Anda di halaman 1dari 5

NOTA KESEPAHAMAN KERJASAMA

(MEMORANDUM OF UNDERSTANDING)

Pada hari ini Senin, tanggal 5 bulan Oktober tahun dua ribu dua puluh (05-10-
2020), kami yang bertandatangan di bawah ini:

1. Robi Pasti Rahasiana, Owner, dalam hal ini sah bertindak untuk dan atas
nama Bocah Nyanteng Production, selanjutnya disebut sebagai PIHAK
PERTAMA;
2. Rifqy Khusuyassin Ridwan, selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA;
3. Muhammad Dimas Jusuf, selanjutnya disebut sebagai PIHAK KETIGA;

PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA, PIHAK KETIGA dan PIHAK KEEMPAT


secara bersama-sama disebut sebagai PARA PIHAK.

Dengan ini PARA PIHAK sepakat dan setuju untuk mengadakan Memorandum of
Understanding/Nota Kesepahaman kerjasama yang saling menguntungkan dengan
ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Pasal 1
RUANG LINGKUP KERJASAMA

PARA PIHAK telah sepakat untuk mengadakan kerjasama dengan prinsip saling
menguntungkan dengan memanfaatkan potensi, keahlian, dan fasilitas yang dimiliki
masing-masing pihak dalam rangka pembuatan jaket.

Pasal 2
HAK DAN KEWAJIBAN

Bagian Pertama Hak dan Kewajiban PIHAK PERTAMA

1. PIHAK PERTAMA berkewajiban sebagai produsen vendor konveksi jaket.


2. PIHAK PERTAMA berkewajiban membuat jaket dengan design, bahan,
bordir, warna dan jaitan sesuai dengan kesepakatan bersama.
3. PIHAK PERTAMA berkewajiban memberi sample jaket setelah bahan,
ukuran, dan pembayaran 50% down payment (DP) telah dilakukan.
4. PIHAK PERTAMA berkewajiban memberikan jaket selambat-lambatnya
pada tanggal 31 januari 2021.
5. PIHAK PERTAMA berhak menerima uang pembayaran tanda jadi sebesar Rp
1.000.000 terbilang (satu juta rupiah) pada tanggal 6 Oktober 2020.
6. PIHAK PERTAMA berhak menerima uang pembayaran down payment (DP)
50% sebesar Rp 19.000.000 terbilang (Sembilan belas juta rupiah) pada
tanggal 30 November 2020.
7. PIHAK PERTAMA berhak menerima uang pembayaran pelunasan 75%
sebesar Rp 10.000.000 terbilang (sepuluh juta rupiah) pada tanggal 28
Desember 2020
8. PIHAK PERTAMA berhak menerima uang pembayaran pelunasan 100%
sebesar Rp 9.200.000 terbilang (Sembilan belas juta dua ratus ribu rupiah)
pada tanggal 25 januari 2021.

Bagian Kedua Hak dan Kewajiban PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA

9. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berkewajiban untuk melakukan


pembayaran konveksi jaket kepada vendor.
10. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berkewajiban melakukan pembayaran
tanda jadi sebesar Rp 1.000.000 terbilang (satu juta rupiah) pada tanggal 6
Oktober 2020
11. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berkewajiban melakukan uang
pembayaran down payment (DP) 50% sebesar Rp 19.000.000 terbilang
(Sembilan belas juta rupiah) pada tanggal 30 November 2020.
12. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berkewajiban melakukan uang
pembayaran pelunasan 75% sebesar Rp 10.000.000 terbilang (sepuluh juta
rupiah) pada tanggal 28 Desember 2020.
13. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berkewajiban melakukan uang
pembayaran pelunasan 100% sebesar Rp 9.200.000 terbilang (Sembilan belas
juta dua ratus ribu rupiah) pada tanggal 25 januari 2021.
14. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berhak menerima sample jaket setelah
bahan, ukuran, dan pembayaran 50% down payment telah dilakukan.
15. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berhak menerima jaket sesuai dengan
design, warna, jaitan, bahan, dan bordir sesuai dengan kesepakatan bersama.
16. PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA berhak menerima jaket selambat-
lambatnya pada tanggal 31 januari 2021
Pasal 3
PELAKSANAAN NOTA KESEPAHAMAN

(1) Nota Kesepahaman ini dimaksudkan sebagai suatu dokumen yang terdiri dari
ketentuan-ketentuan yang dapat diterima oleh PARA PIHAK sebagai dasar
PARA PIHAK mengadakan kerjasama.
(2) Nota Kesepahaman ini secara hukum tidak menimbulkan hak dan kewajiban
apapun kepada PARA PIHAK, dan PARA PIHAK sepakat bahwa
pelaksanaan lebih lanjut mengenai teknis dari kerjasama ini akan dituangkan
dalam Perjanjian Kerjasama antara PARA PIHAK yang merupakan bagian
tidak terpisahkan dari Nota Kesepahaman ini.
(3) Hal-hal yang belum cukup diatur dalam Nota Kesepahaman ini akan dibahas
dan diputuskan secara musyawarah oleh PARA PIHAK.

Pasal 4
JANGKA WAKTU

(1) Nota Kesepahaman ini berlaku sejak ditandatangani oleh PARA PIHAK
untuk jangka waktu setelah pembayaran 100% dan jaket diterima oleh PIHAK
KEDUA dan KETIGA.
(2) Masing-masing pihak berhak untuk menghentikan/mengakhiri atau mengubah
isi Nota Kesepahaman sebelum berakhirnya jangka waktu dengan cara
memberitahukan secara tertulis kepada PIHAK lainnya tentang maksud
tersebut, dalam tenggang waktu sekurang-kurangnya 30 (tigapuluh) hari
kalender sebelum penghentian/pengakhiran atau perubahan dimaksud.
(3) Dalam hal Nota Kesepahaman ini berakhir dan tidak diperpanjang lagi atau
diakhiri baik karena permintaan tertulis salah satu pihak atau karena alasan
lain, maka pengakhiran Nota Kesepahaman ini tidak menyebabkan
berakhirnya perjanjian-perjanjian yang telah dibuat berkaitan dengan
pelaksanaan Nota Kesepahaman ini sampai selesainya seluruh hak dan
kewajiban masing-masing pihak sebagaimana diatur dan ditentukan perjanjian
sebagaimana dimaksud Pasal 2.

Pasal 5
KERAHASIAAN

Dengan tidak mengesampingkan ketentuan, PARA PIHAK wajib menjaga dan


menyimpan segala informasi atau data-data sehubungan dengan pelaksanaan Nota
Kesepahaman ini dengan maksud atau tujuan apapun selama dan setelah berlakunya
Nota Kesepahaman ini, kecuali ditentukan lain oleh perundangan yang berlaku,
persetujuan PARA PIHAK dan sudah diketahui oleh masyarakat banyak/sudah
menjadi milik umum.

Pasal 6
PENUTUP

(1) Demikian NOTA KESEPAHAMAN ini dibuat dan ditandatangani di Bogor


pada hari, Senin, tanggal lima (5), bulan Oktober, tahun dua ribu dua puluh
sebagaimana tercantum pada awal NOTA KESEPAHAMAN ini dan untuk
selanjutnya dibuat rangkap 2 (dua) yang ditandatangani oleh PARA PIHAK,
keduanya bermeterai cukup dan mempunyai kekuatan hukum yang sama.
(2) Hal-hal yang belum diatur dalam NOTA KESEPAHAMAN ini akan
dibicarakan terlebih dahulu selanjutnya dituangkan dalam bentuk tertulis yang
ditandatangani bersama dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari
dokumen ini.

PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA,

Robi Pasti Rahasiana Rifqy Khusuyassin Ridwan

PIHAK KETIGA,
` Muhammad Dimas Jusuf

Anda mungkin juga menyukai