Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

KECERDASAN BUATAN

OLEH

NAMA : MARKUS T. AMHEKA


NIM : 20110018
KELAS : B

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer


(STIKOM) Uyelindo Kupang
Semester Ganjil 2020/2021
BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) merupakan suatu inovasi baru dalam


ilmu pengetahuan.Adanya kecerdasan buatan dimulai pada munculnya komputer
modern pada tahun 1940 dan tahun 1950. Ini merupakan kemampuan mesin mesin
elektronika baru untuk menyimpan sejumlah besar info dan memprosesnya dengan
kecepatan yang sangat tinggi menandingi kemampuan manusia. Mulai dari sinilah
telah banyak realisasi yang terjadi. Hal ini terbukti dengan adanya sistem komputer
yang menyusut dalam ukuran. Selain itu pertambahan memori dalam kapasitas
penyimpanan secara langsung yang mana semua itu sama dengan kapasitas
penyimpanan pada otak manusia.
Pada era globalisasi seperti saat ini kita tidak bisa lepas dari mesin yang
bernama komputer. Semua kegiatan yang berhubungan dengan aktivitas belajar
maupun pekerjaan sangat membutuhkan komputer. Kecanggihan teknologi semakin
memudahkan manusia dalam menyelesaikan aktivitas dalam kehidupan sehari-hari.
Karena komputer merupakan suatu mesin yang bisa digunakan untuk membuat
aplikasi apapun sesuai yang kita butuhkan, hanya saja kita harus mengetahui
kemampuan atau kapasitas dari mesin tersebut. Semua yang kita inginkan atau apa
yang ingin kita ketahui semua ada di dalamnya. Seperti game, ilmu pengetahuan,
bisnis (ekonomi), kedokteran, farmasi, militer, politik dan lain sebagainya.
Meskipun tidak ada yang dapat meramalkan masa depan secara rinci, jelas
bahwa komputer dengan tingkat kecerdasan manusia (atau lebih) akan memiliki
dampak besar pada kehidupan sehari-hari dan peradaban di masa depan. Karena itu,
kecerdasan buatan merupakan satu hal penting dalam perkembangan teknologi abad
ini. Hal ini akan mempengaruhi negara-negara yang memainkan peranan penting
dalam perkembangan kecerdasan buatan yang kemudian akan muncul sebagai
negara-negara adi kuasa. Untuk itu, bidang kecerdasan buatan atau AI sangat penting
untuk dipahami dan dipelajari oleh manusia terutama mahasiswa, karena kegunaannya
bagi manusia sangat dibutuhkan baik sekarang dan masa depan.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Kecerdasan buatan (AI)

Kecerdasan buatan (artificial intelligence) merupakan salah satu bagian dari


ilmu pengetahuan komputer yang membuat agar mesin (komputer) dapat melakukan
pekerjaan seperti dan sebaik yang dilakukan manusia. Pada awal diciptakannya,
komputer hanya difungsikan sebagai alat hitung saja. Namun dalam
perkembangannya maka peran komputer semakin mendominasi kehidupan manusia.
Agar komputer bisa bertindak seperti dan sebaik manusia maka komputer juga harus
dibekali pengetahuan dan mempunyai kemampuan untuk menalar. Untuk itu, pada AI
akan mencoba memberikan metode untuk membekali komputer dengan kedua
komponen tersebut agar komputer bisa menjadi lebih pintar.
Adapun definisi kecerdasan buatan menurut Paul Y. Gloess, adalah ilmu yang
mempelajari bagaimana membuat suatu mesin seolah-olah memiliki kecerdasan
dalam memecahkan suatu masalah yang diberikan kepadanya.
Ada beberapa pengertian kecerdasan buatan antara lain :
1. Kecerdasan buatan adalah cabang ilmu komputer yang berhubungan dengan studi
dan kreasi sistem komputer yang mempertunjukkan beberapa bentuk kecerdasan.
2. Sistem yang mempelajari konsep-konsep baru dan tugas-tugas.
3. Sistem yang dapat berfikir dan menarik kesimpulan yang berguna bagi lingkungan
sekitar kita.
4. Sistem yang dapat mengerti bahasa dan memahami pemandangan visual.
5. Sistem yang melakukan tipe-tipe yang lain seperti prestasi yang membutuhkan
kecerdasan manusia.
Untuk lebih detailnya, pengertian kecerdasan buatan dapat dipandang dari berbagai
sudut pandang antara lain :
1. Sudut pandang kecerdasan
Kecerdasan buatan akan membuat mesin menjadi “cerdas” (mampu berbuat seperti
apa yang dilakukan manusia).
2. Sudut pandang penelitian
Kecerdasan buatan adalah suatu studi bagaimana membuat agar komputer dapat
melakukan sesuatu sebaik yang dikerjakan manusia.
3. Sudut pandang bisnis
Kecerdasan buatan adalah kumpulan peralatan yang sangat powerful dan metodologi
dalam menyelesaikan masalah-masalah bisnis.
4. Sudut pandang pemrograman
Kecerdasan buatan meliputi studi tentang pemrograman simbolik, penyelesaian
masalah (problem solving) dan pencarian (searching).

B. Perbandingan kecerdasan alami dan kecerdasan buatan

Jika dibandingkan dengan kecerdasan alami (kecerdasan yang dimiliki oleh manusia),
kecerdasan buatan memiliki beberapa keuntungan secara komersial antara lain :

a. Kecerdasan buatan lebih bersifat permanen.


b. Kecerdasan butan lebih mudah diduplikasi dan disebarkan.
c. Kecerdasan butan lebih murah
d. Kecerdasan buatan lebih konsisten
e. Kecerdasan buatan dapat didokumentasikan
f. Kecerdasan buatan dapat mengerjakan pekerjaan lebih cepat
g. Kecerdasan buatan dapat mengerjakan pekerjaan lebih baik.

Sedangkan keuntungan dari kecerdasan alami adalah :

a. Kreatif. Kemampuan untuk menambah ataupun memenuhi pengetahuan itu sangat


melekat pada jiwa manusia. Pada kecerdasan buatan, untuk menambah pengetahuan
harus dilakukan melalui sistem yang dibangun.
b. Kecerdasan alami memungkinkan orang untuk menggunakan pengalaman secara
langsung. Sedangkan pada kecerdasan buatan harus bekerja dengan input-input
simbolik.
c. Pemikiran manusia dapat digunakan secara luas, sedangkan kecerdasan buatan
sangat terbatas.

Bidang aplikasi Kecerdasan Buatan:


1. Game (permainan)
2. Pembuktian teorema
3. Sistem Pakar (Expert Systems)
4. Robotika
5. Computer Vision
6. Natural Language Processing & Understanding
7. Machine Learning
8. Intelligent Tutor

C. Konsep kecerdasan buatan

 Turing Test, Metode Pengujian Kecerdasan (Alan Turing).Proses uji ini


melibatkan seorang penanya (manusia) dan dua obyek yang ditanyai.

 Pemrosesan Simbolik Sifat penting dari AI adalah bahwa AI merupakan


bagian dari ilmu komputer yang melakukan proses secara simbolik dan
non-algoritmik dalam penyelesain masalah.

 Heuristic, Suatu strategi untuk melakukan proses pencarian (search) ruang


problem secara efektif, yang memandu proses pencarian yang kita lakukan di
sepanjang jalur yang memiliki kemungkinan sukses paling besar.

 Inferensi (Penarikan Kesimpulan) à AI mencoba membuat mesin memiliki


kemampuan berpikir atau mempertimbangkan(reasoning), termasuk
didalamnya proses (inferencing) berdasarkan fakta-fakta dan aturan dengan
menggunakan metode heuristik, dll

 Pencocokan Pola (Pattern Matching) à Berusaha untuk menjelaskan obyek,


kejadian (events) atau proses, dalam hubungan logik atau komputasional

D. Tujuan Kecerdasan buatan

1. Tujuan utama dari kecerdasan buatan adalah membuat komputer agar lebih berguna
dan mengerti prinsip-prinsip yang memungkinkan untuk menjadi cerdas.
Prinsip-prinsip tersebut termasuk penggunaan stuktur data di dalam representasi ilmu
pengetahuan, algoritma-algoritma yang diterapkan dalam ilmu pengetahuan, bahasa
beserta teknik-teknik pemrograman yang digunakan dalam implementasinya.

2. Memahami apa itu kecerdasan buatan (tujuan ilmiah)

3. Membuat mesin lebih bermanfaat (tujuan entrepreneur)

E. Contoh program kecerdasan buatan

· Logic Theorist, diperkenalkan pada Dartmouth Coference, program ini dapat


membuktikan teorema-teorema matematika.

· Sad Sam, diprogram oleh Robert K. Linsay 91960). Program ini dapat mengetahui
kalimat-kalimat sederhana yang ditulis dalam bahasa Inggris dan mampu memberikan
jawaban dari fakta-fakta yang didengar dalam sebuah percakapan.

· ELIZA, diprogram oleh Joseph Weizenbaum(1967). Program ini mampu melakukan


terapi terhadap pasien dengan memberikan beberapa pertanyaan.

· Echo, Kontrol suara Amazon dapat menempatkan pesanan secara independen.

F. Dampak positif dan negatif dari kecerdasan buatan

Dampak Positif AI :

· Pada bidang Industri penerapan Artificial Intelligence dapat membantu


meningkatkan keamanan pegawai, karena aktivitas-aktivitas yang berbahaya dapat
digantikan oleh mesin,sebagai contoh : Penggunaan mesin pendeteksi suhu
pembakaran tembaga,minyak bumi dll.

· Pada bidang Kesehatan, penerapan arificial intelligence sangat membantu tenaga


medis untuk mendiagnosis penyakit yang dialami oleh pasien melalui gejala-gejala
yang dialaminya, bahkan dapat juga meyediakan jenis obat yang cocok untuk
pasienya. Contoh : Program Pendetekesi penyakit jantung koroner (penelitian
dilakukan dengan meneliti detak jantung pasien).

· Pada bidang Perbankan, penerapan artificial intelligence dapat digunakan untuk


mengontrol laju inflasi maupun deflasi dari keungan negara, sebagai contoh :
Pembuatan mesin pendeteksi uang palsu dll.

· AI dapat menyelesaikan berbagai permasalahan dunia nyata, seperti pencarian,


optimasi, klasifikasi, peramalan,dsb.

Dampak Negatif AI :

· Dengan adanya AI, semua perkerjaan manusia dapat digantikan, dengan adanya hal
itu dapat menambah jumlah pengangguran.

· Adanya Spam e-mail.

· Manusia akan menjadi malas dalam melakukan sesuatu karena banyak pekerjaannya
sudah digantikan oleh AI.

· Untuk para ilmuwan yang terlalu terobsesi dengan AI dapat menyebabkan stress
atau bahkan gila karena khayalan yang terlalu tinggi untuk membuat suatu produk AI
yang menyamai kecerdasan manusia.
BAB III

PENUTUP

Demikian yang dapat saya paparkan mengenai materi yang menjadi pokok bahasan
dalam makalah ini, tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahannya, kerena
terbatasnya pengetahuan dan kurangnya rujukan atau referensi yang ada hubungannya
dengan judul makalah ini. Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya
juga para pembaca yang budiman pada umumnya.

A. Kesimpulan

Menurut saya, Kecerdasan buatan merupakan upa-bidang ilmu komputer ( computer


science) yang khusus ditujukan untuk membuat perangkat lunak dan perangkat keras
yang sepenuhnya bisa menirukan beberapa fungsi otak manusia. Atau cabang ilmu
komputer yang mempelajari otomatisasi tingkah laku cerdas (intelligent).

B. Contoh kecerdasan buatan

· Logic Theorist, diperkenalkan pada Dartmouth Coference, program ini dapat


membuktikan teorema-teorema matematika.

· Sad Sam, diprogram oleh Robert K. Linsay 91960). Program ini dapat mengetahui
kalimat-kalimat sederhana yang ditulis dalam bahasa Inggris dan mampu memberikan
jawaban dari fakta-fakta yang didengar dalam sebuah percakapan.

· ELIZA, diprogram oleh Joseph Weizenbaum(1967). Program ini mampu melakukan


terapi terhadap pasien dengan memberikan beberapa pertanyaan.

· Echo, Kontrol suara Amazon dapat menempatkan pesanan secara independen.

C. Saran
Pendapat/saran saya untuk kecerdasan buatan adalah kecerdasan buatan sangatlah
diperlukan untuk menyelesaikan sebuah masalah, dan saya berharap akan banyak lagi
teknologi kecerdasan buatan yang hadir untuk membantu manusia dan tidak disalah
gunakan.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.hestanto.web.id/kecerdasan-buatan/
http://chacaanisa.blogspot.com/2015/10/v-behaviorurldefaultvmlo.html
http://harnifraok.blogspot.com/2012/04/makalah-kecerdasan-buatan.html
https://khususspemula.blogspot.com/2014/11/makalah-tentang-artifical-intelegencia.h
tml

Anda mungkin juga menyukai