Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA PELAKSANAAN KEGIATAN

1. NAMA SKPD
Bagian Umum dan Keuangan

2. PROGRAM DAN KEGIATAN


Program Peningkatan Pelayanan Kedinasan Kepala Daerah/ Wakil Kepala
Daerah
Kegiatan penerimaan Kunjungan Kerja Pejabat Negara / Departemen/
Lembaga Pemerintah non Departemen/ Luar Negeri

3. NAMA KPA/PPTK
PPA : HARI KRISTIANTO,SSTP,M.Si
PPTK : DIAN SETIANINGSIH, S.Sos

4. RUJUKAN
a. KAK Perencanaan Bagian Umum dan Keuangan
b. RPJMD Pemerintah Kabupaten Bojonegoro
c. Renstra Sekertariat Daerah

5. LATAR BELAKANG
A. DASAR HUKUM
1. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan
Daerah sebagaimana telah diubah yang kedua kalinya dengan
Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015
2. Peraturan Daerah Kabupaten Bojonegoro Nomor 3 Tahun 2008
tentang Pokok-pokok pengelolaan keuangan daerah Kabupaten
Bojonegoro.
3. Peraturan Daerah Kabupaten Bojonegoro Nomor 13 Tahun 2016
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah.
4. Peraturan Bupati Bojonegoro No 44 Tahun 2016 tentang
Kedudukan, Uraian Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Sekretariat
Daerah Kabupaten Bojonegoro
5. Misi ke-3 RPJMD Pemerintah Kabupaten Bojonegoro yaitu
mewujudkan tata kelola Pemerintahan yang baik dan bersih melalui
peningkatan pelayanan yang professional
6. Sasaran RPJMD, Terwujudnya lembaga dan tata kelola
Pemerintahan daerah yang efektif
7. Misi ke-3 Renstra Sekretariat daerah, meningkatnya kinerja
aparatur pemerintah dan pelayanan administrasi perkantoran
8. Peraturan Bupati Bojonegoro Nomor 25 Tahun 2016 Tentang
Perubahan Peraturan Bupati Bojonegoro Nomor 12 Tahun 2016
Tentang Pedoman Penyusunan Kerangka Acuan Kerja
9. Peraturan Bupati Bojonegoro Nomor 20 Tahun 2016 Tentang
Standar Biaya Umum di Lingkungan Pemerintah Kabupaten
Bojonegoro Tahun 2017
B. GAMBARAN UMUM
Kegiatan Penerimaan Kunjungan kerja pejabat Negara/
Departemen/ Lembaga Pemerintah non departemen / Luar negeri
merupakan kegiatan yang sifatnya pelayanan penuh terhadap tamu-
tamu penting baik itu pemberian pelayanan atas fasilitas penginapan
maupun souvenirnya. Souvenir yang menjadi buah tangan untuk para
tamu adalah khas atau produk-produk unggulan dari Kabupaten
Bojonegoro sendiri. Karena Kabupaten Bojonegoro mempunyai ciri
khas yang berbeda dengan Kabupaten lain.
Kegiatan tersebut berdasarkan atas permintaan atau
permohonan dari pimpinan untuk memberikan fasilitas tersebut. Untuk
efisiensi kebutuhan tersebut, sudah di lakukan sesuai dengan batas
kebutuhan tamu pimpinan.

C. DATA DUKUNG RENCANA KEGIATAN


1. Ketersediaan penyedia barang/jasa
2. Surat dari SKPD yang membutuhkan souvenir untuk penilaian

6. TUJUAN PELAKSANAAN KEGIATAN


a. Tersedianya Souvenir untuk tamu-tamu Pimpinan
b. Tersedianya kamar hotel untuk tamu-tamu Pimpinan
c. Tersedianya mobilitas darat untuk tamu Pimpinan
d. Tersedianya cinderamata untuk Forkopimda

7. KELUARAN KEGIATAN
Cincin, Gelang, Batik Jenegoroan sutera, tulis, katun, kerajinan kayu,
aneka cemilan khas Bojonegoro, kamar hotel, ruang pertemuan hotel,
mobil fortuner, pajero, alphard, innova.

8. STRATEGI PENCAPAIAN KELUARAN


a. Metode Pelaksanaan
Kegiatan dilaksanakan melalui penyedia barang dan jasa yang sesuai
dengan bidangnya serta mengacu pada kebutuhan tamu-tamu
Pimpinan.
b. Jadwal Tahapan Pelaksanaan
Pelaksanaan Kegiatan dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan tamu-
tamu Pimpinan dalam kurun waktu 1 tahun anggaran dan penyerapan
Anggaran setelah pelaksanaan kegiatan selesai.

9. WAKTU PELAKSANAAN
Waktu pelaksanaan dimulai Bulan Januari hingga Desember 2017, sesuai
dengan kebutuhan tamu-tamu Pimpinan.

10. SPESIFIKASI TEKNIS DAN SPESIFIKASI UMUM


Spesifikasi teknis adalah penyedia barang/jasa harus bisa memenuhi
kriteria barang/jasa yang dibutuhkan dan tersedia tepat waktu, sedangkan
spesifikasi umum taat pada peraturan perundangan
11. BIAYA YANG DIPERLUKAN
Biaya yang diperlukan dalam kegiatan pelaksanaan kegiatan ini adalah
Rp.326.100.000,00

12. PENERIMA MANFAAT


Penerima manfaat dari kegiatan ini adalah tamu-tamu Pimpinan dan
Forkopimda yang akan selesai tugas di Kabupaten Bojonegoro.

13. MONITORING DAN EVALUASI


Pengendalian atas pelaksanaan kegiatan ini dilakukan oleh Pejabat
Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) 1 (satu) tahun anggaran, dimana
ketersediaan kebutuhan rumah dinas/jabatan harus sesuai dengan
kebutuhan dengan memperhatikan azas efisiensi, efektivitas dan
ekonomis.

Mengetahui, PPTK
KPA

HARI KRISTIANTO, STTP, M.Si. DIAN SETIATININGSINGSIH, S.Sos


NIP. 19770722 199612 1 001 NIP . 19791215 200312 2 006

Anda mungkin juga menyukai