Anda di halaman 1dari 3

1. Pemerintah memberikan kebijakn agar sekolah² meminta siswa² nya untuk belajar dari rumah.

Dan Tim kesehatan pun menghimbau terkait untuk tdk berkerumunan/ tatap muka dengan banyak
orang. Nah ini berhubungan sekali dg pendidikan yaitu kegiatan belajar mengajar. Sebagaimana yang
saya ketahui Bahwa Orang tua/ wali murid bahkan peserta didik banyak yang mengeluh karena
beberapa hal terkait dengan pembelajaran daring di rumah. Bagaimana Solusi/ motivasi menurut
kakak terkait dengan hal ini?

Banyak pro dan kontra dalam menanggapi saat pembelajaran daring ini dilaksanakan. Disatu sisi kita
dapat mengambil makna yang positif dan disatu sisi kita juga tertekan atau terpaksa melakukan
pembelajaran online ini demi menyelamatkan kesehatan bangsa Indonesia dari pandemi covid 19
ini.

Solusinya kita Cuma harus bersabar buat melalui situasi mencekam saat pandemi, patuh pada
peraturan pemerintah, dan tetap berkarya dan selalu berprestasi dari rumah.

Mungkin motivasi yang harus ditanamkan dari diri sendiri terlebih dahulu dalam menanggapi situasi
saat ini ialah, “kita tidak bisa stuck pemikiran hanya bermain dirumah atau bersantai – santai. Kita
bisa berkreasi dan berprestasi dari rumah, mengembangkan diri, mencari peluang untuk tetap
mengexplore ilmu, dan banyak lainnya. Media sosial sekarang juga sangat banyak untuk mencari
informasi yang lebih luas, menggunakan secara positif dapat menguntungkan diri sendiri. Contoh
kita dapat berbisnis online, mendapat teman online baik dari dalam negeri maupun luar negeri, dan
bersaing atau berlomba – lomba dalam merenggut prestasi dan beasiswa.

2. Dengan hal ini sangat berpengaruh sekali dengan mental orang tua & peserta didik

Bagaimana cara menjaga mental Orang Tua & peserta didik selama Sekolah daring ini?

Jadi disini saya akan menjawab dengan mengutip dari artikel tentang “bagaimana cara menjaga
mental orang tua selama pembelajaran online”

Menurut, michael dari superintendent sekolah global sevilla mengatakan bahwa menciptakan
hubungan positif dan kedekatan antara orangtua dan anak akan memainkan peran penting dalam
proses pembelajaran online ini, hal ini dikarenakan keterikatan yang aman dengan orangtua dapat
membantu meningkatkan perkembangan kognitif, emosional dan sosial anak.

Alva Paramitha, School Psychologist Sekolah Global Sevilla menyampaikan mindfulness living atau
hidup dengan berkesadaran penuh menjadi kunci agar siswa dan orangtua dapat menjaga kesehatan
mental selama pandemi. Alva mengatakan, salah satu cara agar dapat peduli terhadap kesehatan
mental adalah dengan menerapkan mindfulness living yaitu praktik rutin harian sederhana, yang
dapat dilakukan untuk mengatasi dan membantu menjaga kesejahteraan mental dan fisik.

Ia menjelaskan, ada beberapa hal dapat dilakukan dalam menjalankan prinsip berkesadaran ini,
antara lain; (1) berhenti sejenak untuk menyadari diri, (2) mengambil jarak dari media sosial atau
tontonan, (3) menemukan hobi baru, (4) hidup sehat (gizi, olahraga dan istirahat) serta (5) tetap
terhubung dengan lingkungan/orang sekitar. "Bantu anak-anak bagaimana mengenal apa itu stres,
dan bagaimana melalui itu. Jangan lupa memberikan support dan motivasi sangat penting,"

Dalam kesempatan sama, Hendrick Tanuwidjaja, Guru Mindfulness Based Stress Reduction (MBSR)
juga menekankan pentingnya orangtua dan siswa tetap melakukan mindfulness living yang dapat
dipraktekan dengan mudah dalam hidup sehari-hari. "Kita diajak untuk berhenti dulu sejenak untuk
memikirkan intensi apa yang akan kita berikan untuk anak. Kita mulai mendengarkan anak dan diri
kita," jelas Hendrick. Hendrick menyampaikan dalam persaingan hidup yang ketat, mindfulness
menjelaskan konsep tentang pasrah. "Dalam mindfullness diajarkan untuk berpasrah dan legowo
(besar jiwa. Dengan midfulness kita sadar apa yang terjadi dalam tubuh dan jiwa kita." Hendrick juga
mengajak orangtua yang hadir dalam webinar tersebut menghindari multi tasking dan diminta untuk
mengambil jeda sejenak. "HIndari multi tasking karena membuat kita sulit mengambil jeda,
membuat kita semakin on bekerja terus. Ketika ambil jeda sejenak, kita ingat kembali ke saat ini,
saat kita kembali ke saat ini maka kita terbiasa bersama dengan tubuh maka kita akan mengerjakan
lebih maksimal karena tidak dijajah dengan tubuh, jadi kita bekerja dengan efektif," “Ayurveda dapat
menyediakan banyak masukkan mengenai apa saja makanan yang cocok dan seimbang untuk setiap
individu, bagaimana menyiapkan dan memasak makanan ini dengan cara yang benar dan bagaimana
menghindari kombinasi yang dapat menimbulkan racun di dalam tubuh," jelas Yuli Tan.

3. Apa tips Belajar Sehat selama belajar daring dari rumah?

Mungkin kalau belajar sehat menurut saya masih rancu untuk pertanyaannya ya,

Nah apalagi konsep dari sehat itu cukup luas, definisi sehat bisa dalam keadaan sempurna baik fisik,
mental maupun sosial, dan sehat itu pun bukan hanya sekedar terbebas dari penyakit atau cacat.

Jadi dari saya sendiri disini akan memberikan tips belajar yang efektif di masa pandemi dan
memberikan beberapa edukasi tentang menjaga kesehatan dirumah.

1. Menyiapkan ruangan khusus saat pembelajaran online, jadi kita pastikan dulu saat
pembelajaran dimulai tidak ada gangguan atau hambatan yang mengganggu saat belajar.
Contoh juga jauh dari kebisingan yang akan mengganggu konsentrasi
2. Membuat jadwal belajar yang konsisten, contohnya saat kita ada jadwal belajar online
usahakan jangan melakukan aktifitas lainnya, cukup fokus dengan belajar saja.
3. Pastikan jaringan internet yang digunakan stabil selama pembelajaran dimulai
4. Menyiapkan minuman dan makanan ringan jika diperlukan, usahakan sedia air mineral dan
buah – buahan. Karena di masa pandemi ini harus tetap menjaga kesehatan dengan
mengonsumsi buah buahan
5. Selesai belajar online, buat ringkasan evaluasi belajar

Itu untuk tips belajar efektif, lalu bagaimana cara menjaga kesehatan dirumah? Caranya sangat
mudah untuk diterapkan, contoh ini :

1. Olahraga ringan sebelum pembelajaran online dimulai, berjemur minimal 15 menit


2. Sarapan wajib saat di pagi hari
3. Minum vitamin supaya imun kita tetap kuat dan sehat
4. Dan tidak lupa pula selalu berdoa agar tetap diberikan kesehatan dan dihindarkan dari
segala penyakit yang menyerang

Anda mungkin juga menyukai