Anda di halaman 1dari 2

A.

PERATURAN PERTANDINGAN

1. Sistem yang digunakan adalah sistem fase grup dan knockout/sistem gugur.

2. Waktu pertandingan adalah :


2x10 menit untuk fase grup dan fase knockout;
2x12 menit untuk fase 16 besar dan 8 besar;
2x15 menit untuk fase semi final dan fase final;

dimana waktu tersebut adalah waktu bersih dengan waktu istirahat 3 menit dan time
out 1 menit.

4. Peraturan Umum

a. Peserta lomba Turnamen Futsal U-21 Se-Kab. Jeneponto, G-FOUND 2020


merupakan perwakilan TEAM.

b. Peserta lomba Turnamen Futsal U-21 Se-Kab. Jeneponto, yang mewakili tim
akan masuk ke dalam waiting list dan akan menerima konfirmasi
keikutsertaan pada tanggal 20 november 2020.

c. Setiap tim terdiri dari 12 pemain, dan 2 official.

d. Pemain yang diperkenankan mengikuti pertandingan adalah pemain yang


berumur U-21 kebawah, di buktikan dengan kartu KTP, AKTA, IJAZAH DAN
KK (WAJIB DOMISILI JENEPONTO) *cat: minimal 2 bukti dokumen

e. Setiap pemain hanya menggunakan 1 nomor punggung hingga kompetisi


berakhir.

f. Setiap pemain wajib menggunakan pelindung tulang kering (dekker) dan


kaos kaki panjang dalam tiap pertandingan.

g. Setiap pemain dilarang menggunakan benda/aksesoris apapun yang


menghalangi jalannya pertandingan.

h. Setiap pemain wajib menjaga ketertiban dan keamanan selama


pertandingan berlangsung maupun di luar lapangan, serta menjunjung nilai
fairplay selama kompetisi berlangsung.

i. Setiap pemain dilarang melakukan provokasi berlebihan kepada pemain


lawan ataupun supporter, apabila hal tersebut terjadi wasit berhak
memberikan sanksi kartu kepada pemain yang bersangkutan.
j. Sistem group menggunakan nilai/point di setiap match dan head to head
untuk menentukan juara group dan runner up.

k. Apabila partai sistem gugur sampai final skornya imbang maka dilakukan
adu pinalti sebanyak 3 penendang. Jika skornya masih sama maka akan
diberikan coin tos (undian koin), untuk memilih menjadi penendang ataupun
kiper.

l. Denda Kartu:

Kartu Kuning: Rp 25.000

Kartu Merah: Rp 50.000

m. Official tim wajib menyerahkan Line up pemain dan maksimal 10 menit dari
jadwal kick off.

n. Uang jaminan/sportifitas sebesar Rp 50.000 yang sudah dibayarkan di awal


nantinya akan digunakan untuk membayar denda yang dilakukan tim
bersangkutan. Apabila uang jaminan masih tersisa setelah dikurangi denda,
maka uang tersebut akan dikembalikan.

o. Tiap tim harus hadir di tempat pertandingan 20 menit sebelumnya, apabila


tim terlambat 5 menit dari jadwal kick off maka akan dikenakan sanksi Jumlah
gol pada pertandingan sebanyak (1 gol) dan terlambat 10 menit W-O berarti
3-0 untuk pihak pemenang dan tim tersebut di anggap gugur.

p. Protes dapat dilakukan dengan memberikan dokumen secara tertulis dan


membayar uang protes sebanyak Rp 500.000. Apabila tim yang diprotes
terbukti melakukan pelanggaran maka tim tersebut akan langsung di
diskualifikasi, sedangkan jika tim yang diprotes tidak terbukti melakukan
pelanggaran maka uang protes sebesar Rp.500.000 hangus.

q. Keputusan wasit dan keputusan panitia mutlak dan tidak dapat di ganggu
gugat

Anda mungkin juga menyukai