Anda di halaman 1dari 2

Nama : Arnindya Navitri Ainullah

NIM : 1911021007
RESUME
DEVELOPING VIDEO EXPLANATION 1
Untuk memenuhi tugas mata kuliah Desain dan Pengembangan E-Learning

Animaker merupakan sebuah aplikasi berbasis website yang dapat digunakan untuk
membuat video animasi, video presentasi, atau bahkan video explanation. Aplikasi inipun
dapat dikatakan tergolong sangat terjangkau dan diperuntukan bagi pengguna diluar windows.
Bagi pengguna yang akan menggunakan fitur-fitur pada aplikasi ini secara full version dapat
memilih opsi Enterprise yang mana ini merupakan opsi paling tinggi yaitu untuk mendapatkan
benefit-benefit seperti unlimited downloads, 4k quality videos, upload files upto 20 gb, can
build unlimited custom characters, and much more. Tetapi, masih terdapat 3 opsi lainnya yang
lebih rendah dengan harga yang tentunya lebih terjangkau, yaitu opsi Basic, Starter, dan Pro.

Selain itu, adapun rekomendasi aplikasi berbasis website lainnya yang dapat digunakan
oleh pengguna windows yaitu Mango AM (Mango Animate). Mango Animate menyediakan
berbagai fitur yang dapat digunakan oleh pengguna dengan mudah yaitu Mango AM
Animation Maker, Mango AM Whiteboard Animation Maker, Mango AM Character Maker,
Mango AM Text Video Maker, dan Mango AM Video Maker. Pengguna dapat membuat
berbagai macam animation menggunakan template yang telah disediakan atau berkreasi sesuai
dengan keterampilan pengguna.

Untuk penggunaan Animaker, tidak seluruhnya menggunakan sistem berbayar.


Pengguna masih bisa menggunakan opsi tidak berbayar atau free. Meskipun pengguna
mengambil opsi penggunaan free pun, aplikasi animaker telah menyediakan berbagai template
yang dapat diakses dan digunakan, serta dapat mengexport video dengan kualitas yang HD
tentunya. Langkah-langkah pengaksesan website animaker pun sangat mudah, bahkan bagi
para pemula. Langkah pertama, cukup dengan melakukan sign in with google yang secara
otomatis akan masuk kedalam website menggunakan akun google pengguna tanpa registrasi
secara manual. Setelah itu, kita sebagai pengguna dapat bebas memilih project apa yang ingin
kita buat. Pada homepage, animaker memberikan beberapa opsi format creating project
misalnya seperti horizontal video, vertical video, square video, presentation silde, voice over,
calender sync, dan lain sebagainya. Pengguna dapat menyesuaikan format creat project sesuai
dengan kebutuhan nya. Kemudian, pengguna juga akan diberikan opsi untuk menggunakan
template yang telah disediakan atau blank project. Meskipun, pengguna menggunakan opsi free
template yang disediakan pun tidak sedikit, dapat dikatakan jumlahnya hingga 1000+ template
yang dapat diimplementasikan pada project yang ingin dibuat oleh pengguna.

Anda mungkin juga menyukai