Anda di halaman 1dari 4

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

(PENYEDIA JASA PEKERJAAN UTAMA)


Nomor : PIS/SD-005/II-2021

ANTARA
PT. DWI PONGGO SETO
DAN
PT. PILAR INDO SARANA

Pada hari ini Jumat Tanggal Dua Puluh Enam bulan Februari tahun Dua Ribu Dua Puluh
Satu, yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Moch. Noor Rifa’i
Jabatan : Direktur Utama
Perusahaan : PT. Dwi Ponggo Seto
Alamat : Jl. Singokobro No. 15 Ponorogo Jawa Timur
Bertindak untuk dan atas nama PT. Dwi Ponggo Seto, Selanjutnya disebut PIHAK
PERTAMA.

Nama : Tubagus Indra Pangestu


Jabatan : Direktur Utama
Perusahaan : PT. Pilar Indo Sarana
Alamat : Jl. Puragabaya No. B9 Bandung Jawa Barat
Bertindak untuk dan atas nama PT. Pilar Indo Sarana, Selanjutnya disebut PIHAK
KEDUA.
Kedua belah pihak bersepakat untuk mengadakan Perjanjian Kerjasama berupa :
No Jenis Pekerjaan yang disubkontrakkan kode klasifikasi
Pekerjaan
Pekerjaan Utama
1. Pekerjaan Beton SP010

Untuk Selanjutnya disebut sebagai PEKERJAAN YANG DISUBKONTRAKKAN. Perjanjian


Kerjasama antara PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA ini dilangsungkan dan diterima
berdasarkan kesepakatan yang termuat secara tertulis Pasal –pasal berikut :

Pasal 1
PENERIMAAN
PIHAK PERTAMA akan menerima hasil pekerjaan yang di sediakan oleh PIHAK KEDUA
dalam kondisi baik sesuai dengan yang disyaratkan dan dapat di terima oleh penerima
pada paket “Pembangunan Jalan Ciruas - Pontang”.

Pasal 2
NEGOSIASI HARGA
Harga PEKERJAAN YANG DISUBKONTRAKKAN tersebut di atas akan diperoleh dari hasil
negosiasi antara kedua belah pihak yang akan disepakati bersama setelah PIHAK
PERTAMA dinyatakan sebagai Pemenang dalam tender “Pembangunan Jalan Ciruas -
Pontang”.
Pasal 3
JANGKA WAKTU PELAKSANAAN
Jangka pelaksanaan PEKERJAAN YANG DISUBKONTRAKKAN antara PIHAK PERTAMA dan
PIHAK KEDUA adalah selama berjalannya “Pembangunan Jalan Ciruas - Pontang”
terhitung setelah PIHAK PERTAMA dinyatakan sebagai pemenang dan telah keluar Surat
Perintah Kerja dari Pemberi Tugas.

Pasal 4
TANDA TERIMA PEMBAYARAN
1) Setiap kali PIHAK PERTAMA melakukan pembayaran biaya PEKERJAAN YANG
DISUBKONTRAKKAN, akan diberikan kepadanya kwitansi tanda terima dari PIHAK
PERTAMA.
2) Kwitansi tanda terima sebagai bukti pembayaran yang sah adalah kwitansi yang
dikeluarkan oleh PIHAK KEDUA

Pasal 5
PEMBATALAN
1) Dengan tidak dilakukannya pembayaran biaya PEKERJAAN YANG
DISUBKONTRAKKAN oleh PIHAK PERTAMA berturut- turut sesuai dengan pasal
dalam surat perjanjian ini maka tanpa memerlukan teguran terlebih dahulu dari
PIHAK KEDUA, telah cukup bukti bahwa PIHAK PERTAMA dalam keadaan lalai
atau wanprestasi.
2) Keadaan lalai atau wanprestasi tersebut mengakibatkan perjanjian PEKERJAAN
YANG DISUBKONTRAKKAN ini batal dengan sendirinya tanpa diperlukan putusan
dari pengadilan negeri yang berarti kedua belah pihak telah menyetujui untuk
melepaskan segala ketentuan yang telah termuat dalam pasal 1266 Kitab Undang-
Undang Hukum Perdata.
3) Perjanjian ini secara otomatis menjadi batal dan tidak berlaku lagi apabila PIHAK
PERTAMA tidak memenangkan tender “Pembangunan Jalan Ciruas - Pontang”.
4) PIHAK PERTAMA tidak boleh mensubkonkan pekerjaan pengaspalan kepada pihak
lain, apabila pihak pertama menjadi pemenang.
Pasal 6
TANGGUNG JAWAB PIHAK PERTAMA
1) PIHAK PERTAMA bertanggung jawab atas dokumen proyek dan atau instruksi
tertulis yang diberikan kepada PIHAK KEDUA sebagai pedoman pelaksanaan
pekerjaan.
2) PIHAK PERTAMA wajib melaksanakan pembayaran kepada PIHAK KEDUA
sebagaimana diatur dalam Surat perjanjian Kerja ini.
3) PIHAK PERATAMA berhak untuk mengalihkan sebagian atau seluruh pekerjaan
kepada PIHAK KETIGA bila PIHAK KEDUA tidak dapat melaksanakan pekerjaan
sesuai dengan Surat Perjanjian Kerja ini.

Pasal 7
TANGGUNG JAWAB PIHAK KEDUA
1) PIHAK KEDUA bertanggung jawab atas pekerjaan yang dihasilkan sehingga dapat
diterima dengan baik oleh PIHAK PERTAMA.
2) PIHAK KEDUA melaksanakan pekerjaan dengan penuh tanggung jawab dan
mengutamakan keselamatan untuk pekerja maupun keselamatan terhadap pekerja
pihak lain yang tidak terkait di dalam pelaksanaan pekerjaan.

Pasal 8
LAIN-LAIN
Hal- hal yang belum tercantum dalam perjanjian ini akan diselesaikan secara musyawarah
untuk mufakat oleh kedua belah pihak. Surat perjanjian ini dibuat rangkap 2 (dua) dengan
dibubuhi materi secukupnya yang berkekuatan hukum yang sama dan mulai berlaku sejak
ditandatangani oleh kedua pihak .

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


PT. Dwi Ponggo Seto PT. Pilar Indo Sarana

materai

Moch. Noor Rifa’i Tubagus Indra Pangestu


DIREKTUR UTAMA DIREKTUR UTAMA
Kepada Yth:
Kelompok Kerja (Pokja) 334 PUPR Wilayah Banten

SURAT DUKUNGAN SUBKONTRAKTOR


(PENYEDIA JASA PEKERJAAN UTAMA)
Nomor : PIS/SD-005/II-2021

Dengan hormat,
Merujuk Surat PT. PILAR INDO SARANA Nomor. Nomor : PIS/SD-005/II-2021
Tanggal 26 Februari 2021 Perihal Permohonan Dukungan subcon. Kami yang bertanda tangan
dibawah ini :
Nama : Tubagus Indra Pangestu
Jabatan : Direktur Utama
Perusahaan : PT. Pilar Indo Sarana
Alamat : Jl. Puragabaya No. B9 Bandung Jawa Barat

Dalam rangka pengadaan Paket “Pembangunan Jalan Ciruas - Pontang” dengan ini
menyatakan bahwa :

1. Siap mendukung sepenuhnya pekerjaan specialis :


No Jenis Pekerjaan yang disubkontrakkan kode klasifikasi Pekerjaan
Pekerjaan Utama
1. Pekerjaan Beton SP010
2. Terlampir Company Profile
3. Copy SIUJK dan SBU

Surat Dukungan dan Pernyataan kesanggupan ini kami ditujukan kepada:


Nama : Moch. Noor Rifa’i
Jabatan : Direktur Utama
Perusahaan : PT. Dwi Ponggo Seto
Alamat : Jl. Singokobro No. 15 Ponorogo Jawa Timur

Dan dukungan ini berlaku setelah Surat Perintah Kerja diterima PT. Dwi Ponggo Seto dan atau
sesuai dengan masa pelaksanaan yang telah disetujui bersama.

Demikian surat pernyataan ini dibuat untuk mengikuti pekerjaan tersebut diatas
berdasarkan permintaan yang bersangkutan dan dipergunakan hanya untuk keperluan diatas serta
menjadi tanggung jawab sepenuhnya dari pemohon.

Bandung, 26 Februri 2021


PT. PILAR INDO SARANA

Tubagus Indra Pangestu


Direktur Utama

Anda mungkin juga menyukai