Anda di halaman 1dari 1

TAHAP PERSIAPAN BERSAMA

INSTITUT TEKNOLOGI KALIMANTAN


Kampus ITK Karang Joang, Balikpapan 76127
Telepon: 0542-8530800, Fax: 0542-8530801

QUIZ 1
Semester Gasal Tahun Ajaran 2021/2022

Mata Kuliah : Kalkulus 1 (KU201209) Kelas G


Pekan :1
Dosen : Sigit Pancahayani, M.Si,
Materi : Sistem Bilangan Real
Platform : LMS kuliah.itk.ac.id dan Google Classroom
Waktu pengerjaan : 60 menit

Capaian: Mahasiswa mampu memahami konsep bilangan riil, menyelesaikan pertidaksamaan


dalam suatu interval/selang pada sistem bilangan real, nilai mutlak, titik, jarak, koordinat,
persamaan garis, dan persamaan lingkaran.

Aturan:
Mengerjakan soal secara mandiri
Mengumpulkan jawaban di LMS dan Google Classroom pada kolom penugasan yang diberikan

Kerjakan soal berikut ini!

1. [25 poin] Berikan contoh pertidaksamaan yang melibatkan nilai mutlak dengan himpunan
penyelesaian di (−∞, −5) atau (5, ∞). Buktikan bahwa persamaan yang Anda berikan
memenuhi himpunan penyelesaian tersebut.
2. [25 poin] Berikan contoh dua titik pada kuadran yang berbeda di bidang koordinat kartesius
dan memiliki jarak 10. Buktikan bahwa dua titik yang Anda berikan berjarak 10.
3. [25 poin] Berikan contoh dua buah persamaan garis lurus yang saling tegak lurus dan
berpotongan di titik (3,5) dan buktikan.
4. [25 poin] Berikan contoh dua buah persamaan lingkaran yang berpotongan di dua titik dan
buktikan.

-Good Luck-

Anda mungkin juga menyukai