Anda di halaman 1dari 4

Ir.

Joko Widodo lahir di Solo, 21 Juni 1961

Jokowi atau lengkapnya Ir. Joko Widodo dilahir di Solo, 21 Juni 1961 saat ini
adalah Gubernur DKI Jakarta, terhitung mulai tgl 15 Okt 2012. Sebagai
gubernur ke-17 yg memimpin ibu kota Indonesia. Sebelumnya, Jokowi
menjabat Walikota Surakarta (Solo) selama dua periode, 2005-2010 dan
2010-2015, baru 2 tahun menjalani periode keduanya, ia mendapat amanat
dari warga Jakarta untuk memimpin Ibukota Negara. Waktu menjabat
Walikota Solo, didampingi F.X. Hadi Rudyatmo sebagai wakil. Keduanya
dicalonkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

Yang mungkin ingin anda ketahui tentang Jokowi:

Masa kecil
Joko Widodo lahir dari pasangan Noto Mihardjo dan Sujiatmi Notomiharjo.
Dengan kesulitan hidup yang dialami, ia terpaksa berdagang, mengojek
payung, dan jadi kuli panggul untuk mencari sendiri keperluan sekolah dan
uang jajan. Saat anak-anak lain ke sekolah dengan sepeda, ia memilih
untuk tetap berjalan kaki. Mewarisi keahlian bertukang kayu dari ayahnya,
ia mulai pekerjaan menggergaji di umur 12 tahun. Penggusuran yang
dialaminya sebanyak tiga kali di masa kecil mempengaruhi cara berpikirnya
dan kepemimpinannya kelak setelah menjadi Walikota Surakarta saat harus
menertibkan pemukiman warga.

Masa kuliah dan berwirausaha


Dengan performa akademis yang dimiliki, ia diterima di Jurusan Kehutanan,
Fakultas Kehutanan Universitas Gajah Mada. Kesempatan ini
dimanfaatkannya untuk belajar struktur kayu, pemanfaatan, dan
teknologinya. Selepas kuliah, ia bekerja di BUMN, namun tak lama
memutuskan keluar dan memulai usaha dengan menjaminkan rumah kecil
satu-satunya, dan akhirnya berkembang sehingga membawanya bertemu
Micl Romaknan, yang akhirnya memberinya panggilan yang populer hingga
kini, Jokowi. Dengan kejujuran dan kerja kerasnya, ia mendapat
kepercayaan dan bisa berkeliling Eropa yang membuka matanya.
Pengaturan kota yang baik di Eropa menjadi inspirasinya untuk diterapkan di
Solo dan menginspirasinya untuk memasuki dunia politik. Ia ingin
menerapkan kepemimpinan manusiawi dan mewujudkan kota yang
bersahabat untuk penghuninya.

Karier politik
Wali Kota Surakarta
Dengan berbagai pengalaman di masa muda, ia mengembangkan Solo yang
buruk penataannya dan berbagai penolakan masyarakat untuk ditertibkan.
Di bawah kepemimpinannya, Solo mengalami perubahan dan menjadi kajian
di universitas luar negeri.

Gubernur DKI Jakarta


Jokowi waktu itu secara pribadi diminta oleh Jusuf Kalla utk mencalonkan
diri sebagai Gubernur DKI Jakarta pada Pilgub DKI tahun 2012. Karena
merupakan kader PDI Perjuangan, maka Jusuf Kalla meminta dukungan dari
Megawati Soekarnoputri, yang awalnya terlihat masih ragu. Sementara itu
Prabowo Subianto juga melobi PDI Perjuangan agar bersedia mendukung
Jokowi sebagai calon gubernur karena membutuhkan 9 kursi lagi untuk bisa
mengajukan Calon Gubernur. 

Pada saat itu, PDI Perjuangan hampir memilih untuk mendukung Fauzi
Bowo, sedangkan Jokowi sendiri hampir menolak dicalonkan. Sebagai wakil,
Basuki T Purnama yg waktu itu menjadi anggota DPR dicalonkan
mendampingi Jokowi dgn pindah ke Gerindra karena Golkar telah sepakat
mendukung Alex Noerdin sebagai Calon Gubernur. Pasangan ini awalnya
tidak diunggulkan. Hingga akhirnya kenyaataan dan takdir berkehendak lain,
dengan terpilinya Jokowi-Ahok menjadi Gubernur DKI Jakarta yangke-17.

Biodata Jokowi :

Biodata
Nama: Ir.H. Joko Widodo (Jokowi)
Tempat/tanggal lahir:  Surakarta, 21 Juni 1961
Nama Isteri: Iriana
Nama Anak:
1. Gibran Rakabuming
2. Kahiyang Ayu
3. Kaesang Pangarep
Pendidikan:
 SDN 111 Tirtoyoso, Surakarta
 SMPN 1 Surakarta
 SMAN 6 Surakarta
 S1 Fakultas Kehutanan Universitas Gajah Mada Yogyakarta  (lulus
tahun 1985)

Penghargaan :
Penghargaan Personal
 Terpilih sebagai Wali Kota teladan dari Kementerian Dalam Negeri
2011
 Meraih Bung Hatta Anticorruption Award di tahun 2010
 Meraih penghargaan Charta Politica Award di tahun 2011
 10 Tokoh di Tahun 2008 diberikan oleh Majalah Tempo
 Mendapatkan Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta Award
Prestasi Kota Solo di bawah Kepemimpinan Pak Jokowi
 Mendapatkan Piala dan Piagam Citra Bhakti Abdi Negara dari Presiden
Republik Indonesia, untuk kinerja kota dalam penyediaan sarana
Pelayanan Publik, Kebijakan Deregulasi, Penegakan Disiplin dan
Pengembangan Manajemen Pelayanan di tahun 2009
 Solo sebagai kota dengan Tata Ruang Terbaik ke-2 di Indonesia
 Mendapatkan Penghargaan dari Departemen Keuangan berupa dana
hibah sebesar 19,2 miliar untuk pelaksanaan pengelolaan keuangan yang
baik di tahun 2009
 Mendapatkan Piala Citra Bidang Pelayanan Prima Tingkat Nasional oleh
Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Republik Indonesia di
tahun 2009
 Mendapatkan Indonesia Tourism Award tahun 2009 dalam Kategori
“Indonesia Best Destination” dari Departemen Kebudayaan dan Pariwisata
RIbekerjasama dengan majalah SWA.
 Mendapatkan Penghargaan dari UNICEF untuk Program Perlindungan
Anak di tahun 2006
 Mendapatkan Grand Award Layanan Publik Bidang Pendidikan di tahun
2009
 Penghargaan Kota Solo sebagai inkubator bisnis dan teknologi di tahun
2010) dari Asosiasi Inkubator Bisnis Indonesia (AIBI)
 Mendapatkan Penghargaan Manggala Karya Bhakti Husada Arutala dari
DepKes di tahun 2009
 Mendapatkan 5 kali berturut-turut Anugerah Wahana Tata Nugraha di
tahun 2006-2011 yaitu Penghargaan Tata Tertib Lalu Lintas dan Angkutan
Umum
 Pemerintah Kota Solo meraih penghargaan kota/kabupaten
pengembang UMKM terbaik versi Universitas Negeri Sebelas Maret alias
UNS SME’s Awards di tahun 2012
 Menjadi Kota Terfavorit Wisatawan 2010 dalam Indonesia Tourism
Award 2010 yang diselenggarakan oleh Kementerian Kebudayaan dan
Pariwisata
 Mendapatkan Penghargaan Langit Biru di tahun 2011 dari Kementerian
Lingkungan Hidup untuk kategori Kota dengan kualitas udara terbersih
 Mendapatkan Penghargaan dari Presiden RI, Susilo Bambang
Yudhoyono sebagai salah satu kota terbaik penyelenggara program
pengembangan mewujudkan Kota Layak Anak (KLA) di tahun 2011.
 Mendapatkan Penghargaan dari Presiden Susilo Bambang Yudoyono
dalam bidang Pelopor Inovasi Pelayanan Prima di tahun 2010

Anda mungkin juga menyukai