Anda di halaman 1dari 57

TUGAS DAN SOAL MODUL KLAS VIII

BAB I HIDUP BERIMAN

APERSEPSI : ( Bacalah cerita dibawah ini dengan cermat )

Sepulang sekolah Rudi selalu berdoa mengucap syukur sebab telah disertai Tuhan dalam
kegiatan di sekolah dan pulang sampai rumah dengan selamat .malam haripun ia berdoa
bersyukur atas berkat yang ia terima dalam hidupnya dan menyerahkan tidurnya agar dapat
beristirahat dengan nyaman dan penuh keselamatan.

Dalam segala hal Rudi tidak perbah lupa untuk bersyukur dan meminta penyertaan Tuhan
setiap hari. Maka Rudi selalu berusaha untuk dekat dengan Tuhan , Rudi tidak pernah
meninggalkan kegiatan kegiatan Gereja dan selalu mengikuti persekutuan doa.bahkan ia
menjadi pemimpin komisi remaja di gerejanya.

Semua itu dilakukan karena Rudi merasakan berkat dan anugerahnya yang sangat besar
dalam hidupnya, baginya berkat Tuhan tidak dapat dihitung dan tak dapat diukur sehingga
ia merasa apa yang dilakukan buat gereja belum sebanding, jika diabandingkan dengan kasih
dan anugerah Tuhan

Di sekolah Rudi menjadi siswa yang baik dan berprestasi. Ia mendapatkan peringkat tertinggi
dalam sekolahnya. Rudi hanya percaya bahwa semua itu adalah kasih dan berkat Tuhan
saja.perasaan inilah yang membuat Rudi setia dan berjalan seturut dengan kehendak Tuhan.
Dan Rudi sangat mempercayaai bahwa Tuhan adalah segalanya dalam hidupnya,

REFLEKSI: ( Jawablah pertanyaan pertanyaan dibawah ini )

1. Mengapa orang beriman harus selalu bersyukur ? jelaskan!.

Jawab:…………………………………………………………………………

2. Menurut pendapatmu bagaimanakah cara memelihara iman kita agar tetap


selalu percaya pada Tuhan ? jelaskan
Jawab:…………………………………………………………………………

3. Tuliskanlah tindakanmu bersama keluargamu yang merupakan bentuk memelihara


iman pada Tuhan Yesus !
Jawab:…………………………………………………………………………

4. Bagaimana perasaanmu hidup dalam Tuhan Yesus Kristus? Jelaskan alasannya!


Jawab:…………………………………………………………………………

5. Tuliskan komitmenmu dalam beriman pada Tuhan Yesus


Jawab:…………………………………………………………………………

D. RANGKUMAN MATERI PEMBELAJARAN


Bagi orang Kristen beriman berarti berpegang teguh pada keyakinan yang dimiliki tentang Yesus
Kristus sebagai Tuhan dan Juru selamat.
Dalam keyakinan itu kita menaruh percaya kepada Yesus dan menaruh pengharapan
kepadaNya.bahwa Ia menyelamatkan kita dari dosa.
Karena kita telah diselamatkan maka kita menanggapi anugerah keselamatan itu dengan cara
melakukan semua perintahNya dalam hidup kita.
Iman membangkitkan pengharapan sekaligus mendorong seseorang untuk mewujudkan
pengharapannya itu , untuk itu kita terdorong untuk memelihara iman dengan cara setia berdoa dan
membaca Alkitab.

E. LEMBAR KERJA
1.1 PENGAMATAN SIKAP ( Memeriksa Diri Sendiri )
a. Kegiatan : Memeriksa Diri Sendiri
b. Tujuan : Menghayati dan memahami keberadaan diri
dihadapan Tuhan
c. Pendalaman Alkitab : Bacalah Yeremia 2:13
Pikirkan kemudian tulislah tentang suatu kebiasaan atau hobi yang mungkin
kamu senang lakukan dan sangat sulit untuk meninggalkannya
Setelah kamu renungkan dan tanyakan pada guru, ternyata hobi atau kebiasaan
yang kamu sukai belum tentu hal itu menyenangkan hati Tuhan
Apakah kamu rela meninggalkan kebiasaan atau hobi itu sebagai syarat untuk
mengikut Kristus dengan sungguh sungguh

1.2. PENGAMATAN SOSIAL I :


a. Kegiatan : Membaca Kitab Daniel 3-4
b. Tujuan : Memahami arti sikap hidup beriman dan
Berpengharapan
c. Kegiatan :
1. Bacalah buku buku yang relevan dan catatan dari internet
2. Untuk menjawab pertanyaan kamu boleh minta pendapat
teman temanmu baik yang ada di lingkungan Gereja, rumah
atau sekolah
3. Tuliskan hasil temuanmu itu dibawah ini
a. Apakah kamu memahami apa artinya memiliki iman kepada Yesus Kristus
dan memelihara imanmu?
b. Bagaimana perasaan yang kamu dapatkan dari pelajaran ini ?
c. Bagaimana cara kamu memelihara iman?
d. Apakah kamu melihat orang tua kamu memelihara
imannya?
e. Bagaiman cara mereka melakukannya?

1.3 PENGAMATAN SOSIAL II :


a. Kegiatan : Membaca kitab Daniel 1-3
b. Tujuan : Memiliki sikap menghormati norma sosial di masyarakat berkaitan
dengan cara hidup orang beriman dan berpengharapan dalam bentuk
tindakan nyata
c. Kontek hidup Daniel dan kawan kawan di tengah lingkungan pluralistic, namun
Daniel yang beriman tidak menjadikannya langsung menolak semua norma
sosial masyarakat.
contoh : Daniel mengikuti kebiasaan setempat dalam memberi salam kepada
raja dan ia tidak keberatan ketika nama mereka diganti dengan nama Babel
d. Uraian Kegiatan
1. Bentuklah kelompok yang terdiri 3-4 orang
2. Diskusikan dengan kelompokmu tentang pluralism di Indonesia
3. Simpulkan hasil pemahamanmu , kemudian jawablah pertanyaan di bawah ini !
a. Sebutkan pluralism yang ada di Indonesia
b. Dengan meneladani Daniel , bagaiman seharusnya orang beriman
menyikapi pluralism?
c. Bagaimanakah cara Daniel memelihara imannya?
d. Apa yang dapat kamu pelajari dari kehidupan Daniel?
e. Tulislah saran kepada orang beriman lain dalam menyikapi dan
menghormati pluralism!
4. Tulislah jawabanmu kemudian presentasikan di depan teman temanmu !

1.4 TUGAS MANDIRI I :


A. Untuk mendalami arti iman , jawablah pertanyaan pertanyaan dibawah ini !.
B. Bacalah ayat ayat dalam Alkitab seperti dibawah ini , kemudian Sebutkan 4 orang
tokoh Alkitab yang beriman serta jelaskan perbuatan yang menunjukkan
imannya,
1. Ibrani 6: 7-9
2. Kejadian 12: 3-4
3. Matius 15: 21-28
4. Lukas 7: 1-10
5. Kejadian 22: 1-11
C. Ceritakan pengalaman keluarganya dalam memelihara iman anggota keluarganya
dan langkah langkah apa yang dilakukannya
D. Susunlah sebuah doa yang isinya memohon supaya keluargamu dan kamu selalu
dikuatkan dalam memelihara iman dan iman tetap kuat dan hidup dalam dirinya

1.5 TUGAS MANDIRI II


Tugas. Perhatikan bagan dibawah ini dengan saksama , dan Temukan tokoh- tokoh
iman dalam kolom dibawah ini dan tulis dengan urut nomer

A D S A B C A D A N I E L G M
C B A O A D Y U D A S K Y U B
P E R E M P U A N K A N A A N
D C A A Y U B H A D A A I A U
E F H U H S A A E L I A R Y H
H A K H E A R S K S A M U E L
I G L T H M M U S A A S Y E
E L I S A K O K E T R N K U L
O N O B K U T U B A U A A S I
J A N D A S A R F A T Y I U A
P S R A N A K Y O A B N P S

F. EVALUASI

I. Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (x) huruf A, B, C
atau D pada lembar jawaban yang tersedia!

1. Menurut iman Kristen, hidup adalah pemberian Allah karena itu hidup ini harus kita … . .
A. perjuangkan
B. kendalikan
C. gunakan
D. syukuri

2. Cerita tentang Tuhan Yesus menyembuhkan dua orang yang kerasukan setan di
Gadara dapat kit abaca dalam … .
A. Mateus 8:28-34
B. Markus 28:28-34
C. Lukas 8:28-34
D. Yohanes 8:28-34
3. Tokoh yang meninggalkan kampung halamannya atas perintah Allah dan berjalan menuju
negeri yang belum diketahui adalah … .
A. Nuh
B. Abraham
C. Musa
D. Daud

4. Kita orang percaya berpegang teguh kepada Yesus dengan sepenuh hati maka apa yang
dikehendakiNya akan terjadi. Hal ini merupakan … .

A. Iman
B. Pengharapan
C. Kasih
D. Percaya

5. Lukas 7:1-10 menjelaskan bahwa Perwira di Kapernaum sangat mengharapkan


pertolongan Tuhan Yesus, karena ... .
A. ia jatuh sakit
B. hambanya sakit keras
C. menghadapi musuh
D. akan maju perang

6. Beriman kepada Yesus Kristus berarti … .


A. Bergantung sewaktu waktu kepada Yesus
B. Berharap kepada Yesus saat ada kesusahan
C. Mengaku percaya bahwa Yesus adalah Tuhan dan Juruselamat
D. Menyerahkan diri kepada kekuatan dirinya

7. Hal utama yang patut kita syukuri sebagai orang Kristen adalah … .
A. Tuhan memberikan penderitaan dan kesusahan kepada semua orang
B. Tuhan memberi keselamatan dan hidup kekal kepada orang percaya
C. Tuhan tidak pernah memberikan pencobaan kepada orang percaya
D. Tuhan memberi kesenangan dan penderitaan kepada semua orang

8. “ Akulah jalan kebenaran dan hidup, tidak ada seorangpun yang datang kepada
Bapa , kalau tidak melalui Aku” ayat ini dapat kit abaca dalam … .
A. Yohanes 12:4
B. Yohanes 13: 5
C. Yohanes 14:6
D. Yohanes 15:6

9. Ciri ciri orang beriman adalah selalu belajar mengenal dan melakukan … .
A. Keinginan hati
B. Kehendak Tuhan
C. Keinginan gereja
D. Kemauan orang banyak

10. Wujud iman seorang remaja Kristen dalam bergaul dilingkungan masyarakat adalah … .
A. Ikut dalam kegiatan bila ada bayarannya
B. Ikut serta dalam kegiatan karang taruna
C. Menjauhkan diri dari semua kegiatan
D. Terlibat dalam semua kegiatan dalam masyarakat

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

BAB II HIDUP BERPENGHARAPAN

APERSEPSI:

Menyanyikan Kidung Jemaat nomer 445 “ Harap akan Tuhan”

Harap akan Tuhan hai jiwaku, Dia perlindungan dalam susahmu


Jangan resah tabah berserah, karena habis malam pagi merekah
Dalam derita dan kemelut, Tuhan yang setia penolongmu

Harap akan Tuhan hai jiwaku, Dia perlindungan dalam susahmu


Walau sendu hatimu remuk, Tuhan mengatasi tiap kemelut
Ya Tuhan tolong ku yang lemah, setiaMu kokoh selamanya

Harap akan Tuhan hai jiwaku, Dia perlindungan dalam susahmu


Jangan sedih nanti berhenti, Yesus memberikan hidup abadi
Habis derita di dunia , purna sukacita, Halleluya

REFLEKSI:

1. Mengapa orang beriman harus berharap kepada Tuhan ? jelaskan!.

Jawab:………………………………………………………………………………………………

2. Apa saja yang tidak boleh kita lakukan ketika kita berharap pada Tuhan ?
Jawab:……………………………………………………………………………………………………
3. Apa yang kita peroleh jika kita berharap pada Tuhan dan melakukan apa yang
Tuhan inginkan dalam hidup kita? Terangkan dari syair lagu yang ada !.
Jawab : ……………………………………………………………………………………………………..
4. Tuliskan ayat dalam kitab Roma 5: 3-4 Dan jelaskan isinya !.
Jawab:………………………………………………………………………………………………………….
5. Tuliskan sebuah doa yang isinya menyatakan berpengharapan pada Tuhan !.

Jawab:………………………………………………………………………………………………………….

A. RANGKUMAN MATERI PEMBELAJARAN


Pengharapan adalah keyakinan bahwa pada saatnya hal hal yang baik akan terjadi cepat
atau lambat.pengharapan itulah yang memungkinkan kita untuk selalu tabah berusaha dan
bertekun dalam doa.
Hidup tanpa pengharapan sangat rapuh,kita akan mudah berputus asa dan meratapi diri.
Akibatnya kita tidak akan pernah keluar dari keadaan sulit yang kita alami. Ketekunan dalam
berpengharapan akan selalu membuahkan hasil yang baik.tidak saja bagi diri kita sendiri,
tetapi juga bagi orang lain,di sekeliling kita. Sumber pengharapan kita adalah Tuhan , Tuhan
tahu yang terbaik bagi diri kita dan Dia tidak akan mengecewakan.
Kitab Ibrani 6:19-20, menyaksikan bahwa pengharapan adalah sauh yang kuat dan aman
bagi jiwa kita. Berpengharapan berarti terus memandang kedepan, memperjuangkan
keadilan Allah, membrantas segala macam penyakit kebodohan dan keputusasaan, hidup
yang mengusahakan dan menyatakan Syallom atau damai sejahtera.
B. LEMBAR KERJA

I.1 PENGAMATAN SIKAP ( Memeriksa Diri Sendiri )


a. Kegiatan : Memeriksa dan mengenali Diri Sendiri
b. Tujuan : Menghayati dan memahami keberadaan diri
dihadapan Tuhan
c. Pendalaman Alkitab : Filipi 4: 11, Yeremia 29:11 dan Ibrani 6:19-20
d. Uraian Kegiatan
1. Bacalah Filipi 4:11 dan renungkan dengan baik
2. Bacalah Yeremia 29: 11 dan Ibrani 6: 19-20, setelah itu jelaskan
dengan kata katamu sendiri
3. Daftarkan apa saja yang kamu harapkan dari Kristus
4. Tulislah alasan mengapa kamu mengharapkan itu pada Kristus
5. Telitilah harapan mana yang untuk diri sendiri dan mana yang untuk orang lain.
I.2 PENGAMATAN SOSIAL
a. Tujuan : Memahami arti sikap hidup beriman dan berpengharapan
b. Sumber Belajar : Alkitab ( Ibrani 11:1)
c. Uraian Kegiatan :
1. Bacalah buku buku yang relevan dan catatan dari internet
2. Untuk menjawab pertanyaan kamu boleh minta pendapat
teman temanmu baik yang ada di lingkungan Gereja, rumah
atau sekolah
3. Tuliskan hasil temuanmu itu dibawah ini
3.1 Jelaskan makna dari iman dari ayat ayat yang kamu baca
3.2 Sebutkan unsur unsur penting yang terdapan dalam
iman
3.3 Sebutkan perbedaan antar iman dan percaya
3.4 Sebutkan perbuatan iman Abraham kepada Tuhan

1.3 TUGAS MANDIRI I ( KETRAMPILAN )

1. Bacalah kitab Galatia 5 : 22-23 dan sebutkan nilai nilai kristiani yang ada secara urut
2. Tuliskan syair lagu “ Karakter Kristus” dan terangkan isinya dengan kata katamu sendiri
maksud lagu itu!.
3. Untuk mewujudkan kalau kita berperan aktif untuk mengajak orang yang ada disekitar
kita supaya memiliki pengharapan , langkah langkah apa saja yang harus kita lakukan ,
tuliskan !.
4. Pernahkah kamu menjumpai orang yang putus harapan , dan apa yang harus kamu
lakukan supay mereka mempunyai pengharapan
5. Sebutkan perbuatan kongkrit sehari hari sebagai wujud dari buah buah Roh yang ada
dalam Galatia 5:22-23

1.4 TUGAS MANDIRI II ( KETRAMPILAN )


1. Coba kamu lakukan pengamatan terhadap orang yang berpengharapan dan
kemudian bandingkan dengan orang yang tidak berpengharapan apa yang
kamu temukan !.
1. Siswa disuruh merefleksikan , apakah didalam hidupnya ia lebih banyak bersikap
sebagai orang yang berpengharapan atau sebaliknya
2. Siswa harus melengkapi hasil refleksinya dalam table berikut

Dalam 3 tahun terakhir , saya bersikap sebagai orang yang berpengharapan/ tidak
berpengharapan ( coret yang tidak perlu) dengan bukti seperti tertulis di table berikut :

Bukti untuk mendukung refleksi kalau saya berpengharapan


NO
1
2
3

Bukti untuk mendukung refleksi kalau saya


NO
tidak berpengharapan
1
2
3

C. EVALUASI

I. Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (x) huruf A, B, C atau D
pada lembar jawaban yang tersedia!

1. Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan , yang menaruh harapannya pada Tuhan ,
kalimat ini terdapat dalam … .
A. Yeremia 7:7
B. Yeremia 7:17
C. Yeremia 17:7
D. Yeremia 17:17

2. Banyak orang kecewa sebab hidupnya mengandalkan … .


A. Hal yang fana
B. Imannya sendiri
C. Hal yang kekal
D. Apa yang diimani

3. Sikap orang yang berpengharapan adalah … .


A. Berani berdoa
B. Berani bertindak
C. Mempunyai cita cita
D. Hidup taat hanya kepada Tuhan

4. Jika kamu mengharapkan keselamatan yang kekal, hal utama yang akan kamu lakukan
adalah … .
A. Rajin bekerja
B. Percaya Tuhan
C. Rajin berdoa
D. Mencari gereja

5. Sikap orang yang berpengharapan yang berpikir pasti ada jalan keluar adalah sikap … .
A. Mengandalkan Tuhan
B. Optimisme
C. Pesimisme
D. Berpegang teguh

6. Jika orang beriman tidak mau lagi berdoa, berarti kehidupan rohaninya adalah … .
A. Akan hidup lalu mati
B. Tidak bertumbuh dan mati
C. Antar hidup dan mati
D. Berkembang kuat dan baik

7. Salah satu alasan kita berdoa karena kita membutuhkan … .


A. Hubungan yang cukup baik dengan Tuhan
B. Komunikasi yang terus menerus dengan Tuhan
C. Bimbingan Tuhan sewaktu waktu kita lemah
D. Belas kasih Tuhan terhadap orang miskin

8. Pernyataan “ mintalah maka akan diberikan kepadamu, carilah maka engkau akan
mendapat , ketuklah maka pibtu akan dibukakan bagimu, firman ini terdapat dalam
kitab… .
A. Matius 7: 17
B. Matius 17:7
C. Matius 7:7
D. Matius 27:7

9. Kegiatan yang dapat menumbuhkan iman remaja adalah … .


A. Berdoa kelompok
B. Berolahraga
C. Membaca buku
D. Menonton kegiatan gereja

10. Ibrani 11: 1 mengatakan bahwa “ iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan
dan bukti dari segala sesuatu yang … .
A. Kita lihat sendiri
B. Hamper kelihatan
C. Tidak kita lihat
D. Sekali waktu terlihat

II. Untuk soal nomer 1 s/d 5 jawablah dengan singkat dan benar !.

1. Tuliskan 2 contoh cara hidup orang yang berharap kepada Kristus!.


2. Jelaskan mengapa pengharapan yang sejati hanya kepada Kristus?
3. Jelaskan hubungan antar iman dan pengharapan sesuai dalam kitab Ibrani 11 : 1!
4. Berikan 2 contoh orang yang beriman dan berpengharapan dalam Alkitab!
5. Jelaskan apakah beriman dan apakah berpengharapan?

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua


BAB III

MEMILIH UNTUK TIDAK BERPUTUS ASA

APERSEPSI:

Marilah kita bersama sama menyanyikan lagu


Kidung Jemaat no 241 Tak ‘Ku Tahu ‘Kan Hari Esok.
Tak ‘ku tahu ‘kan hari esok, namunlangkahku tegap.
Bukan surya kuharapkan, kar’na surya ‘kan lenyap.
O tiada ‘ku gelisah, akan masa menjelang; ‘
ku berjalan serta Yesus. Maka hatiku tenang.
Ref: Banyak hal tak ‘ku fahami
dalam masa menjelang
Tapi t’rang bagiku ini:
Tangan Tuhan yang pegang.

REFLEKSI:

1. Setelah kita menyanyi lagu tadi apa pesan utama yang disampaikan dalam lagu
tersebut?
Jawab:…………………………………………………………………………………………………….

2. Apakah pesan ini cocok untuk tiap siswa? Mengapa mereka merasa demikian?
Jawab:…………………………………………………………………………………………………….

3. Bagaiman keyakinan kita kepada Tuhan , melalui lagu tersebut jelaskan!


Jawab:……………………………………………………………………………………………………

D. RANGKUMAN MATERI PEMBELAJARAN

Putus asa adalah keadaan dimana seseorang tidak memiliki harapan, jadi putus asa adalah
kebalikan dari kondisi berpengharapan, Tuhan Yesus mengajarkan kita untuk tidak
berputus asa dan kuatir terhadap hidup ini, karena Allah Bapa memelihara kita dengan
sungguh baik. Allah Bapa memberikan kepada kita apa yang kita butuhkan untuk kebaikan
kita dan Tuhan Yesus mengajar kita untuk meminta kepada Allah Bapa apa yang memang
kita butuhkan

E. LEMBAR KERJA
1.1 PENGAMATAN SIKAP
a. Tujuan : Memahami janji Allah kepada orang orang pilihanNya
b. Bacaan Alkitab : Masmur 21 : 30
c. Uraian Kegiatan :
1. Bacalah Masmur 21:30
2. Catatlah ayat ayat yang mencerminkan keputusasaan Pemasmur
3. Catat juga ayat ayat mana yang mencerminkan harapan yang dimiliki
penulis Masmur kepada Tuhan

NO Keputusasaan Pengharapan

Kesan yang kamu buat

1.2 PENGAMATAN SOSIAL

a. Tujuan : Memahami arti sikap hidup beriman dan berpengharapan


b. Sumber Belajar : Alkitab
c. Uraian Kegiatan:
1. Bacalah ayat Alkitab dalam :
- 2 Tawarih 15:7
- Masmur 46:2
- Yosua 1:9
- Masmur 37:23-24
- Roma 8: 28
2. Tuliskan ayat ayat tersebut dan terangkan dengan kata
katamu sendiri isi ayat itu

1.3 Tugas Mandiri I


a. Mengamati Lingkungan
Kegiatan ini meminta siswa untuk bertanya kepada lima
orang temannya, apakah mereka pernah berputus asa Apa
penyebabnya, apa saja yang mereka lakukan ketika putus
asa, dan apakah tindakan itu berhasil mengatasi keputus
asaan mereka. Setelah itu, siswa diminta menuliskan hasil
pengamatan mereka dengan melengkapi tabel di bawah ini
tanpa menuliskan nama teman tersebut.

Penyeba Hal yang Berhasil mengatasi


b Putus dilakukan saat putus asa atau tidak
asa putus asa berhasil
b. Bacalah kasus dibawah ini
Majalah Gatra edisi 29 Agustus 2003 menceritakan tentang kisah pilu
Heriyanto yang mencoba bunuh diri karena ibunya tidak sanggup
memberikan Rp. 2.500 untuk membayar kegiatan ekstrakurikuler. Pada saat
itu, ia baru berumur 12 tahun, masih sangat muda untuk mengerti bahwa
tidak bisa membayar kegiatan ekstrakurikuler tidaklah sama dengan harus
mengakhiri hidup. Untung niat ini tidak tercapai walaupun ia sempat dalam
perawatan intensif di rumah sakit dan mengalami cacat mental karena
ketiadaan sementara aliran zat asam ke otaknya akibat jerat kuat tali di
lehernya.
Bunuh diri bisa terjadi pada seseorang yang tidak melihat bahwa hidupnya
berarti sehingga ia tidak melihat ada gunanya untuk melanjutkan hidup.

Jawablah pertanyaan dibawah ini :


a. Apakah dapat dibenarkan, bila kita berputus asa untuk melanjutkan
kehidupan dan memilih bunuh diri?
b. Apakah memang kita berhak untuk mengakhiri hidup ini? Apa alasannya
jelaskan

1.4 Tugas Mandiri II


1. Apa pesan yang Tuhan Yesus sampaikan tentang kekhawatiran?
2. Guru bisa meminta siswa menghafalkan Matius 6: 33 sebagai pegangan
menghadapi rasa kuatir dan putus asa.
3. Menurutmu, apakah pesan ini dapat diterapkan dalam hidupmu sehari-hari?
4. Melalui pertanyaan ini siswa diminta memikirkan, apakah betul ia dapat
menerapkan hidup tanpa putus asa dan kuatir. Guru hendaknya
memperhatikan siswa yang masih ragu-ragu untuk mengatakan “iya”
terhadap pertanyaan ini, dan dapat mencari tahu lebih lanjut, mengapa ia
bersikap demikian. Mungkin ada beban berat yang dirasakannya dan kini saat
yang baik untuk memintanya menceritakan beban tersebut agar dapat
didukung dalam doa dan bila mungkin, dicarikan solusinya juga.
5. Mengapa selaku anak-anak Tuhan, kita tidak perlu putus asa?
6. Jawaban yang paling sederhana adalah, karena Tuhan menginginkan yang
terbaik untuk kita sebagai anak-anak-Nya. Bila kita putus asa, kita melupakan
bahwa Tuhan tetap memperhatikan kita dan memberikan pertolongan pada
waktu-Nya. Inilah yang menjadi senjata kita untuk menghadapi kehidupan
yang sulit di dunia. Bila siswa dapat menjawab pertanyaan ini dengan baik,
ajak mereka untuk membagikan pemahaman ini kepada orang lain di sekitar
mereka.
7. Apa yang perlu kita lakukan agar kita tidak khawatir atau putus asa?
8. Pertanyaan ini hendaknya dijawab siswa tanpa melihat kembali catatan
pelajaran atau buku pelajaran, karena jawabnya sederhana: Mengutamakan
Tuhan dalam hidup, ingat janji-janji-Nya, dan percaya bahwa Tuhan akan
memenuhi janji-Nya pada waktu yang tepat.

F. EVALUASI

I Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (x) huruf A, B, C atau D
pada lembar jawaban yang tersedia

1. Tokoh Alkitab yang disebut “ bapa orang beriman “ adalah bernama … .


A. Adam
B. Musa
C. Daud
D. Abraham

2. Sebagai orang percaya kita tidak perlu takut dan kuatir dalam menghadapi
perjalanan hidup kita yang akan datang, selama kita tetap berpegang pada perintah
Tuhan, kita akan tenang , hal ini sesuai dengan lagu yang berjudul ... .
A. Tangan Tuhan
B. Pelangi kasihNya
C. Tuhan Yang Pegang
D. Hari Esok kita tidak tahu

3. Sikap yang menunjukkanbahwa seseorang dikatakan beriman kepada Kristus adalah ... .
A. Rendah hati dan optimis
B. Rendah hati dan taat
C. Rendah hati dan merasa menang
D. Rendah hati dan terbuka

4. Seseorang disebut Kristen apabila orang tersebut dapat menunjukkan perbuatan


sehari hari antara lain adalah ... .
A. Perbuatan yang sesuai dengan kehendak Kristus
B. Setiap hari pergi ke Gereja
C. Selalu mempersembahkan di Gereja
D. Mempunyai Alkitab yang banyak di rumahnya

5. Tuhan Yesus mengajarkan Doa Bapa Kami kepada kita, doa Bapa kami yang
diajarkan Tuhan Yesus dapat kita baca di dalam kitab ... .
A. Mateus 6 : 9-13
B. Mateus 5 : 9-13
C. Mateus 4 : 9-13
D. Mateus 3 : 9-13
6. Tokoh Alkitab yang tergolong orang beriman dan selalu bersyukur melalui
karangannya dalam kitab Masmur dan pernah melawan tentara Filistin adalah
bernama ... .
A. Musa
B. Saul
C. Daud
D. Yusup

7. Sebagai seorang kristen harus selalu bersyukur karena keselamatan yang telah
diberikan Allah, karena setiap orang yang percaya kepada Yesus Kristus
diberikan hidup kekal atau keselamatan, hal ini sesuai dengan firman Tuhan
dalam kitab Yohanes ... .
A. 3 : 6
B. 3 : 16
C. 3 : 26
D. 3 : 36
8. Sebagai orang beriman hendaknya kita tidak takut menghadapi persoalan yang
sulit, karena melalui firman Tuhan dalam I Korintus 10 : 13, Allah berjanji akan
memberikan … .
A. berkat melimpah
B. kasih karunia
C. kesukaan besar
D. jalan keluar

9. Orang yang hidup berpengharapan selalu berpikir dan bertindak atas dasar “ pasti
ada jalan keluar “ sesulit apapun persoalan hidupnyapasti ada penyelesaiannya,
sebab ia memiliki keyakinan yang kokoh bahwa Allah ... .
A. Akan menolong
B. Membuat kesulitan
C. Panjang sabar
D. Membiarkannya

10. Salah satu wujud iman dan pengharapan seorang pelajar dimana mereka selalu
memandang segala sesuatu secara positip dan menatap masa depan dengan penuh
keyakinan dan harapan disebut dengan istilah ... .
A. Kreatif
B. Optimis
C. Pesimis
A. Proaktif

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

BAB IV
DAMPAK HIDUP BERIMAN DAN BERPENGHARAPAN

APERSEPSI: Nyanyikan lagu dibawah ini !.

“KAULAH HARAPAN “

Bukan dengan kekuatanku, kudapat jalani hidupku


Tanpa Tuhan yang disampingku , kutak mampu sendiri
Engkaulah kuatku, yang yang menopangku,
Kupandang wajahMu, dan berseru , pertolonganku datang dariMu
Peganglah tanganku, jangan lepaskan , Kaulah harapan dalam hidupku
Sumber: www.kidung.com

REFLEKSI : Memaknai lagu

1. Apa yang kamu pahami dari lagu di atas? Tuliskan maknanya bagi
dirimu!.
Jawab: ……………………………………………………………………………………
2. Dari lagu tersebut apakah harapan yang diinginkan?
Jawab: ……………………………………………………………………………………
3. Untuk mencapai harapannya apa yang harus dilakukan dalam lagu
tersebut?
Jawab: ……………………………………………………………………………………
4. Apakah itu pengharapan? Jelaskan !.
Jawab: ……………………………………………………………………………………
5. Apakah cita cita dan harapan bagi masa depanmu ?
Jawab: ……………………………………………………………………………………

A. RANGKUMAN MATERI PEMBELAJARAN

Salah satu ciri manusia yang dipanggil Tuhan untuk menjadi murid Tuhan Yesus adalah
beriman dan berpengharapan. Iman dan pengharapkan laksana mesin yang menghidupkan
perjalanan hidup kita. Supaya kamu tumbuh dalam beriman dan berpengharapan maka kamu
membutuhkan bimbingan dan arahan dari Allah melalui ibadah, berdoa dan membaca Alkitab
secara teratur dan setiap hari
Setiap orang yang beriman dan berpengharapan kepada Tuhan tidak akan memiliki
kekhawatiran, hal ini dapat terjadi karena Tuhan sendiri yang mengendalikan hidup kita, Ia
adalah Tuhan yang berkuasa atas segalanya dan tidak ada yang membuat kita takut ketika
berada bersamaNya. Oleh karena itu kita harus mengandalkan Tuhan seperti kata Yeremia
17:7-8) dan Yesaya 40:31)

B. LEMBAR KERJA

1.1 PENGAMATAN SIKAP SPIRITUAL


a. Tujuan : Memahami tentang pertumbuhan imannya
b. Sumber Belajar : Yakobus 2: 14-17 dan Masmur 21:30
c. Uraian Kegiatan :
1. Bacalah ayat sebagai sumber belajar diatas
2. Catatlah ayat ayat yang mencerminkan keputusasaan
Pemasmur
3. Setelah memahami makna beriman dan berpengharapan
serta dampak hidup beriman dan berpengharapan , kini
kamu dapat menulis refleksi pendek mengenai diri kamu.

NO Keputusasaan Pengharapan

Kesan yang kamu buat

1.2 PENGAMATAN SOSIAL


a. Tujuan : Memahami arti sikap hidup beriman dan berpengharapan
b. Sumber Belajar , Bacalah Alkitab dari :
1. 2 Tawarih 15:7
2. Masmur 46:2
3. Yosua 1:9
4. Masmur 37:23-24
5. Roma 8: 28
c. Tuliskan ayat ayat tersebut dan terangkan dengan kata katamu sendiri

1.3 TUGAS MANDIRI I


a.Tujuan : Menilai pertumbuhan diri sendiri
b.Kegiatan : Melengkapai kolom yang ada
1. Tulislah tanda (V) bila dampak itu ada dalam diri kamu dan
beri tanda (-) jika dampak itu belum ada dalam diri kamu

Dampak hidup beriman dan berpengharapan bagi saya


NO Dampak hidup beriman dan berpengharapan Diri saya

1 Tidak mengandalakan diri sendiri tetapi


mengandalkan Tuhan ( Yeremia 17:5-6)
2 Setia (Matius 25:1-30).
3 Taat (Kejadian 12:1-9).
4 Sanggup bersukacita dalam kesesakan (Kisah Rasul 16:19-
40).
5 Sanggup bertahan dalam penderitaan (2 Kointus 4:14-18).
6 Berani bersaksi (Kisah Rasul 24-26;Filipi 1:20).
7 Percaya segala sesuatu (Matius 6:25-34).
8 Memiliki pendirian yang teguh (Yosua 24:14-15).
9 Tidak mudah terpengaruh (Bilangan 14:25-30).
10 Memiliki keyakinan yang kokoh (Roma 1:16;Roma 8:35-
39).
11 Tidak menyesali kemalangan (2 Korintus 12:1-10).
12 Memiliki sikap hati yang benar (Daniel 1:1-21).
13 Tegar di tengah persoalan (Daniel 6;Kisah Rasul 7).
14 Berani menanggung resiko (Daniel 3).
15 Tidak mengenal putus asa (1 Samuel 21-24,26,27).
16 Berpegang teguh pada janji Allah (Kejadian 15-20),

C. EVALUASI

Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (x) huruf A, B, C atau D
pada lembar jawaban yang tersedia

1. Seseorang yang mempunyai iman harus diwujudkan dalam perbuatan, karena iman
tanpa perbuatan adalah … .
A. Tidak berguna
B.Kosong
C.Mati
D. Hilang
2. Iman mempunyai hubungan yang sangat erat dengan harapan, karena iman menjadi … dari
apa yang diharapkan. Kata yang yang tepat dalam kalimat tersebut adalah … .
A. Tujuan
B.Dasar
C.Tolak ukur
D. Sarana
3. Seorang janda dari desa Sarfat percaya akan apa yang dikatakan nabi yang menemuinya,
sehingga ia melakukan apa yang diperintahkannya. Nabi tersebut bernama … .
A. Elisa
B. Gad
C. Natan
D. Elia
4. Pengharapan bagi manusia beriman sangatlah penting, karena dengan memiliki
pengharapan hidup menjadi semangat. Yang menjadi pengharapan kita orang Kristen adalah
….
A. Yesus Kristus
B. Hidup kekal
C. Keselamatan
D. Kedamaian
5. Apapun yang kita lakukan/ kerjakan harus berdasar pada kepercayaan kita, disini mengandung
pengertian iman menjadi … dalam hidup kita.
A. Bukti
B. Dasar
C. Tolak ukur
D. Pedoman
6. Yakobus 1 : 6, mengatakan kita tidak boleh bimbang , sebab orang yang bimbang sama dengan
gelombang laut yang diombang- ambingkan kian kemari oleh angin. Dan kebimbangan dapat
membuat kita kehilangan … .
A. Pengharapan
B. Kekuatan
C. Iman
D. Semangat
7. Pengharapan ada karena iman kepada Tuhan Yesus dan berpegang pada janji- janji Allah tentang
keselamatan. firman itu seperti tertulis dlam kitab … .
A. Roma 8
B. Roma 9
C. Roma 10
D. Roma 11
8. Dampak hidup beriman dan berpengharapan yang dilakukan 5 gadis bijaksana ( Matius 25 : 1-30)
adalah ... .
A. Taat
B. Setia
C. Tidak mengandalkan diri sendiri
D. Tegar ditengah persoalan
9. Wujud hidup seorang pelajar yang beriman dan berpengharapan dalam Kristus salah satunya
adalah … .
A. Belajar dengan sungguh- sungguh dan bekerja keras
B. Aktif cari info lewat internet
C. Bekerja kelompok dengan banyak orang
D. Membaca buku sebanyak- banyaknya
10. Kreatif adalah salah satu wujud iman dan pengharapan seorang pelajar, ciri- ciri orang kreatif
adalah ... .
A. Berpikir divergen/ dari berbagai segi
B. Berkepribadian sama dengan temannya
C. Putus asa kalau ada masalah berat
D. Aktif berkegiatan

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

SOAL SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER GASAL


Untuk mengasah dan menguji kemampuan cara berfikir anda secara rasional, logis
dan kritis, pilihlah satu jawaban yang paling tepat, dengan cara memberi tanda
silang ( X ) huruf a, b, c, atau d pada lembar jawaban yang telah tersedia!

1. Iman mempunyai hubungan yang sangat erat dengan harapan, karena iman menjadi … dari apa
yang diharapkan. Kata yang yang tepat dalam kalimat tersebut adalah … .
A. Tujuan
B. Dasar
C. Tolak ukur
D. Sarana

2. Pengharapan bagi manusia beriman sangatlah penting, karena dengan memiliki pengharapan
hidup menjadi semangat. Yang menjadi pengharapoan kita orang Kristen adalah … .
A. Yesus Kristus
B. Hidup kekal
C. Keselamatan
D. Kedamaian

3. Apapun yang kita lakukan/ kerjakan harus berdasar pada kepercayaan kita, disini mengandung
pengertian iman menjadi … dalam hidup kita.
A. Bukti
B. Dasar
C. Tolak ukur
D. Pedoman

4. Menurut firman dalam Roma 10 : 17, asal iman yang kita miliki adalah dari … .
A. Mendengar firman Allah dan menerimanya
B. Anugerah Allah dalam Yersus Kristus
C. Usaha manusia
D. Dalam diri manusia sendiri

5. Iman yang ada dalam diri kita diharapkan Tuhan dapat bertumbuh, berkembang dan berbuah,
supaya iman kita dapat bertumbuh yang harus kita lakukan adalah … .
A. Berdoa terus menerus
B. Selalu pergi ke Gereja
C. Membaca kitab suci dan berdoa
D. Ikut aktif kegiatan masyarakat
6. Salah satu cara untuk memelihara iman dalam hidup kita berdasar Roma 10 : 17 adalah … .
A. Tetap membangun relasi dengan Allah
B. Tetap setia dalam pengharapan
C. Tetap menjaga kekudusan
D. Tetap ibadah

7. “ Seorang perwira di Kapernaum “mempunyai iman kepada Yesus yang luar biasa ketika
hambanya sakit keras , yaitu ia percaya kepada … Yesus untuk kesembuhannya.
A. Kehadiran
B. Kekuatan
C. Perkataan
D. Jamahan
8. Yakobus 1 : 6, mengatakan kita tidak boleh bimbang , sebab orang yang bimbang sama dengan
gelombang laut yang diombang- ambingkan kian kemari oleh angin. Dan kebimbangan dapat
membuat kita kehilangan … .
A. Pengharapan
B. Kekuatan
C. Iman
D. Semangat

9. Wujud hidup seorang pelajar yang beriman dan berpengharapan dalam Kristus salah satunya
adalah … .
A. Belajar dengan sungguh- sungguh dan bekerja keras
B. Aktif cari info lewat internet
C. Bekerja kelompok dengan banyak orang
D. Membaca buku sebanyak- banyaknya

10. Yang mendapatkan julukan bapa segala orang percaya … .


A. Adam
B. Nuh
C. Abraham
D. Musa
11. Tokoh yang tertulis dalam Kejadian 12 yang dikategorikan orang beriman adalah … .
A. Abraham
B. Perwira dikapernaum
C. Musa
D. Elia
12. Yang dipakai Allah untuk menemui janda di Sarfat untuk menyakinkan janda agar tidak
takut dan ragu. Dia adalah utusan ALLAH ialah … .
A. Elia
B. Samuel
C. Elisa
D. Emanuel
13. Sikap orang beriman dalam menghadapi masalah adalah …. .
A. Menerima
B. Percaya diri Tuhan pasti menolong
C. Pasrah dan tidak berusaha
D. Mengalahkan kekuatan sendiri
14. Berdasarkan Matius 6 : 25-33 sikap yang dimiliki oleh orang beriman tentang hari esok
adalah … .
A. Tidak kuatir apa yang hendak dimakan, diminum dan dipakai
B. Tidak kuatir akan masa depan yang penuh harapan
C. Tidak kuatir akan hari penghakiman
D. Tidak kuatir akan akhir zaman
15. Iman membuat seseorang memiliki pengharapan kepada … .
A. Orangtua
B. Pendeta
C. ALLAH
D. Majelis Gereja Sarana
16. Beriman berarti berpegang teguh pada keyakinan yang dimiliki akan sesuatu hal.
Karena sesuatu hal itu dapat dipercaya dan diandalkan, pengertian iman tersebut
berdasarkan dalam … .
A. Kitab Perjanjian Lama
B. Kitab Perjanjian Baru
C. Kitab Para Nabi
D. Kitab karangan Rasul Paulus
17. Dengan kata lain beriman adalah … .
A. Sikap yang percaya dan menyerahkan diri kepada ALLAH sepenuhnya
B. Menyakini sesuatu yang penuh pengharapan
C. Kepercayaan untuk mencapai hidup kekal
D. Berpengharapan teguh
18. Berdasarakan firman Tuhan dalam kitab Ibrani 11:1, iman mempunyai hubungan yang
erat dengan pengharapan, karena iman menjadi … dari apa yang kita harapkan, kata
yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah … .
A. Tujuan
B. Dasar
19. “ Pergilah dari negerimu dan dari sanak saudaramu dan dari rumah bapamu ini ke negeri
yang akan Kutunjukkan kepadamu( Kejadian 12 : 1 ) Perintah ini diberikan Allah kepada
salah satu tokoh Alkitab yang bernama … .
A. Nuh
B. Musa
C. Yakub
D. Abraham
20. Roma 10: 17 dikatakan “ Iman timbul dari pendengaran dan pendengaran oleh Firman
Kristus “ berdasarkan ayat tersebut , maka iman yang kita miliki asalnya dari … .
A. Mendengar firman Allah dan menerimanya
B. Anugerah Allah dalam Yesus Kristus
C. Dari diri manusia sendiri
D. Usaha kita dalam mencari Kristus
21. Berdoa adalah salah satu upaya menumbuhkan iman yang ada pada diri kita, didalam
berdoa ada 3 hal yang harus kita utarakan , mengucap syukur, memohon dan … .
A. Percaya
B. Mengharapkan
C. Mengabulkan
D. Mengatakan dengan jujur
22. Pengharapan bagi orang beriman sangatlah penting, karena dengan pengharapan
hidup menjadi semangat, Yang menjadi pengharapan kita orang Kristen adalah … .
A. Yesus Kristus
B. Hidup kekal
C. Keselamatan
D. Kedamaian
23. Orang percaya adalah Alkitab yang hidup, artinya orang dapat melihat dan membaca
kehidupan kita sebagai cermin dari kehendak Tuhan. Untuk itu kita juga harus rajin
membaca Alkitab, karena dengan membaca Alkitab kita akan ....
A. banyak pelajaran berharga yang kita dapatkan
B. mengisi waktu luang dengan kegiatan positif
C. mengetahui banyak hal, karena buku dan membaca adalah jendela dunia
D. memahami kehendak Allah yang harus kita lakukan dalam kehidupan sehari-
hari
24. Seorang Perwira dari Kapernaum, mempunyai iman kepada Yesus Kristus yang luar
biasa ketika hambanya sakit keras,sehingga harapannya tercapai yaitu hambanya
sembuh. iman Perwira nampak dalam mempercayai pada … Kristus
A. Kehadiran
B. Kekuatan
C. Perkataan
D. Jamahan
25. Orang yang berpengharapan di dalam Kristus berarti ... .
A. memiliki usaha dan keinginan yang keras agar Kristus menyelamatkan
dirinya
B. memiliki keinginan dan kerinduan akan terjadinya janji-janji dalam Kristus
C. berpedoman bahwa Kristus adalah sumber dari segala sesuatu di bumi ini
D. Selalu melakukan kehendak-Nya di dalam Kristus

26. Dalam Yakobus 1: 6, mengatakan kita tidak boleh bimbang, sebab orang yang bimbang
sama dengan gelombang laut yang diombang- ambingkan kian kemari oleh angin,
Karena kebimbangan dapat membuat kita kehilangan … .
A. Pengharapan
B. Kekuatan
C. Iman
D. Semangat hidup
27. Iman yang ada dalam diri kita supaya dapat bertumbuh, maka yang harus kita lakukan
sebagai pelajar di sekolah adalah … .
A. Berdoa terus menerus
B. Selalu pergi ke Gereja
C. Membaca kitab suci terus
D. Mengikuti kegiatan keagamaan di sekolah
28. Seperti Pujian “ Hidup Kita Yang Benar “ maka sikap kita yang benar sebagai orang
beriman saat menerima berbagai peristiwa yang terjadi dalam kehidupannya adalah …
.
A. Meninggalkannya
B. Mengerahkan kekuatan kita pasti bisa
C. Menerima semua peristiwa kehidupan sebagai kuasa Tuhan
D. Kita yakin masalah tugas kita untuk diterima
29. Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan, yang menaruh harapannya kepada
Tuhan!
Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya
ke tepi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang
daunya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering dan yang tidak
berhenti menghasilkan buah” (Yer 17 :7-8). Firman ini disampaikan oleh seorang
nabi .... .
A. Musa
B. Abraham
C. Yesaya
D. Yeremia
30. Daniel, Sadrakh, Mesakh dan Abednego memiliki iman bahwa pembuangan yang
dialaminya seturut kehendak Tuhan, sehingga mereka mengerti bagaimana
seharusnya mengambil sikap, mereka tetap memegang prinsip iman keyakinannya
meskipun harus menghadapi hukuman raja. Sikap seperti ini menunjukkan salah satu
ciri orang yang memelihara iman yaitu ... .
A. bijaksana dalam memposisikan diri di tengah krisis yang sedang dihadapi
B. menghomati norma sosial yang ada di masyarakat
C. terus menjaga dan membina hubungan yang akrab
D. menerima keterbatasan sebagai manusia
31. Perjuangan kehidupan orang percaya tidak hanya berhenti pada saat ia dibaptis,
justru itu merupakan awal hidup barunya dalam berjuang menjaga dan memelihara
imannya kepada Tuhan. Ciri-ciri orang yang dapat memelihara imannya akan terlihat
hidupnya ...
A. berpengharapan dan setia kepada Tuhan
B. selalu bersyukur pada saat bahagia saja
C. tidak akan mengalami kesedihan
D. selalu berkelimpahan harta
32. Ada dua cara menghadapi permasalahan hidup yaitu ada yang memilih untuk
melarikan diri dari masalah tersebut dan ada yang memilih menghadapi masalah
dengan berserah pada Tuhan dan mohon bimbinganNya supaya bisa dilepaskan
masalahnya , dua cara mengatasi masalah tersebut yaitu … .
A. Fight atau in fight
B. Fly atau in fly
C. Fight atau flight
D. Flight atau pistis
33. Banyak orang yang putus asa karena merasa dirinya tidak mampu artinya, belum tentu
orang tersebut betul- betul tidak mampu, mungkin ia hanya merasa bahwa ia tidak
mampu padahal kemampuan bertahan hidup masih ada. Sebagai remaja Kristen yang
memiliki Tuhan yang Maha Kuasa maka kita harus melawan perasaan tidak mampu
tersebut dengan … .
A. Pesimis
B. Sombong
C. Optimis
D. Berserah
34. Bila kita melihat di sekitar kita , ada banyak bukti yang menunjukkan bahwa manusia
hidup dengan penuh kekuatiran, sehingga mereka bekerja keras tanpa memperdulikan
kesehatannya. Firman Tuhan mengatakan, “…. Janganlah kuatir akan hari esok, karena
hari esok mempunyai kesusahannya sendiri” firman ini tertulis dalam kitab … .
A. Matius 6 : 34 a
B. Matius 16 : 13 a
C. Markus 6 : 14 a
D. Markus 12 : 10 a
35. Sebagai orang beriman dalam menghadapi persoalan tidak boleh berputus asa, dan tidak
boleh takut dalam hidupnya karena hidup bersama Allah adalah hidup yang selalu
berada dalam pengharapan , salah satu sikap hidup orang yang berpengharapan adalah
….
A. Merasa kekuatan kita terbatas dan persoalan lebih kuat
B. Kita merasa seperti belalang dan persoalan seperti raksasa
C. Tuhan membuat segala sesuatu indah , maka tidak perlu bersusah susah
D. Berpikir dan bertindak dengan dasar pasti ada jalan keluar
36. Cuplikan Lagu: “Ku Tak tahu kan hari esok, namun langkahku tegap, bukan surya
kuharapkan, karna surya kan lenyap” lagu ini mengajarkan bahwa dalam hidup harus ...
A. Kasih
B. Pesimis
C. Optimis
D. Pertobatan
37. Jangan kamu kuatir akan hidupmu apa yang hendak kamu makan dan kamu minum dan
jangan pula kuatir akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Firman ini
mengajarkan tentang ....
A. Hidup yang prihatin
B. Agar selalu kuatir
C. Supaya tidak berputus asa
D. bersyukur dalam kehidupan
38. Ketika kita kebaktian di gereja, kita sering mendengar pengkhotbah berdoa memohon
Roh Kudus datang di gereja, di hati kita. Dalam hal ini kita melihat peran Roh Kudus
sebagai... .
A. penolong dalam kesesakan
B. penghibur yang susah
C. pemersatu bangsa
D. pemberi hikmat
39. Setiap orang memiliki “kesadaran akan Allah,” baik mereka akui atau tidak. Roh Kudus
menerapkan kebenaran Allah dalam pikiran manusia dengan meyakinkan mereka melalui
pendapat-pendapat yang berdasar dan beralasan bahwa mereka adalah orang-orang
berdosa. Hal ini sesuai dengan isi Firman Tuhan dalam Yohanes 16: 8 mengenai salah
satu peran Roh Kudus dalam kehidupan orang percaya yaitu … .
A. menyatakan pendapat
B. menginsyafkan akan dosa
C. mengingatkan akan penghakiman
D. memberitakan kebaikan hidup manusia
40. Paulus merasakan tekanan dan penderitaan yang begitu berat, ia tetap bertahan dalam
pelayanannya. Paulus yakin adanya penyertaan Roh Kudus dalam pelayanannya. Dalam
hal ini kita melihat peran Roh Kudus sebagai ... .
A. pemberi kekuatan
B. pemberi penghiburan
C. pengingat manusia
D. pemersatu umat
41. Roh Kudus adalah salah satu pribadi yang nyata, yang datang dan tinggal dalam hidup
orang percaya, sebagai penolong, penghibur dan pemimpin hidup orang percaya agar
hidupnya … .
A. Berjalan seturut kehendak Tuhan
B. Menjadi lebih kuat hidup kita
C. Membuat kita dihormati orang lain
D. Semakin berguna hidup kita
42. Menurut 1 Korintus 13: 13, Rasul Paulus menjelaskan bahwa ada 3 hal yang paling
penting dalam hidup kita orang percaya , tiga hal tersebut adalah … .
A. pikiran, perkataan dan perbuatan
B. Hukum Kasih, hukun Taurat dan kitab kitab
C. Iman, Perbuatan dan perkataan
D. Iman, pengharapan dan kasih
43. Rasul Paulus menasehati Timotius yang masih muda agar ia menjadi teladan bagi
orang percaya , dan jangan sampai dianggap rendah karena masih muda , nasehat
yang diberikan adalah menjadi teladan dalam perkataan , tingkah laku, kasih,
kesetiaan , firman tersebut terdapat dalam kitab… .
a. 1 Timotius 4: 12
b. 1 Timotius 6 : 14
c. 2 Timotius 4 : 16
d. 2 Timotius 2: 14
44. Tuhan Yesus menunjukkan empatiNya kepada orang lain yang menderita , maka Dia
benar- benar merasakan penderitaan orang itu dan ikut menanggungnya . itulah
sebabnya maka dalam peristiwa kematian Lazarus dituliskan bahwa Tuhan Yesus
menangis , tangisan tersebut karena merasa kehilangan … .
A. Sahabat atau saudara yang sangat dekat
B. Maria dan Martha
C. Teman masa kecil yang sangat dekat
D. Keluarga dekat yang diasuh sejak kecil
45. Dalam Injil Mateus 28 : 18, Tuhan Yesus memberikan firmanNya “ KepadaKu telah
diberi Kuasa di bumi dan di Sorga “ 0leh sebab itu kita semua sebagai muridNya
harus meneladani sikap dan tindakan Tuhan Yesus yaitu … .
A. Mengungkap pelecehan
B. Berani dan tegas
C. Munafik dan berpura pura
D. Berjasa bagi orang sakit
46. Salah satu keteladanan yang diberikan Tuhan Yesus untuk memperoleh kekuatan
dari Allah dan memahmi pentingnya hubungan dengan Allah adalah … .
A. Peduli kepada rumah Tuhan
B. Peduli kepada umat yang dilecehkan
C. Membenci ketidakadilan ditengah umat
D. Menyisihkan waktu untuk berdoa pada BapaNya
47. Berdoa bagi orang percaya sangat penting, karena pentingnya maka doa bagi orang
percaya digambarkan sebagai “ nafas hidup “ artinya tanpa melakukan doa maka
manusia tidak bisa hidup , yang dimaksud hidup disini adalah … .
A. Tidak mati
B. Dapat bergerak
C. Berhubungan dengan sumber hidup
D. Bernafas dengan lancar
48. Doa yang diajarkan Tuhan Yesus yang diberikan kepada orang yang mau belajar
berdoa yang disebut dengan Doa Bapa Kami terletak didalam kitab … .
A. Mateus 28 : 18-20
B. Mateus 22 : 37 – 40
C. Matius 6: 9-13
D. Mateus 5 : 1-9
49. Hubungan iman danpengharapan sangat erat dan tidak dapat dipisahkan sebab iman
harus di sertai dengan … .
A. Imbalan yang selayaknya diterima
B. Tantangan dan percobaan
C. Menaruh pengharapan kepada yang di imani
D. Perbuatan baik
50. Seorang perempuan yang selama 12 tahun sakit pendarahan, memiliki iman dan
pengharapan kepad Tuhan Yesus, maka ia berkata … .
A. Asal ku pegang tongkatnya aku sembuh
B. Ternyata besar imanmu
C. Kuat kuasa Tuhan Yesus
D. Asal kujamah saja jubahnya aku sembuh
51. Orang yang beriman dan berpengharapan akan memiliki cara pandang yang berbeda
dalam menghadapi permasalahan atau persoalan yang dihadapi, yaitu berpandangan
bahwa ….
A. Semua masalah dapat dihadapi dengan kemajuan teknologi
B. Persoalan dan masalah adalah alat bagi ALLAH bagi kebaikan
C. Rancangan ALLAH adalah rancangan kecelakaan
D. Permaslahan dapat diselesaikan dengan cara ke paranormal
52. Data:
1. Amran dan Yokebet
2. Abraham
3. Sepuluh orang sakit
4. Janda dari sarfat
Diatas adalah tokoh-tokoh alkitab yang beriman dan berpengharapan adalah
….
A. 1.2.3
B. 2.3.4
C. 1.3.4
D. 1.2.4
53. Dalam kehidupan sehari-hari banyak orang merasa sudah beriman, dengan
menyerukan Firman Tuhan. Padahal orang beriman bukan yang berseru kepadaKU
akan masuk surga melainkan ….
A. Yang bernubuat
B. Yang melakukan kehendak Bapa di Surga
C. Yang melakukan mujizat dalam nama Tuhan Yesus
D. Perbuatan yang baik
54. Sebagai orang beriman, didalam menghadapi kesulitan sikap kita adalah ….
A. Yakin Tuhan pasti menolong
B. Sangsi akan janji Tuhan
C. Pergi keparanormal
D. Putus asa
55. Sebagai siswa Kristen tentunya kita memiliki pengharapan dan kemenangan, oleh
karena itu kita harus ….
A. Pasrah pada nasib
B. Berdoa terus
C. Bekerja terus tanpa mengenal waktu
D. Tekun belajar dan berdaya juang tinggi
56. Data:
1. Belajar sungguh-sungguh
2. Kreatif
3. Pesimis
4. Optimis
5. Malas
Pernyataan diatas adalah wujud hidup pelajar yang beriman dan berpengharapan
dalam Yesus Krisrtus adalah sebagai berikut ….
A. 1.2.3
B. 2.3.5
C. 1.2.4
D. 3.4.5
57. Salah satu semboyan orang Kristen adalah “ Ora At Labora “ yang berarti adalah ... .
A. Bersatu dalam iman
B. Bekerja dan beribadah
C. Berdoa dan bekerja
D. Bekerja untuk Tuhan selamanya

58. Buah Roh yang pertama dan utama yang harus kita keluarkan sebagai orang beriman adalah ... .
A. Sukacita
B. Kesabaran
C. Pengendalian diri
D. Kasih

59. Hidup orang beriman selalu dipenuhi dengan bersyukur, sebab mereka merasa telah diberkati
oleh Tuhan. Sebenarnya bersyukur adalah wujud dari pada rasa ...
A. Berlindung kepada Tuhan
B. Berbicara kepada pencipta
C. Berterima kasih kepada Tuhan
D. Menyanyikan lagu- lagu rohani

60. Menurut iman Kristen hidup adalah


A. Sesuatu yang indah yang harus dinikmati sepuas- puasnya selama masih hidup di dunia
B. Anugerah yang besar dari Allah atas kebaikan dan kehebatan manusia dihadapan Allah
C. Beban yang berat karena harus menghadapi berbagai masalah yang tidak mampu
diatasi
D. Anugerah yang harus disyukuri, yang diterima dengan Cuma- Cuma dan bukan atas
kebaikannya

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

BAB V
ROH KUDUS PENOPANG HIDUP ORANG BERIMAN

APERSEPSI
Matius 28:18-20, kepada-Ku telah diberikan segala k8asa di sorga dan dibumi.
Karena itu pergilah, jadikanlah segala bangsa murid-KU dan babtislah mereka dalam
nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus , dan ajarlah mereka melakukan segala sesuat yang
telah Kuerintahkan keadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kam senantiasa sampai
kepada akhir jaman.

Dalam ayat tersebut, Tuhan Yesus memerintahkan agar kita pergi dan
menjadikan semua orang murid-Nya, serta membabtiskan mereka dalam nama Bapa
dan Putra dan Roh Kudus.

Menurut kamu siapakah Roh Kudus itu? Tanyakan kepada teman-temanmu


pengetahuan tentang Roh Kudus!

n Pengetahuan tentang Roh Kudus


o Pendapat saya Pendapat teman saya
1

2 Persamaannya:

3 Perbedaannnya:

D. RANGKUMAN MATERI PELAJARAN

Tuhan Yesus berjanji kepada murid-murid-Nya bahwa Ia akan mengutus Roh


Kudus sebagai pengganti-Nya . Roh Kuds, roh penghibur, inilah yang akan
mendampingi murid-murid Tuhan dari masa gereja perdana bahkan hingga sekarang
ini. Kehidupan orang-orang Kristen yang setia kepada Yesus Kristus yang tercatat di
sepanjang masa menunjukkan bagaimana orang-orang Kristen dan gereja mampu
bertahan dalam berbagai tekanan dan penderitaan yang berta karena pendampingan
dan penguatan dari Roh Kudus.

Di masa kini, kita juga dapat menyaksikan pendampingan Roh Kudus lewat
perubahan di kalangan umat dan pertumbuhan gereja di berbagai tempat di seluruh
dunia.

E. LEMBAR KERJA

1.1. LEMBAR PENGAMATAN SIKAP


a. Tujuan : Memahami tentang peran Roh Kudus bagi orang percaya
b. Sumber Belajar : Pengalaman hidup dalam keluarga dan gereja
c. Uraian Kegiatan :

Dalam pengalaman hidup keluarga dan gerejamu bagaimanakah Roh Kudus berperan
di dalam kehidupnnya sehari-hari di masa kini, dan di dalam kehidupan gereja di
tengah-tengah kehidupannya

d. Penyelesaian :
Tulislah laporan kerjamu dengan format:
a. Nama :
b. Pokok Pemahaman :
c. Isi Tugas :
1.2 LEMBAR PENGAMATAN SOSIAL

a. Tujuan : Memahami peran Roh Kudus dalam kehidupan jemaat-Nya


b. Sumber Belajar : Kitab Kisah Para Rasul 2:41-47
c. Bacalah Kisah Para2:41-47
Cara hidup jemaat yang pertama
41 Orang-orang yang menerima perkataannya itu memberi diri
dibaptis dan pada hari itu jumlah mereka bertambah kira-kira tiga ribu
jiwa. 42 Mereka bertekun dalam pengajaran rasul-rasul dan dalam
persekutuan. Dan mereka selalu berkumpul untuk memecahkan roti dan
berdoa. 43 Maka ketakutanlah mereka semua, sedang rasul-rasul itu
mengadakan banyak mujizat dan tanda. 44 Dan semua orang yang
telah menjadi percaya tetap bersatu, dan segala kepunyaan mereka
adalah kepunyaan bersama, 45 dan selalu ada dari mereka yang
menjual harta miliknya, lalu membagi-bagikannya kepada semua orang
sesuai dengan keperluan masing-masing. 46 Dengan bertekun dan
dengan sehati mereka berkumpul tiap-tiap hari dalam Bait Allah.
Mereka memecahkan roti di rumah masing-masing secara bergilir dan
makan bersama-sama dengan gembira dan dengan tulus hati, 47
sambil memuji Allah. Dan mereka disukai semua orang. Dan tiap-tiap
hari Tuhan menambah jumlah mereka dengan orang yang
diselamatkan.
d. Uraian Kegiatan :
1. Carilah satu orang temanmu untuk diajak membaca kitab Kisah Para Rasul
2:41-47!
2. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!
3. Sikap hidup yang seperti apakah yang kamu dapatkan dari Jemaat Pertama?
4. Sikap hidup yang seperti itu masih kamu temukan dalam gerejamu?
5. Ceritakanlah kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan oleh gerejamu dalam
kehidupannya!
6. Tulislah kesimpulan kelompokmu!
e. Penyelesaian :
a. Tulislah laporan kerja kelompokmu dengan format :
b. Pokok Pemahaman
c. Isi Tugas
:

F. EVALUASI

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a,b,c atau d di depan jawaban yang paling tepat!
1. Hari raya turunnya Roh Kudus diperingati sebagai hari raya ... .
A. Natal
B. Paskah
C. Jum’at Agung
D. Pentakosta

2. Tuhan Yesus mengutus Roh Kudus yang disebut Roh Kudus sebagai “Penghibur”.
Artinya jika kita sedang bersedih maka Roh Kudus akan hadir untuk ... .
A. Menghibur dan menguatkan kita
B. Hiburan di gereja dan pertunjukan bagi jemaat yang sedih
C. Pendeta dan pengurus gereja dipakai oleh Tuhan untuk menghibur dan memberi
kekuatan
D. Memberi penghiburan dan kekuatan fisik sehingga tidak mudah jatuh sakit

3. Dalam peristiwa Pentakosta, turunnya Roh Kudus ditandai dengan peristiwa yang luar
biasa. Ketika para murid dan banyak orang dari berbagai suku bangsa sedang
berkumpul, tiba-tiba Roh Kudus turun dalam wujud tiupan angin yang kencang, lidah-
lidah api, dan kemampuan berbicara dengan berbagai bahasa. Tiupan angin yang
kencang ini mengingatkan kita pada karya Tuhan Yesus yang mencurahkan Roh Kudus
kepada para rasul dengan menghembusi (Latin: Spiritus) mereka (Yohanes 20:22).
Istilah ini dipakai untuk menyebut Roh Kudus yang memiliki arti ... .
A. Angin atau api
B. Angin atau nafas
C. Api atau suara
D. Suara atau lagu

4. Dalam Perjanjian Lama Pentakosta merupakan perayaan syukur atas panen raya, yang
biasanya dirayakan pada akhir masa panen gandum, terdapat dalam kitab ... .
A. Imamat 13:15-21dan Bilangan 16:9-13
B. Imamat 23:15-21 dan Ulangan 16:9-12
C. Keluaran 13:9-13 dan Imamat 16:9-12
D. Keluaran 23:13-15 dan Ulangan 9:12-15

5. Kuasa Roh Kudus masih dapat dirasakan oleh orang-orang percaya, karena ... .
A. Peristiwa itu sudah terjadi sejak ribuan tahun
B. Kita bukan rasul-rasul-Nya yang hidup pada gereja perdana
C. Sampai saat ini gereja semakin bertumbuh
D. Pendeta mengajarkan kepada kita untuk menerima Roh Kudus

6. Roh Kudus adalah salah satu pribadi yang nyata, yang datang dan tinggal dalam hidup
orang percaya. Roh Kudus yang merupakan Roh Allah yang menolong, memimpin,
menghibur, dn menjadi Teman yang setia. Roh Kudus memimpin hidup kita agar hidup
kita ... .
A. lurus tidak membelok
B. benjadi teladan bagi adik
C. menurut kehendak Allah
D. berlindung kepada nabi-nabi

7. Dalam bahasa Yunani, bahasa asli yang dipakai untuk menuliskan kitab Perjanjian
Baru Roh Kudus akan menjalankan peranannya sebagai pengganti Tuhan Yesus yang
secara fisik sudah kembali kepada Bapa di sorga . Roh Kudus disebut juga denga
istilah ... .
A. Marturia
B. Parakletos
C. Koinonia
D. Diakonia
8. Peristiwa turunnya Roh Kudus sering disebut juga dengan hari lahirnya gereja. Hari
kelahiran kita semua, karena hari itu sebagaimana Allah menghembusi Adam dan
menjadikan dia hidup, Tuhan Yesus menghembusi gereja dan kita semua dengan
nafas kehidupan Illahi-Nya untuk ... .
A. menjadikan perbedaan
B. berkuasa atas orang lain
C. melanjutkan karya-Nya
D. kehidupan pribadi

9. Roh Kudus memberikan kekuatan dan semangat baru bagi orang percaya yang
mengikut Kristus sehingga dengan demikian mereka benar-benar dapat menempuh
hidup baru bersama Kristus dan meninggalkan ... .
A. cara baru
B. hidup lama
C. kebiasaan baru
D. kesenangan pribadi

10. Pada saat kamu sendang mengalami kesedihan, tiba-tiba datang teman kamu yang
memberi penghiburan sehingga kamu merasa dikuatkan oleh temanmu itu. Benarkah
temanmu itu sedng dipakai oleh Roh Kudus?
A. Salah, karena Roh Kudus akan memakai para pendeta
B. Benar, karena Roh Kudus bisa berkarya memakai siapa saja
C. Salah, karena teman itu hanya sebaya sehingga pengetahuannya sama
D. Ragu-ragu, karena belum terbukti sehingga tidak bisa dilihat

11. Seseorang dalam membaca Alkitab akan bisa memahami maksud dan kehendak
Tuhan bahkan mengaplikasikannya dalam kehidupannya sehari- hari kalau dia dalam
hidupnya ... .
A. dekat dengan pendeta
B. dipimpin oleh Roh Kudus
C. membaca berulang-ulang
D. rajin berpuasa

12. Gereja perdana berdiri di Yerusalem yang ditandai dengan bertambahnya 3000 orang
percaya kepada Kristus dan minta dirinya dibabtis pada hari ... .
A. Panen raya
B. Paskah
C. Pondok daun
D. Pentakosta

13. Roh Kudus membawa perubahan yang radikal bagi para murid. Mereka yang tadinya
mengurung diri kini berani keluar, bahkan Petrus dengan berapi-api berkhotbah di
hadapan banyak orang. Melalui khotbah Petrus dan karya Roh Kudus, banyak orang
yang ... .
A. Bertobat dan dibabtis
B. mengecaam Petrus
C. Memuji Petrus yang pandai bicara
D. tercengang-cengang dan kagum
14. Grace adalah seorang yang kuat dan tegar dalam menghadapi persoalan dalam
hidupnya meskipun di usia remaja harus kehilangan ayah yang mengasihinya. Dia
mampu menghadapi dan mendapat penhiburan karena ... .
A. Grace seorang yang tangguh dan cekatan, sehingga mendapat solusi dari setiap
persoalan
B. Sukacita selalu datang dalam hidupnya, yang mampu menyelami masalah karena
memiliki kekuatan supra natural
C. Roh Kudus yang memampukan dia, sehingga mampu menghadapi semua
persoalan hidupnya, Roh Kudus memberi penghiburan dan kekuatan.
D. Kekuatan Roh Kudus menjadikan lemah karena ia malas dalam beribadah.

15. Kehidupan Rasul Paulus dalam pelayanannya memang tidak berjalan dengan mudah
dan mulus. Ada banyak tantangan dan ancaman yang harus ia hadapi. Kata-katanya
sendiri menunjukkan semua itu. “ Kami ditindas, kami habis akal, kami dianiaya, kami
dihempaskan.” Namun Paulus memiliki iman bahwa ia mampu karena ... .
A. Allah sendiri yang memberikan kepadanya kekuatan yang ia butuhkan
B. Paulus memiliki kekebalan tubuh sehingga ia tidak dapat ditembus senjata
C. Roh Kudus membunuh setiap orang yang menindas, menganiaya,dan
menghempaskan Paulus
D. Godaan dan tantangan yang dihadapi oleh Paulus belum seberapa dibanding
dengan yang dialami Yesus

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan benar dan jelas!

1. Sebutkanlah tanda-tanda turunnya Roh Kudus seperti yang tertulis dalam Kisah
Para Rasul 2:1-13!
Jawab : _____________________________________________________________
2. Setelah Roh Kudus turun, Petrus dengan berani berkhotbah dengan lantang. Apakah
isi kotbah Petrus sesuai Kisah para Rasul 2: 14-40?
Jawab : ___________________________________________________________
3. Sebutkan berbagai macam karunia yang diberikan oleh Roh Kudus!
Jawab : ___________________________________________________________
4. Tuliskanlah ayat dari kitab Roma 8:28, dan pesan apa yang kamu dapatkandari ayat
tersebut?
Jawab:
___________________________________________________________

5. Sebutkan karya Roh Kudus yang terjadi pada gereja-gereja jaman sekarang!
Jawab:
____________________________________________________________

LEMBAR KETERAMPILAN
Nyanyikan lagu dan renungkan makna lagu di bawah ini, kemudian jelaskan
bagaimana perasaan kamu setelah menyanyikan dengan merasakan lagu tersebut!

ROH KUDUS HADIR DISINI


Roh Kudus hadir disini, Mengalir di bait suci,
Perkara ajaib pun terjadi, Kuasa mujuzat nya
Karna Roh Alla sedang bekerja
Reff:
Tiada yang mustahil dan tiada yang sukar,
Bila Roh Allah turut bekerja,
Tiada yang mustahil bagi orang percaya
Bila Roh Allah turut bekerja Diantara kita

Setelah Saya Menyanyikan dan Merenungkan Lagu

Perasaan Saya

Yang harus Saya Lakukan

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

BAB VI

YESUS TELADANKU

D. RANGKUMAN MATERI PEMBELAJARAN


Kita sungguh beruntung karena memiliki teladan dalam diri Tuhan Yesus, bagaimana
seharusnya menjalani hidup ini gar diperkenan Allah Bapa. Ada sejumlah sifat Tuhan yesus
yang patut kita teladani: peduli dengan yang menderita, dekat dengan yang dilecehkan,
membenci ketidakadilan dan kemunafikan. Kunci untuk berhasil memiliki sifat ini adalah
hubungan yang dekat dan akrab dengan Allah Bapa.

E. LEMBAR KERJA
1.1 Pengamatan Sikap
a. Tujuan : Memahami tentang keteladanan Tuhan Yesus bagi remaja.
b. Sumber Belajar : Alkitab
c. Uraian Kegiatan : setelah kamu mempelajari materi tersebut di atas coba
kamu renungkan dan kamu koreksi diri sendiri, tindakan seperti apa yang sudah
kamu teladani dari Tuhan Yesus. Ingatlah, meneladani Tuhan Yesus jangan
menunggu setelah tua, tetapi mulailah dari sekarang, agar hidup kita selalu
berkenan di hadapan Tuhan.
d. Untuk selanjutnya jawablah beberapa pertanyaan berikut:
1. Sebutkan 4 hal yang dapat kamu teladani dari Tuhan Yesus!
2. Menurut pendapat kamu, teladan mana yang cocok bagi kamu? Berikan
alasannya!
3. Teladan mana yang kamu dapatkan dalam lingkunganmu? Dari siapakah
teladan itu?
4. Adakah teladan Tuhan Yesus yang sulit untuk dilakukan? Berilah alasannya!
5. Sebutkan usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan tersebut! Bagaimana
caranya?
e. Penyelesaian :
Tulislah hasil kerja kelompokmu dengan format:
a. Nama :
b. Pokok Pembahasan :
c. Isi Tugas :

1.2 Pengamatan Sosial


a. Tujuan : memahami keteladanan Tuhan Yesus dalam masyarakat
b. Sumber Belajar : Alkitab, Internet, Berita-berita gereja,
buku-buku yang relevan
c. Uraian Kegiatan:
1. Bentuklah kelompok yang terdiri 3-4 orang
2. Bersama kelompokmu lakukan menjadi sahabat yang baik
bagi orang lain, empatilah untuk menolong orang lain yang
kurang mampu dalam ekonomi atau dalam kecerdasan, atau
dalam hal yang lain.
d. Penyelesaian
Tulislah laporan kerja kelompokmu dengan format:
a. Nama :
b. Pokok Pemahaman :
c. Isi Tugas :

F. EVALUASI 2
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a,b,c atau d di depan jawaban yang tepat!

1. Tuhan Yesus menunjukkan empati-Nya kepada orang yang menderita, maka Dia benar-
benar merasakan penderitaan itu dan ikut menanggungnya. Oleh sebab itu dalam kematian
Lazarus, Tuhan Yesus menangis karena telah kehilangan ... .
A. Sahabat atau saudara-Nya yang sangat dekat
B. Keluarga dekat yang mengasuh-Nya
C. Teman dekat masa kecil-Nya
D. Maria dan Martha

2. Sebagai pengikut Kristus hidup kita harus menjadi surat Kristus yang akan selalu dibaca
melalui sikap hidup kita sehari-hari baik dilingkungan masyarakat maupun di sekolah.
Supaya hidup kita bisa mencerminkan surat Kristus maka kita harus rajin membaca Alkitab
supaya ... .
A. Banyak mendapatkan pelajaran berharga yang kita dapatkan
B. Mengetahui banyak hal, karena Alkitab adalah Firman Tuhan
C. Mengisi waktu luang dengan kegiatan positif
D. Memahami kehendak Allah yang harus kita lakukan dalam kehidupan sehri-hari

3. Kitab 1 Petrus 2:9 dikatakan,” Tetapi kamulah bangsa yang terpilih, imamat yang rajani,
bangsa yang kudus, umat kepunyaan Allah sendiri, supaya kamu memberitakan perbuatan-
perbuatan yang besar dari Dia, yang telah memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada
terang-Nya yang ajaib.” Kita yang menjadi umat pilihan Allah, memiliki kesempatan untuk ...
.
A. menyatakan kebaikan kita sehingga mendapatkan banyak keuntungan
B. menjadi saksi untuk menyatakan perbuatan-perbuatan Allah
C. mendapatkan pujian dari perbuatan baik kita
D. membangun masa depan yang bergairah dan semangat untuk dunia

4. Untuk menjadi pengikut Kristus bukanlah sekedar mengikuti Kristus kemana pun Ia pergi,
tetapi yang dimaksud adalah mengikuti melalui sikap hidup dan gaya hidup kita. Artinya
melalui ucapan dan tingkah laku serta sikap hidup kita, maka orang lain akan tahu bahwa ... .
A. Kita rajin ke gereja dan memuji Tuhan
B. Kita adalah pengikut Kristus yang sejati dan setia
C. Kita telah mengikuti Dia dengan banyak memberikan persembahan
D. Kita selalu berkothbah kemana-mana

5. Merly ketika disuruh belanja ibunya dalam perjalanan melihat orang yang mengalami
kecelakan sepeda motor akibat tabrak lari. Orang-orang yang melihat tidak berani untuk
menolongnya karena takut disangka orang yang menabrak.Merlypun yang melihatnya
waktu itu juga tidak berani menolongnya. Apa yang aka kamu lakukan jika kamu melihat
orang kecelakaan tersebut?
A. Saya foto orang tersebut dan meng up loadnya agar keluarganya mengetahui
B. Saya akan menolongnya supaya saya mendapatkan imbalan
C. Saya memerintah orang lain untuk melapor kepada polisi, sebab saya takut menjadi
saksi
D. Menolong semampunya, sebab saya kasihan dengan keadaan orang itu

6. Orang Farisi disebut seperti serigala berbulu domba, mereka suka mengamat-amati praktik
keagamaan banyak orang, suka membanding-bandingkan prsktik keagamaan seseorang
dengan mereka sendiri. Mereka suka berdoa di keramaian agar dilihat orang (Matius 6:5).
Menurut Tuhan Yesus, perbuatan orang Farisi tersebut disebut ...
A. Saleh
B. Munafik
C. Fanatik
D. Fantastik

7. Pilihlah pernyataan-pernyataan berikut:


1. Meninggalkan dosa
2. Marah pada dirinya
3. Sadar akan dosa
4. Tahu akan dosa
Perempuan Samaria mengalami perubahan setelah Tuhan Yesus berbicara tentang masalah
kehidupan pribadinya. Dari pernyataan di atas yang menunjukkan perubahan sejati dari
perempuan Samaria adalah ... .
A. 1,2 dan 3
B. 2,3 dan 4
C. 1,3 dan 4
D. 1,3 dan 4

8. Setiap hari raya Paskah orang-orang Yahudi datang ke Bait Allah dan memberikan persembahan
yang sempurna berupa binatang dan uang. Di sekitar Bait Allah terdapat pedagang binatang
korban dan penukaran uang. Bagaimana menurut pendapat kamu dengan iman mereka yang
berusaha memberikan korban yang sempurna?
A. Tidak setuju, sebab setiap orang memiliki binatang yang berbeda
B. Setuju, persembahan korban korban kepada Tuhan harus dipersiapkan dari rumah masing-
masing
C. Tidak setuju, karena yang namanya persembahan itu urusan kerelaan hati
D. Setuju, sebab persembahan kepada Tuhan harus sempurna dan tidak bercacat

9. Jadilah saksi yang dapat membawa orang lain percaya kepada Kristus dan tidak memaksa orang
lain untuk percaya kepada Kristus, tetapi menjadi saksi agar orang lain percaya bahwa di dalam
diri orang percaya ada ... .
A. Kesempatan hidup
B. Kuasa Allah
C. Sorga di dunia
D. kebenaran yang dahsyat

10. Pengusiran para pedagang di Bait Allah oleh Tuhan Yesus ini membangkitkan kemarahan yang
luar biasa bagi kalangan orang-orang Saduki, alasannya karena mereka yang dianggap ... .
A. Memimpin persembahan di Bait Allah
B. Menentukan besar kecilnya persembahan
C. Memilihkan hewan korban
D. Menguasai Bait Allah

11. Lawung disingkirkan oleh teman-temannya sebab ia memilki cacat fisik, teman-temannya tidak
mau bergabung dalam permainan mereka. Akibatnya, lawung tidak berani berteman dengan
orang lain, ia selalu menyendiri dan malu dengan teman-temannya. Sebegai orang Kristen apa
yang akan kamu lakukan terhadap Lawung?
A. Mendekati dan menghibur, sebab ia butuh teman dalam hidupnya
B. Ikut teman yang banyak supaya kita banyak teman
C. Menyuruh ia pergi agar tidak diolok-olok ole teman-temannya
D. Mengajak jajan Lawung agar ia merasa senang

12. Kita sebagai orang pilihan Tuhan seharusnya menjadi teladan dalam kebaikan, sebab setiap
orang akan melihat dan membaca diri kita. Rasul Paulus mengatakan bahwa kita adalah ... .
A. Alkitab yang terbuka
B. teladan Yesus
C. Taurat yang berjalan
D. bejana yang hilang

13. Rasul Paulus menasihati Timotius agar ia menjadi teladan bagi orang percaya, agar jangan
sampai dianggap rendah karena ia masih muda, yaitu menjadi teladan dalam perkataan, tingkah
laku, kasih, kesetiaan, dan kesucian. Perintah Paulus tersebut tertulis di dalam ...
A. 1 Timotius 6: 14
B. 2 Timotius 4: 16
C. 1 Timotius 4:12
D. 2 Timotius 2:14

14. Kitab Injil Yohanes 17:20-21 berkata,” Dan bukan untuk mereka ini saja Aku berdoa, tetapi juga
untuk orang-orang, yang percaya kepada-Ku oleh pemberitaan mereka; supaya mereka semua
menjadi satu, sama seperti Engkau, ya Bapa, di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, agar
mereka juga di dalam Kita, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku.”
Merupakan doa Tuhan Yesus untuk murid-nmurid-Nya bahkan untuk kita supaya kita ... .
A. tetap tinggal dalam persekutuan
B. selalu rajin berdoa
C. memiliki pengharapan yang benar
D. memberitakan kebenaran

15. Injil Matius 28:18 Tuhan Yesus berfirman,”Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan
di bumi.” Oleh sebab itu kita sebagai murid-Nya harus meneladani sikap dan tindakan Tuhan
Yesus, yaitu harus ... .
A. Berani tegas
B. mengungkap pelecehan
C. Munafik dan berpura-pura
D. berjasa bagi orang sakit

II. Jawablah pertanyan-pertanyaan i dibawah ini dengan benar!

1. Sebutkan sifat-sifat Tuhan Yesus sehari-hari yang dapat menjadi teladan bagi remaja masa
kini!
Jawab_____________________________________________________________

2. Mengapa dengan sifat-sifat itu seringkali Tuhan Yesus dimusuhi oleh penguasa pada jaman-
Nya?
Jawab____________________________________________________________

3. Dari mana sumber kekuatan Tuhan Yesus sehingga ia dapat memiliki keberanian untuk
bersikap konsisten dan tegas?
Jawab ____________________________________________________________

4. Apakah di dalam gereja ada orang yang dimusuhi karena ia berbuat kebaikan? Jelaskan!
Jawab_____________________________________________________________

5. Sebutkan dengan jujur tindakan yang sudah kamu lakukan dalam meneldani Tuhan Yesus!
Jawab_____________________________________________________________
II.4 Lembar Keterampilan
Amatilah lingkungan di sekitarmuu, apakah ada orang-orang yang menjadi korban
ketidakadilan (bullying) atau perlakuan yang tidak manusiawi. Jika ada, selanjutnya kamu
pikirkan cara yang tepat untuk membantu mereka agar tidak terjadi lagi tindakan ketidakadilan.
Buatlah juga doa bagi pelaku bullying dan yang dibulli!

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

BAB VII

BELAJAR DARI PARA MARTIR

D. RANGKUMAN MATERI PELAJARAN


Bagi para martir, Kristus dan teladan pengajaran-Nya adalah hal yang paling berharga.
Oleh karenanya banyak para martir yang berjuang demi imannya dan kebenaran Firman Tuhan,
dan mereka rela berkorban unuk-Nya. Ada banyak hal yang berharga bagi kita seperti uang dan
teman. Dan kita berusaha keras dan rela berkorban untuk mengejar semua itu karena kita
menganggapnya sebagai sesuatu yang berharga. Sebagai orang Kristen seharusnya Kristus
menjadi pribadi yang sangat berharga bagi kita. Kita bisa saja menghadapi tantanga yang berat
dan keselamatan di dunia bisa terancam, tetapi Tuhan Yesus menginginkan kita untuk tetap
bertahan sampai pada akhirnya.

E. LEMBAR KERJA

1.1 Lembar Pengamatan Sikap


a. Tujuan : Memahami seberapa berharganya Tuhan Yesus bagi remaja.
b. Sumber Belajar : Alkitab
c. Uraian Kegiatan :
1. Tulislah syair lagu yang menyatakan betapa berharganya Yesus bagi kita!
2. Nyanyikan dan resapilah lagu yang kamu tulis!
3. Apa sebab kamu memilih lagu tersebut?
4. Menurut kamu, seberapa berartinya Yesus bagi kamu?
5. Kira-kira apa yang dipikirkan pengarang lagu saat ia menciptakan lagu tersebut?
d. Penyelesaian :
Tulislah laporan kerja kelompokmu dengan format:
a. Nama : .............
b. Pokok Pemahaman : .............
c. Isi tugas : .............

1.2 Lembar Kerja Pengamatan Sosial


1. Perhatikan beberapa orang di gerejamu yang kamu kenal! ( jangan sebut nama)
2. Lakukan pengamatan keseharian kepada tiga orang yang kamu kenal tersebut, apakah
mereka sudah layak disebut”Saksi Kristus”?
3. Bagaimanakah sikap dan gaya hidup mereka?

Tulislah hasil pengamatanmu dengan judul”Realitas Kehidupan Orang “

Tugas Kelompok

a. Tujuan : memahami keteladanan rasul Petrus dan Yohanes.


b. Sumber Belajar : Alkitab, Kisah Para Rasul 4:1-22
c. Uraian Kegiatan :
1. Bentuklah kelompok yang terdiri dari 3-4 orang!
2.Bersama kelompokmu diskusikan Kitab Para Rasul 4: 1-22, kemudian
jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah in!
2.1 Apa sebab Petrus dan Yohanes ditangkap dan diadili?
2.2 Sebutkan dasar pembelaan Petrus dan Yohanes dalam persidangan
di Mahkamah Agama?
2.3 Mujizat apa yang terjadi saat mereka melakuakan pembelaan?
2.4 Bagaimanakah sikap para imam dan peserta sidang agama terhadap
pernyataan Petrus dan Yohanes?
2.5 Apakah petrus dan Yohanes dijatuhi hukuman? Mengapa?
d. Penyelesaian :
a. Nama : ...............
b. Pokok Pemahaman : ...............
c. Isi Tugas : ...............

F. EVALUASI

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a,b,c atau d di depan jawaban
yang paling tepat!
1. Orang yang setia mengikut Yesus bahkan rela menderita hingga mati demi
mempertahankan imannya disebut dangan ... .
A. Adonai
B. Marturia
C. Martir
D. Tupos

2. Menjadi pengikut Kristus tidak cukup hanya sekedar legalitas dan formalitas saja. Injil
Matius 10:6 Tuhan Yesus mengajarkan bahwa setiap orang yang mau mengikuti-Nya akan
menghadapi banyak tantangan. Mereka digambarkan seperti ... .
A. Kawanan domba yang dihadang penjahat
B. Domba yang diutus ke tengah-tengah serigala
C. Burung pipit yang dijual seduit
D. Seekor ular beludak

3. Iman tidaklah hanya sekedar pengakuan melalui ucapan bibir saja yang mengatakan
bahwa Yesus adalah Tuhan dan Juru Selamat melainkan sikap dan tindakan harus
menunjukkan iman percaya kita. Sikap dan tindakan yang menunjukkan iman kepada
Kristus adalah ... .
A. Tetap mempertahankan kesetiaan kepada Yesus saat digoda dan diancam
B. Bersedia ke gereja walaupun di rumah ada tamu
C. Kemana-mana selalu menyanyi karena menyanyi adalah ciri orang Kristen
D. Selalu memberikan persembahan yang banyak

4. Stefanus menghadapi hukuman mati yaitu dengan cara dirajam dengan batu. Roh Kudus
memberi kemampuan dan kekuatan sehingga Stefanus dapat ... .
A. Memiliki wajah yang bersinar
B. Teguh bersaksi
C. Tegak berdiri
D. Tiba di sorga

5. Injil Matius 16:24 menuliskan:” Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Setiap
orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan
mengikut Aku”. Salah satu tantangan dalam mengikuti Yesus adalah memikul salib-Nya
yang artinya ... .
A. Mengorbankan kepentingan diri sendiri
B. Siap menderita karena Kristur sudah menderita bagi kita
C. Bersedia meninggalkan keluarganya
D. Mau memenuhi syarat-syarat yang sudah ditetapkan

6. Petrus adalah martir yang mati dengan disalibkan dengan posisi terbalik, hal ini terjadi
karena ... .
A. Ia memandang dirinya tidak layak untuk disalibkan dalam posisi yang sama dengan
Tuhannya
B. Permintaan orang-orang Yahudi yang membenci pengikut Kristus agar dihukum mati
disalib terbalik
C. Kaisar Nero sangat membenci orang-orang Kristen sehingga hukuman matinya
dengan cara disalib terbalik
D. Petrus hidup di masa pemerintahan Romawi maka hukuman mati bagi para martir
Kristus disalib terbalik

7. Pernyataan Polikarpus untuk mempertahankan imannya kepada Kristus ketika dia


bebrapa kali ditantang dan didesak untuk meninggalkan imannya yaitu ... .
A. “Aku akan tetap percaya kepada Kristus apapun yang terjadi”
B. “Apa hakmu memaksa aku untuk mengkhianati Tuhanku?”
C. “ .... demi Kristus aku akan meninggalkanmu”
D. “ delapan puluh enam tahun saya telah mengabdi dan melayani Kristus; Dia tidak
pernah berbuat salah dan menyakitiki. Bagaimana mungkin saya mengkhanati Raja
yang telah menyelamatkan saya?”
8. Pada zaman Kaisar Romawi Marcus Aurelius orang Kristen banyak yang dibunuh karena ...
.
A. Orang-orang Kristen tidak sepaham dengan pemerintah
B. Kaisar mengajarkan hal yang sesat tentang firman Allah
C. Menolak untuk menyembah kaisar dan dewa-dewa Romawi
D. Banyak orang-orang Kristen yang tidak dapat memahami Alkitab secara benar
9. Menurut John Wycliffe yang menyebabkan orang Kristen mengalami buta rohani karena
orang Kristen ... .
A. Pada waktu itu lebih suka mendengarkan uskup berkhotbah dari pada membaca
Alkitab
B. Tidak dapat memahami Alkitab secara langsung
C. Kurang mendapat latihan dari gereja
D. Banyak yang tidak bisa membaca dan menulis

10. Tokoh martir Kristus yang berpendidikan tinggi dan memiliki kemampuan bebahasa
Ibrani, Yunani, Jerman, Latin dan Spanyol adalah ... .
A. John Bunyan
B. William Tyndale
C. John Wycliffe
D. Polikarpus

11. Ketika William Tyndale ditangkap dan dipenjarakan, tidak membuat semangat dan
imannya runtuh dalam mengajarkan firman Allah dengan benar. Hal ini dilakukan
dengan ... .
A. Tetap berkhotbah di dalam penjara kepada sipir dan orang-orang di dalamnya
B. Memberikan keleluasaan keada setiap orang dalam membaca Alkitab
C. Menerjemahkan Alkitab dari bahasa Yunani ke berbagai bahasa
D. Tetap berkarya lewat tulisan-tulisannya

12. William Tyndale adalah seorang yang pertama kali menerjemahkan Alkitab dari bahasa
aslinya (Ibranui dan Yunani) ke dalam bahasa Inggris. Yang menjadi alasannya adalah
karena kebobrokan gereja terjadi karena firman Allah tidak diajarkan secara benar kepada
rakyat, yang berakibat ... .
A. Banyak ajaran-ajaran yang salah diterima oleh rakyat
B. Terjadi kebobrokan moral dalam tokoh-tokoh gereja
C. Rakyat dimengertikan denga pengajaran yang benar
D. Persembahan rakyat menjadi lebih besar

13. Seorang martir yang terkenal sebagai sastrawan jenius dan karyanya yang terkenal yaitu
The Pilgrim’s Progress (Perjalanan Seorang Musafir) adalah ... .
A. John Bunyan
B. Willian Tyndale
C. John Wycliffe
D. Polikarpus

14. Kaisar Romawi Marcus Aurelius Antonius ( 162-180 M), dikenal sebagai kaisar yang baik,
tetapi sejarah mencatat bahwa di masa pemerintahannya terjadi penganiayaan terhadap
orang-orang Kristen. Pada zaman itu banyak orang Kristen yang dibunuh oleh pemeritah
Romawi karena ... .
A. Memberontak dan ingin mendirikan kerajaan sendiri
B. Menolak untuk membayar pajak negara dan memiliki pasukan perang sendiri
C. Menolak untuk menyembah kaisar dan dewa-dewa Romawi
D. Mendirikan tempat penyembahan berhala sendiri yang sama denagn kerajaan

15. Gereja adalah sebagai persekutuan orang-orang peracaya yang dipersatukan dalam satu
ikatan Roh dan memiliki beberapa karunia dipakai untuk pekerjaan Allah. Banyak gereja
yang mengalami perkembangan mendapatkan tantanga dari dalam atau luar gereja.
Untuk itu gereja perlu meneladani John wycliffe yaitu ... .
A. Melawan prajurid dengan senjata tajam
B. Melarikan diri dan berlindung pada kaisar
C. Tetap bertahan meskipun ditangkap
D. Meminta waktu untuk berdoa

16. Tuhan Yesus menyampaikan nubuat tentang akhir jaman salah satunya yaitu akan banyak
percaya kepada Kristus yang menjadi undur dalam kasih karena ... .
A. Banyak orang-orang yang merasa hebat dan mengaku dia pengikut Kristus
B. Godaan iman dan percaya dalam kehidupan mereka
C. Keberanian dan iman mereka sangat kuat
D. Penghakiman yang mereka hadapi

17. Perhatikan pernyataan-pernyataan dibawah ini:


1. Murid yohanes
2. Berjuang melawan pengajaran-pengajaran yang salah dalam gereja
3. Mampu menerjemahkan Alkitab dalam berbagai bahasa
4. Menulis buku Perjalanan seorang musafir
5. Dipenjarakan selama 12 tahun namun akhirnya dibebaskan
6. Dimusuhi oleh gereja dan jenazahnya dibuang ke laut
Perjuangan John Bunyan ditunjukkan dengan nomor ... .
A. 4,5
B. 4,7
C. 4,6
D. 4,8

18. Dalam perkembangannya, gereja di tengah-tengah dunia selalu mengalami rintangan dan
penganiayaan. Namun rintangan dan hambatan yang dihadapi gereja tidak akan
memusnahkan gereja tetapi mengakibatkan gereja menjadi ... .
A. Kemunduran orang percaya
B. kemurnian dan indahnya jemaat
C. Perkembangan ke luar Palestina
D. tekanan dari pemerintahan Romawi

19. Dalam kitab Kisah Para Rasul 2:41-42 dijelaskan bahwa kehidupan jemaat mula-mula yang
sangat disenangi oleh orang banyak, tiap-tiap hari Tuhan menambahkan jumlah mereka
karena mereka selalu bertekun dalam pengajaran rasul-rasul dan dalam persekutuan,
mereka selalu berkumpul untuk ... .
A. Berdoa dan babtisan air
B. Mendengarkan nasihat rasul-rasul
C. Memecahkan roti secara bergilir
D. Berdoa dan memuji Tuhan

20. “ Tetapi kamulah bangsa yang terpilih, imamat yang rajani, bangsa yang kudus, umat
kepunyaan Allah sendiri, supaya kamu memberitakan perbuatan-perbuatan yang besar
dari Dia, yang telah memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada terang-Nya yang
ajaib”. Firman tersebut terdapat di dalam ... .
A. 2 Petrus 3: 15
B. 1 Petrus 2: 19
C. 2 Petrus 2: 19
D. 1 Petrus 2:9

II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar dan jelas!


1. Apa yang kamu ketahui tentang martir? Jelaskan!
Jawab____________________________________________________________

2. Jelaskan alasan para tokoh agama yang rela berkorban hidupnya bagi Kristus?
Jawab____________________________________________________________

3. Jelaskan apakah peran Tuhan Yesus dalam hidupmu, selain sebagai Juru Selamat?
Jawab:___________________________________________________________

4. Sebutkan 3 keteladanan apa yang bisa kamu dapatkan dari pengorbanan Tuhan Yesus
dalam kehidupanmu?
Jawab____________________________________________________________

5. Sebutkanlah 3 orang tokoh martir yang telah rela mengorbankan dirinya bagi Tuhan!
Jawab____________________________________________________________

I.3 LEMBAR keterampilan

Tanyakan pada Pendetamu atau pengurus gerejamu bisa lewat WA atau datang
kepadanya dan tanyakan tentang : “ Peran serta remaja dalam program gereja”

Tanyakan hasil pertanyaanmu dengan format sbb:

a. Nama gereja :
b. Jumlah remaja dalam gereja :
c. Macam-macam kegiatan gereja :
d. Peran remaja dalam program gereja :
e. Tantangan bagi remaja gereja :

Nilai Keterangan TandaTangan


Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua

BAB VIII

SETIA BERIBADAH, BERDOA DAN MEMBACA ALKITAB

D. RANGKUMAN MATERI PELAJARAN


Ibadah, berdoa, dan membaca Alkitab merupakan nafas hidup orang beriman. Sebagai
nafas hidup, tiga hal itu merupakan penopang utama bagi kehidupan orang beriman. Ada
banyak alasan yang menghalangi remaja untuk setia beribadah, berdoa, dan membaca Alkitab.
Kesadaran untuk menjadikan ibadah, doa dan membaca Alkitab sebagai nafas hidup haruslah
lahir dari dalam diri sendiri. Dengan demikian, iman kamu semakin bertumbuh dalam ketaatan
kepada Allah di dalam Yesus Kristus.

E. LEMBAR KERJA
1.1 Lembar Kerja Pengamatan

Tugas Kelompok 1

a. Tujuan : Melakukan observasi mengenai kesetiaan berdoa dan


membaca Alkitab di kalangan remaja SMP dan keluarga Kristen.
b. Sumber Belajar : kehidupan keseharian di dalam keluarga
c. Uraian Kegiatan :
1. Ceritakan pengalaman di dalam keluarga kamu apakah ada kebiasaan berdoa dan
membaca Alkitab?
2. Apakah dalam keluarga kamu ada doa bersama?
3. Ceritakan siapa saja yang dilibatkan dalam kegiatan keluarga tersebut!
d. Penyelesaiannya:
Tulislah laporan kerjamu dengan format:
1. Nama : ...............
2. Pokok Pemahaman : ...............
3. Isi Tugas : ...............

1.2 Lembar Pengamatan Sosial

Tugas Kelompok

a. Tujuan : Memahamai doa Bapa Kami


b. Sumber Belajar : Alkitab (injil Matius 6: 9-13)
c. Uraian Tugas :
1. Bentuklah kelompok yang terdiri dari 3-4 orang!
2. Bacalah ayat dari kitab Injil Matius 6: 9- 13!
3. Diskusikanlah pertanyaan berikut :Apa sajakah isi doa Bapa Kami, dan sebutkan bagian-
bagiannya!
d. Penyelesaian
Tulislah laporan kerja kelompokmu dengan format :
a. Nama : ................
b. Pokok Pemahaman : ................
c. Isi Tugas : ................

F. EVALUASI
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a,b,c dan d di depan jawaban yang tepat!
1. Bagi orang beriman ibadah, berdoa dan membaca Alkitab adalah merupakan sesuatu
rutinitas yang harus kita lakukan dalam kehidupan kita sehari-hari karena doa
merupakan nafas kehidupan, artinya ... .
A. Kebutuhan bagi orang beriman
B. berdoa merupakan paksaan
C. Kegiatan yang memberatkan
D. berdoa memberikan pengharapan

2. Berdoa adalah berkomunikasi dengan Tuhan, maka dalam doa kita harus jujur, apa
adanya, tidak bertele-tele. Jadi isi di dalam doa adalah pernyataan kita yang keluar dari
... .
A. Mulut
B. Alkitab
C. Hati kita
D. bisikan teman kita

3. Salah satu pesan Tuhan Yesus berdasarkan Injil Matius 6:5-14 memberikan petunjuk
saat kita berdoa adalah ... .
A. Berdoalah sepanjang dan seindah mungkin
B. Berdoalah ditempat terbuka supaya dilihat orang karena merupakan kesaksian
C. Berdoalah dengan sikap yang benar
D. Janganlah berdoa sendirian, tetapi harus ada teman yang mendampingi

4. Segala ritual yang dilakukan manusia untuk menjalin hubungan baik antara manusia
dengan Tuhan sang Pencipta di sebut ... .
A. Semedi
B. Menyembah
C. Ibadah
D. Berbakti

5. Dalam berdoa sering kali kita merasa tidak mendapatkan apa-apa sebab kita tidak tahu
tentang tujuan dari berdoa. Menurut pengajaran Iman Krristen, maksud dan tujuan
berdoa adalah ... .
A. Belajar untuk mengerti kehendak Allah dengan hidup dalam ketaatan
B. Menjadikan pribadi yang kuat dalam iman ketika menghadapi berbagai pencobaan
C. Mendikte Tuhan untuk menuruti dan memenuhi segala kemauan kita
D. Menjauhkan diri dari perbuatan-perbuatan tercela
6. Bagi orang percaya membaca Alkitab mestinya menjadi gaya hidup kita, yang dapat
dilakukan kapan saja dan dimana saja, sebab melalui membaca Alkita orang percaya
dapat ... .
A. Menangkal bahkan menolak perbuatan jahat iblis
B. Menambah ilmu pengetahuan yang berhubungan dengan iman Kristen
C. Memahami, mengerti rencana Tuhan yang luar biasa atas hidup orang percaya
D. Membandingkan dengan kepercayaan/ keyakinan orang lain

7. Orang percaya yang setia membaca Alkitab dan mempelajarinya harus mengerti betul
mengapa Allah mengilhamkan kehendak-Nya melalui para penulis Alkitab. Dalam kitab 2
Timoius 3: 16 dijelaskan bahwa segala tulisan yang diilhamkan Allah memang beguna
untuk ... .
A. Mengajar, menyatakan kesalahan, memperbaiki kelakuan, mendidik orang dalam
kebenaran
B. Mengerti lebih dalam sejarah hidup jaman purbakala
C. Menyerang agama lain yang tidak sepaham dengan Alkitab
D. Membekali anak dan remaja Kristen supaya menjadi orang Kristen militan

8. Kitab Roma 12:12, berkata” Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam


kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!”. Orang yang bertekun dalam doa kepada Tuhan
akamn memiliki sifat ... .
A. Rendah hati
B. besar hati
C. Berani
D. Sombong

9. Firman Tuhan yang dipelajari tidak cukup sebatas pengetahuan keagamaan saja, tetapi
harus sampai pada pengenalan yang benar akan Allah, sehingga semuanya terwujud ke
dalam ... .
A. Kehidupan dengan orang lain
B. rencana hidup di masa depan
C. Keinginan-keinginan yang benar
D. karunia untuk melayani
10. Ada orang yang masih mementingkan berapa kali berdoa setiap harinya, namun berdoa
bukanlah terutama menyangkut banyaknya atau kuantitas melainkan ... .
A. Motivasi kita berdoa
B. Visi kita berdoa
C. Motto kita berdoa
D. kemauan kita berdoa

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar dan jelas!

1. Jelaskan maksudnya bahwa doa adalah merupakan nafas hidup orang beriman!
Jawab___________________________________________________________

2. Sebutkan 5 alasan mengapa orang Kristen harus setia beribadah kepada Allah, setia
berdoa, dan membaca Alkitab!
Jawab___________________________________________________________
3. Bagaimana sikap yang baik dan benar dalam beribadah, berdoa, dan membaca Alkitab?
Jawab___________________________________________________________

4. Apakah setiap doamu selalu dijawab oleh Than sesuai dengan permintaanmu?
Jawab___________________________________________________________

5. Tuliskanlah doa yang diajarjan oleh Tuhan Yesus yaitu doa Bapa Kami dengan benar!

Jawab:__________________________________________________________

1.3 Lembar Keterampilan

Buatlah janji bahwa kamu akan setia beribadah, berdoa, dan membaca Alkitab. Dan
nyatakanlah janjimu itu dengan membuat laporan bahwa kamu sudah melakukannya untuk
setia beribadah, berdoa, membaca Alkitab.

Hari ke Pokok Doa Pesan dari ayat Alkitab yang dibaca Keterangan
1

Nilai Keterangan TandaTangan

Cukup Bagus Sangat Baik Guru Orang Tua


LEMBAR PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL

Berilah tanda silang (X) pada huruf a,b,c, atau d di depan jawaban yang paling tepat!

1. Dalam Kitab Kejadian 6: 9-16, dikisahkan bahwa Nuh adalah seorang yang benar dan tidak
bercela di antara orang-orang sezamannya. Ia merupakan seorang tokoh fenomenal pada
zamannya, yaitu pada saat ia mulai mengerjakan bahtera sebagaimana diperintahkan Tuhan
padanya. Nuh percaya kepada Allah dan iman Nuh tidak goyah menghadapi tekanan dari
penduduk kota. Sampai tiba saatnya mereka sekeluarga masuk ke dalam bahtera. Allah
memerintahkan agar Nuh membuat bahtera dengan ukura ... .
A. Panjang 300 hasta, lebar 50 hasta, dan tinggi 30 hasta
B. Panjang 500 hasta, lebar 300 hasta, dan tingga 100 hasta
C. Panjang 150 hasta, lebar 25 hasta, dan tinggi 25 hasta
D. Panjang 15 hasta, lebar 50 hasta, dan tinggi 25 hasta

2. Satria memiliki kebiasaan kalau minggu pergi gereja utuk beribadah, dan percayay kepada
Tuhan Yesus sebagai Juru Selamat, dan berkomitmen mempercayai dan taat kepada perintah-
perintah-Nya. Satria sadar bahwa orang percaya mengungkapkan imannya melalui perbuatan.
Hal ini seperti Firman Tuhan yang berbunyi iman tanpa perbuatan pada hakekatnya....
A. Gagal
B. Lemah
C. Mati
D. Berbuah

3. Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapan dan bukti dari segala sesuatu yang
kita lihat. Berdasarkan ayat tersebuat bahwa iman percaya dapat melihat dan meyakini sesuatu,
tidak pernah kita lihat secara fisik, namun kesaksian dari Akjutav vusa menumbuhkan.....
A. Pikiran
B. Perkataan
C. Perbuatan
D. Kepercayaan

4. Alkitab mencatat kisah Abrahaam tokoh Alkitab yang disebut sebagai bapak orang beriman.
Iman berkaitan dengan percaya. Kata pengharapan juga tidak terlepas dari iman kepada Tuhan.
Pengertuan iman tersebut berdasarkan....
A. Kitab Perjanjian Lama
B. Kitab Perjanjian Baru
C. Kamus Besar Bahasa Indonesia
D. Kesaksian Rasul Paulus

5. Tuhan yesus menyembuhkan orang lumpuh di Kaoernaum yang diangkat oleh 4 orang. Ia
berkenan menyembuhkan karena.... (Markus 2 : 1-12)
A. Orang lumpuh itu masih muda
B. Yesus melihat iman mereka
C. Mereka berasal dari golongan bangsawan
D. Yesus menganggap mereka masih saudara
6. Kita orang percaya berpegang teguh kepada Yesus dengan sepenuh hati maka apa yang
dikehendakiNya akan terjadi. Hal ni merupakan... .
A. Iman
B. Pengharapan
C. Kasih
D. Percaya

7. “Akulah kebangkitan dan hidup ; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia
sudah mati.” Ayat tersebut memberikan penjelasan bahwa.... .
A. Kebangkitan Yesus memberi motivasi baru
B. Kebangkitan Yesus menjadi bukti bahwa Dia adalah sang Mesias yang dijanjikan
C. Kebangkitan Yesus memberi hidup yang kekal
D. Kita mengakui dan meyakini

8. Lukas 7:1-10 menjelaskan bahwa Perwira di Kapernaum sangat mengharapkan pertolongan


Tuhan Yesus, karena....
A. Ia jatuh sakit
B. Hambanya sakit keras
C. Menghadapi musuh
D. Akan maju perang

9. Iman percaya akan terlihat dalam perbuatan kita, Iman percaya dapat melihat dan meyakini
sesuatu, tidak pernah dilihat secara fisik. Hal ini seperti disebutkan dalam Alkitab iman adalah
dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan, dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat.
Penjelasan Bapak Pendeta ini berdasarkan....
A. Yakubus 2:17
B. Yakubus 1:12
C. Ibrani 11:1
D. Ibrani 1:11

10. Setiap orang yang berpengharapan didasarkan atas iman, ia memiliki keyakinan bahwa Allah
terus berkarya di tengah kehidupannya untuk... .
A. Mendatangkan kebaikan bagi Dia
B. Menghakimi dan menghukum pelanggarannnya
C. Mengatur dan melanggar tindakannya
D. Menentukan dan membangun keluarga berencana

11. Orang beriman dan berpengharapan akan memiliki cara pandang yang berbeda dalam
menghadapi permasalahan atau persoalan yang dihadapi, yaitu dengan berpandangan bahwa....
A. Semua masalah pasti dapat dihadapi dengan kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan
B. Allah menghednnaki agar orang yang dikasihi-Nya, merasa kesulitan dalam menghadapi
permasalahannya
C. Permasalahan dan persoalan dunia adalah alat untuk menghancurkan orang beriman
D. Persoalan dan permasalahan dunia adalah alat bagi Allah untuk mewujudkan kehendakNya

12. Dalam Yakobus 2:14 : Apa gunanya saudara-saudaraku, jika seorang mengatakan, bawha ia
mempunyai iman padahal ia tidak mempuunnyai perbuatan? Dapatkah iman itu
menyelamatakn dia?. Dengan ayat tersebut, kita dapat mengetahui bahwa iman akan nampak
dalam....
A. Perkataan
B.Nyanyian
C.Perbuatan
D. Keselamatan

13. Sebagai orang beriman, kita harus menyadari bahwa apapun yang kita perbuat, tidak dengan
sendirinya dapat dianggap sebagai pelayanan atau pengabdian kepada Tuha n, tetapi yang
terpenting adalah....
A. Apakah perbuatannya itu sesuai dengan kehendak Tuhan
B. Berbuat baik agar besuk mendapatkan kerajaan sorga yang mulia
C. Mewujudkan cita cita dan harapan orang tua agar hidupnya sejahtera
D. Hidup hanya satu kali saja maka jangan dibuat susah

14. Setiap orang beriman dan berpengharapan meyakini bahwa hidupnya berada dalam kuasa Allah,
diatur oleh Allah dan meyakni bahwa rencana Allah....
A. Bagi orang percaya saja
B.Bagi yang percaya kepada-Nya
C.Penghalang dalam ibadah
D. Mendatangkan kebaikan

15. Seorang perempuan yang selama 12 tahun sakit pendarahan, memiliki iman dan pengharapan
kepada Tuhan Yesus, maka ia berkata....
A. Asal kupegang tongkat-Nya, maka aku akan sembuh
B.Kuat kuasa Tuhan Yesus tak terbatas besarnya
C.Asal kujamah saja jubah-Nya, aku akan sembuh
D. Ternyata benar imanmu menyembuhkannya

16. Dalam Mazmur 126:6, dijelaskan bahwa “Orang yang berjalan maju dengan menangis, sambil
menabur benih, pasti pulang dengan sorak-sorai sambil membawa berkas-berkasnya” Pelajaran
yang bisa diperoleh.....
A. Berjuang dalam dunia dengan tangisan
B.Para penabur benih pasti akan membawa hasil
C.Bekerja keras dan tidak putus harapan
D. Rela menangis dalam pelayanan

17. David adalah seorang yang selalu sanggup menghadapi tantangan dihidupnya sebab ia meyakini
bahwa dibalik tantangan selalu ada....
A. Lawan yang kuat dapat dikalahkan
B.Hasil dari lawan yang dapat dikalahkan
C.Persahabatan yang kuat dan kokoh
D. Makna atau hasil yang didapatkan

18. Orang yang berpengharapan dan bersandar kepada pertolongan Allah akab sebab ia meyakini
bahwa dibalik tantangan selalu ada....
A. Orang itu akan dilemparkan ke dalam kesesakan
B.Kekuasaan Allah terbatas pada kesesakan manusia
C.Allah akan menolong dan melepaskan dari kesesakan
D. Orang yang tekun dan berdaya juang tinggi tolong-Nya

19. Dalam membaca Alkita harus mengerti bahwa Alkitab tidak didiktekan oleh alah dari surga,
tetapi Allah memakai orang-orang yang hidup untuk menulis Alkitab dengan dipimpin oleh....
A. Roh Kudus
B. Orang tua
C. Guru Agama
D. Pendeta

20. Bagi orang beriman, pengharapan menunjukkan adanya masa depan yang baru, masa depan
yang lebih baik karena Allah memberi yang baru dan terbaik baginya. Orang beriman tersebut
menaruh pengharapannya kepada Allah sebagai....
A. Hakim yang adil dan bijaksana
B. Sumber pengharapan manusia
C. Penghibur dalam setiap kesesakan
D. Penguasa alam raya

21. Orang yang hidup berpengharapan selalu berpikir dan bertindak atas dasar “pasti ada jalan
keluar”. Sesulit apapun persoalan pasti ada penyelesaiannya sebab ia memiliki keyakinan yang
kokoh bahwa Allah....
A. Kejam
B.Sabar
C.Membuat
D. Menolong

22. Takut terjadi kegagalan atau mengalami kegagalan adalah salah satuu dari faktor pendorong
terjadinya kegagalan. Orang yang takut gagal disebabkan....
A. Ia melihat kesuksesan orang lain yang cepat
B.Berpikir dan membayangkan yang buruk (pesimis)
C.Memiliki harapan/visi yang sangat baik
D. Tindakannya selalu jelas dan berhasil

23. Dalam perumpamaan 10 gadis yang menantikan kedatangan mempelai, ada 5 gadis yang bodoh
dan 5 gadus yang bijaksana. 5 gadis yang setia dalam pengharapannya, yaitu dengan cara....
A. Membaawa persediaan makan malam
B.Membawa persiapan minyak dan tidak boros
C.Memakai pelita teman-temannya
D. Meminjam pelita dan minyak milik saudaranya

24. Sikap dan tindakan orang yang hidup dalam pengharapan adalah percaya akan datangnya langit
dan bumi baru berarti....
A. Hari akhir atau akhir aman yang menakutkan
B.Hidup yang berjuang terus untuk mencapai yang baru
C.Menghadapi masalah dan kesulitan yang baru
D. Suasana hidup dimana segala sesuatu diperbaharui
25. Seorang ibu yang memiliki anak laki-laki yang bernama Agustinus, tidak hentinya selalu berdoa
kepada Tuhan agar anaknya berjalan kepada kehendak Tuhan. Ibu ini bernama....
A. Elisabet
B.Hana
C.Maria
D. Monika

26. Hidup bagi orang kristen harus dijalani dengan penuh iman. Pandangan kristen menurut iman
Kristen hidup adalah....
A. Suatu anugerah yang harus disyukuri
B.Pemberian Tuhan secara umum kepada ciptaan-Nya
C.Seperti bunga rumput yang mekar dan sesaat lagi layu atau seperti mampir ngombe (bhs.
Jawa=Minum)
D. Bernafas, berjalan, bekerja, dan makan

27. Dikisahkan dalam Alkitab tentang orang yang memiliki iman dan pengharapan kepada Allah.
Mereka adalah Sadrahk, Mesakh dan Abednego. Dalam perjalanan kisahnya mereka tidak taat
kepada Raja untuk menyembah patung akibatnya mendapatkan hukuman....
A. Dimasukan dlam kandang singa
B.Diadu dengan binatang buas
C.Dimasukan dalam perapian yang menyala
D. Dihukum gantung dadlam tiang hukuman

28. Abraham yang dikenal sebagai Bapa orang beriman nampak juga dalam peristiwa yang dilakukan
yaitu mempersembahkan Ishak, anak yang dikasihinya. Abraham rela mempersembahkan
anaknya di Gunung Muria. Perbuatan Abraham menunjukan adanya....
A. Pemberontakan Abraham atas hukuman Allah
B.Ketaatan Abraham pada perintah Allah
C.Kelemahan-kelemahan Abraham dihadapan Allah
D. Perjuangan Abraham dalam membela hak atas anaknya

29. Jangan kamu kuatir akan hidupmu apa yang hendak kamu makan dan kamu minum dan jangan
pula kuatir akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Firman ini mengajarkan
tentang....
A. Hidup yang prihatin
B.Agar selalu kuatir
C.Supaya tidak berputus asa
D. Bersyukur dalam kehidupan

30. Williem Tindale memiliki pendidikan tinggi dan memiliki kemampuan berbahasa inggris, Ibrani,
Yunani, Jerman, Latin dann Spanyol, dia berhasil menterjemahkan Alkitab ke dalam bahasa....
A. Spanyol
B.Latin
C.Inggris
D. Jerman

31. Dalam kisah Bethoven meskipun dalam kondisi lemah karena sakit dan sudah tua dia tetap
optimis. Teladan yang bisa kita ambl dari Bethoven, yaitu....
A. Mampu menciptakan lagu rohani Kami Puji dengan riang
B.Melayani Tuhan dengan kemampuan yang kita miliki
C.Dalam kelemahan/kekurangan kita tetap melayani Tuhan
D. Memberikan yang terbaik untuk Tuhan karena kita punya talenta

32. Makna Iman dan pengharapan adalah taat pada kehendakNya dan menyerahkan hidup
sepenuhnya dalam kedaulatan Allah. Artinya yang berkuasa memiliki hidup manusia adalah....
A. Manusia itu sendiri
B.Orang tua kita masing-masing
C.Gereja dimana kita berada
D. Tuhan Allah kita

33. Setiap orang yang percaya kepada Allah tidak akan ditelantarkan, sebab Dialah Bapa kita
pencipta dan pemelihara dan penyelamat. Yang percaya kepadaNya....
A. Tidak akan dikecewakan
B.Dihakimi pada hari akhir
C.Dipermalukan
D. Dibawa ke lembah kekelaman

34. “Diberkatilah orang yang mengandalkann Tuhan, yang menaruh harapannya kepada Tuhan! Ia
akan seperti pohon yang ditanam ditepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke batang air,
dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir
dalam tahun kering dan yang tidak berhenti menghasilkan buah” (yeremia 17:7-8). Firman ini
disampaikan oleh seorang nabi...
A. Musa
B.Abraham
C.Yesaya
D. Yeremia

35. Manda secara otomatis selalu mengucap syukur atau spontan terhadap apapun situasi yang
dihadapi secara spontan ia langsung mengucapkan “syukur puji Tuhan” memang, hal inilah yang
diinginkan terhadap anak-anak Tuhan namun di sisi lain bersyukur spontan terhadap sikap yang
kurang....
A. Kurang menlai pemberian yang sudah diterima dari orang lain
B.Tidak dapat menarik perhatian orang lain
C.Kurang dapat memaknai ucapan syukurnya
D. Tidak mampu membedakan mana yang lebih baik dan yang salah

36. Bersyukur adalah berterima kasih : mengucapkan syukur kepada Allah. Dapat pahami dengan
mengungkapkan rasa berterima kasih kepada Tuhan atas segala sesuatu yang telah dibrikan oleh
Tuhan. Hal tersebut adalah arti bersyukur menurut...
A. Alkitab Perjanjian Lama
B.Alkitab Perjanjian Baru
C.Kamus Besar Bahasa Indonesia
D. Falsafah Jawa

37. Bersyukur dapat diartikan mengucapkan terima kasih kepada Tuhan yang telah mencipta,
memelihara dan menyelamatkan kehidupan. Arti bersyukur ini mennurut pandangan....
A. Alkitab
B.Prokorus
C.Gay Lusac
D. Kamus Besar Bahasa Indonesia

38. Olive selalu pesimis, ia selalu merasa ada yang kurang dalam dirinya, merasa kurang cantik,
kurang tinggi, keluarga kurang kaya, sehingga Olive tidak dapat menjalankan hari-harinya
dengan gembira, bahkan selalu murung. Akibatnya....
A. Menjadi lebih berprestasi
B.Memiliki banyak teman disekolah
C.Kemampuannya tidak berkembang
D. Tidak dapat membayar study tour

39. Manfaat hidup dengan penuh bersyukur bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk orang
lain disekitar kita. Bagi diri sendiri, hidup bersyukur akan membuat....
A. Banyak penggembar, sehingga dapat menjadi idola bagi para remaja.
B.Keanggan warga gereja dan para pengurus gereja
C.Perkembangan intelektual menjadi nyata sehingga dapat lebih sukses
D. Merasa lebih nyaman dan bersemangat dalam menjalani hidup

40. Mengucap syukurlah dalam segala hal sebab itulah yang di kehendaki Allah di dalam Kristus
yesus bagi kamu (1 Tealonika 5:18) Artinya mengucap syukur tidak tergantung dari apa yang kita
miliki, melainkan....
A. Dimulai dari keluarga yang bahagia dan tidak mengalami kekurangan
B.Harus dilaukan dalam setiap keadaan suka maupun duka
C.Perkataan yang memberikan pengharapan bagi orang tua dan guru
D. Dilakukan pada saat-saat yang bahagia dan menyenangkan

41. Hidup manusia tidak selalu dalam kondisi menentu, tetapi berada dalam kondisi yang tidak
abadi, artinya....
A. Setiap orang tidak dalam satu kondisi yang sama
B.Berada dalam kesulitan yang panjang dan senang hanya sementara
C.Dalam kondisi yang menyenangkan maka akan berada dalam kebahagiaan
D. Tidak dalam konisi yang menyenangkan atau menyedihkan terus menerus

42. Melvi tidak mudah putus asa dan menyerah dalam menghadapi tantangan, sebab Melvi
meyakini bahwa dalam hidup....
A. Suka berganti duka
B.Tuhan akan menolong
C.Senang dan susah diterima
D. Keadilan pasti terjadi

43. Pernyataan di bawah ini salah satu cara mensyukuri hidup dalam keluarga....
A. Menghargai dan mengasihi seluruh anggota keluarga
B.Membantu orang tua saat diminta
C.Menolong adik saat dilihat orang tua
D. Menghindar
44. Saat ulangan IPA, Gracia mendapatkan nilai yang sangat baik. Sebagai rasa syukurnya saat
ulangan Matematia Gracia membantu teman-temannya untuk menjawab soal ulangan.
Bagaimana menurut pendapat kamu?
A. Sangat baik Gracia anak yang baik sebab membantu teman-teman saat mengalami kesulitan
B.Tidak setuju dengan perbuatan Gracia, cara membantunya salah
C.Setuju, sebab perbuatan dapat meringankan kesulitan orang lain
D. Setuju, sebab membantu menjawab soal ulangan yang sulit

45. Karena memiliki rasa cinta kasih kepada Allah sehingga memampukan manusia untuk....
A. Mendidik anak
B.Berkeluarga
C.Bekerja
D. Bersyukur

46. Kehidupan Paulus dalam pelayanannya memang tidak berjalan dengan mudah dan mulus, ada
banyak tantangan dan ancaman yang dihadapi. Kata-katanya sendiri menunjukkan semua itu, “
kami ditindas ..., kami tidak habis akal..., kami dianiaya .... kami dihempaskan...” Namun Paulus
memiliki iman bahwa ia mampu karena ....
A. Roh Kudus membunuh setiap orang yang menindas, menganiaya, dan menghempaskan
Paulus.
B.Godaan dan tantangan yang dihadapi oleh Paulus belum seberapa dibanding dengan yang
dialami oleh Tuhan Yesus
C.Allah sendiri yang memberikan kepadanya kekuatan yang ia butuhkan
D. Paulus memiliki kekebalan tubuh sehingga ia tidak dapat ditebas dengan senjata

47. Dalam Injil yohanes 14:16-18 difirmankan :” Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan
memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-
lamanya, yaitu Roh Kebenaran. Dunia tidak dapat menerima Dia, sebab dunia tidak melihat Dia
dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di
dalam kamu. Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu. Aku datang kembali
kepadamu.” Yang dimaksud dengan Penolong yang lain adalah ... .
A. Pendeta dan Pengurus gereja
B.Petrus, Yakubus, dan Yohanes
C.Roh Kudus
D. Rasul Paulus dan Silas

48. Kevin adalah remaja yang beriman kepada Tuhan Yesus Kristus. Ia rajin ke gereja dan mengikuti
setiap kegiatan gereja. Kevin berserah sepenuhnya kepada Tuhan Yesus, sebab ia percaya
akan ... .
A. Pemeliharaan, penghakiman, dan hukuman Tuhan yang diberikan kepadanya, sehingga ia
sakit keras
B.Kutukan dari Tuhan dan hukuman dari nenek moyangnya yang tidak mempersembahkan
korban.
C.Kasih, pemeliharaan, dan perlindungan Tuhan terhadap dirinya, baik siang maupun malam.
D. Nasihat, perlindungan, dan hukuman Tuhan yang ia rasakan saat ini, sehingga ia tidak naik
kelas IX.
49. Perempuan Kanaan yang anak perempuannya yang sedang kerasukan setan dan amat
menderita, ia telah mendengar kabar bahwa Yesus sedang berada di daerah dekatnya, ia segera
pergi kesana dan meminta Yesus menyembuhkan penyakit anak perempuannya itu, namun
Yesus tidak mempedulikan permintaan perempuan Kanaan itu ( Matius 15: 21-28). Akhirnya
Yesus mengabulkan permohonannya karena ... .
A. Iman Yesus berubah setelah melihat perempuan yang kuat
B.Yesus mendapatkan persembahan yang besar dan dibagikan kepada murid-Nya
C.Perempuan itu melihat keteguhan hati Yesusu yang tidak ada bandingnya
D. Keteguhan hati perempuan itu menggerakkan hati Yesus untuk menolongnya

50. Bagi orang percaya membaca Alkitab mestinya menjadi gaya hidup kita, yang dapat dilakukan
kapan saja dan dimana saja, sebab melalui membaca Alkita orang percaya dapat ... .
A. Menangkal bahkan menolak perbuatan jahat iblis
B.Menambah ilmu pengetahuan yang berhubungan dengan iman Kristen
C.Memahami, mengerti rencana Tuhan yang luar biasa atas hidup orang percaya
D. Membandingkan dengan kepercayaan/ keyakinan orang lain

==============================================================

Anda mungkin juga menyukai