Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN JEPARA

KECAMATAN BATEALIT
Jl. Raya Batealit Km. 7 Batealit 59461 Telp : (0291) 592367
Fax : (0291) 592367 email : batealit@jepara.go.id
JEPARA

TELAAHAN STAF

Kepada : Camat Batealit


Dari : Kepala Seksi Tata Pemerintahan Kecamatan Batealit
Tanggal : 5 April 2021
Nomor : 300 / 12 / IV / 2021
Lampiran : -
Hal : Peningkatan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Kecamatan Batealit

I. Persoalan :
Meningkatnya ancaman dan kriminalitas dalam beberapa waktu terakhir mengganggu
stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat
II. Praanggapan :
Berbagai ancaman keamanan seperti terorisme yang bermula dari radikalisme menjadi hal
yang realistis dan nyata yang dapat terjadi di Kecamatan Batealit
III. Fakta-fakta yang mempengaruhi :
Faktor yang dapat mempengaruhi munculnya terorisme adalah seseorang yang tersentuh
oleh ajakan dan doktrin yang mendukung pemikirannya, kemudian adanya komunitas garis
keras pendukung gerakan radikal, lalu adanya ideologi yang terlegistimasi sehingga tidak
ragu untuk melakukan teror.
IV Analisis :
. Dengan memaksimalkan partisipasi masyarakat untuk saling menjaga tetangga sekitar
dalam kegiatan siskamling rutin dan mengaktifkan wajib lapor bagi tamu dari luar 1x24
jam kepada pengurus RT/RW serta melakukan koordinasi dengan pihak Babinsa dan
Bhabinkamtibmas di Kecamatan Batealit.
V. Kesimpulan :
Dengan peningkatan partisipasi masyarakat yang bersinergi dengan perangkat
pemerintahan serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan keamanan dan
ketertiban secara langsung di lingkungan masyarakat bisa mengurangi munculnya ancaman
terorisme dan kriminalitas di Kecamatan Batealit.
VI Saran :
. Perlunya diadakan sosialisasi kepada masyarakat di tiap desa di Kecamatan Batealit tentang
pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar terhadap bahaya terorisme
untuk memberikan pemahaman dan kesadaran agar dapat menjaga kondusivitas dan
stabilitas wilayah Kecamatan Batealit.

Kepala Seksi Tata Pemerintahan


Kecamatan Batealit

M RIDWAN AINUN FIRDAUS, S.STP


Penata Tk. I
NIP. 19861216200606 1 003

Tembusan :
Yth. 1. Sekretaris Daerah Kabupaten Jepara
2. Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Jepara

Anda mungkin juga menyukai