Anda di halaman 1dari 7

PENUNTUN PRAKTIKUM

PROGRAM STUDI : DIII KEBIDANAN


MATA KULIAH : KETERAMPILAN DASAR KEBIDANAN II (KDK
II)
UNIT/ SUB UNIT : PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH
WAKTU : 30 MENIT

OBJEKTIF PERILAKU SISWA

Setelah mengikuti praktikum ini mahasiswa diharapkan mampu:


1. Menyiapkan alat perlengkapan, dan bahan untuk melakukan tindakan pemeriksaan
Golongan darah sesuai dengan standar operasional prosedur.
2. Melakukan pemeriksaan Golongan darah sesuai dengan standar operasional
prosedur.
REFERENSI

1. Uliyah, M dan A. Aziz Alimul Hidayat.2008. Praktikum Keterampilan Dasar


Praktik Klinik. Jakarta : Salemba Medika. Hal 78-81
2. Farida M. 2004.Penuntun Belajar Keterampilan Dasar Klinik. Jakarta: Akbid
Kartika Mitra Husada. Hal 150-175
3. Fitri. 2008. Manfaat Mengetahui Golongan Darah.
http://www.medicastro.com/photos/album/ Mamfaat mengetahui golongan
darah.09-04-2011

DASAR TEORI

Golongan darah adalah ciri khusus darah dari suatu individu karena adanya
perbedaan jenis karbohidrat dan protein pada permukaan membran sel darah merah.
Dengan kata lain, golongan darah ditentukan oleh jumlah zat (kemudian disebut
antigen) yang terkandung di dalam sel darah merah.
Ada dua jenis penggolongan darah yang paling penting, yaitu penggolongan ABO
dan Rhesus (faktor Rh). Selain sistem ABO dan Rh, masih ada lagi macam
penggolongan darah lain yang ditentukan berdasarkan antigen yang terkandung dalam
sel darah merah. Di dunia ini sebenarnya dikenal sekitar 46 jenis antigen selain antigen
ABO dan Rh, hanya saja lebih jarang dijumpai. Dalam dunia kebidanan tujuan
diadakan nya pemeriksaan golongan darah ini untuk mengantisipasi terjadinya
pendarahan, khususnya bagi ibu hamil dan bagi penderita penyakit yang membutuhkan
transpusi darah sehingga saat transpusi darah mereka tidak harus melakukan
pemeriksaan darah lagi.

ALAT, BAHAN & PERLENGKAPAN

PERALATAN
1. Objek glas/kartu golongan darah
2. Blood Lanset
3. Cucing kecil
4. Pengaduk kaca
5. Com kecil
6. Hand scoon
7. Bengkok
8. Baki dan alas
9. Scoort
10. Masker
11. Waskom klorin

BAHAN:
1. Kapas
2. Reagen golongan darah
3. Tissue

PETUNJUK MAHASISWA
 Baca dan pelajari lembaran kerja yang tersedia dengan baik.
 Perhatikan dan ikuti petunjuk dari dosen.
 Tanyakan pada dosen bila terdapat hal-hal yang kurang dimengerti atau
dipahami.
 Pemeriksaan golongan darah dilakukan oleh setiap mahasiswa
KESELAMATAN KERJA
 Dalam semua tindakan harus menerapkan prinsip pencegahan infeksi.
 Cuci tangan sebelum dan sesudah tindakan.
 Gunakan alat pelindung diri seperti hand scoon.
 Dekontaminasi alat-alat bekas pakai.
PROSEDUR PELAKSANAAN
NO
LANGKAH PENGERJAAN ILUSTRASI GAMBAR
DAN KEY POINT
1. Siapkan alat-alat di dekat
klien.
Susun secara ergonomic

2. Jelaskan pada ibu mengenai


tindakan dan prosedur
dilakukan.
Gunakan bahasa yang mudah
dimengerti

3. Cuci tangan dengan teknik 6


langkah dan keringkan
dengan handuk bersih.
Lepaskan semua perhiasan
dari lengan dan gunakan
sabun serta air yang
mengalir
4. Pakai sarung tangan DTT
atau steril pada kedua tangan.
Perhatikan teknik steril
5. Posisikan tangan ibu dan
desinfeksi jari yang akan
ditusuk.
Posisi tangan yang lebih
rendah memudahkan
pengeluaran darah

6. Tusuk ujung jari dengan


jarum yang steril atau lancet.
Tusukan jangan terlalu
dalam
7. Pijat ujung jari ibu untuk
mengeluarkan darah.
Pijatan hanya sekedar
mengeluarkan darah untuk
beberapa tetes

8. Teteskan 2 tetes darah diatas


objek glass.
Tetesan darah jangan sampai
mengkontaminasi alat lain

9. Beri reagen antisera A pada


salah satu tetes darah dan
antisera B pada yang satunya,
lakukan pengadukan yang
baik pada kedua bahan.
Hanya 1 tetes

10. Baca hasil pemeriksaan.


Aglutinasi ( penggumpalan )
pada darah terjadi setelah
beberapa detik atau menit

11. Buka sarung tangan dan


menempatkannya dalam
wadah dekontaminasi.
Perhatikan prinsip
pencegahan infeksi
12. Cuci tangan dan
mengeringkannya.
Mencuci tangan dengan
teknik 6 langkah.gunakan
sabun dan air yang mengalir

13 Catat hasil pemeriksaan.


Catat tanggal dan hasil
pemeriksaan pada buku
catatan / status ibu

Anda mungkin juga menyukai