Anda di halaman 1dari 3

SURAT PERJANJIAN PEKERJAAN

“Pembangunan Pondasi Rumah”

Pada hari ini Senin tanggal Dua Belas Bulan Agustus tahun Dua Ribu Tiga Belas, kami yang
bertanda tangan dibawah ini :

1. Nama : SUMIYATI
Jabatan : Owner (Pemilik Kegiatan)
Alamat : Jl. Citarum II Kav. 35 RT. 4, RW 3 Kel. Curahgrinting Kec. Kanigaran
Kota Probolinggo
Bertindak sebagai pemberi pekerjaan dalam Kegiatan Pembangunan Pondasi Rumah di Jl. Bendi
(Barat Terminal Bayuangga Kota Probolinggo), yang selanjutnya disebut sebagai PIHAK
PERTAMA.

2. Nama : ABDUL MUJIANTO


Jabatan : Pelaksana Kegiatan
Alamat : Jl. Merapi 22, RT.9 RW. 1 Kel. Triwung Lor Kec. Kademangan
Kota Probolinggo
Bertindak sebagai penerima pekerjaan dalam Kegiatan Pembangunan Pondasi Rumah di Jl. Bendi
(Barat Terminal Bayuangga Kota Probolinggo), yang selanjutnya disebut sebagai PIHAK
KEDUA.

Kedua belah pihak dengan ini menyatakan telah setuju dan sepakat untuk mengikat kontrak dalam
Surat Perjanjian Pekerjaan dengan ketentuan dan syarat – syarat sebagaimana tercantum dalam pasal –
pasal tersebut dibawah ini :

Pasal 1
TUGAS PEKERJAAN
PIHAK PERTAMA memberikan tugas kepada PIHAK KEDUA dan PIHAK KEDUA menerima tugas
tersebut, yaitu melaksanakan Kegiatan Pembangunan Pondasi Rumah di Jl. Bendi (Barat Terminal
Bayuangga Kota Probolinggo).
TUGAS PEKERJAAN:
Lingkup Pembangunan Pondasi Rumah di Jl. Bendi (Barat Terminal Bayuangga Kota Probolinggo),
meliputi:
 Pembangunan Pondasi Rumah Ukuran 13x17m Tinggi = 75cm
-. Pondasi Batu kali
-. Pondasi Foot Plate
 Pembangunan Sloof Keliling Rumah dan Pagar
 Pembuatan Over Steek Kolom
 Urugan Paras Padat

Pasal 2
TANGGUNG JAWAB DAN KEWAJIBAN
1. Pekerjaan yang akan dilaksanakan oleh PIHAK KEDUA sedapat mungkin harus mengikuti
Pengarahan penugasan dan pedoman penugasan oleh Pihak Pemberi Pekerjaan dan diketahui
kedua belah pihak.
2. PIHAK KEDUA akan melaksanakan tugasnya dengan segala kemampuan keahlian dan
pengalaman yang dimilikinya sehingga pelaksanaan pekerjaan sesuai dengan Pengarahan
penugasan dan pedoman penugasan dan ketentuan-ketentuan yang berlaku.
3. PIHAK KEDUA berhak mendapatkan segala bentuk informasi dan data yang diperlukan dari
PIHAK PERTAMA guna kesempurnaan penyelesaian dokumen
4. Semua tugas pekerjaan yang tercantum dalam Pasal 1 surat perjanjian ini dan ketepatan waktu
pelaksanaan pekerjaan merupakan tanggung jawab PIHAK KEDUA.
Pasal 3
HASIL PEKERJAAN PERENCANAAN
1. PIHAK KEDUA wajib melaksanakan pekerjaan yang dijadwalkan sesuai dengan jadwal yang telah
disepakati kedua belah pihak yang merupakan bagian tak terpisahkan dari Surat Perjanjian
Pekerjaan ini.

Pasal 4
JANGKA WAKTU PELAKSANAAN PEKERJAAN
Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan selesai seperti disebut dalam pasal 3 diatas ditetapkan selama 45
(Empat Puluh Lima) hari kalender terhitung sejak ditandatanganinya Surat Perjanjian Pekerjaan ini.

Pasal 5
BIAYA PEKERJAAN
1. PIHAK PERTAMA membayar Biaya Pekerjaan tersebut dalam pasal 1 Surat Perjanjian Pekerjaan
Perencanaan ini adalah sebesar Rp. 74.000.000,- (Tujuh Puluh Empat Juta Rupiah) kepada
PIHAK KEDUA.
2. Dalam jumlah biaya tersebut di atas sudah termasuk segala pengeluaran untuk pekerjaan teknis
sampai dengan selesai 100% yang dibayar oleh PIHAK PERTAMA sesuai dengan ketentuan-
ketentuan yang berlaku

Pasal 6
CARA PEMBAYARAN
Pembayaran Biaya Perencanaan dalam Pasal 5 dilaksanakan dengan tiga tahap yaitu :
Pembayaran Ke 1 Sebesar Rp.32.000.000,- (Tiga puluh dua juta rupiah).
Pada Tanggal : 12 Agustus 2013

Pembayaran Ke 2 Sebesar Rp.32.000.000,- (Tiga puluh dua juta rupiah).


Dibayarkan setelah Fisik mencapai 50%

Pembayaran Ke 2 Sebesar Rp.10.000.000,- (Sepuluh juta rupiah).


Dibayarkan setelah Fisik mencapai 100%

Pasal 8
PENUTUP
1. Surat Perjanjian Pekerjaan ini ditanda tangani kedua belah pihak di Kota Probolinggo pada hari dan
tanggal tersebut di atas.
2. Surat Perjanjian Pekerjaan ini dinyatakan berlaku sejak tanggal ditanda tanganinya Surat ini.

Probolinggo 12 Agustus 2013


PIHAK KEDUA PIHAK PERTAMA

ABDUL MUJIANTO SUMIYATI


Pelaksana Proyek Pemilik Kegiatan

Anda mungkin juga menyukai