Anda di halaman 1dari 8

MODUL : KONSEP DAN GAYA EKSTERIOR

Standar Kompetensi : Menerapkan Desain Gambar Eksterior


Kompetensi Dasar : Menjelaskan konsep dan gaya eksterior bangunan

Tujuan :
1. Peserta didik dapat Menjelaskan Macam-macam Konsep dalam eksterior
bangunan
2. Peserta didik dapat Menjelaskan Macam-macam Gaya desain eksterior
bangunan
Waktu : 2 Jam
Materi :

1. Konsep Desain
Konsep desain adalah dasar pemikiran desainer didalam usahanya memecahkan
tuntutan desain maupun problem desain. Pengertian konsep menurut
Peorwadarminta; berasal dari kata bahasa latin yaitu Conseptus yang berarti
tangkapan. Jadi konsep adalah hasil dari tangkapan atau hasil penerjamahan
manusia, ketika dihadapkan pada sebuah tuntutan.

Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 1


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
Arti lain dari “ Konsep desain eksterior adalah bagaimana menata obyek yang
mengelilingi kita di luar ruangan dapat menciptakan suasana damai dan
ketenangan, kesejukan, romantis atau apapun yang diinginkan penghuni .
Dalam mempersiapkan perencanaan konsep desain eksterior ada beberapa hal
yang perlu diperhatikan oleh seorang desainer/ arsitek antara lain adalah :
a. Kepentingan pemilik (owner need)
b. Kepentingan pemerintah (undang-undang lingkungan)
c. Kepentingan perawatan gedung (building mainanance)
d. Kepentingan fisik dan non fisik
Kesemua itu harus tertampungdan terintegrasi dan terorganisasi dengan tidak
mengesampingkan jatidiri pemilik bangunan.
Bentuk luar (eksterior) bangunan harus bias langsung menunjukkan kegiatan atau
pribadi penghuninya didalam rumah (interior) bangunan. Oleh karena itu eksterior
bangunan dan interior bangunan merupakan satu kesatuan yang utuh yang tidak
dapat dipisahkan satu sama lain.
5 macam konsep yang biasa dijadikan dasar perencanaan eksterior :
a. Analogi atau hubungan dengan kenyataan
b. Metafora atau hubungan dengan abstrak
c. Hakekat atau aspek-aspek intrik
d. Tanggapan-tanggapan intrik
e. Cita-cita atau nilai-nilai extrimitas.

2. Gaya Eksterior
Design Eksterior adalah suatu rancangan untuk membuat sesuatu yang
membuat indah yang ada di luar ruangan, atau out door. Biasanya design eksterior
ini di rancang untuk di luar halaman, contohnya di depan halaman rumah, teras
rumah dan taman yang biasa di rancang di sekolah, Instansi, dan lain- lain.
......... Macam-macam Gaya Eksterior:
a. Arsitektur Clasic adalah gaya bangunan dan teknik medesain yang mengacu
pada zaman klasik yunani, seperti yang digunakan di Yunani kuno pada
periode Helenistik dan kekaisaran romawi.

Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 2


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
b. Arsitektur Art Deco adalah gaya hias yang lahir setelah Perang Dunia I dan
berakhir sebelum Perang Dunia II yang banyak diterapkan dalam bidang,
eksterior, Contoh Art Deco di Indonesia seperti Villa Isola, Bandung. Arsitek
Wolff Schoemaker. Bioskop Megaria, Jakarta. Hotel Savoy Homann,
Bandung. Arsitek Albert Aalbers. Grand Hotel Preanger, Bandung. Arsitek
Wolff Schoemaker
c. Arsitektur Country adalah gaya arsitektur yang merefleksikan rumah-rumah di
pedesaan yang dekat dengan alam, dan memeberkan peran pada alam
dalam hal sirkulasi udara tata cahaya dan bahan bakunya.
d. Arsitektur Contemporary Adalah gaya arsitektur yang dipengaruhi oleh gaya
arsitektur modern. Penggunaan garis yang bersih dan rapi sesuiai dengan
bentuk dan fungsi melahirkan bentuk yang mengalir lebih bebas dari
arsitektur kontemporer.
e. Arsitektur Ethnic adalah gaya arsitektur yang berasal dari budaya
kedaerahan. Contoh arsitektur ethnic adalah bangunan-bangunan Bali, Jawa,
Minang, dll.
f. Arsitektur Mediterranian adalah gaya arsitektur yang pertama kali
diperkenalkan di Amerika pada abad sebelum ke 19. Arsitektur mediteranian
mulai dikenal luas pada sekitar tahun 1920-1930. Ciri-cirinya biasanya
memiliki pengaturan denah yang simetris, kisi-kisi jendela menggunakan
bahan besi tempa dan ormanen kayu.
g. Arsitektur Modern adalah Gaya arsitektur yang ditandai dengan
penyederhanan bentuk dan penciptaan ornamen dari struktur dan tema
bangunan. Gaya arsitektur modern mulai pada awal abad ke 20, dimana
terjadi moderenisasi pada teknologi dan industri. Dengan penemuan-
penemuan bahan matrial yang baru maka mendorong kreasi baru dalam
bentuk-bentuk arsitektur baru sebagai bagian dari revolusi industri.
h. Arsitektur Retro adalah gaya arsitektur dengan ciri bangunan memunculkan
bentuk benda sebagai salah satu aksen bentuk bangunan.
i. Arsitektur Tropcal adalah gaya arsitektur yang dipengaruhi oleh iklim tropik.
arsitektur tropik mengacu pada bahan-bahan material yang berasal dari alam
dan bentukannya menyesuaikan iklim alam tropis seperti penggunaan atap
Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 3


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
yang miring untuk mengatasi agar air hujan yang jatuh ke atap rumah dapat
mengalir dengan deras tanpa ada bocoran rumah. Selain itu penggunaan
atap dengan sudut kemiringan yang besar dapat menjadikan ruangan
menjadi lebih sejuk dan nyaman.
j. Arsitektur Victorian adalah gaya arsitektur glamor kerajaan yang muncul
pada era Victoria, yang mencakup masa pemerintahan Ratu Victoria pada
tahun 1837-1901. Gaya arsitektur victoria mulai disebarkan ke dunia
intrenasional oleh seorang arsitek Inggris yang disebarkan ke Amerika
Serikat, Kanada, Australia, dan Selandia Baru.
k. Arsitektur Minimalis Adalah desain arsitektur yang meminimalkan bentuk-
bentuk yang tidak diperlukan. Arsitektur minimalis banyak dipengaruhi olen
arsitektur jepang. Ciri arsitektur minimalis adalah dengan
penggunaan bentuk-bentuk yang sederhana dan simpel sesuai dengan
fungsinya. Dengan adanya bukaan yang lebar untuk pencahayaan juga
merupakan ciri dari arsitektur minimalis, selain itu penggunaan lampu soro
pada dinding sebagai aksen yang hidup pada malam hari.
(sumber : http://boedystudio.blogspot.com/p/exterior.html )

No Gaya Contoh Gambar fisual Keterangan


Eksterior
1. Arsitektur ciri-cirinya adalah
Clasic Ornamen-ornamen
ukiran yang rumit dan
detail

Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 4


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
2. Arsitektur Art ciri-cirinya adalah
Deco dengan penggunaan
bahan-bahan seperti
aluminum, stainless
steel,lacquer dan ada
aksen menjulang

3. Arsitektur ciri-cirinya adalah lebih


Country dekat dengan alam
dan penggunaan
material alam/kayu

4. Arsitektur ciri-cirinya adalah


Contemporar memakai bahan
y material dari alam,
seperti lantai kayu,
atap yang hijau yang
lebih dikenal greend
building dan bentuk
sesuai dg fungsi.
5. Arsitektur ciri-cirinya adalah
Ethnic bentuk bangunan
disesuaikan dengan
tradisi daerah/suku
masing-masing daerah

Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 5


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
6. Arsitektur ciri-cirinya adalah
Mediterranian bentuk lengkung ,
warna orange, kisi-kisi
jendela menggunakan
bahan besi tempa dan
ormanen kayu.

7 Arsitektur ciri-cirinya adalah


Modern penyederhanan
bentuk dan penciptaan
ornamen dari struktur
dan tema bangunan
serta penggunaan
komposit material baru
yang modern, (kaca,
besi, alumunium dll)
8. Arsitektur ciri-cirinya adalah
Retro bangunan
memunculkan bentuk
benda sebagai salah
satu aksen bentuk
bangunan (bola,
kubus, segitiga dll)

9. Arsitektur ciri-cirinya adalah


Tropcal bahan-bahan material
yang berasal dari alam
dan bentukannya
menyesuaikan iklim
alam tropis seperti
penggunaan atap yang
Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 6


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
miring untuk
mengatasi agar air
hujan yang jatuh ke
atap rumah dapat
mengalir dengan deras
tanpa ada bocoran
rumah
10. Arsitektur ciri-cirinya adalah
Victorian bentuk-bentuk aksen
mewah kerajaan,
menara yg menjulang

11. Arsitektur ciri-cirinya adalah


Minimalis bentuk-bentuk simetris
dan pengunaan warna
abu-abu , putih, hitam
dan merah atau
orange. Untuk warna
eksteriornya.

3. Evaluasi
1. Jelaskan yang dimaksud dengan konsep desain Eksterior Bangunan!
2. Sebutkan aspek – aspek yang harus diperhatikan oleh seorang arsitek dalam
membuat desain eksterior bangunan !
3. Sebutkan 5 macam konsep desain eksterior bangunan !
4. Sebutkan minimal 5 jenis gaya ekseterior bangunan !
5. Sebutkan cirri-ciri dari gaya arsitektur minimalis !
Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 7


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”
4. Referensi
1. Yohanes Suparyo, Konstruksi Perspektif, Kanisius, 1981
2. Departemen Sipil, Gambar Teknik, TEDC Bandung, 1982
3. Tom Porter Und Sue Goodman, Handsbuch Der Graphischen Techniken Fur
Architekten Und Designer, Koln-Braunsfeld 1985
4. Jansen, Construcsional Drawings and Architectural Models, Karl Kramer Verlag,
Stuttgart 1985
5. Wahyu Suprobo, AutoCAD untuk Arsitek, Dinastido, Jakarta, 1999
6. Departemen Bangunan Desain dan Perancangan, Gambar Teknik bangunan,
PPPTK VEDC Malang, 2012
7. Boedy, 2012. Exterior . http://boedystudio.blogspot.com/p/exterior.html (diunduh
27 Oktober 2012)

Halaman:

004. KK.17. Menerapkan Desain Eksterior Bangunan 8


TGB SMK Negeri 2 Kendal Tahun 2012 “ Nanang Abdullah, S.Pd.”

Anda mungkin juga menyukai