Anda di halaman 1dari 14

PEMERINTAH PROPINSI NUSA TENGGARA TIMUR

DINAS PENDIDIKAN UPT WILAYAH VII

SOAL USBN

Mata Pelajaran : Sosiologi


Program : IPS
Tahun Ajaran : 2018 / 2019

1. Derah kabupaten Manggarai sebagai suatu daerah yang memiliki topografi pegunungan
sehingga ketika musim hujan tiba selalu terjadi longsor. Banyak kerugian yang
ditimbulkan oleh masyarakat; untuk itu pemerintah daerah perlu mengambil kebijakan
dengan langkah antisipatif dalam mengatasi persoalan tahunan ini. Berkaitan dengan
sikap pemerintah dalam mengatasi persoalan di atas maka secara sosiologis metode itu di
sebut….
A. Perencanaan
B. Evaluative
C. Pembangunan
D. Antisipatif
E. Identifikasi

2. Situasi PILPRES 2019 membawa dampak perpecahan dikalangan masyarakat.


Masyarakat dihadapkan pada opsi pilihan yang berbeda danri setiap capres baik kubu
Jokow i maupun Prabowo saling bersaing menawarkan program unggulan. Terkadang
pro kontra antara pendukung dan team sukses disertai dengan sikap dan kata-kata yang
berbau SARA serta melecehkan satu dengan yang lainnya sehingga kekersan dan
presekusipun tak bisa dihindari. Perpecahan antar masyarakat ini dikategorikan sebagai
konflik…
A. Konflik Internal
B. Konflik Vertikal
C. Konflik Horisontal
D. Konflik eksternal
E. Konflik Internal

3. Perhatikan contoh di bawah ini!


1. Transaksi perdagangan di Bursa Efek Jakarta
2. Banjir bandang karena curah hujan yang tinggi
3. Iklim yang selalu berubah-ubah
4. Memberikan ucapan selamat hari Valentine kepada teman
5. Debat Capres dan Cawapres 2019
Yang bukan merupakan obyek kajian Sosiologi pada contoh di atas adalah…
A. 1, 3 dan 5
B. 1, 2 dan 3
C. 2, 3 dan 4
D. 1, 4 dan 5
E. 3, 4 dan 5

4. Yang dipersoalkan dalam Sosiologi bukanlah baik dan buruknya fakta tertentu, tetapi
tujuannya adalah menjelaskan fakta tersebut secara analitis; cirri Sosiologi ini di sebut…
A. Non etis
B. Kumulatif
C. Teoritis
D. Empiris
E. Judikatif

5. Beberapa wilayah terlibat konflik batas ulayat tanah antara desa A dan Desa B. konflik ini
berlangsung lama dan acapkali menggunakan kekerasan yang berujung pada
pertumpahan darah. Kedua belah pihak tidak ada yang mau mengalah maka
pemerintahpun mengambil sikap tegas dengan cara rembuk kampong (Bersama) dan
kompromi antara kedua kubu yang bertikai. Alasan pemerintah memilih rembuk
kampung dari persoalan ini adalah..
A. Pihak ketiga dalam hal ini pemerintah ingin dipuji
B. Pihak Berkonflik sulit mengakui kesalahan masing-masing
C. Kedua belah pihak terbuka untuk menyampaikan dan mengurangi tuntutan
D. Kedua belah pihak saling berhadap-hadapan untuk menuntut kebenaran
mutlak
E. Pemerintah mau menjalankan tugasnya semata sebagai pengayom masyarakat

6. Dalam era globalisasi, masyarakat cendrung mengikuti gaya hidup artis-artis tertentu,
entahkah artis sinetron ataupun penyanyi yang diidolakan mereka. Sang penggemar
terkadang merasa sama persis dengan artis kebanggaannya sampai semua yang
dilakuakan ataupun kekhasan sang artis dijadikannya gaya hidup dalam keseharian.
Faktor hubungan sosial eksternal dari ilustrasi tersebut adalah …
A. Simpati
B. Identifikasi
C. Empati
D. Motivasi
E. Sugesti
7. Globalisasi telah membuka batas sosial budaya, sehingga menciptakan masyarakat
Indonesia yang terbuka terhadap berbagai informasi. Dampak negatif bagi anggota
masyarakat yang belum siap dengan kondisi tersebut adalah ….
A. Menguatnya rasa kekeluargaan
B. Melemahnya sikap individualistis
C. Menipisnya jati diri seluruh bangsa
D. Melakukan penolakan budaya asing
E. Mengalami goncangan sosial budaya

8. Maraknya presekusi dan bully terhadapa tenaga pendidik atau guru oleh peserta didik
akhir-akhir ini sering terjadi. Masalah ini mendapat perhatian dan sorotan dari pelbagai
pihak. Hal ini sebabkan oleh …
A. Siswa terlalu berani menentang kebijakan sekolah
B. Siswa merasa bebas karena dijamin oleh Undang-undang
C. Guru terlalu bersifat otoriter terhadap siswa
D. Siswa kurang menghragai profesi guru sebagai pembimbing
E. Peran orang tua sudah pada porsinya

9. Gambaran multikultural masyarakat Indonesia

PAPUA PALU
NTT NTB

Gambar di atas menunjukkan hubungan sosial berupa,……

A. Interseksi
B. Integrasi
C. Asimilasi
D. Konsolidasi
E. Akulturasi
10. Perkembangan teknologi pertanian yang awalnya menggunakan tenaga hewan
berkembang kearah yang lebih maju dengan teknologi traktor. Modernisasi pertanian
tersebut bertujuan untuk ….

A. Membantu pemasaran alat pertanian


B. Mengurangi biaya pemeliharaan hewan ternak
C. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam pekerjaan
D. Mengurangi resiko sakit terhadap hewan peliharaannya
E. meningkatkan hasil produksi pertanian melalui diversifikasi tanaman
11. Globalisasi yang terjadi di Indonesia dalam bidang perdagangan batu bara memberikan
kesempatan kepada pemain asing membuka usaha di Indonesia. Kondisi tersebut selain
memberikan dampak positif berupa investasi yang menaikkan derajat ekonomi
masyarakat sekitar, juga berdampak negatif bagi kehidupan sosial yaitu ….  
A. Kendali ekonomi tergantung pada kepentingan asing
B. .Rusaknya kondisi alam karena kegiatan pertambangan
C. Suburnya sikap materialisme karena meningkatnya penghasilan
D. Hilangnya adat budaya setempat karena masuknya budaya asing
E. Meningkatnya rasa individualis yang terjadi pada masyarakat sekitar

12. Perhatikan pernyataan berikut!


1) Pendidikan formal yang maju dan tinggi
2) Iklim yang menyenangkan bagi media massa
3) Sikap vested interest golongan penguasa
4) Pandangan hidup berorientasi ke masa yang akan dating
5) Tidak menghargai adanya prestasi dan karya seseorang
Yang merupakan faktor pendorong terjadinya perubahan sosial adalah ….  
A. 1), 2), dan 3)  
B. 1), 2), dan 4)  
C. 1), 3), dan 5)
D. 2), 4), dan 5)
E. 3), 4), dan 5)

13. Perhatikan gambar berikut!

1 Keterangan Gambar :
1. Kaisar
2 2 . Putra Mahkota
3. Prajurit
3

Stratifikasi sosial ini bersifat tertutup dan dapat dikategorikan sebagai status………..
A. Asigned
B. Ascribed
C. Campuran
D. Independen
E. Achieved

14. Dalam era globalisasi, masyarakat terbuka terhadap berbagai informasi dunia.banyak
produk luar negeri membanjiri masyarakat. Masyarakatpun banyak yang mengonsumsi
meskipun tidak tahu cara menggunakan dengan tepat. Dampak negative dari masyarakat
yang belum siap dengan kondidis di atas adalah…
A. Meningkatnya kriminalitas di masyarakat
B. Menciptajan ketidakteraturan social di masyarakat
C. Masyarakat mengalami guncangan budaya
D. Meningkatkan konsumerisme di masyarakat
E. Menyebabkan kerusakan lingkungan sosial
15. Penegakan tertib berlalu lintasecara koersif oleh aparat kepolisisan dapat berbeda pada
hari-hari biasa disbanding dengan hari-hari tertentu, misalnya perayaan tahun baru. Pada
hari biasa pada hari biasa petugas lebih mudah tegas menindak pelanggaran daripada
waktu perayaan tahun baru.berdasrkan ilustrasibtersebut, pengendalian koersif lebih
efektif pada hari biasa, karena…
A. Efektivitas pengendalian social dipengaruhi oleh anomie tindakan kelompok
B. Dipengaruhi oleh beragamnya bentuk pelanggaran yang terjadi
C. Para petugas pengendalian social dipengaruhi oleh tingginya pelanggaran norma
D. Terjadinya dipengaruhi oleh reputasi dari pelaku pelanggar norma
E. Toleransi aparat pengendalian social dipengaruhi keadaan atau situasi
penyimpangan terjadi

16. Yanto dan Yanti bersahabatan sejak kecil sampai kini beranjak dewasa mereka tetap
bersahabatan; meski memiliki banyak perbedaan –perbedaan latar belakang agama, suku,
dan ras. Dari ilustrasi ini dalam sosiologi disebut sebagai istilah……..
A. Mobilitas sosial
B. Stratifikasi sosial
C. Struktur sosial
D. Diferensiasi sosial
E. Perubahan sosial

17. Kelompok social memiliki ikatan antar anggota dengan aturan dan tujuan yang jelas
dalam rangka memenuhi kebutuhan primer masyarakat.contoh tersebut termasuk tipe
kelompok…
A. Out group
B. Formal group
C. Informal group
D. Referensi group
E. Membership group

18. Di masyarakat perkotaan dengan kehidupan modern, masyarakat ingin hidup serba
praktis, efektif, dan efisien. Berbagai kehidupan masyarakat bias dipenuhi oleh orang
atau pihak yang ahli dibidangnya. Hal tersebut melahirkan diferensiasi social
berdasarkan….
A. Budaya
B. Profesi
C. Agama
D. Etnis
E. Ras
19. Hubungan yang menunjukan kerja sama, proses social yang di dalamnya ada usaha
untuk menyatukan dan meningkatkan solidaritas diantara anggota kelompok disebut
hubungan social..
A. Cooperation
B. Kontravensi
C. Amalgamasi
D. Persaingan
E. Asimilasi

20. Pemerintah selama beberapa tahun terakhir ini menggulirkan beberapa program pro
rakyat seperti wajib belajar 9 tahun, BPJS kesehatan, bidik misi keperguruan tinggi dan
sebagainya. Ilustrasi di atas memprihatinkan kesetaraan ….
A. Pendidikan dan kesehatan
B. Pendidikan dan ekonomi
C. Ekonomi dan kesehatan
D. Ekonomi dan budaya
E. Politik dan budaya

21. Perhatikan Beberapa point beikut ini !


1. Agama Hindu bersatu padu dengan budaya Bali
2.Suku Dayak berada di Kalimantan
3. Piter Pemimpin Organisasi Parpol
4. Petani selalu hidup sederhana
5. Wahyu keturunan Ningrat
Berdasrkan point-point tersebut di atas, manakah yang menunujukan status Sosial?
A. (1),( 3) dan (5)
B. (1),(2) dan (4)
C. (2), (3) dan (4)
D. (3), (4) dan (5)
E. (4), (5) dan (1)

22. Talita (Samaran) seorang penyanyi di klub malam. Tuntutan Profesi menyebabkan
pakaian ketat dan cenderung bebas dalan bergaul. Perilaku menyimpang pada contoh
tersebut secara Sosiologis disebabkan oleh proses…
A. Dari luar individu
B. Kepribadian ganda
C. Sub Budaya kelompok
D. Sosialisasi kelompok sekunder
E. Sosialisasi kelompok primer

23. Pada sidang lanjutan kasus dugaan pembunuhan di pengadilan terjadi perdebatan dan
ketegangan antara jaksa penuntut umum dan pengacara . Konflik tersebut dilatar
belakangi oleh factor perbedaan….
A. Pandangan Pada Hukum
B. Latar belakang budaya
C. Perubahan Peraturan
D. Status Sosial Ekonomi
E. Latar belakang Agama

24. Salah satu pasal dari Undang-Undang Perkawinan No. 1 tahun 1974, mengatakan
bahwa keluarga adalah laki-laki dan perempuan yang terikat dalam sebuah
perkawinan yang sah secara agama dan negara. Namun dalam perkembangannya
saat ini ada masyarakat yang mengakui dirinya bagian dari pasangan lesbi atau homo.
Hal ini merupakan imbas yang berasal dari Negara-negara barat yang mengakui
perkawinan sejenis. Contoh tersebut merupakan dampak negatif dari ….
A. Kejahatan
B. Kenakalan
C. Kerusuhan
D. Kesenjangan
E. Kekacauan

25. Contoh konflik social


1. Kasus pembuangan bayi yang dilakukan remaja SMA sudah ditangani Polisi
2. Kasus bullying terhadap guru disekolah telah diproses aparat
3. Pelaku terror bom di Gereja telah dieksekusi oleh Densus 88
Contoh tersebut menunjukan upaya pemecahan masalah yakni…
A. Melibatkan pihak keluarga
B. Melalui peran penegak hukum
C. Menghentikan masalah secara persuasi
D. Pihak ke tiga diperlukan sebagai penasihat
E. Kedua belah pihak saling mengurangi tuntutan

26. Organisasi social yang dibentuk tanpa disadari sepenuhnya dan hubungan yang terjadi
diantar anggotanya bersifat peribadi dan tidak resmi merupakan bentuk organisasi…
A. Informal
B. Terikat
C. Dependent
D. Formal
E. Kerumunan

27. Masyarakat Indonesia adalah masyarakat Multikultural yang memiliki latar belakang
belakang perbedaan budaya, Agama, RAS dan suku Bangsa. Keanekaragaman ini
menjadi kekayaan budaya bangsa dari Sabang sampai Merauke. Karakteristik dari
masyarakat tersebut adalah…
A. Bersikap ekslusif terhadap kelompok lain
B. Menjunjung siskap Etnosenrisme dalam kelompok
C. Primodialisme berkembang dengan pesat
D. Membangun sikap kedaerahan dan fanatisme
E. Struktur sosial bersifat Horisontal

28. Dalam globalisasi memungkinkan dipindahkan nya kegiatan industry dari suatu negara
ke Negara lain (relokasi industry). Dampak bagi masyarakat negara yang ditinggalkan
adalah….
A. Keterbatasan tenaga kerja produktif
B. Sector pertanian mampu mengganti
C. Memerlukan biaya pemulihan lingkungan
D. Kehilangan arah dalam pembangunan
E. Meningkatnya jumlah pengangguran

29. Dalam era digital sekarang ini semakin banyak perpustakaan yang memiliki koleksi buku
elektronik (E-book). Faktor penyebab perubahan dalam masyarakat yang makin banyak
memiliki E-book adalah ….

A. Difusi
B. Inovasi
C. Renovasi
D. Demografi
E. Transformasi

30. Perhatikan Beberapa point beikut ini !


1. Agama Hindu bersatu padu dengan budaya Bali
3. Piter Pemimpin Organisasi Parpol
4. Petani selalu hidup sedrhana
5. Wahyu keturnan Ningrat
Berdasrkan point-point tersebut di atas, manakah yang menunujukan status Sosial?
A. (1),( 3) dan (5)
B. (1),(2) dan (4)
C. (2), (3) dan (4)
D. (3), (4) dan (5)
E. (4), (5) dan (1)

31. Salah satu gejala kehidupan masyarakat yang terlibat politik praktis terhadap
dukungan kandidat gubernur/bupati adalah lebih kepada solidaritas yang bersifat
mempertahan suku, agama dan RAS yang pada akhirnya bermuara pada
Primodialisme yang berlebihan. Hal ini menghasilkan sikap....
A. Streotip
B. Prasangka
C. Asimilasi
D. Etnosentrisme
E. Nepotisme

32. Pemerintah membangun jalan raya di daerah pedalaman, sehingga masyarakat di


daerah itu tidak terisolasi lagi. Akses jalan raya di daerah mereka secara perlahan
berdampak pada kemajuan daerah pedalaman. Factor pendorong perubahan sosial seperti
ilustrasi tersebut adalah…
A. System pendidikan formal yang maju
B. Perubahan alam karena ulah manusia
C. Terjadi kontak dengan masyarakat lain
D. Penemuan teknologi baru dimasyarakat
E. Keinginan dan rasa tidak puas sebagian besar masyarakat

33. Usia kemerdekaan Indonesia yang lebih dari setengah abad (73 tahun) adalah
perjalanan waktu yang panjang; tetapi pembangunan infra struktur telekomunikasi dan
informasi tidak sejalan dengan usia kemerdekaan n NKRI. Perubahan yang terjadi
sangat lamban dan kurang dirasakan secara menyeluruh di pelosok dan daerah
terpencil. Pada era pemerintahan sekaran baru mulai beransur-angsur membangun
Indonesia dari daerah pinggiran. Dari sudut pandang Sosiologi perubahan ini di sebut..
A. Evolusi
B. Linear
C. Bertahap
D. Revolusi
E. Terpadu

34. Perhatikan pernyataan berikut!

1) Struktur sosial tertutup


2) Lingkungan perkotaan
3) Sikap vested interest penguasa
4) Sikap masyarakat yang terbuka
5) Puas dengan yang sudah dicapai
Yang termasuk factor penghambat perubahan adalah
A. 1), 2), dan 3)  
B. 1), 2), dan 4)  
C. 1), 3), dan 5)
D. 2), 4), dan 5)
E. 3), 4), dan 5)

35. Para penganut aliran ini percaya bahwa dalam hal kecerdasan dak kekuatan fisik,
laki-laki melebeihi perempuan dan perempuan lebih emosional dari laki-laki. Atas
dasar inilah dilakukan diskriminasi. Ini disebut dimensi…
A. Rasisme
B. Seksisme
C. Genosida
D. Jarak Sosial
E. Primodialisme

36. Perubahan sosial yang terjadi di masyarakat dapat dipengaruhi oleh adanya perbaikan
gizi, perkembangan ilmu kedokteran, yang berdampak pada meningkatnya natalitas,
dan berkurangnya mortalitas. Dari ilustrasi tersebut, faktor yang menyebabkan terjadinya
perubahan sosial adalah  ….

A. Ideology
B. Geografis
C. Demografi
D. Kepemimpinan
E. Penetrasi budaya

37. Tindakan masyarakat dalam illegal loging dan illegal fishing dapat menyebabkan
kerusakan habitat dan perubahan perilaku sosial. Berdasarkan contoh kasus tersebut
dapat disimpulkan yang menjadi penyebab perubahan sosial adalah ….

A. Adanya bencana alam


B. Perkembangan teknologi
C. lemahnya penegakan hukum
D. Kebutuhan manusia meningkat
E. Perbedaan budaya dalam masyarakat

38. Transaksi keuangan antarnegara kini tidak harus dengan membawa uang tunai, tetapi
bisa menggunakan internet banking. Kemudahan transaksi dengan melalui teknologi
internet tersebut merupakan akibat dari adanya ….  

A. Polarisasi
B. Sekularisasi
C. Westernisasi
D. Modernisasi
E. Demokratisasi

39. Dalam era globalisasi memungkinkan pertukaran mahasiswa dari suatu negara ke
negara lain yang lebih maju dalam bidang sector pendidikan. Salah satu program
pertukaran pelajar negara Indonesia adalah dengan Negara Australia. Hal ini tentunya
mendatangkan keuntungan positif bagi Negara Indonesia. Alasan utama dari program ini
adalah…
A. Peningkatan kualitas SDM yang semakin profesional
B. Memperkukuh peningkatan kerja sama antar negara
C. SDM yang kurang mampu bersaing di kancah global
D. Semakin banyak tenaga ahli dari luar negri berkuasa di Indonesia
E. Negara Indonesia tidak ketinggalan Zaman dalam bidang Pendidikan

40. Cermati skema perubahan berikut !


Keterangan 
1 =   stabilitas negara:
2 =   pertumbuhan 
3 =   pemerataan pembangunan ekonomi

Berdasarkan skema di lembar sebelumnya, arah perubahan kebijakan pembangunan


masyarakat mengikuti teori  ….
A. Linier D. Determinan
B. Siklus E. Perkembangan
C. Revisi

41. Perhatikan gambar berikut!

       Peradaban

Perubahan sosial yang terjadi pada gambar menunjukkan berlangsungnya perubahan


dalam masyarakat yang berpola ….  
A. Linier
B. Siklus
C. Progresif
D. Multilinier
E. Revolusioner

42. Perhatikan kriteria berikut !


1. Tidak berkomentar terhadap jawaban responden (Netral)
2. mampu mengarahkan responden untuk dapat menjawab setiap pertanyaan
3. Menampilkan wajah serius sepanjang kegiatan wawancara
4. Membantu segala keperluan responden demi lancarnya penelitian
Yang termasuk sikap yang harus dimiliki pewawancar adalah nomor….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 3
E. 2 dan 4

43. Paula sedang melakuakan peneltian untuk keperluan penyelesaian karya tulis ilmiah
sebagai persyaratan utama sebelum dia menyelesaiakan pendidikan di SMAN 1 Lelak.
Pada saat ingin melakukan interview dengan responden dia mengalami hambatan
oleh karena keberadaan responden yang sulit dijangkau . Dalam mengatasi hambatan
ini Paula terpaksa mengambil data dari beberapa buku di perpustakaan. Data tersebut
termasuk data…
A. Primer
B. Sekunder
C. Internal
D. Eksternal
E. Tungga

44. Tekhnik pengambilan sampel yang cocok untuk sejumlah populasi memiliki ciri-ciri
tertentu seperti golongan PNS, Pengusaha, Buruh dan pedaganga dalah sampel….
A. Random
B. Strata
C. Area
D. Purpposive
E. Cluster

45. Perhatikan pernyataan berikut !


1. Berisi Topik penelitian yang akan dilaporkan peneliti
2. Tercantum nama pembimbing peneliti setelah halaman judul
3. Disahkan oleh dewan penguji sebagai persyaratan mutlak
4. Alasan dan tujuan penulisan laporan penelitian diuraiakan singkat.
Peryataan yang termasuk halaman persetujuan dan halaman kata pengantar ditunjuk
nomor…
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 3
E. 2 dan 4

46. Perhatikan Tabel berikut!

N CARA F %
O
1 Seleksi 43 43,88
2 Koneksi 20 20,51
3 Menyogok 35 35,71
4 Jumlah 100 100
Dari table tersebut dapat disimpulkan bahwa cara perekrutan pegawai masih belum
dilakuakn secara…

A. Legal
B. Demokrasi
C. Terbuka
D. Transparan
E. Profesional

47. Seorang peneliti melakukan penelitian sosial yang berjudul “Dampak Psikologi Para
Perempuan dari Kekerasan Dalam Rumah Tangga” metode dan teknik pengumpulan
data yang tepat adalah…
A. Angket
B. Observasi
C. Wawancara
D. Tes psykologi
E. Analisis berita

48. Penelitian tentang konflik di Papua yang dilatar belakangi oleh perbedaan kebudayaan
antar susku. Peneliti mengumpulkan data awal dengan mewawancarai warga setempat.
Metode penelitian yang tepat digunakan oleh peneliti adalah ….
A. Ekdperimen
B. Komparasi
C. Deskriptiv
D. Historis
E. Survey

49. Petugas dari dinas sosial mendatangi setiap rumah untuk menanyakan jumlah kepala
keluarga, mata pencaharian, pendapatan per bulan, pendidikan, dan lain-lain. Dilihat dari
cara memperolehnya, data tersebut adalah…
A. Kualitatif
B. Kuantitatif
C. Eksternal
D. Sekunder
E. Primer
50. “Bahaya Gerakan Radikalisme dan Terorisme Bagi Ketertiban Masyarakat Indonesia”
Manakah Variabel Terikat dari Topik di atas?
A. Bahaya
B. Gerakan Radikalisme
C. Keterliabtan masyarakat
D. Gerakan Indonesia
E. Bagi terorisme

Anda mungkin juga menyukai