meningkatkan
kesejahteraannya guna meningkatkan loyalitas pegawai.
3. Membantu pegawai menyadari kemampuan potensi mereka
Pengembangan karier karyawan membantu menyadarkan pegawai akan
kemampuannya untuk menduduki suatu jabatan tertentu sesuai dengan
potensi dan keahliaannya.
4. Memperkuat hubungan antara pegawai dan perusahaan
Pengembangan karier akan memperkuat hubungan dan sikap pegawai
terhadap perusahaannya.
5. Membuktikan tanggung jawab sosial
Pengembangan karier merupakan suatu cara untuk menciptakan iklim kerja
yang positif sehingga para pegawai diharapkan memiliki kesehatan mental
yang baik guna mendukung kinerjanya.
6. Membantu memperkuat pelaksanaan program-program perusahaan
Pengembangan karier membantu program-program perusahaan lainnya agar
tujuan perusahaan dapat tercapai dengan baik.
7. Mengurangi Turnover dan Biaya pengawaian
Pengembangan karier dapat bertujuan untuk menurunkan tingkat turnover
sehingga biaya kepegawaian menjadi lebih efisien.
8. Mengurangi keusangan profesi dan manajerial
Pengembangan karier dapat dilakukan untuk menghindari keusangan atau
rasa bosan terhadap profesi dan manajerial.
9. Menggiatkan analisis dari keseluruhan pegawai
Perencanaan karier yang dimaksudkan berguna untuk mengintegrasikan
perencanaan kerja dan kepegawaian.

2.3 Manfaat Pengembangan Karir


Menurut Ardana, dkk (2012:124), pengembangan karir memiliki manfaat
sebagai berikut:
1. Meningkatkan kemampuan karyawan
Hal ini dicapai melalui pendidikan dan pelatihan dalam proses pengembangan
karirnya, karyawan yang dengan sungguh-sungguh mengikuti pendidikan dan
pelatihan, akan mampu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka,
yang dapat diseimbangkan pada organisasi atau perusahaan dimana mereka
bekerja.
2. Meningkatkan supply karyawan yang berkemampuan
Jumlah karyawan yang lebih tinggi kemampuannya dari sebelumnya akan
menjadi bertambah, sehingga memudahkan pihak pimpinan (manajemen)
untuk menempatkan dalam job atau pekerjaan yang lebih tepat. Dengan
demikian supply karyawan yang berkemampuan bertambah dan organisasi
dapat memilih karyawan yang berkualitas sesuai dengan kebutuhannya.
2.4 Faktor-Faktor Pengembangan Karir
Faktor-faktor yang berkaitan dengan pengembangan karir menurut Siagian
(2012) sebagai berikut:
1. Perlakuan yang adil
Perlakuan yang adil dalam berkarir adalah suatu sikap yang memberikan
kesempatan yang sama kepada karyawan untuk mengembangkan karirnya.
2. Kepedulian atasan
Kepedulian atasan adalah perilaku atasan yang mendukung hasil kerja dan
perkembangan karir karyawannya melalui umpan balik kepada karyawan.
3. Kompetensi
Kompetensi adalah kemampuan yang dimiliki karyawan sesuai dengan
bidang yang dikuasai.
4. Informasi peluang promosi
Informasi peluang promosi adalah akses yang dimiliki karyawan untuk
mengetahui lowongan jabatan yang ada diperusahaan.
5. Minat untuk dipromosikan
Minat untuk dipromosikan adalah keinginan karyawan untuk meraih sasaran
karir yang lebih tinggi.

2.5 Model Pengembangan Karir


Menurut Byars dan Rue (2000), pengembangan karir merupakan aktivitas
formal dan berkelanjutan yang merupakan suatu upaya organisasi untuk
mengembangkan dan memperkaya sumberdaya manusianya dengan
menyelaraskan kebutuhan mereka dengan kebutuhan organisasi. Dari
perkembangan konsep ini, maka kita mengenal tiga model pengembangan karir,
yaitu:
1. Model siklus hidup (life-cycle model), merupakan pengembangan karir yang
sifatnya pasti. Seseorang akan berpindah pekerjaannya melalui perbedaan
tahap karir. Dalam model ini peran organisasi sangat besar dalam menentukan
karir seseorang.
2. Model berbasis organisasi, yaitu model pengembangan yang menjelaskan
bahwa karir seseorang akan melalui tahap-tahap karir, tetapi di dalam model
ini juga dijelaskan bahwa dalam proses pengembangan karir ada proses
pembelajaran bagi karyawan untuk memiliki jalur karir yang pasti.
3. Model pola terarah
Dalam model ini karyawan dibimbing atau diarahkan untuk membuat
keputusan sendiri mengenai seberapa cepat mereka menginginkan kemajuam
dalam karir mereka.
Ketiga model tersebut berkaitan erat dengan tipe manajemen sebuah organisasi
maupun perusahaan. Tiap organisasi memiliki bentuk/sistem pengembangan karir
yang berbeda-beda tergantung kebijakan manajer maupun pimpinan organisasi.

2.6 Jalur Karir


Jalur Karir (Career Path) merupakan pola pekerjaan-pekerjaan berurutan
yang membentuk karir sesorang. Dalam suatu perusahaan/lembaga terdapat
beberapa jenis jalur karir yang dapat digunakan, yaitu:
1. Jalur Karir Tradisional
Merupakan jalur karir dimana seorang karyawan bergerak secara vertikal
keatas, dari satu jabatan spesifik ke jabatan berikutnya.
2. Jalur Karir Jaringan
Merupakan jalur karir yang berisi rangkaian jabatan berbentuk vertikal dan
serangkaian peluang-peluang jabatan yang arahnya horizontal.
3. Jalur Karir Keterampilan Lateral
Merupakan jalur karir yang memungkinkan perpindahan lateral (kesamping)
di dalam organisasi.
4. Jalur Karir Ganda
Merupakan jalur karir yang dikembangkan untuk mengatasi masalah adanya
para pekerja yang secara teknis telah terlatih, tetapi tidak ingin bekerja
dibidang manajemen. Jalur karir ini “mengaku” bahwa para specialist dapat
dan harus dimungkinkan untuk menyumbangkan keahlian mereka kepada
organisasi tanpa perlu menjadi manajer.
2.7 Pola pengembangan karir pada PT Unggul Cerdas Terpercaya (PT.
UCT)
Pola Pengembangan Karir pada PT Unggul Cerdas Terpercaya (PT. UCT)
adalah sebagai berikut:
1. Pendidikan dan Pelatihan Pegawai
Secara umum jenis diklat terdiri dari Diklat Prajabatan dan Diklat Dalam
Jabatan. Diklat Prajabatan dimaksudkan untuk memberikan pengetahuan dalam
rangka pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian dan etika, disamping
pengetahuan dasar tentang sistem penyelenggaraan pemerintah negara, bidang
tugas, dan budaya organisasinya agar mampu melaksanakan tugas dan
perannya sebagai pelayan masyarakat. Diklat Dalam Jabatan yang tujuannya
untuk mengembangkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap agar dapat
melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dan pembangunan dengan sebaik-
baiknya. Diklat Dalam Jabatan terdiri dari tiga jenis, yaitu: Diklat
Kepemimpinan, Diklat Fungsional, dan Diklat Teknik. Diklat Kepemimpinan
dilaksanakan untuk mencapai persyaratan kompetensi kepemimpinan aparatur
pemerintah sesuai dengan jenjang jabatan struktural, yang terdiri dari Diklat
Kepemimpinan Tingkat IV untuk jabatan struktural eselon IV; Diklat
Kepemimpinan Tingkat III untuk jabatan struktural eselon III; Diklat
Kepemimpinan Tingkat II untuk jabatan struktural eselon II; dan Diklat
Kepemimpinan Tingkat I untuk jabatan struktural eselon I. Kemudian Diklat
Fungsional dilaksanakan untuk mencapai persyaratan kompentensi yang sesuai
dengan jenis dan peluang serta jenjang jabatan fungsional tertentu, seperti guru,
audit, peneliti dan sebagainya. Sedangkan untuk peningkatan kemampuan
teknis yang diperlukan untuk pelaksanaan tugasnya, maka kepada pegawai
diberikan sarana peningkatan kemampuan berupa Diklat Teknis.

2. Kenaikan Pangkat Pegawai


Kenaikan pangkat pegawai merupakan suatu bentuk penghargaan kepada
pegawai untuk lebih meningkatkan prestasi kerja dan pengabdiannya kepada
negara. Namun ada persyaratan-persyaratan yang harus dipenuhi, seperti batas
pangkat tertinggi yang dapat dicapai, jabatan yang diduduki, tidak terkena
hukuman disiplin terkait kenaikan pangkat, dan lain-lain. Karyawan akan
memperoleh kenaikan pangkat pada periode tertentu setiap empat tahun sampai
batas maksimal yang telah ditentukan sesuai dengan tingkat pendidikan dan
jabatan yang diembannya. Dalam hal ini sistem kenaikan pangkat terdiri dari
sistem kenaikan regular dan sistem kenaikan pangkat pilihan. Kenaikan
pangkat regular diberikan kepada pegawai setiap empat tahun sekali.
Sedangkan kenaikan pangkat pilihan diberikan dengan berbagai persyaratan
tertentu, seperti menduduki jabatan struktural atau jabatan fungsional tertentu;
menunjukkan prestasi kerja luar biasa baiknya atau menemukan penemuan
baru yang bermanfaat bagi negara; telah selesai mengikuti dan lulus tugas
belajar, dan sebagainya.

3. Promosi Jabatan Pegawai


Promosi jabatan merupakan bagian dari pengembangan karir pegawai pada PT
Unggul Cerdas Terpercaya (PT UCT). Jabatan pada PT UCT terdiri atas
Jabatan Administrasi, Jabatan Fungsional dan Jabatan Pimpinan Tinggi.
Jabatan Administrasi terdiri atas: Jabatan Administrator; Jabatan Pengawas;
Jabatan Pelaksana. Jabatan Pimpinan Tinggi terdiri atas Jabatan Pimpinan
Tinggi Utama; Jabatan Pimpinan Tinggi Madya; dan Jabatan Pimpinan Tinggi
Pratama. Jabatan Fungsional adalah sekelompok jabatan yang berisi fungsi dan
tugas berkaitan dengan pelayanan fungsional yang berdasarkan pada keahlian
dan keterampilan tertentu. Untuk dipromosikan menduduki jabatan-jabatan
tersebut di atas harus memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan, seperti
tingkat kepangkatan, pendidikan, kompetensi yang dimiliki, pengalaman
jabatan dan sebagainya. Khusus untuk jabatan fungsional, kenaikan jenjang
jabatan berkaitan erat dengan persyaratan kelulusan diklat sertifikasi serta
perolehan angka kredit.
2.8 Dasar dan pertimbangan Pengembangan Karir pada PT Unggul Cerdas
Terpercaya (PT UCT)
1. Dimensi Kualifikasi
Merupakan persyaratan yang telah dipenuhi terkait dengan kemampuan
yang dibutuhkan untuk melaksanakan suatu pekerjaan atau jabatan
tertentu atau untuk memperoleh kewenangan dan legitimasi dalam
menjalankan profesinya, atau pekerjaannya. Ada 6 aspek yang diteliti
yaitu: Kualifikasi Pendidikan Formal, Syarat Kualifikasi Pendidikan,
Persyaratan Kualifikasi Jabatan, Persyaratan Pendidikan dan Pelatihan
Kepemimpinan, Persyaratan Pendidikan dan Pelatihan Teknis, serta
Pengalaman Kerja.
2. Dimensi Kompetensi
Merupakan kemampuan untuk melaksanakan tugas yang dilandasi atas
keterampilan dan pengetahuan. Ada 4 aspek yang diteliti, yaitu:
Sosialisasi Tanggung Jawab, Persyaratan Kompetensi Minimal dalam
Jabatan, Kompetensi Teknis untuk Menduduki Jabatan, dan Kompetensi
Manajerial untuk menduduki jabatan.
3. Dimensi Penilaian Kinerja
Penilaian kinerja merupakan faktor penting untuk meningkatkan dan
mengembangkan karir seorang pegawai. Ada 4 aspek yang diteliti yaitu:
Objektivitas Penilaian Kinerja, Ukuran-Ukuran Penilaian Kinerja,
Umpan Balik Penilaian Kinerja, dan Struktur Penilaian Kinerja.
4. Dimensi Kebutuhan Pemerintah
Merupakan kebutuhan yang menyangkut sumber daya manusia, sarana
dan prasarana maupun sistem yang diperlukan. Aspek yang diteliti ada 4,
yaitu: Kesesuaian Pengembangan Karir dengan Penentuan Masa Depan
Organisasi, Pertimbangan Pengembangan Pola Karir, Sistem Informasi
Manajemen Kepegawaian (SIMPEG), dan Assessment Center.

Prinsip-Prinsip yang mendasari Strategi Pengembangan Karir Pegawai PT


Unggul Cerdas Terpercaya (PT UCT) yaitu: Equity and Merit, Organization
Approach, Transparant, Responsible and Accountability.

2.9 Jalur Karir Pada PT Unggul Cerdas Terpercaya (PT UCT)


PT Unggul Cerdas Terpercaya (PT UCT) menggunakan Jalur Karir
Jaringan yang berisi rangkaian jabatan berbentuk vertikal dan serangkaian
peluang-peluang jabatan yang arahnya horizontal.

STANDAR
KOMPETENSI LOWONGAN
JABATAN POSISI MUTASI

PENGANGKATAN PENGEMBANGAN
PERTAMA SEBAGAI KOMPETENSI PENGEMBANGAN POLA KARIR
PEGAWAI PEGAWAI KARIR

SUKSES
PROFIL PEGAWAI PROMOSI

KINERJA KOMPETENSI TIM PENILAI KINERJA INSTANSI


PEGAWAI PEGAWAI
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Menurut pendapat saya, jalur pengembangan karir pada PT Unggul Cerdas
Terpercaya (PT UCT) dengan menggunakan Jalur Karir Jaringan (Network
Career Path) dalam implementasinya sudah masuk dalam kategori baik. Dimana
jalur karir terdiri dari urutan vertikal jabatan-jabatan dan serangkaian peluang
horizontal. Sehingga sangat dimungkinkan bagi pegawai untuk memperluas
pengalaman ke bidang-bidang atau bagian lainnya pada satu level sebelum
promosi ke level yang lebih tinggi.

3.2 Saran
Berdasarkan Analisis Pola Pengembangan Karir pada PT Unggul Cerdas
Terpercaya (PT UCT), maka saran yang dapat diberikan oleh penulis yaitu:
1. Pegawai di PT Unggul Cerdas Terpercaya yang memiliki pengalaman kerja
dan kualifikasi di bidangnya lebih lama, perlu mendapat prioritas untuk
dipertimbangkan menduduki jabatan struktural.
2. Dalam kaitan dengan Disiplin pegawai, PT Unggul Cerdas Terpercaya perlu
menerapkan disiplin dalam bekerja terhadap seluruh pegawai dengan ketat
serta diberikan reward dan sanksi yang jelas terhadap yang melanggar
ataupun yang memiliki prestasi yang baik.
3. Mengenai masalah penilaian kinerja, PT Unggul Cerdas Terpercaya perlu
melakukan penilaian secara objektif dan diketahui oleh seluruh pegawai agar
dapat dipatuhi dan dilaksanakan serta adanya umpan balik dari setiap pegawai
sehingga kekurangan dapat diperbaiki.
4. Perlu dilakukan pengkajian secara kontinyu dan pengembangan secara terus-
menerus terhadap pengembangan karir pada PT Unggul Cerdas Terpercaya.
Hal ini dikarenakan pengembangan karir yang efektif merupakan suatu proses
yang hidup dan suatu proses yang berkembang dan berubah mengikuti
organisasi yang semakin fleksibel. Sebab pengembangan karir bukanlah
sesuatu yang statis dan tetap.

DAFTAR PUSTAKA

https://sinta.unud.ac.id/uploads/dokumen_dir/5c955c09a116477f1fee2fd8317dfaa
7.pdf
https://docplayer.info/72381920-Makalah-pengembangan-karir.html
https://www.academia.edu/36024898/MAKALAH_PENGEMBANGAN_KARIR
http://shirotuna.blogspot.com/2015/07/pengembangan-karir.html

Anda mungkin juga menyukai