Anda di halaman 1dari 3

RENCANA TUGAS MAHASISWA

MATA Akuntansi Keuangan Syariah


KULIAH
KODE MK W322100011 JUMLAH SKS 3 SEMESTER 5
DOSEN Dr. SITI CHOIRIAH, SE, MM
PENGAMPU
BENTUK Mandiri - Individu
TUGAS
JUDUL Tugas Besar 2 : Konsep Transaksi dan Pelaporan Keuangan Syariah.
TUGAS
Sub CPMK Mampu menjelaskan akad-akad syariah dan praktik akuntansinya.
DESKRIPSI
TUGAS
METODE Memberikan jawaban atas pertanyaan yang diberikan, secara lengkap dan
TUGAS tepat.

FORMAT TUGAS

1. Obyek : Pertanyaan Tugas


2. Luaran :
a. Ditulis tangan, kemudian di scan menjadi 1 file dengan format pdf.
b. Format nama file : TB1_AkSyar_nama mahasiswa.
3. Teknis pengumpulan :
a. Tugas dikumpulkan dalam bentuk softcopy & hardcopy , diupload di portal POST
assignment TB 2 maksimal tanggal 2 November 2021, pukul 15.30 WIB.
b. Ukuran file maksimal agar disesuaikan dengan yang diperbolehkan di POST.
c. Pengumpulan hardcopy ke ketua kelas
4. Tidak menerima jawaban yang dikumpulkan terlambat

INDIKATOR PENILAIAN

Penilaian diberikan atas tugas yang dikumpulkan.

JADWAL PELAKSANAAN TUGAS

1. Pemberian tugas : 2 November 2021


2. Masa tugas : 2 November – 2 November 2021
3. Pengumpulan tugas : Maksimal 2 November 2021, pukul 15.30 WIB

LAIN-LAIN

Bobot penilaian tugas ini adalah 25% dari 100%

DAFTAR BUKU RUJUKAN

1. DSAS IAI (2019). Standar Akuntansi Keuangan Syariah. IAI


2. Rizal Yaya, Aji Erlangga Martawireja dan Ahim Abdurahim (2014). Akuntansi Perbankan
Syariah. Edisi 2. Salemba Empat.
3. Sofyan S. Harahap, Wiroso dan Muhammad Yusuf (2010). Akuntansi Perbankan Syariah.
LPFE Usakti.
4. Sri Nurhayati dan Wasilah (2019). Akuntansi Syariah di Indonesia.Edisi 5. Salemba Empat.
5. Wiroso (2011). Akuntansi Transaksi Syariah. IAI.
6. Lucky Nugroho, DKK (2021). Akuntansi Syariah Sebuah Tinjauan Teori dan Praktis. Edisi 1.
Widina Bandung.

Pertanyaan Soal :
Soal 1

a. Jelaskan kapan transaksi murabahah dapat disebut sebagai pembiayaan


murabahah!
b. Jelaskan bagaimana perlakuan akuntansi yang tepat bagi penjual ketika
berhadapan dengan diskon pengadaan/perolehan persediaan atau obyek
murabahah!

Soal 2
PT Maju Jaya (PT MJ) membutuhkan 1.000 ton beras IR 64 kualitas A. Untuk itu,PT
MJ mendatangi Bank Pertanian Maju (BPM), PT MJ dan BPM setuju untuk
mengadakan beras yang diperlukan tersebut dengan akad Salam. Selanjutnya, PT MJ
menyerahkan uang sebesar Rp10.000.000.000 kepada BPM. Keduanya bersepakat
untuk mengadakan seluruh beras yang diperlukan oleh PT MJ dalam waktu enam
bulan. BPM kemudian melakukan perjanjian dengan kelompok tani Berkembang
Pesat (BP). BPM dan BP sepakat untuk memenuhi permintaan BP melalui akad
Salam, dengan harga beras sebesar Rp9.000 per kg. Keduanya bersepakat bahwa
jangka waktu yang diberikan kepada BP adalah selama 5.5 bulan.
Untuk itu, BPM menyerahkan seluruh uang yang diperlukan oleh BP esuai kontrak
salam.

Diminta

a. Jurnal pembukuan Bank Pertanian Maju, mulai dari akad salam sampai dengan
penyerahan barang kepada PT Maju Jaya
b. Jurnal penyerahan barang kepada nasabah jika bank harus membayar Rp10.200
per kg kepada supplier untuk mendapatkan beras tersebut

Soal 3

1. Jelaskan perbandingan antara akad salam dan istishna yang menunjukkan


persamaan dan perbedaan kedua jenis akad ini!
2. Berikut ini tersedia informasi terkait akad istishna antara Penjual dan Pembeli:
a. Biaya survei dan evaluasi lokasi lahan 2.000.000,-
b. Biaya produksi 200.000.000,-
c. Margin 30.000.000,-
d. Harga jual angsuran 300.000.000
e. Harga jual tunai 230.000.000

Buatlah jurnal yang diperlukan oleh penjual jika transaksi yang terjadi adalah secara
tunai!

Soal 4

a. Jelaskan kombinasi akad yang digunakan dalam skema akad musyarakah menurun
mutanaqisah)!
b. Perusahaan Mitra menandatangani akad musyarakah dengan Bank Syariah ABC
untuk mengembangkan divisi manufaktur yang menghasilkan sepeda. Pada akad
tersebut Perusahaan Mitra menyetorkan aset berupa mesin dengan harga
perolehan 100.000.000 dengan akumulasi penyusutan 30.000.000, nilai wajar
mesin saat itu 65.000.000, sedangkan Bank Syariah ABC menyetorkan kas
sebesar 85.000.000. akad yang ditandatangani adalah akad musyarakah permanen
dan kedua pihak setuju untuk menunjuk Unit Usaha Barokah untuk mengerjakan
proyek tersebut demi memberdayakan masyarakat sekitar. Akad tersebut berlaku 3
tahun dan diketahui pendapatan dan beban di tahun pertama adalah 50.000.000
dan 25.000.000. bagi hasil untuk Unit Usaha Barokah adalah 30% keuntungan.
Sedangkan antara Perusahaan Mitra dan Bank Syariah ABC adalah sebesar 60:40.

Diminta :
1. Buatlah jurnal atas transaksi diatas dari sisi penyetor dana dan pengelola dana!
2. Menurut anda akad Musyarakah tersebut lebih menguntungkan pihak mana ?
Mengapa? Jelaskan pendapat anda

Anda mungkin juga menyukai