Anda di halaman 1dari 6

BAHAN AJAR

Sekolah : SD Negeri 010 Bontang Utara


Kelas/Semester : V (Lima) / 2 (Dua)
Mata Pelajaran : Matematika
Materi : Pengumpulan dan Penyajian Data
Sub Materi : Pengumpulan Data
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit (1 Kali Pertemuan)

A. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik dapat mengidentifikasi data yang berkaitan dengan diri peserta didik atau
lingkungan sekitar dengan tepat berdasarkan hasil pengamatan yang ditampilkan
melalui power point. (C1)
2. Peserta didik dapat menggali data yang berkaitan dengan diri peserta didik atau
lingkungan sekitar dengan tepat berdasarkan hasil pengamatan pengamatan yang
ditampilkan melalui power point. (C3)
3. Peserta didik dapat mengumpulkan data yang berkaitan dengan diri peserta didik atau
lingkungan sekitar dengan tepat berdasarkan hasil pengamatan di sekitarnya. (C4)
4. Peserta didik dapat menjelaskan data yang berkaitan dengan diri peserta didik atau
lingkungan sekitar dengan tepat berdasarkan hasil pengamatan di sekitarnya (C3)
5. Peserta didik dapat menganalisis data yang berkaitan dengan diri peserta didik atau
lingkungan sekitar dengan tepat berdasarkan hasil pengamatan di sekitarnya. (C4)

B. Materi Pembelajaran
1. Data Diri
Setiap orang memiliki data pribadi. Data pribadi adalah data-data yang
berhubungan dengan diri sendiri. Setiap orang memiliki data pribadi sendiri. Gambar
diatas merupakan contoh data diri.
2. Mengenal Data
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), data adalah keterangan yang
benar dan nyata. Data adalah sesuatu yang belum mempunyai arti bagi penerimanya
dan masih memerlukan adanya suatu pengolahan. Data dapat berwujud suatu keadaan,
gambar, suara, huruf, angka, matematika, bahasa ataupun simbol-simbol lainnya yang
dapat digunakan sebagai bahan untuk melihat lingkungan, objek, kejadian ataupun
suatu konsep.
Informasi merupakan hasil pengolahan dari sebuah model, formasi, dan
organisasi. Ataupun suatu perubahan bentuk dari data yang memiliki nilai tertentu.
Informasi dapat juga digunakan untuk menambah pengetahuan bagi yang
menerimanya. Dalam hal ini, data yang dapat dianggap sebagai objek dan informasi
adalah suatu subjek yang bermanfaat bagi penerimanya. Informasi juga dapat disebut
sebagai hasil pengolahan ataupun pemrosesan data.
Metode Pengumpulan Data merupakan teknik atau cara yang dilakukan untuk
mengumpulkan data. Metode menunjuk suatu cara, sehingga dapat diperlihatkan
penggunaannya melalui angket, wawancara, pengamatan, tes, dokumentasi, dan
sebagainya.
Perhatikan cara pengumpulan data berikut.

No. Nama Siswa Tinggi Badan Berat Badan


1 Siti 130 cm 40 kg
2 Dayu 138 cm 42 kg
3 Beni 147 cm 48 kg
4 Edo 150 cm 50 kg
5 Lani 140 cm 45 kg
Data diatas diperoleh secara langsung tentang pengukuran tinggi badan dan
berat badan. Data seperti diatas disebut data primer.
Beni ingin memperoleh data golongan darah teman-temannya. Ia tidak mungkin
memeriksa sendiri golongan darah teman-temannya. Data golongan darah semua siswa
didapatkan dari buku catatan di ruang Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Beni datang
ke ruang UKS untuk mencatat data golongan darah teman-temannya.
No. Nama Siswa Golongan Darah
1 Siti O
2 Dayu B
3 Beni O
4 Edo A
5 Lani AB
Data golongan darah diatas diperoleh Beni tidak secara langsung. Ia
mendapatkan dari UKS. Data seperti diatas disebut data sekunder.
3. Pengumpulan Data
a. Tes

Informasi perkembangan belajar siswa dilihat dari nilai ulangan. Biasanya


Bapak atau Ibu guru melakukan tes atau ulangan. Hasil ulangan diperoleh data
perkembangan belajar siswa.
Berikut adalah contoh data nilai ulangan PPKn yang diperoleh siswa kelas V
SD Nusantara 01.
80 90 85 75 70
65 85 80 70 80
70 75 85 80 90
75 85 80 75 85
80 70 70 80 90
95 75 75 85 95
b. Bertanya Langsung
Siti ingin mengetahui buah kesukaan dan buah yang tidak disukai teman-
teman di kelasnya. Siti menanya kepada masingmasing teman dan mencatatnya
tentang buah kesukaan dan buah yang tidak disukai.
Daftar Pertanyaan:
1) Apakah buah yang kamu sukai?
2) Apakah buah yang tidak kamu sukai?
Hasil pengumpulan data yang dilakukan Siti
No Nama Siswa Buah yang disukai Buah yang tidak disukai
.
1 Edo Apel Pisang
2 Beni Mangga Pepaya
3 Dayu Jeruk Nanas
4 Lani Anggur Starberri
… … … …
c. Isian Singkat
Pengumpulan data dengan lembar isian, yaitu dengan cara masing-masing
orang yang mengisi lembar isian. Hasilnya kemudian dikumpulkan.
Contoh lembar isian singkat.
Nama : ________________
Alamat : ________________
Tinggi Badan : ________________
Berat Badan : ________________
Golongan Darah : ________________
d. Pencatatan Langsung
Pencatatan langsung biasanya dilakukan berdasarkan pengukuran atau
pengamatan. Hasil pengukuran dan pengamatan dicatat. Data tersebut diperoleh
dari pencatatan langsung. Beberapa data dapat diperoleh dengan pencatatan
langsung, seperti tinggi badan dan berat badan.
Sebelum melakukan proses pengumpulan data sebaiknya dibuat blangko data.
Blangko data berisi tentang semua data yang ingin dikumpulkan. Misalnya mencari
data berat badan siswa kelas V, maka untuk pencatatan langsung dapat disiapkan
blangko sebagai berikut.
No. Nama Siswa Berat Badan (kg)
1 Siti …
2 Beni …
3 Dayu …
No. Nama Siswa Berat Badan (kg)
4 Lani …
5 Edo …
6 … …
7 … …
8 … …
9 … …
10 … …

C. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik
Model Pembelajaran : PBL (Problem Based Learning)
Metode : Diskusi dan Penugasan

D. Batasan Materi
1. Data Diri
2. Mengenal Data
3. Pengumpulan Data

E. Evaluasi
1. Tuliskan apa yang kamu ketahui tentang karakteristik data primer dan sekunder!
2. Perhatikan tabel berikut ini!
Siti mengumpulkan data buah yang disukai dan tidak disukai teman-temannya dengan
menanyakannya.
No. Nama Siswa Buah yang disukai Buah yang tidak disukai
1 Edo Apel Pisang
2 Beni Mangga Pepaya
3 Dayu Jeruk Nanas
4 Lani Anggur Starberri
Berdasarkan tabel diatas dapat disimpulkan bahwa metode pengumpulan data yang
dilakukan siti adalah? Jelaskan!
3. Coba kumpulkan data mengenai warna kesukaan orang-orang disekitarmu kemudian
catatlah dalam kolom berikut!
No. Nama Warna Kesukaan
1
2
3
4
5
4. Analisa teknik apa yang dapat dilakukan untuk mengumpulkan data pada nomor 4!
Beri pernjelasan!
(Dikerjakan di buku tugas, kemudian difoto dan dikirim melalui WhatsApp)

Anda mungkin juga menyukai