Anda di halaman 1dari 2

Kuis Pertemuan 3

Soal 1
Persekutuan KLMN berdiri sejak tahun 2015 dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Setiap anggota mendapatkan gaji sebagai berikut:
a. Anggota K mendapatkan gaji sebesar Rp 2.500.000,- per bulan
b. Anggota L mendapatkan gaji sebesar Rp 2.400.000,- per bulan
c. Anggota M mendapatkan gaji sebesar Rp 2.450.000,- per bulan
d. Anggota N mendapatkan gaji sebesar Rp 2.600.000,- per bulan
2. Bunga modal ditetapkan sebesar 2 % per bulan dari saldo modal yang tertanam dalam
persekutuan.
3. N Sebagai managing partner mendapatkan bonus 25 % dari laba setelah dikurangi dengan
total gaji, total bunga modal dan bonus.
4. Dasar pendistribusian laba atau pembebanan rugi adalah K : L : M : N sebesar 4 : 3 : 5 : 3
5. Saldo modal anggota per 31 Desember 2015 adalah sebagai berikut:
Capital K
Tgl Uraian Debet Tgl Uraian Kredit
04/04/15 Withdrawl 50.000.000 01/01/15 Balance 250.000.000
09/08/15 Withdrawl 75.000.000 04/10/15 Investment 100.000.000
08/11/15 Withdrawl 25.000.000
31/12/15 Balance 200.000.000
Capital L
Tgl Uraian Debet Tgl Uraian Kredit
04/03/15 Withdrawl 25.000.000 01/01/15 Balance 150.000.000
04/08/15 Investment 50.000.000

31/12/15 Balance 175.000.000


Capital M
Tgl Uraian Debet Tgl Uraian Kredit
03/04/15 Withdrawl 50.000.000 01/01/15 Balance 400.000.000
10/07/15 Withdrawl 75.000.000
08/10/15 Withdrawl 50.000.000
31/12/15 Balance 225.000.000
Capital N
Tgl Uraian Debet Tgl Uraian Kredit
04/06/15 Withdrawl 50.000.000 01/01/15 Balance 200.000.000
09/08/15 Withdrawl 75.000.000 04/10/15 Investment 150.000.000
08/11/15 Withdrawl 25.000.000
31/12/15 Balance 200.000.000

6. Laba tahun 2015 adalah sebesar Rp 936.000.000,-

Atas dasar informasi di atas anda diminta untuk:


Siapkan laporan perubahan modal persektuan KLMN per tanggal 31 Desember 2015 dilengkapi
dengan perhitungan dan jurnal.
Soal 2

Persekutuan Ali, Badu dan Caca telah berdiri sejak tahun 2006, pada tahun 2010 mereka sepakat
untuk menerima Devi sebagai anggota baru. Posisi modal masing – masing per 31 Desember
2009 adalah sebagai berikut:
1. Ali Rp 24.000.000,-
2. Badu Rp 36.000.000,-
3. Caca Rp 48.000.000,-
---------------------
Total Rp 108.000,000,-
============
Persentase pembagian laba adalah didasarkan kepada perbandingan modal awal suatu periode
yaitu Ali : Badu : Caca = 24 : 36 : 48
Devi masuk dengan cara:
a. Membeli ½ hak Ali dan jumlah yang dibayarkan adalah sebesar Rp 14.000.000,-
b. Membeli ¼ hak Ali dan Caca dengan jumlah yang dibayarkan adalah sebesar Rp
21.000.000,-
c. Membeli ¼ hak persekutuan dengan jumlah yang dibayarkan adalah sebesar Rp
30.000.000,-
d. Membeli ¼ hak persekutuan dengan jumlah yang dibayarkan adalah sebesar Rp
60.000.000,-
Badu mengundurkan diri dan jumlah yang dibayarkan:
a. Sejumlah Rp 39.000.000,-
b. Sejumlah Rp 33.000.000,-

Atas dasar informasi di atas anda diminta untuk:


1. Membuat laporan posisi modal masing – masing anggota setelah masuknya anggota baru
Devi berdasarkan asumsi (a) sampai dengan (d). Untuk butir (c) dan (d) hitunglah dengan
menggunkan metode bonus dan metode goodwill.
2. Membuat laporan posisi modal masing – masing anggota dengan keluarnya salah satu
anggota yang mengundurkan diri (Badu) berdasarkan asumsi (1) dan (2) dengan
menggunakan metode bonus dan metode goodwill.

Anda mungkin juga menyukai